7 Facial Wash untuk Kulit Berjerawat Terbaik

Penggunaan facial wash untuk kulit berjerawat bisa menjadi salah satu skincare khusus yang ampuh untuk mencegah timbulnya jerawat di wajah. 

Kabar baiknya, produk-produk facial wash untuk kulit berjerawat yang beredar cocok untuk segala usia dan gender, meskipun tetap harus mencocokannya dengan jenis kulit wajah supaya bekerja efektif.

Pasalnya, setiap orang memiliki kondisi kulit wajah yang berbeda-beda, sehingga facial wash yang bisa digunakan pun tidak sama untuk setiap kulit. 

Nah, pada kesempatan kali ini akan menjelaskan rekomendasi facial wash yang bagus untuk kulit berjerawat.

Namun, sebelum Anda mencoba menggunakan facial wash tersebut, pastikan untuk mengecek apakah bahan yang terkandung di dalamnya cocok untuk kulit Anda. 

Jika tidak cocok, Anda bisa mencari brand lain yang lebih cocok.

7 Rekomendasi Facial Wash untuk Kulit Berjerawat Terbaik 2022

Dari sekian banyak brand facial wash untuk kulit berjerawat, kira-kira facial wash apa saja yang aman untuk kulit wajah? 

Nah, daripada bingung, yuk simak 7 rekomendasi facial wash terbaik untuk Anda!

1. Emina Bright Stuff Face Wash

Rekomendasi facial wash untuk kulit berjerawat yang bisa Anda coba ialah produk dari brand Emina yaitu, Emina Bright Stuff Face Wash. 

Produk tersebut diperkaya dengan vitamin B3 yang berfungsi untuk menjadikan kulit wajah cerah dan bersih.

Facial wash untuk kulit berjerawat
lazada.co.id

Apalagi, bagi Anda yang masih remaja, di mana masa-masa tersebut sering muncul berbagai masalah pada kulit wajah seperti kulit kering, jerawat, berminyak dan kusam. 

Oleh karenanya, membasuh wajah harus sudah diterapkan sejak remaja dengan menggunakan sabun cuci wajah.

Facial wash dari Emina ini aman dipakai untuk berbagai macam kondisi kulit wajah. 

Selain mengandung vitamin B3, Emina Bright Stuff Face Wash dilengkapi dengan kandungan ekstrak summer plan sebagai anti pollutan.

Produk tersebut tersedia dalam dua kemasan yaitu 50 ml dan 100 ml, untuk ukuran 100 ml, di banderol dengan harga Rp21.375. 

Sedangkan untuk kemasan 50 ml di banderol dengan harga Rp13.125, baik di toko online maupun offline.

2. Kahf Oil And Acne Care Face Wash

Rekomendasi facial wash untuk kulit berjerawat selanjutnya khusus untuk laki-laki yaitu Kahf. 

Kahf sendiri merupakan salah satu brand perawatan kulit yang menargetkan laki-laki sebagai penggunanya. 

Salah satu produk yang dimiliki oleh Kahf ialah Kahf Oil and Acne Care Face Wash, yang mana di dalamnya mengandung ekstrak Mediterranean Sage dan French Cypress

Kandungan tersebut berfungsi untuk mengurangi minyak berlebih pada wajah selama 12 jam serta merawat kulit berjerawat.

Selain itu, produk tersebut juga memiliki kandungan Pure Cleanse dan HydroBalance yang diformulasikan secara mild sehingga mampu membersihkan kulit sampai ke pori-pori. 

Produk tersebut cocok digunakan untuk segala jenis kulit dengan banderol harga sebesar Rp31.365/100 ml. Nah, apakah Anda tertarik untuk menggunakan skincare wajah terbaik ini?

3. Clean & Clear Face Foaming Wash

Salah satu facial wash untuk kulit berjerawat ialah Clean & Clear Foaming Face Wash. 

Selain ampuh untuk melawan 99.8% bakteri penyebab jerawat, produk tersebut juga berfungsi untuk mengontrol minyak selama 8 jam.

Dengan begitu, Anda bisa beraktifitas selama seharian penuh dengan kulit bersih, halus dan lembut. 

Untuk mendapatkan hasil maksimal, Anda bisa menggunakannya dua kali dalam sehari.

Selain itu, Anda juga bisa melengkapi perawatan kulit dengan menggunakan Clean & Clear Oil-Control Toner. 

Nah, harga yang ditawarkan untuk Face Foaming Wash ialah Rp33.482/100 ml (isi dua).

4. Vaseline Men Anti Acne Face Wash

Pada umumnya, tidak hanya perempuan saja yang memerlukan perawatan kulit wajah, namun pria juga memerlukan perawatan wajah. 

Saat ini banyak produk perawatan wajah yang tersedia di pasaran seperti Vaseline Men Anti Acne Face Wash.

Produk tersebut merupakan facial wash untuk kulit berjerawat yang dialami oleh pria. 

Selain itu, Vaseline Men Anti Acne Facial Wash mampu membersihkan kotoran maupun debu yang menempel pada kulit wajah.

Anda pun dapat tampil di depan umum dengan lebih percaya diri, sebab 7 masalah kulit wajah sudah diatasi sehingga wajah tampak cerah. 

Untuk mendapatkannya, Anda hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp32.900/100 g.

5. Acnes Natural Care Deep Pore Face Wash

Acnes Natural Care Deep Pore Face Wash merupakan facial wash untuk kulit berjerawat. 

Selain bisa mengatasi masalah bakteri penyebab jerawat, produk tersebut juga mampu membersihkan wajah hingga ke pori-pori sehingga Anda bebas dari komedo.

Produk tersebut mengandung Microbeads Scrub yang halus sehingga aman digunakan sehari-hari, kulitmu juga akan tampak lebih halus, lembut dan lembap. Harganya pun cukup terjangkau yaitu Rp21.700/50 g dan Rp27.180/100 g.

Perlu Anda ingat, harga asli di pasaran bisa berubah-ubah tergantung daerah masing-masing Namun, harga yang beredar pun tidak jauh dari kisaran di atas.

6. Ponds Men Acne Clear Oil Control

Ponds Men Acne Clear Oil Control Face Wash dipersembahkan untuk laki-laki yang menginginkan facial wash untuk kulit berjerawat. 

Produk dari Ponds tersebut memiliki Mineral Clay yang dapat mengangkat minyak berlebih dan kotoran pada kulit wajah.

Facial wash untuk kulit berjerawat
lazada.co.id

Wajah Anda pun akan tampak lebih cerah sepanjang hari tanpa gangguan minyak berlebih dan jerawat yang mengganggu. 

Produk tersebut diedarkan di pasaran dengan harga Rp29.000/50 g. Nah, bagaimana untuk para kaum adam, apakah berminat untuk membelinya? 

Jika iya, jangan lupa untuk mengecek kandungan lain yang terdapat di dalamnya.

Sehingga, Anda mengetahui apakah produk tersebut cocok dengan kulit wajah Anda. Jika dirasa tidak cocok, silakan untuk mencoba produk lain dari brand yang sama.

7. Sariayu Acne Care Facial Foam Face Wash

Rekomendasi facial wash untuk kulit berjerawat terakhir ialah Sariayu Acne Care Facial Foam Face Wash yang bisa didapatkan dengan harga Rp18.430/75 g. 

Sariayu menggunakan rempah-rempah Indonesia sebagai bahan dasar dari produk kecantikannya.

Selain itu, Sariayu Acne Care Facial Foam Face Wash juga mengandung ekstrak pegagan dan canaga oil

Kedua bahan tersebut berfungsi mengendalikan kadar minyak berlebih tanpa membuat kulit kering. Produk tersebut memiliki masa kedaluarsa >6 bulan setelah segel dibuka.

Namun tenang saja, produk dari Sariayu ini hanya tersedia dalam kemasan 75 g saja. Sariayu Acne Care Facial Foam Face Wash dijual di pasaran dengan harga Rp18.430.

Anda bisa mendapatkan produk dari Sariayu di berbagai macam toko online maupun offline. Anda pasti mudah untuk menemukannya karena Sariayu sudah beroperasi sejak tahun 1987.

Sariayu pun merupakan produk berkualitas dan terpercaya di kalangan masyarakat. Produk tersebut berasal dari brand Martha Tilaar yang akrab di telinga orang Indonesia.

Demikianlah beberapa rekomendasi facial wash untuk kulit berjerawat yang bisa digunakan untuk laki-laki maupun perempuan. Apakah ada produk yang menarik perhatian Anda?

Jika sudah ada, jangan lupa untuk memastikan kandungan lain yang terdapat di dalamnya untuk melihat kecocokan dengan kulit wajah Anda. 

Karena tidak semua produk face wash yang ada di pasaran cocok untuk berbagai macam kondisi kulit, pastikan Anda lebih berhati-hati ya! Nah, bagi Anda yang memiliki masalah kulit kering, Anda bisa menyimak info tentang facial wash untuk kulit kering.

Tinggalkan komentar