Rekomendasi 10 Aplikasi Edit Foto di Hp dan PC Terbaik

Saat ini hampir semua orang ingin terlihat aestetik dan fotogenik saat berfoto. Meski kadang sudah berpose dengan gaya terbaik, belum tentu juga menghasilkan gambar yang bagus.

Disinilah peran aplikasi edit foto dibutuhkan. Bukan untuk mengubah/mengganti objek gambarnya, tapi untuk memperbaiki kualitas kecerahan, ketajaman, dan lainnya.

Ada banyak aplikasi – aplikasi edit foto yang dapat membuat hasil jepretan terlihat lebih menarik dan aestetic. Aplikasi-aplikasi ini bahkan bisa Anda unduh dan dipakai baik di Hp ataupun PC/ Laptop secara gratis ataupun berbayar.

Bila Anda ingin mendapatkan hasil foto yang bagus, Anda juga perlu memiliki keterampilan editing yang baik dan pengambilan gambar yang bagus.

Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan hasil foto yang Anda inginkan. Jika Anda sedang mencari aplikasi edit foto yang bagus, Anda bisa mencoba beberapa aplikasi edit foto di bawah ini.

Daftar Aplikasi Edit Foto Terbaik (HP dan PC)

Sebelum membahas 10 aplikasi terbaik edit foto, kita kenalan dulu dengan berbagai nama aplikasi edit foto yang sebenarnya tidak kalah bagus.

aplikasi edit foto
Rekomendasi aplikasi edit foto terbaik via unsplash.com

Aplikasi edit Foto di Handphone

  • Adobe Photo Editor
  • Adobe Photoshop Express
  • Adobe Photoshop Lightroom
  • Air Brush
  • Aviary
  • Bonfire Photo editor
  • Canva
  • Collage Maker-Photo editor & Photo Collage
  • Cupslice
  • Fotor Photo Editor
  • LightX Photo editor
  • Photo Edit Pro
  • Photo Editor
  • PhotoDirector
  • PhotoWonder
  • PicsArt Photo Editor: Pembuat Kolase & Editor Foto
  • Picsay
  • Pixlr
  • Prisma
  • Unfold

Aplikasi edit Foto PC atau Laptop

  1. Adobe Lightroom
  2. Adobe Photoshop
  3. Affinity Photo
  4. Ashampoo Photo Optimizer
  5. Capture One Pro
  6. Darktable
  7. DxO Photolab
  8. GIMP
  9. Microsoft Windows 10 Photos
  10. O1 Photo RAW
  11. Paint.NET
  12. PaintShop Pro
  13. Photoscape
  14. PicturesToExe 9
  15. Skylum Luminar

Rekomendasi Aplikasi Edit Foto di HP

Jadi, sekarang mari kita bahas satu-satu aplikasi edit foto yang recommended menurut Narmadi.com untuk penggunaan di HP.

aplikasi edit foto
Rekomendasi aplikasi edit foto di HP via unsplash.com

1. Pixlr

Aplikasi Pixlr menjadi salah satu rekomendasi aplikasi edit foto di Hp. Aplikasi ini memiliki berbagai macam filter dan kombinasi efek yang memiliki hasil akhir yang keren. Pixlr juga memiliki auto-fix yang dapat menyesuaikan warna pada foto ataupun gambar secara otomatis.

Pixlr memiliki fitur pembuatan kolase dengan berbagai latar belakang yang tersedia. Dan juga memiliki fitur pembuatan sketsa atau doodle yang sedikit rumit hingga memerlukan keterampilan dasar.

Semua fitur yang tersedia bisa Anda gunakan secara gratis akan tetapi Pixlr tidak bebas iklan. Anda harus membeli aplikasi premium untuk menghilangkan iklan yang terdapat pada aplikasi.

2. Canva

Canva menjadi salah satu aplikasi edit foto yang paling diminati oleh mahasiswa. Pasalnya aplikasi ini tidak hanya untuk mengedit foto menjadi ciamik, tetapi juga terdapat beberapa template untuk membuat poster, cv, presentasi, logo, dan konten visual lainnya.

Anda pun dapat membuat quotes dengan tempalate unik yang bisa Anda upload dimedia sosial Anda. Aplikasi ini berasal dari Australia sejak tahun 2012 yang sudah memiliki pengguna yang cukup banyak. Karena aplikasi ini bisa mengekspresikan diri  dan kreasi sesuai keinginan mereka.

3. PicsArt

PicsArt merupakan aplikasi edit foto yang didirikan sejak tahun 2011 bagi pengguna smartphone tipe Android dan iOS. Aplikasi ini memiliki fitur filter, pembuatan kolase, dan edit foto dengan berbagai macam efek.

Anda pun bisa langsung menggunggahnya ke berbagai macam platform media sosial seperti Facebook dan Instagram. Aplikasi ini pun dapat diaskes atau digunakan secara gratis bagi para pengguna.

4. Adobe Photoshop Express

Kini Adobe Photoshop hadir untuk hp atau smarthphone dengan nama Adobe Photoshop Express. Namun aplikasi ini tidak cukup populer dikalangan profesional, akan tetapi untuk para pecinta fotografi masih banyak yang memakainya. Tetapi Anda tak perlu khawatir, aplikasi ini memiliki fitur – fitur yang cukup bagus.

Fitur – fitur yang tersedia cukuplah banyak seperti blur option, remove noise, perspective correction dan healing tool.  Adobe Photoshop express juga memiliki fitur penambah teks dan kolase foto dengan collage template.

Namun aplikasi ini tidak mendukung ekstensi RAW  dan hanya mendukung format jpg dengan ukuran yang dibatasi hingga 16 MP.

5. Adobe Lightroom

Adobe Lightroom memiliki fitur lebih lengkap dan sudah didukung  ekstensi RAW. Sehingga aplikasi ini lebih disukai oleh kalangan profesional.

Walaupun fungsi yang dimiliki aplikasi ini sama dengan Adobe Photoshop Express. Aplikasi ini memiliki layanan cloud yang memiliki fungsi menyimpan file secara otomatis dan bisa mengakses file tersebut di aplikasi lain.

Aplikasi tidak bisa diakses secara gratis, Anda harus membayar dengan cukup mahal. Anda pun harus membayarnya secara rutin setiap bulannya untuk berlangganan aplikasi ini agar dapat mengaksesnya secara penuh.

Rekomendasi Aplikasi Edit Foto di Pc atau Laptop

Jika tadi rekomendasi edit foto untuk HP, sekarang apa saja aplikasi yang recommended untuk penggunaan di PC?

aplikasi edit foto
Rekomendasi aplikasi edit foto di PC/Laptop via unsplash.com

1. Adobe Photoshop

Adobe Photoshop merupakan aplikasi edit foto pada perangkat PC atau Laptop yang paling populer dikalangan profesional.

Aplikasi ini memiliki fitur yang cukup lengkap dengan tool yang memiliki berbagai macam fungsi yang paling banyak digemari oleh  pengguna.

Tools yang paling terkenal dan sering digunakan oleh pengguna adalah fitur edit background foto. Anda cukup memotong pada bagian foto tertentu dan menempelkannya di background yang diinginkan. Dan juga bisa mengubah warna background foto sesuai keinginan Anda.

2. Adobe Lightroom

Masih dari Adobe, Adobe Lightroom merupakan aplikasi yang awalnya diperuntukan untuk mengolah gambar mentah (RAW) dan berfungsi sebagai katalog.

Dengan berjalannya waktu, aplikasi ini berkembang hingga memiliki fungsi yang hampir sama dengan Adobe Photoshop.

Aplikasi ini lebih ringan dibandingkan Adobe Photoshop bila dijalankan. Dan terlebih lagi harganya juga jauh lebih terjangkau. Aplikasi ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk Anda dengan seri terbarunya yang sudah sangat bagus yaitu versi keempat.

3. GIMP

GIMP merupakan program open source yang paling direkomendasikan  untuk fotografer dan desainer. Fitur dan tools yang dimiliki GIMP hampir semuanya berbayar.

Tetapi tidak menghalangi para fotografer dan desain untuk menggunakan aplikasi ini. Karena GiMP memiliki sifat open source yang menjadi favorit para fotografer dan desainer. GIMP tersedia untuk berbagai sistem operasi serperti Windows, Linux dan Mac.

4. PhotoScape

Bagi Anda yang belum cukup berpengalaman menggunakan aplikasi edit foto diperangkat PC, Anda bisa menggunakan aplikasi PhotoScape. Aplikasi ini memiliki fitur – fitur yang cukup sederhana bila digunakan. Dan aplikasi ini pun memiliki fitur yang cukup lengkap.

Fitur yang tersedia diaplikasi yang bisa Anda gunakan seperti, batch editor, page,, viewer, editor, animated GIF, combine dan masih banyak lagi. 

Anda tidak perlu mambayar untuk menggunakan aplikasi ini karena bisa digunakan secara gratis. Ini jadi salah satu aplikasi edit foto jadi kartun dan animasi yang cukup populer.

5. PaintShop Pro

PaintShop Pro merupakan aplikasi khusus editing foto dari Corel. Aplikasi ini memiliki fitur – fitur yang lengkap dan juga beragam. Bahkan PaintShop Pro menjadi rival dari PhotoShop yang dimiliki Adobe. Dan aplikasi ini menjadi salah satu aplikasi favorit dikalangan profesional.

Jika Anda ingin menggunakan PaintShop Pro, Anda haruslah membayar untuk bisa mengaksesnya. Harganya pun terbilang tidaklah mahal dibandingkan Adobe PhotoShop.

Baca juga: Rekomendasi 10 Aplikasi Edit Video Terbaik untuk HP dan PC

Dari beberapa aplikasi edit foto yang diulas di atas, tentu masing-masingnya memiliki kelebihan dan kekurangan. Dari sisi penggunaan juga sama, ada yang nyaman ngedit foto langsung di HP, ada juga yang memang tidak bisa tidak kalau tidak melalui PC/laptop.

Nah, dari beberapa aplikasi edit foto pada Hp dan PC/Laptop di atas mana yang Anda suka dan tidak suka? Silahkan pilih dan gunakan dengan sebaik mungkin ya. – Editted: 10/06/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar