25+ Ide Kado Bayi Sesuai Usia, Tidak Mahal, Bermanfaat!

Menyajikan informasi tentang ide dan pilihan kado bayi. Ide yang cocok untuk bingkisan / hadiah untuk bayi laki-laki maupun perempuan. Referensi kado bayi yang kami sajikan, mengedepankan ide kado dengan harga yang terjangkau namun tetap bermanfaat, menarik dan unik berdasarkan usia. – IDNarmadi.

Menyambut kehadiran bayi menjadi hal yang paling ditunggu-tunggu oleh kedua calon orang tua, keluarga, kerabat maupun teman dekat.

Memiliki kerabat baru tentu membuat Anda ingin menghadiahkan suatu barang untuk si kecil atau sang ibu bukan? Ada berbagai pilihan Kado Bayi menarik yang dapat Anda pilih.

Namun sebelum Anda membeli kado atau hadiah tersebut, alangkah baiknya jika memilih barang yang juga bermanfaat untuk si kecil. Sehingga barang yang Anda berikan tidak terbuang sia-sia. Jangan lupa untuk memilih kado yang bermanfaat dan sesuai kantong.

Tips Memilih Kado Bayi dengan Tepat

Memberi kado untuk bayi memang susah-susah gampang. Terkadang seseorang menghabiskan waktu hingga berjam-jam di toko hanya karena bingung memilih kado yang tepat untuk si kecil. Berikut ini beberapa tips memilih kado bayi yang bermanfaat.

1. Pastikan Jenis Kelamin Bayi Baru Lahir

Sebelum menjenguk dan memberikan hadiah untuk bayi, Anda harus memastikan terlebih dulu jenis kelamin bayi. Hal tersebut berguna agar Anda tidak salah membeli kado bayi.

Jangan sampai Anda membeli model baju perempuan dan berwarna pink, sedangkan bayi tersebut berjenis kelamin laki-laki.

Warna kado yang cocok untuk laki-laki yaitu abu-abu, hitam, biru, dan hijau. Sedangkan untuk kado bayi perempuan dapat memilih warna ungu, pink, merah, ataupun warna pastel lain yang lembut. Barang yang dipilih pun beraneka ragam seperti selimut, perlengkapan mandi, satu set baju, bouncer dan lain-lain.

2. Memilih Kado Sesuai Budget

Tips memilih kado bayi selanjutnya yaitu menyesuaikan dengan budget yang tersedia. Kado untuk bayi sangat beragam dan harganya juga beraneka ragam. Belilah barang yang sesuai dengan kantong sehingga Anda tidak akan merasa keberatan.

Beberapa pilihan kado dibawah Rp. 150.000 yaitu apron menyusui, manual breastpump, playmat bayi, gendongan kaos dan lain-lain.

Sedangkan kado dibawah Rp.300.000 seperti bouncer, high chair, baby carrier  dan sebagainya. Mencari kado yang lebih murah maupun lebih mahal pun juga tersedia.

3. Mengetahui Barang Apa Saja Yang Sudah dimiliki Ibu Bayi

kado bayi
Ilustrasi kado bayi

Sebaiknya Anda juga mengetahui barang apa saja yang sudah dimiliki oleh Ibu bayi. Sehingga Anda tidak membeli barang yang akhirnya akan mubadzir atau sia-sia.

Anda tidak perlu mengetahui secara detail, melainkan cukup mengira-ngira apa saja yang sudah disiapkan oleh ibu sang bayi sebelum dilahirkan.

Memilih Kado Bayi Berdasarkan Gender

Kelahiran bayi memang menjadi salah satu hal yang membuat siapa saja merasa bahagia. Jika Anda masih bingung memilih kado apa untuk bayi, Anda dapat memilih kado berdasarkan gender laki-laki atau perempuan.

Kado untuk Bayi Laki-laki

Kado untuk Bayi Laki-laki
Pilih Mainan yang aman – kado bayi

Kehadiran si kecil memang menjadi hal yang ditunggu-tunggu. Memilih kado tentu tidak boleh sembarangan, agar kado yang diberikan bermanfaat dan tidak mubadzir. Jika sang bayi berjenis laki-laki, Anda dapat memilih beberapa kado bayi berikut ini.

1. Baju bayi kasual

Salah satu kado yang cocok untuk bayi laki-laki yaitu baju bayi kasual. Anda dapat memilih baju bayi kasual yang sederhana dan terbuat dari bahan yang nyaman dipakai. Sehingga dapat digunakan sebagai pakaian sehari-hari.

Pilihlah ukuran baju yang sedikit agak besar sehingga dapat dipakai bayi dalam waktu yang lebih lama. Jangan lupa membeli baju bayi kasual dengan warna yang agak gelap khas laki-laki seperti biru, hitam, abu abu dan lain-lain.

2. Soft toys

Bayi yang baru lahir memang belum dapat memahami lingkungan sekitar dan belum bisa diajak bermain. Namun Anda tetap bisa memberikan soft toys dengan tema hewan atau kendaraan yang terbuat dari bahan empuk dan lembut.

Sehingga bayi dapat memainkannya dan akan senang. Apalagi ketika bayi mulai menangkap barang dengan tangannya, soft toys sangat cocok sebagai hadiah. Kami merekomendasikan kado bayi laki-laki jenis soft toys.

3. Alas bertema hewan atau kendaraan

Seperti yang kita ketahui, memberi kado atau hadiah tidak harus digunakan pada waktu itu juga. Misalnya Anda memberikan kado berupa alas atau tikar mainan bayi. Ketika bayi mulai berguling dari terlentang ke tengkurap tentu alas ini akan sangat bermanfaat.

Karena bayi tersebut laki-laki, Anda dapat memilih alas yang bertema hewan atau kendaraan. Sambil berguling sambil sang bayi melihat berbagai hewan atau kendaraan yang menjadi motif dari alas. Pilihlah alas yang terbuat dari bahan lembut dan warna yang cukup cerah.

4. Kaos kaki dan sepatu

Kaos kaki dan sepatu bayi dapat menjadi pilihan kado untuk bayi laki-laki. Pilihlah kaos kaki yang warnanya khas dan memilih model sepatu laki-laki. Pilihlah bahan yang lentur dan empuk dengan kualitas yang baik. Sehingga bayi tidak akan teriritasi dan membuat kaki bayi tetap hangat ketika bepergian.

5. Pelindung bayi / Shower cap

Pelindung bayi atau shower cap sangat cocok diberikan sebagai kado untuk anak laki-laki. Shower cap merupakan penghalang berbentuk topi yang berguna untuk melindungi mata bayi dari cairan sabun maupun sampo.

Hadiah ini akan lebih awet digunakan bayi laki-laki karena rambutnya yang relatif lebih pendek. Selain itu, shower cap juga dapat digunakan untuk membantu memotong rambut bayi dibawah tiga tahun.

6. Stroller

Hadiah atau kado yang tidak kalah menariknya yaitu stroller. Stroller bayi yang berkualitas dan kokoh dapat dipakai si bayi hingga mereka besar.

Pilihlah desain dan warna menarik khas laki-laki seperti motif hewan atau kendaraan. Sedangkan warna yang dipilih seperti warna biru tua, biru, putih, hitam, abu-abu, atau yang lainnya.

Kado untuk Bayi Perempuan

Memilih kado atau hadiah untuk bayi sebaiknya yang bermanfaat. Memberikan kado tidak selalu mahal, mewah ataupun terlalu besar. Tetapi berikan kado yang sekiranya belum dibelikan orang tua si bayi. Berikut ini beberapa kado pilihan untuk bayi perempuan.

Kado untuk Bayi Perempuan
Ilustrasi kado bayi

7. Baby girl caterpillar

Perempuan identik dengan barang yang indah dan lucu bukan? Salah satu kado yang cantik dan unik yaitu baby girl caterpillar.

Pilihlah bahan boneka yang bagus dan berwarna-warni sehingga bayi perempuan akan sangat menyukainya. Baby Girl Caterpillar juga dilengkapi dengan teether yang bermanfaat untuk si bayi yang ingin menggigit-gigit.

8. Sepatu rajut

Salah satu kado untuk bayi perempuan yaitu sepatu rajut yang berbahan lembut dan hangat.  Sepatu rajut yang lucu ini pun tidak hanya cocok untuk bayi perempuan baru lahir saja, melainkan untuk usia berapapun.  Karena sepatu rajut sangat fleksibel dan bermanfaat untuk berbagai keadaan.

9. Baby sofa

Baby Sofa cocok sebagai furniture kamar si kecil. Kado lucu ini memiliki berbagai pilihan desain, warna dan ukuran yang dapat Anda pilih. Sofa bayi sering disukai oleh bayi perempuan usia bulan hingga satu atau dua tahun. Bahan yang digunakan pun aman dan lembut sehingga tidak akan membahayakan si kecil.

10. Baby girl headband

Bayi perempuan identik dengan tampilan yang manis dan cantik. Nah, untuk menunjang penampilan bayi agar terlihat lebih manis dan cantik, Anda dapat memberikan kado baby girl headband yang merupakan aksesoris kepala. Dengan adanya aksersoris ini, bayi perempuan akan terlihat semakin cantik.

11. Legging bayi

Legging bayi menjadi salah satu celana bayi perempuan yang sedang ngetren. Anda dapat memberikan kado legging bayi dengan berbagai warna yang cerah dan soft khas perempuan. Selain itu, motif dan desain dari legging pun beraneka ragam, sehingga akan membuat penampilan bayi perempuan semakin imut.

Memilih Kado Bayi Berdasarkan Usia

Selain dapat memilih kado bayi berdasarkan gender, Anda juga dapat menentukan kado bayi berdasarkan usia. Usia bayi kurang dari 6 bulan maupun lebih dari 6 bulan kurang dari 1 tahun. Dengan mengetahui usia bayi, tentu Anda akan lebih mudah menentukan kado bayi yang tepat dan bermanfaat.

Rekomendasi Kado untuk Bayi < 6 Bulan

Ada banyak barang yang dapat Anda pilih sebagai kado atau hadiah untuk bayi yang usianya kurang dari 6 bulan. Pastikan bahwa kado yang Anda berikan bermanfaat.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan seperti jenis kado, harga, warna, ukuran dan lain-lain. Berikut ini beberapa rekomendasi yang dapat Anda pilih sebagai kado untuk bayi kurang dari 6 bulan.

12. Kain Bedong

Kata Dr. Meta Hanindita Spa, bayi yang baru lahir boleh dibedong asalkan tidak terlalu kencang. Sifat dari bedong sendiri berguna untuk menghangatkan si kecil. Pastikan memilih kain bedong yang teksturnya lembut dan menyerap keringat. Sehingga bayi akan betah dan nyaman ketika di bedong.

13. Jaket bayi

Salah satu barang yang dapat Anda pilih sebagai hadiah untuk bayi kurang dari 6 bulan yaitu jaket bayi. Jaket ini berguna untuk melindungi anak dari angin dan cuaca dingin yang berlebihan. Pilihlah jaket yang dilengkapi dengan hoodie sehingga akan membuat bayi semakin nyaman dan hangat ketika memakainya.

14. Bouncer

Bouncer juga cocok dipilih sebagai kado yang dapat digunakan si bayi untuk posisi setengah duduk. Barang ini juga dilengkapi dengan fitur pendukung seperti sandaran kepala yang empuk dan dapat disesuaikan. Sehingga akan membuat bayi merasa nyaman ketika duduk bersantai dan bersandar di bouncer tersebut.

15. Selimut bayi

Selimut bisa jadi kado bayi murah tapi sangat bermanfaat. Apalagi kini selimut bayi tidak hanya di desain kotak saja, namun juga memiliki berbagai pilihan desain, motif, dan warna yang menarik.

Pilihlah selimut bayi yang terbuat dari bahan katun halus dan berukuran agak kecil. Sehingga, bayi yang kurang dari 6 bulan ini merasa nyaman ketika sedang tidur.

16. Perlak bayi

Bayi yang baru lahir biasanya masih memiliki kebiasaan mengompol. Kado alternatif yang dapat Anda pilih yaitu perlak bayi. Dengan adanya perlak bayi, maka kasur tidak akan kotor dan bau pesing.

Sebaiknya memilih perlak yang memiliki bubble di permukaannya untuk menghindari bayi dari alergi dan iritasi pada kulit yang masih sensitif.

17. Gendongan bayi

Menggendong bayi kini tidak lagi menggunakan kain panjang atau jarik lagi. Namun menggunakan gendongan bayi yang memiliki berbagai pilihan desain, motif dan warna yang menarik. Jenis baby carrier yang satu ini tidak hanya mudah digunakan saja, tetapi juga mudah dibawa dan tidak memakan banyak tempat.  

18. Playmat

Menginjak usia 4 hingga 5 bulan, bayi mungkin sudah mulai berguling-guling. Nah, pada saat inilah bayi membutuhkan alas yang lembut dan aman untuk aktivitas yang dilakukannya.

Anda dapat memberikan playmat ini sebagai kado untuk sang bayi. Sebaiknya playmat yang Anda pilih dilengkapi dengan busa dan beberapa jenis mainan di sekelilingnya.

Ketika bayi menjatuhkan kepalanya ketika berguling pun tidak merasa sakit karena ada busanya. Sedangkan mainan di sekelilingnya dapat membantu mengembangkan motorik bayi. Dengan memilih playmat yang berkualitas akan membantu di bayi tetap aman ketika sedang beraktivitas.

Rekomendasi Kado untuk Bayi < 6 bulan > 1 tahun

19. Kolam spa bayi

Tidak hanya anak kecil yang suka berenang saja, tetapi si bayi mungil pun juga menyukai renang. Namun renang si bayi berbeda dengan anak-anak yaitu berendam di kolam spa bayi. Kolam spa ini biasanya terbuat dari plastik tebal (kolam renang portable) yang bisa ditiup sehingga dapat dipindahkan kemana saja.

Kolam spa juga dapat digunakan sebagai sarana bermain air untuk bayi. Hal tersebut akan membantu perkembangan motorik sang anak dengan baik. Selain kolam memiliki banyak manfaat, kolam spa ini juga mudah dibersihkan dan disimpan.

20. Baby push walker

Baby Push walker merupakan inovasi terbaru dari baby walker. Karena baby walker dianggap berbahaya untuk bayi. Menurut penelitian yang dilakukan di luar negeri terbukti bahwa baby walker menghambat tumbuh kembang si bayi. Oleh karena itu, kini hadir baby push walker sebagai penggantinya.

Desain struktur baby push walker memang ditunjukkan untuk bayi yang sudah bisa merangkak dan mulai belanja sendiri.

Alat ini sengaja dirancang untuk merangsang anak agar mampu perjalanan menggunakan push walker. Dengan menggunakan push walker, maka orang tua tetap mengawasi dan memandu si kecil.  

 21. Musical learning table

Bayi usia lebih dari 6 bulan gemar mendengarkan beragam suara dan bunyi-bunyian. Tidak salah jika Anda memilih kado bayi berupa Musical learning table sebagai kado untuk membantu bayi mengembangkan indera pendengarannya dengan baik.

Ketika membeli barang yang satu ini juga harus memperhatikan kualitasnya. Karena harga yang terlalu murah biasanya memiliki kualitas cat yang buruk dan berbahaya untuk bayi.

22. Mainan bayi piano

Mainan bayi piano tidak sekedar untuk mainan bayi saja. Tetapi juga berguna untuk mengembangkan alat indera pendengaran sang bayi. Variasi dari nada piano akan ditangkap oleh memori bayi sehingga ia dapat mengenal dunia lebih luas lagi.  

 23. Baby puzzle ball

Kado bayi yang tidak kalah menariknya untuk dipilih yaitu baby puzzle ball. Usia bayi 6 hingga 1 tahun ini menjadi usia dimana ia mulai memperhatikan benda bergerak.

Ia menyukai sesuatu yang bergulir, berpindah dan menggelinding. Baby puzzle ball ini sangat cocok dimiliki agar bayi yang sudah merangkak dapat mengejar bola tersebut.

 24. Sepatu bayi

Bayi umur 6 hingga 1 tahun tentu sudah mulai merangkak dan berjalan. Anda dapat memberikan sepatu bayi yang memiliki berbagai model menarik yang lucu dan menggemaskan.

Pilihlah model sepatu sesuai dengan gender bayi laki-laki atau perempuan. Meskipun berjalannya bayi masih lambat dan bahkan baru merangkak, namun sepatu berguna untuk melapisi kaki bayi dari udara dingin.

 25. Teether bayi

Kado lain yang dapat Anda pilih yaitu teether gigi atau gigitan bayi. Kado yang satu ini sangat cocok diberikan untuk bayi yang sedang mengalami masa pertumbuhan gigi. Bayi yang semakin sering menggigit maka gigi bayi akan terangsang untuk tumbuh lebih cepat. Baca juga cara memilih teether bayi yang bagus.

Berbagai pilihan Kado Bayi yang menarik dapat Anda pilih sesuai keinginan. Jangan lupa untuk memberikan ucapan atas kelahiran Anda pada kado yang sudah disiapkan.

Jenis Kado bayi yang sudah kami sebutkan di atas mudah untuk didapatkan. Anda bisa membeli di toko-toko perlengkapan ibu dan bayi. Anda juga bisa membeli berbagai macam jenis kado bayi yang bermanfaat di toko online. Harga kado bayi di ecommerce sangat beragam.

NOTE: Jika Anda berencana membeli. Sebaiknya Anda membandingan harga kado bayi melalui melalui berbagai media. Pastikan membandingkan kualitas produk dan harganya, agar tidak kecewa setelah melakukan pembelian.

Jika kado ditujukan para orang yang lebih tua, Anda dapat menggunakan bahasa yang formal. Sedangkan untuk sahabat atau teman dekat dapat menggunakan bahasa yang lebih santai.

Ditulis oleh Fitri Kurnia Ningsih – Editor: Rofiq Syuhada – Last Editted: 29/08/2022 by UN.

Tinggalkan komentar