Kolam Renang Tirtayasa Lampung Tiket Dibawah 50 Ribu

Kolam renang tirtayasa menjadi satu-satunya wahana waterpark terbesar dan terfavorit di Lampung. Waterpark tersebut bukan hanya sekedar wahana wisata air saja, namun juga menjadi destinasi liburan sekaligus dunia fantasy yang memiliki konsep unik.

Waterpark ini mengusung konsep yang cukup langka, yaitu mermaid / putri duyung. Mermaid sendiri merupakan suatu karakter mistis dan fantasy yang sangat digemari oleh anak – anak. Dengan konsep tersebut, mampu membuat kolam renang tirtayasa Lampung bagaikan negeri dongeng / dunia fantasy.

Kolam renang ini juga mempunyai nama lain, D’Mermaid Tirtayasa. Nama tersebut juga sangat cocok untuk sebuah destinasi wisata waterpark dengan konsep mermaid / putri duyung.

Sebagian besar wahana yang tersedia pun juga tidak jauh dari kesan dunia fantasy putri duyung seperti deskripsi Disney Princess sebelumnya.

Baca juga: Kolam renang di Bandar Lampung populer

Lokasi dan Alamat Kolam Renang Tirtayasa Lampung

kolam renang tirtayasa
Kolam renang Tirtayasa

Untuk Anda yang berada di daerah Medan, bisa juga pilih salah satu destinasi waterpark yang ada. Anda bisa lihat referensi yang bisa dipilih di artikel ini. Jadi tidak perlu bingung ya untuk anak Medan yang mau liburan ke sebuah waterpark.

Kembali ke Kolam renang Tirtayasa. Destinasi wisata waterpark yang satu ini terletak di sebuah pusat kompleks perumahan terbesar yang berada di Lampung. Kompleks perumahan tersebut adalah perumahan villa bukit Tirtayasa.

Untuk provinsi Lampung sendiri perumahan tersebut merupakan salah satu kompleks perumahan elit. Semua hunian yang terletak di kompleks perumahan tersebut mempunyai desain minimalis dan sangat berkelas.

Sementara untuk lokasi dari D’Mermaid Tirtayasa terletak di Jl Pangeran Tirtayasa. Tepatnya berada di samping Ronaldo rent car.

Lokasi kompleks perumahan villa bukit Tirtayasa sendiri terletak di Campang Raya, Tanjung Karang Timur, Bandar Lampung.

Baca juga: Kursus renang di bandar Lampung

Rute Menuju Lokasi

kolam renang tirtayasa
kolam renang tirtayasa

Rute Lokasi menuju ke destinasi wisata kolam renang Tirtayasa dapat dilalui dari arah jalur trans Sumatera HWY / Jl lintas Sumatera.

Sementara untuk rute petunjuk arah dapat dilalui dari arah Radin Intan II International Airport dan juga pelabuhan panjang.

Lokasi dari pelabuhan Panjang terletak di Jl Yos Sudarso No 337, Pidada, Panjang Utara, Panjang, Bandar Lampung.

Sedangkan untuk letak dari Radin Intan II International Airport berada di Brantiraya, Natar, Lampung Selatan.

Arah tersebut merupakan arah rekomended bagi wisatawan yang berasal dari luar Sumatera. Terutama dari arah pulau jawa. Sedangkan dari arah lain, rute dapat menyesuaikan atau memanfaatkan rute arah dari google map.

Apabila dari arah pelabuhan, telusuri Jl lintas Sumatera menuju ke utara. Sedangkan untuk arah bandara, telusuri Jl lintas Sumatera menuju ke selatan.

Setelah sampai di persimpangan jalan layang antara Jl Pangeran Antasari – Jl Lintas Sumatera Soekarno Hatta, ambil arah menuju ke timur. Arah tersebut menuju ke arah Jl P Tirtayasa.

Telusuri Jl P Tirtayasa hingga sampai di Polsek Sukabumi. Tepat sebelum Polsek Sukabumi, terdapat jalan masuk. Tepatnya di pertigaan depan outlet pangkalan pasir Bintang Anugerah.

Pertigaan tersebut memilih jalan bundar dan juga terdapat arah petunjuk yang menuju ke destinasi wisata kolam renang Tirtayasa Lampung. Telusuri saja sepanjang jalan tersebut hingga ke lokasi. Ikuti saja petunjuk arah yang tersedia.

Harga Tiket Masuk

Jika dilihat dari sudut pandang destinasi wisata waterpark / waterboom, harga tiket masuk kolam renang Tirtayasa Lampung ini tergolong cukup murah.

Hal ini membuat destinasi wisata ini termasuk ke dalam kategori wisata waterpark murah dan tidak menguras kantong. Jadi cukup bermanfaat bagi wisatawan dengan penghasilan menengah.

Harga tiket masuk pada weekday (senin – jumat) sebesar 25.000 IDR per orang. Sementara tarif tiket masuk pada weekend (khusus untuk hari sabtu) sebesar 35.000 IDR per orang. Tiket tersebut hanya berlaku saat hari reguler.

Pada hari minggu dan hari libur nasional / tanggal merah, tarif kontribusi tiket masuk sebesar 40.000 IDR. Khusus untuk keperluan pelajaran / anak sekolah yang berenang di kolam renang Tirtayasa mempunyai tarif khusus, yaitu 20.000 IDR per anak.

Terlepas dari tarif tiket masuk tersebut, D’Mermaid Tirtayasa terkadang mengadakan suatu promo khusus. Setiap pembelian tiket masuk untuk 3 orang, akan mendapatkan free 1 tiket masuk.

Baca juga: Kolam renang Telaga Putri Lampung

Jam Buka dan Operasional

Kolam Renang Tirtayasa Lampung Tiket Dibawah 50 Ribu 1

Destinasi wisata waterpark ini dibuka setiap hari. Pada hari reguler / weekday, dibuka mulai pukul 08.30 WIB – 18.00 WIB. Untuk weekend / sabtu – minggu, waktu operasional mulai pukul 07.30 WIB – 18.00 WIB.

Waktu operasional tersebut hanya berlaku pada hari reguler. Tetapi ketika musim liburan / hari libur nasional / tanggal merah, akan terdapat suatu perbedaan waktu operasional.

Fasilitas

Destinasi wisata waterpark ini memang memiliki tarif tiket masuk yang cukup terjangkau. Namun fasilitas yang tersedia juga cukup kompleks.

Berikut ini adalah daftar fasilitas yang ada :

  • Tempat parkir
  • Masjid
  • Toilet
  • Kamar bilas
  • Gazebo
  • Ban
  • Akses free wifi
  • Café
  • Live music performance
  • Loker

Itulah daftar beberapa fasilitas yang ada di kolam renang Tirtayasa Lampung. Hanya sekedar info tambahan di destinasi wisata ini diperbolehkan untuk membawa makanan dari luar.

Hal tersebut mungkin cukup menguntungkan lantaran harga makanan dan minuman tergolong cukup mahal.

Tidak semua dapat dipergunakan dengan bebas. Ada beberapa fasilitas yang berbayar, seperti loker, gazebo dan ban.

Daftar Wahana D’Mermaid Tirtayasa Waterpark

Jumlah keseluruhan wahana yang tersedia di destinasi wisata waterpark ini adalah 6 buah wahana. Wahana itu antara lain sebagai berikut ini :

  • Royal mermaid

Wahana ini hanya berupa lobi yang memiliki desain sangat unik dan menjadi ciri khas dari kolam renang Tirtayasa Lampung.

Setiap sudut lobi terdapat karakter dan nuansa yang sangat khas dengan salah satu karakter mistis / fiksi putri duyung.

  • Little mermaid

Wahana ini adalah kolam renang dengan kedalaman yang cukup dangkal dan hanya diperuntukkan bagi anak – anak. Fasilitas yang tersedia di wahana ini berukuran mini dan fix serta tidak bahaya untuk anak – anak.

  • Big mermaid

Wahana ini adalah kebalikan dari Little mermaid. Big mermaid diperuntukan bagi orang dewasa. Konsep dari wahana ini adalah semi olimpik.

Jadi kedalaman kolam tidak terlalu dalam, hanya sekitar ±1,6 meter. Di tempat inilah para wisatawan berenang maupun belajar berenang.

  • Sun beach

Wahana yang satu ini adalah wahana favorit setiap pengunjung. Sebab terdapat suatu permainan yang cukup menantang. Permainan tersebut adalah water slide dengan ketinggian dan jenis slide yang sangat variatif serta jalur slide yang berliku.

  • Ocean street

Bagi pengunjung yang memasuki area ini akan memperoleh suatu pengalaman yang sangat mengesankan.

Karena di wahana ini berupa kolam renang yang terdapat beberapa hewan laut jinak yang berukuran besar. Di wahana ini pula dapat menyaksikan lebih dekat serta berinteraksi dengan hewan laut yang ada.

  • Green mermaid

Khusus untuk wahana ini merupakan area taman yang bernuansa aquatic. Sebab sebagian wilayah dari destinasi wisata ini berupa kolam.

Jadi taman pun bukan hanya disuguhkan dengan aneka flora yang terjaga, namun juga seluruh pesona dari D’Mermaid Tirtayasa.

Itulah review lengkap tentang destinasi wisata waterpark murah kolam renang Tirtayasa atau sering disebut dengan d’mermaid Tirtayasa.

Destinasi wisata tersebut dapat dijadikan sebagai alternatif liburan wisata waterpark saat berada di Lampung. Ditulis oleh Arinta Wulandari – Editted: 06/05/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar