Daftar 10 Aplikasi Saham Online yang Aman

Seiring dengan perkembangan zaman, maka aplikasi saham online saat ini sering menjadi pilihan. Aplikasi tersebut disediakan oleh perusahaan

sekuritas maupun oleh perusahaan yang bekerja sama dengan sekuritas dan telah mendapat izin oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Bagi investor saham pemula, keberadaan aplikasi saham online tentunya akan sangat membantu. Hanya menggunakan satu aplikasi di smartphone, anda dapat melakukan pendaftaran sampai melakukan transaksi saham.

Aplikasi Saham Online yang Terbaik dan Aman

Berikut ini penjelasan terkait aplikasi saham online secara lengkap yang bisa anda ketahui. Dan bisa dijadikan acuan dan bahan pertimbangan saat akan memilih aplikasi saham yang sesuai kebutuhan anda.

1. Ajaib

Rekomendasi aplikasi saham online yang pertama yakni Ajaib. Aplikasi tersebut merupakan salah satu platform yang cukup ideal yang bisa dimanfaatkan untuk berinvestasi saham yang tidak perlu diragukan lagi.

Aplikasi Ajaib sudah resmi peredarannya dan di bawah naungan OJK. Selain itu, aplikasi ini sudah dapat dengan mudah diperoleh pada smartphone anda melalui Playstore.

Kelebihan lainnya yang dimiliki oleh aplikasi saham online ini yakni anda bisa membuka rekening saham. Hal ini tentunya membuat anda tidak perlu lagi melakukan proses transaksi deposit dana pada awal penggunaannya.

Untuk melakukan sesi transaksi jual beli saham pada aplikasi Ajaib juga cukup terjangkau.

Transaksi hariannya di bawah 150 juta atau 0,10 persen. Dan tentunya akan semakin rendah jika transaksi hariannya semakin besar.

2. Bareksa

Rekomendasi aplikasi saham online yang berikutnya adalah Bareksa. Aplikasi tersebut peredarannya sudah terjamin karena sudah berada di bawah naungan OJK.

Dengan menggunakan aplikasi belajar investasi ini, anda bisa melakukan proses jual beli saham dengan bentuk reksadana.

Aplikasi Bareksa sendiri yakni sudah termasuk di salah satu mitra distribusi yang dipercaya oleh Kemenkeu RI untuk menjual SBN (Surat Berharga Negara) ritel melalui virtual maupun online.

Kelebihan lain yang bisa anda dapatkan yakni anda bisa melakukan pendaftaran secara online. Selanjutnya, terdapat 150 lebih produk reksadana, 50 lebih manajer intestasi, dan juga beragam metode transaksi untuk memudahkan setiap penggunanya.

3. IPOT

Untuk rekomendasi aplikasi saham online yang selanjutnya yakni IPOT. Aplikasi tersebut menjadi salah satu platform saham dari Indo Premier Sekuritas yang mempuyai banyak kelebihan.

Untuk biaya yang diminya pada setiap transaksinya sekitar 0.29 persen dan juga fee beli sebesar 0.19 persen. Selain itu, untuk pendaftarannya bisa dilakukan secara online.

Yang lebih menarik lagi, aplikasi IPOT sendiri menawarkan fitur Robo Trading sehingga dengan otomatis akan menjalankan instruksi order semuanya.

4. MOST Mobile Mandiri Sekuritas

Aplikasi saham online yang terbaik selanjutnya yakni MOST Mobile Mandiri Sekuritas. Aplikasi tersebut dikembangkan oleh Mandiri Sekuritas maupun Mandiri Online Stock Trading.

Aplikasi Saham Online
Aplikasi Saham Online Via cyberthreat.id

Namun perlu anda ketahui bahwa sebelum anda menggunakan aplikasi tersebut, maka anda dapat terlebih dahulu untuk menjadi nasabah.

Terdapat minimal setoran pada awal penggunaan pada saat melakukan pembukaan buku rekening saham dan terbagi menjadi mahasiswa, umum, dan full service.

Selanjutnya, minimal untuk mahasiswa yakni Rp 2 juta, umum Rp 5 juta, dan full service Rp 100 juta. Namun, untuk fee pada setiap transaksinya akan dikenakan biaya sebesar 0.28 persen untuk jual saham, sedangkan untuk beli saham sebesar 0.18 persen dengan minimal Rp 5.000,-.

5. BCAS Mobile 2.0

Saat ini BCA Sekuritas telah berhasil merilis aplikasi saham online terbaik dengan nama BCAS Best Mobile. Aplikasi ini mempunyai fitur unggulan yakni stock game yang berfungsi untuk analisis teknikal, smart digital, dan sebagainya.

Melalui aplikasi ini, anda akan dihadapkan dengan minimal setoran pada pertama kali membuka rekening saham dengan harga Rp 3 juta.

Selanjutnya, untuk fee setiap transaksi dalam proses online trading sebesar 0.18 persen dan jugal fee jualnya sebesar 0.28 persen.

Namun jika anda memanfaatkan jasa sales broker, maka fee untuk setiap transaksinya akan menjadi lebih tinggi. Dengan fee beli 0.25 persen dan fee jual sebesar 0.35 persen.

6. Bibit

Salah satu rekomendasi aplikasi saham online yang dipelopori oleh PT. Bibit Tumbuh Bersama yakni Bibit. Aplikasi ini dapat anda manfaatkan untuk melakukan jual beli saham dalam bentuk reksadana.

Selain itu juga menyajikan tawaran dari beragam opsi reksadana itu sendiri, mislanya pasar uang, obligasi, dan sebagainya.

Kelebihan lainnya yang bisa anda temukan pada aplikasi Bibit yakni pendaftaran bagi para pengguna bisa dilakukan secara online dan jual beli reksadana tanpa pungutan biaya alias gratis.

Dengan menggunakan aplikasi saham online ini, anda juga bisa mencairkan investasi kapan saja dan tanpa adanya penalty.

Sehingga anda bisa menentukan pilihan jalur investasi berdasarkan dengan penghasilan ataupun dana yang akan dialokasikan nantinya.

Untuk alokasi investasi juga bisa dilakukan penyesuaian berdasarkan risiko profil. Dalam hal keamanan, aplikasi Bibit sudah berada dalam pengawasan OJK sehingga pastinya terpercaya dan aman.

7. POEMS ID

Salah satu platform saham yang dipelopori oleh PT. Philip Sekuritas Indonesia yakni POEMS ID. Perusahaan tersebut menjadi bagian dari sekelompok bisnis yang berasal dari Singapura dengan nama Philip Capital Group.

Bagi anda yang tertarik ingin menggunakan aplikas POEMS ID, maka anda bisa melakukan pendaftaran menjadi nasabah terlebih dahulu dan terdapat minimal deposit.

Untuk fee setiap transaksi yang dilakukan yakni 0.18 persen untuk pembelian dan 0.28 persen untuk proses jual.

8. Neo HOTS Mobile

Selanjutnya, rekomendasi aplikasi yang menyediakan saham online yakni Neo HOTS Mobile. Aplikasi tersebut dikembangkan oleh PT. Mirae Asset Sekuritas Indonesia.

Aplikasi tersebut terbagii menjadi dua yakni Neo Hots (Mobile Trading System) dan juga HOTS (Home Online Trading System). Kelebihan lainnya yang bisa anda dapatkan yakni saham Mirae ini jual dan beli sahamnya bisa bersaing.

Untuk besarannya fee setiap transaksi yakni 0.15 persen untuk pembeliannya, sedangkan untuk jualnya yakni 0.25 persen.

Sebelum anda menggunakna aplikasi tersebut, maka anda bisa menyiapkan uang deposit dengan minimal sebesar Rp 10 juta.

9. BIONS Mobile

BIONS Mobile merupakan aplikasi saham online dan merupakan akronim dari BNI Sekuritas Innovative Online Trading Systems.

Fitur unggulan yang terdapat pada BIONS Mobile misalnya Finger Print Login, Outomatic Order, fitur research, charts, news, serta grafik harga yang lengkap.

Selain itu, terdapat batasan deposit jika nantinya anda akan membuka rekening saham ini. Untuk besarannya yaitu Rp 1 juta dengan fee pada setiap transaksi juali beli masing-masing yakni 0.27 persen dan 0.17 persen.

10. Motion Trade

Aplikasi saham yang berikutnya yakni Motion Trade yang tentunya bisa menghasilkan keuntungan yang besar dalam jangka waktu yang panjang.

Untuk aplikasi tersebut awalnya mempunyai nama MNC Trade New sehingga seiring waktu berjalannya waktu namanya disesuaikan dengan kondisi zaman dan kebutuhan manusia.

Motion Trade adalah sebuah aplikasi saham online besutan dari MNC Sekuritas yang menjadi anak dari perusahaan besar MNC group. Kelebihan lainnya pada aplikasi ini yakni untuk penggunaannya dapat diakses untuk semua perangkat lewat link unduhan yang tersedia.

Dana setoran awal yang dikenakan pada aplikasi ini yakni mulai Rp 100.000,- dan untuk fee pada setiap transaksinya yakni untuk fee jual 0.28 persen dan fee belinya 0.18 persen.

Nah, demikian rekomendasi aplikasi saham online terbaik dan terbukti aman. Anda bisa download aplikasi pilihan anda melalui Playstore. Segera buka tabungan saham untuk hasil jangka panjang ya. Semoga rekomendasi tersebut dapat bermnafaat bagi anda. Selamat mencoba!

Tinggalkan komentar