11 Rekomendasi Aplikasi Jadwal Olahraga Terbaik untuk Pengingat Jaga Kesehatan

Adanya beberapa aplikasi jadwal olahraga sangat berguna bagi Anda yang tetap ingin berolahraga namun disibukkan dengan berbagai aktivitas.

Dengan menggunakan aplikasi jadwal olahraga, kegiatan sehari-hari yang bernuansa kesehatan akan tetap terstruktur dengan baik.

Olahraga sendiri menjadi salah satu kebutuhan vital untuk membantu mengatur konsistensi menjaga kesehatan.

Dengan adanya aplikasi jadwal olahraga semacam ini pastinya tidak akan ada lagi alasan untuk tidak ada waktu berolahraga karena akan diiingatkan oleh aplikasi ini.

Terlebih lagi, bagi Anda yang pemula dalam memulai hidup sehat, pastinya sangat membutuhkan aplikasi jadwal olahraga seperti ini untuk menunjang kelanjutannya.

Anda bisa dengan mudah mengunduh aplikasi seperti ini dari Play Store atau Apps Store. Diantara sekian rekomendasi aplikasi yang ada pastinya Anda bingung, bukan? Maka dari itu, simak dan pilih saja rekomendasi aplikasi jadwal olahraga terbaik di bawah ini.

Rekomendasi Aplikasi Jadwal Olahraga Terbaik di Smartphone

Keberadaan smartphone memang sangat memudahkan kehidupan manusia karena kini hampir semua kegiatan manusia bisa diselesaikan menggunakan smartphone salah satunya adalah pengingat jadwal olahraga. Dengan pengingat seperti ini tak ada lagi kekhawatiran akan melewatkan olahraga lagi dalam keseharian Anda.

1. Home Workout – No Equipment

Untuk yang bujetnya terbatas, Home Workout ini karena di dalamnya sudah ada berbagai video workout lengkap dengan penjelasan untuk mengikuti gerakannya.

Olahraga-olahraga yang tersedia di sini adalah workout untuk melatih beberapa bagian tubuh seperti dada, punggung, dan lainnya.

aplikasi jadwal olahraga
Ada beberapa opsi aplikasi jadwal olahraga, pixabay.com

Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan rekomendasi makanan bagi Anda yang berencana untuk melakukan diet. Nah, di sini Anda tidak harus mengikuti latihan yang berat karena bisa disesuaikan dengan kemampuan Anda.

2. Freeletics

Freeletics ini juga rekomendasi yang cocok jika ingin melakukan olahraga secara mandiri tanpa harus ada alatnya. Tersedia ratusan gerakan melatih badan yang pastinya bisa di-eksplor dengan mudah agar olahraga Anda tidak membosankan.

Jika berniat membentuk otot, Anda pun bisa melakukannya melalui aplikasi ini. Berolahraga bersama juga bisa dilakukan di sini karena di dalam aplikasi ini tersedia grup olahraga yang pastinya membuat Anda makin termotivasi untuk selalu hidup sehat.

3. BetterMe

Untuk kaum Hawa yang ingin mengecilkan bagian tubuh yang dirasa sering jadi masalah, aplikasi ini adalah rekomendasi yang tepat untuk Anda.

Selain menyediakan latihan untuk mengecilkan bagian tubuh, Anda pun bisa mengikuti pelatihan untuk wajah untuk membuatnya tampak awet muda, sangat menarik bukan?

aplikasi jadwal olahraga
Lakukan olahraga secara regular, pixabay.com

Selain itu, bagi Anda yang baru mulai olahraga untuk hidup sehat, tak perlu bingung karena video yang ada di aplikasi ini sudah dilengkapi dengan contohnya sehingga Anda bisa lebih mudah mengikutinya. Tak lupa, Anda pun bisa menggunakan panduan diet di aplikasi ini agar berat badan Anda jadi ideal.

4. Keep

Tak sempat pergi ke gym untuk olahraga? Tak perlu khawatir karena aplikasi jadwal olahraga terbaik satu ini sudah bisa membuat Anda berkeringat hanya dengan olahraga di rumah.

Ada ratusan video olahraga yang siap membantu Anda menjadi lebih sehat dan bugar serta mendapatkan berat badan impian.

Keuntungan yang akan Anda dapatkan jika menggunakan aplikasi ini adalah bisa menyesuaikan olahraga jenis apa yang ingin dilakukan. Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan laporan tentang perkembangan olahraga yang sudah Anda lakukan.

5. 30 Days Fitness Challenge

Pemantauan olahraga Anda akan dilakukan oleh aplikasi ini selama sebulan. Dalam waktu sebulan, aplikasi ini akan memberikan Anda berbagai latihan fisik yang harus diselesaikan.

Namun, Anda tak perlu khawatir karena apa yang dijadikan tantangan di aplikasi ini bisa disesuaikan dengan kemampuan Anda.

Selain itu, durasi olahraganya pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan di dalamnya juga sudah ada beragam video yang memudahkan Anda mengikuti gerakannya.

6. Lose Weight in 30 Days

Jika Anda berencana untuk melakukan diet, maka aplikasi jadwal olahraga terbaik ini tidak boleh dilewatkan untuk diunduh.

Dengan mengunduh aplikasi ini, akan ada jadwal untuk makanan Anda agar bisa mengkonsumsi makanan seimbang yang bagus untuk diet serta rekomendasi jenis olahraga tanpa memakai alat, yang tepat untuk ikuti.

aplikasi jadwal olahraga
Olahraga dapat menyehatkan tubuh, pixabay.com

Dengan fokus pada instruksi dari aplikasi ini pastinya Anda akan segera mendapatkan berat badan ideal. Dan bagi Anda yang vegetarian, tak perlu khawatir karena aplikasi ini juga menyediakan menu makanan untuk vegetarian. Wah apakah Anda tertarik dengan aplikasi olahraga terbaik gratis ini?

7. Sworkit

Dengan bermodal salah satu aplikasi olahraga terbaik ini akan memudahkan untuk melakukan olahraga karena tidak terbatas waktu dan tempat. Ada beragam jenis gerakan olahraga yang bisa Anda temukan di sini mulai dari pemanasan, yoga, kardio, dan lainnya.

Dengan kelengkapan varian olahraga dan kemudahan untuk mendapatkan aplikasinya, pastinya Anda tidak boleh menyia-nyiakan kesempatan ini.

Kapan lagi Anda bisa olahraga dengan mudah hanya dengan modal smartphone kalau tidak dari aplikasi jadwal olahraga terbaik seperti ini?

8. Workout Trainer

Jika Anda bosan olahraga di rumah dan ingin merasakan latihan seperti di gym, maka unduh saja aplikasi Workout Trainer ini. Di dalam aplikasi ini sudah tersedia berbagai panduan mulai dari gambar hingga video yang berasal dari pelatih-pelatih profesional.

Dengan panduan seperti ini pastinya Anda bisa lebih bersemangat untuk olahraga dan tidak punya alasan lain lagi untuk tidak melakukan olahraga.

9. Asana Rebel

Selain memberikan pelatihan untuk fisik, aplikasi ini juga memberikan banyak varian musik yang bisa Anda gunakan untuk membantu membuat kualitas tidur Anda jadi lebih baik.

Untuk Anda yang ingin melakukan latihan fisik bisa mendapatkan beberapa rekomendasi gerakan mulai dari gerakan untuk yoga hingga gerakan fitness.

Anda bisa menikmati beberapa fitur pada aplikasi ini secara gratis namun, jika ingin berlatih bersama para profesional di bidang olahraga bisa meningkatkan aplikasinya ke premium dengan melakukan pembayaran.

Nah, untuk tarif yang dibutuhkan juga tergantung dari jenis latihan apa yang Anda pilih jadi tak perlu khawatir akan menguras dompet.

10. Fitness Buddy

Aplikasi ini dibuat oleh sebuah perusahaan bernama Azumio, Inc. Di dalam aplikasi ini sudah tersedia latihan untuk membuat tubuh sehat yang lengkap dengan tutorial hingga deskripsi bagaimana cara melakukannya.

Melalui aplikasi ini Anda pun bisa mendapatkan jadwal untuk berolahraga selama beberapa hari yang jadwalnya bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan sendiri.

11. Adidas miCoach

Aplikasi yang dibuat oleh Adidas ini dilengkapi dengan sebuah alat pelacak di dalamnya yang berfungsi untuk melacak kegiatan olahraga Anda.

Nah, dari sini Anda bisa melihat catatan tentang beragam informasi terkait olahraga yang sudah Anda lakukan, berapa kalori yang sudah terbakar serta detak jantung Anda dan yang unik dari aplikasi ini adalah adanya pengaturan untuk petunjuk suaranya.

Rekomendasi aplikasi jadwal olahraga terbaik di atas pastinya akan mempermudah memilih aplikasi mana yang cocok untuk olahraga Anda. Anda bisa memilih aplikasi olahraga terbaik iOS maupun mobile. Dengan berbekal aplikasi ini Anda tetap bisa mendapatkan badan yang sehat walaupun hanya dari rumah saja.

Selain itu, dengan menggunakan aplikasi ini Anda tidak perlu khawatir dengan waktu dan tempat untuk olahraga karena olahraganya bisa dilakukan kapanpun dan darimana pun.

Editted: 10/06/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar