HTM Kolam Renang Brown Canyon Semarang, Berenang Diantara Tebing-Tebing

Siapa sangka, kolam renang brown canyon di Semarang dulunya adalah bekas galian penambangan tanah.

Ya, salah satu kolam renang di Semarang yang tengah viral karena lokasinya yang berada diantara perbukitan bekas galian tambang ini mulai ramai dalam beberapa bulan ke belakang..

Memang tidak semewah waterpark besar yang dilengkapi dengan wahana super lengkap. Kolam renang Brown Canyon seperti halnya kolam renang biasa yang dibuat sekedar jadi tempat singgah.

Meski hanya berlabel kolam renang biasa, nyatanya kolam renang ini mampu menggaet banyak wisatawan. Sebagian besar karena tertarik dengan view alamnya yang indah dan memanjakan mata.

Untuk itulah di artikel kali ini akan saya coba bahas lebih jauh tentang kolam renang Brown Canyon. Mulai dari lokasi dan rute menuju lokasi, wahana dan fasilitas, hingga harga tiket masuk-nya.

Bagaimana, penasaran dengan ulasannya? Yuk kita simak.

Kolam Renang Brown Canyon, Sederhana tapi Asyik!

Berada di kawasan yang asri dan sejuk, tempat ini menawarkan pengalaman berenang yang luar biasa bagi pengunjung.

Bayangkan, pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan yang memukau, air yang jernih dan bersih, serta area kolam renang yang lengkap dan terawat dengan baik.

Yap, orang-orang menyebutnya kolam renang Brown Canyon, karena memang identik dengan tebing-tebing tinggi seperti halnya di taman nasional Grand Canyon Arizona Amerika Serikat.

Meski tidak mirip, tapi setidaknya vibes yang didapat sudah seperti disana betulan. Di sepanjang jalan menuju kesana, pengunjung akan langsung dibuat terpesona oleh keindahan alam yang mengelilinginya.

Tebing-tebing batu kapur yang menjulang tinggi, pepohonan rindang yang sejuk, dan aliran sungai yang mengalir jernih, semuanya menjadi satu sehingga menyajikan pemandangan yang estetik.

Di lokasi kolam renang, pengunjung bisa menikmati berbagai fasilitas yang disuguhkan. Diantaranya adalah kolam renang untuk anak dan dewasa dengan kedalaman yang berbeda, perosotan, dan wahana lainnya.

Mau duduk-duduk sembari menunggu sanak famili yang lain berenang juga bisa. Ada gazebo dan playground yang bisa dipakai untuk stand by, sekalian pesan makanan juga bisa kok.

Lokasi dan Rute Menuju Kolam Renang Brown Canyon

kolam renang brown canyon
Ilustrasi: Maps/Raditia Suwarsono

Menjadi salah satu wisata keluarga yang populer di Semarang, menjadikan salah satu kolam renang di Semarang ini cukup mudah dicari lokasi tepatnya.

Di Google Maps sudah terpampang jelas titik lokasinya. Tinggal klik rute menuju kesana, maka akan ditunjukan jalur terbaik dan tercepat berdasarkan kepadatan lalu lintas yang ada di jam tersebut.

Oke kita bahas. Kita akan bedakan rute perjalanan berdasarkan transportasi yang digunakan ya.

Jika menggunakan kendaraan pribadi, pengunjung bisa langsung mengarahkan armada perjalanannya ke arah Ungaran. Tepatnya di jalan Mranggen Semarang.

Nah, sementara untuk pengunjung yang hendak ke lokasi menggunakan transportasi umum, bisa perhatikan skenario pemberangkatannya yang kurang lebihnya sama, sebagai berikut:

  • Dari Pusat Kota Semarang

Jika Pengunjung berangkat dari pusat kota Semarang, Pengunjung dapat naik bus kota jurusan Bukit Semarang Baru. Turunlah di halte terdekat dengan kolam renang Brown Canyon, yaitu halte Bukit Semarang Baru. Dari halte tersebut, pengunjung dapat berjalan kaki selama sekitar 10 menit untuk mencapai gerbang masuk kolam renang.

  • Dari Terminal Terboyo

Jika Pengunjung berangkat menggunakan bus dari Terminal Terboyo, pengunjung dapat naik bus kota jurusan Bukit Semarang Baru. Turun di halte terdekat dengan kolam renang Brown Canyon, yaitu halte Bukit Semarang Baru. Dari halte, Pengunjung dapat berjalan kaki selama sekitar 10 menit untuk mencapai gerbang masuk kolam renang.

  • Dari Stasiun Tawang

Jika pengunjung berangkat dari Stasiun Tawang, pengunjung dapat naik bus kota jurusan Bukit Semarang Baru. Turun di halte terdekat dengan kolam renang Brown Canyon, yaitu halte Bukit Semarang Baru. Dari halte, Pengunjung dapat berjalan kaki selama sekitar 10 menit untuk mencapai gerbang masuk kolam renang.

Selain menggunakan bus kota, pengunjung juga dapat menggunakan transportasi online seperti Grab atau GoJek untuk menuju ke kolam renang Brown Canyon. Pengunjung dapat meminta pengemudi untuk mengantarkan Pengunjung langsung ke gerbang masuk kolam renang.

Jalan yang dilalui sudah cukup bagus dan aman untuk perjalanan menggunakan transportasi umum maupun pribadi.

Baca juga: 7 Hotel dengan Kolam Renang di Semarang untuk Umum

Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Kolam Renang Brown Canyon Semarang

Oke selanjutnya kita bahas tentang jam buka dan harga tiket kolam renang brown canyon ini ya.

Kolam renang brown canyon buka jam berapa?

Untuk jam operasionalnya sendiri, kolam renang brown canyon buka setiap hari mulai pukul 07.00 pagi hingga 17.00 sore. Tidak ada perbedaan jam buka antara hari biasa dan akhir pekan ya, jadi datanglah di antara jam-jam tersebut.

Selanjutnya untuk harga tiket masuk kolam renang Brown Canyon sendiri terbilang cukup murah. Yakni sebesar Rp 5.000 untuk anak-anak dan Rp 10.000 untuk orang dewasa.

Fasilitas dan Wahana yang Ada di Kolam Renang Brown Canyon

kolam renang brown canyon
Ilustrasi: Maps/Raditia Suwarsono

Sebagaimana di banyak kolam renang pada umumnya, di kolam renang ini juga ada banyak wahana dan fasilitas penunjangnya. Hanya saja memang belum terlalu lengkap karena belum lama menjadi wisata yang dibuka untuk umum.

Apa saja fasilitas dan wahana yang ada di wisata kolam renang Brown Canyon?

1. Kolam renang Dewasa

Di wisata kolam renang tentu saja ada kolam renang dewasa yang siap dipakai berenang. Dengan kedalaman hingga dua meter, kolam renang khusus dewasa diperuntukkan bagi pengunjung usia remaja hingga dewasa.

2. Kolam renang anak

Selain kolam renang dewasa, ada juga ada kolam renang khusus anak-anak. Kedalamannya hanya sekitar 30 senti hingga 1 meter saja.

Ditambah dengan adanya wahana air yang bisa dipakai untuk bermain sembari berenang dijamin anak-anak akan semakin riang.

3. Kamar ganti dan toilet

Fasilitas ini memang sudah lumrah ada di wisata kolam renang. Di kolam renang brown canyon asilitas kamar mandi dan toilet-nya cukup memadai sehingga tidak perlu khawatir tidak mendapat giliran ganti baju dan bilas.

Memang, untuk kamar mandi dan kamar ganti jadi satu sehingga antrian biasanya panjang karena harus berganian antara yang mau buang air dan bilas saja. Namun semoga dalam beberapa waktu kedepan hal ini akan dibenahi oleh pihak pengelola.

4. Mushola

Mushola juga jadi bagian penting dari tempat wisata yang harus tersedia. Di kolam renang brown canyon, ada mushola yang bisa dipakai untuk shalat dan keperluan ibadah lainnya.

5. Kantin

Di kolam renang ini ada juga foodcourt atau kantin yang menyediakan berbagai jenis makanan. Baik makanan ataupun minuman dibanderol dengan harga terjangkau sehingga tidak perlu khawatair bikin kantong jebol.

6. Area parkir

Parkir juga tidak kalah penting jadi bagian dari sebuah objek wisata. Di kolam renang brown canyon, tersedia lahan parkir yang cukup luas, mampu untk menampung puluhan jumlah kendaraan roda empat dan ratusan kendaraan roda dua.

Kesimpulan:

Untuk Anda warga Semarang khususnya, yang belum pernah ke kolam renang brown canyon ini sebaiknya segera cari waktu luang untuk berkunjung.

Sensasi berenang dikelilingi tebing-tebing tinggi bekas tambang dan rindangnya pepohonan hijau di kanan kirinya pasti akan jadi pengalaman tersendiri.

Yok siapkan diri Anda dan keluarga untuk segera mencoba nikmatnya berenang di kolam renang yang menyatu dengan alam. Dijamin family time Anda dan keluarga akan punya kesan tersendiri. Selamat mencoba!

Tinggalkan komentar