7 Aplikasi Desain Rumah Online, Buat Desain Hunian yang Murah Meriah

Aplikasi desain rumah online bisa dimanfaatkan untuk membantu Anda mendesain rumah impian Anda. Dengan adanya aplikasi desain rumah online seperti ini Anda bisa menghemat bujet pembangunan rumah karena tidak perlu menyewa jasa profesional untuk mendesain rumah.

Selain tersedia dalam bentuk aplikasi, Anda juga bisa membuat desain rumah impian secara online melalui website. Penggunaan website ini lebih mudah dan hemat penyimpanan karena Anda tidak perlu menginstal aplikasinya di ponsel.

Di bawah ini sudah ada beberapa rekomendasi aplikasi desain rumah yang bisa diakses melalui aplikasi maupun website nya. Tak perlu khawatir, rekomendasi aplikasi di bawah ini gratis dan mudah dalam penggunaannya.

7 Rekomendasi Aplikasi Untuk Desain Rumah Online Terbaik

Melalui aplikasi desain rumah online yang sudah dilengkapi dengan teknologi modern ini Anda bisa merancang rumah impian secara bebas. Ada ribuan komponen yang bisa ditambahkan untuk mempermudah Anda dalam mendesain rumah. Nah, untuk informasi selengkapnya langsung saja simak informasinya di bawah ini.

1. Redecor

Aplikasi desain rumah online satu ini cukup unik karena bisa dibilang aplikasi ini sebuah permainan. Jadi, saat menggunakannya Anda bisa bermain sekaligus sambil mendesain ruangan.

aplikasi desain rumah online
Aplikasi desain rumah online, youtube.com

Saat menggunakan aplikasi ini Anda tidak perlu mendesain rumah dari nol, yang Anda lakukan di sini cukup melakukan penataan warna furnitur, warna bantal, tekstur lantai, dan lainnya. Di aplikasi ini Anda juga bisa berkompetisi dengan pengguna lain untuk mendesain ruangan sesuai tema yang telah ditentukan.

2. Room Planner iCanDesign LLC

Jika Anda mencari aplikasi desain rumah online yang mudah pengaksesannya dan bisa digunakan untuk mendesain kapan saja, aplikasi ini jawabannya. Room Planner iCanDesign LLC ini mudah dalam penggunaannya dan tersedia 5000 katalog produk yang bisa Anda pilih.

Anda bisa mendesain rumah secara keseluruhan atau membuat desain tiap ruangan secara terpisah. Dengan tampilan seperti sosial media, Anda bisa mengikuti pengguna lain aplikasi, menampilkan portfolio desain yang sudah dibuat dan juga menambah pengikut.

3. Roomstyler 3D Planner

Bagi Anda yang bosan dengan desain rumah yang itu-itu saja, sebaiknya segera ganti aplikasi desain rumah online Anda dengan Roomstyler 3D Planner. Anda bisa menemukan 120.000 barang virtual yang bisa dikreasikan untuk mendesain.

Di aplikasi ini Anda bisa mendesain sampai ke bagian-bagian detail rumah seperti ruangan outdoor hingga lampu gantung. Aplikasi ini berbasis website dengan menggunakan perpaduan antara 3D dan 2D. Di aplikasi ini Anda bisa memamerkan hasil desain yang sudah di buat di forum Roomstyler.

4. HomeByMe

Ingin mendesain rumah secara profesional? Coba pakai aplikasi HomeByMe. Aplikasi desain rumah online ini membantu Anda untuk mendesain rumah secara spesifik mulai dari rancangan kasar sampai dekorasi ruangan yang didukung dengan model 3D dan grafis berkualitas.

aplikasi desain rumah online
Aplikasi desain rumah online, youtube.com

Aplikasi ini menyediakan fitur Augmented Reality dan Virtual Reality yang mana bisa membuat Anda merasa seperti berada di dalam ruangan sungguhan. Aplikasi ini juga menyediakan referensi desain rumah dari profesional yang bisa Anda ubah sesuai dengan keinginan Anda.

5. Houzz

Untuk aplikasi desain rumah online satu ini, Anda bisa menemukan banyak inspirasi desain rumah dan furnitur. Di dalam aplikasinya, Anda bisa menemukan beragam katalog ide desain rumah maupun produk furnitur yang bisa disesuaikan dengan keinginan.

Di aplikasi ini juga terdapat fitur Augmented Reality yang berfungsi untuk menerapkan produk furnitur di ruangan Anda. Selain itu, di aplikasi ini Anda juga bisa berkomunikasi dengan pengguna lainnya dan pastinya juga bisa membagikan ide desain rumah yang sudah dirancang.

6. IKEA Home Planner

Pastinya Anda sudah tidak asing dengan brand satu ini, bukan? IKEA adalah brand furnitur asal Swedia yang produknya dikenal memiliki kualitas baik dan modelnya juga unik-unik. Nah, sebelum membeli produk IKEA Anda bisa mencoba aplikasi desain rumah online IKEA Home Planner.

Aplikasi tersebut akan membuat Anda bisa merancang desain ruangan sesuai kebutuhan. Di aplikasi ini Anda bisa mencoba produknya secara 2D dan 3D. Menariknya bagi Anda yang sudah cocok dengan furnitur yang dicoba bisa langsung checkout di aplikasinya. 

7. Planner 5D

Aplikasi satu ini termasuk aplikasi yang cukup populer untuk mendesain rumah. Di aplikasi desain rumah online ini Anda bisa menemukan 5000 katalog barang yang bisa digunakan untuk mendesain rumah.

Untuk melakukan perancangan desain rumah di aplikasi ini Anda bisa memilih menggunakan rancangan 2D atau 3D. Aplikasi ini juga menyediakan komunitas pengguna Planner 5D dimana Anda bisa membagikan hasil desain yang telah dibuat di sini.

Baca juga: Rekomendasi Aplikasi Desain Rumah di Laptop Gratis yang Bisa Diakses Offline

Pilihan Desain Rumah Terpopuler untuk Referensi Hunian Idaman

aplikasi desain rumah online
Aplikasi desain rumah online, youtube.com

Setelah membahas tentang aplikasi desain rumah mungkin Anda juga membutuhkan rekomendasi desain rumahnya. Nah, untuk Anda yang bingung memilih desain rumah di bawah ini ada beberapa rekomendasi desain rumah yang bisa Anda gunakan sebagai referensi.

1. Desain Bohemian Style

Pada desain rumah bohemian style ini sangat menunjukkan konsep individualitas. Gaya ini merepresentasikan kebebasan dengan tampilan modern yang dilengkapi dengan koleksi yang berwarna warni. Gaya bohemian ini saat digunakan untuk mendesain ruangan akan mendefinisikan gaya personal dan juga keindahan pemiliknya.

2. Desain Coastal Style

Bagi Anda yang menyukai suasana pantai dan ingin membuat rumah Anda terasa seperti di pantai, desain rumah satu ini sangat pas untuk Anda. Desain rumah satu ini menggunakan perpaduan cahaya matahari, ombak, dan pasir pantai sebagai inspirasinya. Ruangan yang mengadopsi gaya ini akan dipenuhi dengan sentuhan warna biru dan furnitur yang nyaman.

3. Desain Eklektik

Jika Anda suka mix dan match tanpa banyak aturan, desain satu ini cocok dipakai untuk rumah Anda. Desain ini juga berbeda dengan desain lainnya karena desain ini dipadukan dengan berbagai jenis gaya lainnya. Seperti yang sudah disebutkan di awal, gaya ini cocok untuk Anda yang tidak suka aturan karena memang menggambarkan kebebasan berekspresi.

4. Desain Industrial

Untuk desain rumah satu ini menggunakan perpaduan material yang masih mental dengan sedikit sentuhan nyentrik dan masih dipadukan lagi dengan nuansa primitif. Rumah dengan desain ini erat kaitannya dengan furnitur tekstur dan sesuatu berwarna abu-abu serta terlihat asli. Ciri khas yang dibawa desain ini adalah tembok unfinished dan langit-langit yang tinggi sehingga membuat rumah ini terasa sejuk dan nyaman.

5. Desain Kontemporer

Pada desain rumah satu ini menggunakan perpaduan konsep masa kini dan masa depan sehingga memberikan kombinasi nuansa hangat dan dingin di waktu bersamaan. Ciri khas rumah ini yaitu bersih dan jarang terlihat tambahan pernak pernik di ruangannya. Ciri utamanya adalah adanya elemen dasar dengan warna netral, bersih dan halus.

Baca juga: Aplikasi Desain Rumah Android Terbaik untuk Mempermudah Pekerjaan Anda

Itulah beberapa rekomendasi aplikasi desain rumah online dan desain rumah yang bisa Anda pilih untuk membuat rumah impian. Dengan menggunakan aplikasi desain rumah Anda bisa lebih mudah merancang hunian impian tanpa harus membayar jasa arsitek. Segera pilih aplikasi desain rumah sesuai kebutuhan Anda dan buat desain rumah impian.

Tinggalkan komentar