Cepat Mahir! Ini 6 Aplikasi Belajar Bahasa Inggris Terbaik di Android

Sudah pernah coba aplikasi belajar bahasa Inggris di Android? Hmm, Anda mesti coba. Cari dan pilih salah satu aplikasi belajar bahasa Inggris favorit Anda, dijamin akan membantu Anda lebih cepat menguasainya.

Seperti yang diketahui, kehidupan manusia modern sekarang ini tidak terlepas dari yang namanya smartphone atau ponsel.

Bahkan hampir semua kalangan mulai dari anak-anak hingga orang tua memegang ponsel untuk mendukung dan memudahkan aktivitasnya sehari-hari.

Apalagi perkembangan zaman yang pesat seperti sekarang ini hampir semua kegiatan bisa dilakukan hanya dengan menggunakan ponsel saja.

Salah satu aktivitas yang bisa Anda lakukan dengan hanya menggunakan smartphone yaitu belajar bahasa asing. Pasti sebagian besar dari pengguna smartphone tentu sudah tahu bahwa ada banyak aplikasi bahasa asing yang tersedia dan bisa di download dengan mudah.

Dengan menggunakan aplikasi tersebut tentu belajar bahasa asing seperti bahasa Inggris lebih mudah, cepat dan fleksibel. Lalu, apa saja aplikasi belajar bahasa yang bisa Anda gunakan? Nah, berikut akan dijelaskan beberapa ulasan tentang aplikasi belajar bahasa yang recommended.

Rekomendasi Aplikasi Belajar Bahasa Inggris Terbaik di Android.

Cari aplikasi belajar bahasa yang bagus dan mudah? Perlu diingat tidak semua aplikasi yang tersedia mudah digunakan ya!

Jadi pastikan untuk memilih aplikasi belajar bahasa asing yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan Anda sekarang ini. Langsung saja, berikut beberapa rekomendasi aplikasi belajar bahasa Inggris yang bisa bikin Anda cepat mahir.

Speak English Fluently

Rekomendasi aplikasi belajar bahasa Inggris pertama yang sangat recommended untuk pemula yaitu Speak English Fluently.

Sesuai dengan namanya, aplikasi yang satu ini akan membantu Anda agar bisa fasih berbicara bahasa Inggris. Meski jarang terdengar, aplikasi ini menyediakan banyak sekali fitur yang akan membantu Anda berbicara bahasa Inggris dengan fasih.

aplikasi belajar bahasa Inggris
Semua orang bisa menguasai Bahasa Inggris, asalkan mau belajar, pixabay.com

Di dalam aplikasi ini terdapat banyak percakapan yang bisa Anda praktikan. Menariknya, materi yang tersedia di dalamnya berbeda-beda sehingga Anda bisa mempelajari materi baru setiap harinya.

Selain ada bacaan dan percakapan, aplikasi ini juga menyediakan materi untuk mengasah kemampuan listening. Jadi tunggu apalagi? Agar cepat mahir berbicara bahasa Inggris pastikan untuk mengunduhnya sekarang juga!

English Speaking Practice

Aplikasi belajar bahasa Inggris selanjutnya yang tidak kalah keren yaitu English Speaking Practice. Hampir sama dengan aplikasi sebelumnya, English Speaking Practice juga akan memudahkan Anda belajar speaking dengan mudah dan cepat.

Jika beberapa aplikasi hanya menyediakan satu aksen saja, aplikasi ini menyediakan beberapa aksen yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan.

Hanya saja, aplikasi ini cuma menyediakan opsi belajar percakapan bahasa Inggris sehari-hari saja. Jadi, bagi Anda yang ingin belajar idiom, reading dan lain sebagainya disarankan untuk menggunakan aplikasi sebelumnya.

Meski begitu, aplikasi yang satu ini sangat direkomendasikan untuk Anda yang ingin mengasah kemampuan daily speaking. Jika tertarik, unduh aplikasinya sekarang juga!

English Conversation Practice

Ingin belajar conversation dari dasar? Aplikasi English Conversation English bisa jadi pilihan yang paling tepat. Mengapa demikian?

Jadi, aplikasi ini nantinya akan membantu Anda untuk mempelajari seluruh percakapan yang sering terjadi atau umum digunakan dalam aktivitas sehari-hari. Menariknya, Anda juga bisa merekam dan melihat hasil conversation yang sudah dilakukan.

Selain itu aplikasi ini juga menyediakan banyak sekali fitur keren dan pastinya menarik. Salah satu fitur yang paling menarik dan membedakan dengan aplikasi lainnya yaitu fitur kuis.

Dengan mengunduh aplikasi ini, Anda tidak hanya mengasah kemampuan listening dan speaking saja tetapi juga kemampuan teoritis. Dan lebih dari itu, aplikasi English Conversation Practice ini juga merekap progres belajar Anda. Menarik sekali, bukan?

BBC Learning English

Nah, bagi Anda yang sudah memiliki kemampuan bahasa Inggris level basic atau intermediate, aplikasi belajar bahasa gratis ini bisa jadi pilihan yang tepat.

Sesuai dengan namanya, aplikasi BBC Learning English merupakan salah satu aplikasi yang dibuat oleh perusahaan terbesar di dunia yakni BBC. Di dalam aplikasi ini, anda akan menemukan banyak sekali bacaan yang dapat mengasah kemampuan bahasa Inggris.

aplikasi belajar bahasa Inggris
Pilih aplikasi yang memiliki fitur terbaik, pixabay.com

Selain itu, para pengguna aplikasi ini juga bisa menemukan rangkuman materi mulai dari level basic sampai dengan advanced. Menariknya lagi, aplikasi BBC Learning English juga menyediakan materi khusus untuk mendukung kemampuan bahasa Inggris Anda sehari-hari.

Nah, bagi Anda yang sudah memiliki kemampuan bahasa Inggris level intermediate sangat disarankan untuk mengunduh aplikasi ini sekarang juga.

FluentU

Sudah pernah mendengar FluentU? Jika belum, mungkin Anda masih pemula dalam belajar bahasa Inggris. Meski jarang terdengar, aplikasi belajar bahasa Inggris yang satu ini sangat populer di kalangan para pecinta bahasa Inggris.

Jadi, aplikasi ini akan membantu anda untuk belajar bahasa Inggris secara keseluruhan. menariknya, materi yang tersedia di aplikasi ini sangatlah beragam sehingga para penggunanya bisa memilih sesuai dengan kebutuhan.

Nah, bagi Anda yang merasa suka membaca maka bisa memilih materi dalam bentuk teks. Sedangkan jika Anda merasa kurang cocok atau tidak suka membaca teks bisa memilih materi yang berbentuk visual berupa video.

Bagi Anda yang masih pemula menggunakan aplikasi yang satu ini sangatlah disarankan. Kenapa? Hal tersebut karena durasi pembelajarannya yang begitu singkat sehingga tidak akan mudah membuat Anda bosan.

Lingbe

Satu lagi aplikasi belajar bahasa Inggris yang sangat direkomendasikan untuk Anda yang ingin cepat mahir yaitu Lingbe. Mungkin bagi sebagian orang yang masih cukup asing dengan aplikasi belajar bahasa asing yang satu ini.

Jika dibandingkan dengan beberapa aplikasi yang sudah disebutkan di atas, Lingbe memang begitu populer dikalangan pengguna. Namun bukan berarti fitur yang ditawarkan kurang menarik ataupun kurang lengkap ya!

aplikasi belajar bahasa Inggris
Aplikasi belajar bahasa Inggris akan mempermudah kita untuk memperbaiki kualitas bahasa, pixabay.com

Perlu di ketahui, kelebihan dari aplikasi ini yaitu adanya fitur belajar langsung dengan seorang native speaker. Seperti yang diketahui, sedikit sekali aplikasi belajar bahasa Inggris yang menyediakan fitur belajar bersama native speaker dari luar negeri secara langsung.

Tentu hal tersebut menjadi nilai plus tersendiri, bukan? Nah, bagi Anda yang ingin cepat mahir berbicara bahasa Inggris layaknya seorang native speaker pastikan untuk segera mengunduh aplikasi Lingbe sekarang juga ya!

Bagaimana, kira-kira mana aplikasi yang cocok untuk mendukung kemampuan berbahasa Inggris Anda? Karena ada banyak sekali pilihan aplikasi belajar bahasa Inggris yang tersedia mungkin akan membuat Anda merasa kebingungan.

Tidak perlu khawatir, Anda hanya perlu memilih aplikasi yang menyediakan fitur sesuai dengan level kemampuan berbahasa Inggris Anda.

Dengan memilih fitur yang tepat, justru akan semakin memudahkan Anda untuk bisa mahir berbahasa Inggris dengan mudah dan cepat.

Jangan lupa untuk selalu berlatih setiap hari agar kemampuan berbahasa Inggris Anda semakin terlatih. Semoga informasi di atas bermanfaat dan membantu Anda menemukan aplikasi belajar bahasa asing dengan tepat. Selamat mencoba!

Editted: 18/06/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar