11 Manfaat Berenang bagi Pria

Aktifitas olahraga adalah suatu hal yang sangat wajib dan rutin untuk dilakukan. Namun, bagi sebagian orang melakukan olahraga adalah suatu hobi tersendiri, misalnya seseorang yang hobi berenang.

Olahraga renang sendiri merupakan kegiatan yang banyak diminati oleh berbagai macam kalangan dan rentang usia. Misalnya untuk para lelaki dimana ada banyak manfaat berenang bagi pria yang sebenarnya sangat penting.

Sekilas Manfaat Berenang Bagi Pria

Selain menyehatkan, renang juga bisa dikategorikan sebagai olahraga yang angat asik untuk dilakukan karena dapat menghilangkan stress dan memperbaiki mood.

Perlu kalian ketahui, melakukan olahraga berenang dapat membangun kekuatan otot tubuh. Hal itu karena, untuk bergerak dalam air, seseorang akan membutuhkan pasokan tenaga yang lebih besar.

Olahraga berenang juga dapat mengolah fisik dalam melatih seluruh kelompok otot utama, mulai dari bahu, punggung, panggul, pantat, hingga berakhir di kaki.

Berenang sangat dianjurkan untuk dilakukan secara rutin terutama bagi pria, hal ini karena manfaat berenang bagi pria sangat melimpah terutama dalam meningkatkan stamina, melatih pernapasan dll. Untuk informasi lebih lanjut, kalian bisa membaca dibawah ini :

Manfaat Berenang bagi Pria dalam Jangka Pendek

Jika kalian para kaum adam melakukan olahraga berenang hanya di waktu tertentu dan tidak secara rutin, kalian akan memperoleh berbagai manfaat dari olaraga ini bagi kesehatan tubuh yaitu :

Membakar Kalori

Berenang dengan durasi 1 jam dapat membakar kalori dalam tubuh sekitar 500-650 kalori. Besar kecilnya kalori yang terbakar juga tergantung dengan efektivitas gerakan yang dilakukan selama berenang.

Dengan manfaat terssebut, aktifitas berenang sangat cocok bagi kalian yang ingin menurunkan berat badan karena tumpukan kalori setelah mengkonsumsi banyak makanan dapat dibakar selama melakukan aktifitas berenang,

Menjadikan Tubuh Rileks

Seperti diulas pada artikel manfaat berenang untuk wanita bahwa pada pria renang juga akan berdampak positif pada relaksasi tubuh.

Berdasarkan salah satu hasil penelitian, dibuktikan jika berenang dapat menjadikan pikiran seseorang lebih jernih, merangsang otak untuk berfikir positif, memperbaiki mood dan juga menambah rasa percaya diri. Dengan aktifitas berenang kalian juga dapat merasakan relaksasi dan menjadikan perasaan jauh lebih tenang.

Manfaat Berenang bagi Pria dalam Jangka Panjang

manfaat berenang bagi pria
manfaat berenang bagi pria via shutterstock

Bagi kalian kaum adam yang melakukan aktifitas olahraga berenang dengan teratur, kalian akan mendapatkan manfaat dari olahraga berenang bagi kesehatan tubuh yaitu :

Ketahanan Seksual

Manfaat berenang bagi pria dalam jangka panjang yang pertama yaitu untuk ketahanan seksual. Studi Harvard yang dilakukan memperoleh hasil jika dengan dilakukannya aktifitas berenang oleh pria selama 30 menit selama tiga kali dalam satu minggu dapat meningkatkan ketahanan seksual.

Bagi para pria yang ingin meningkatkan daya seksual dapat secara rutin melakukan aktifitas berenang, manfaat ini dapat dirasakan oleh seluruh usia termasuk pria yang sudah masuk diusia paruh baya.

Ketahanan Sistem Pernapasan dan Kardiovaskuler

Sebuah penelitian mengemukakan, dalam jangka waktu melakukan olahraga berenang selama 12 minggu, konsumsi oksigen akan meningkat sampai 10 persen bagi pria.

Selain itu, adanya peningkatan jumlah darah yang dipompa oleh jantung sekitar 18 persen dalam setiap kali berdenyut. Hal tersebut menandakan adanya peningkatan kekuatan jantung.

Membangun Massa Otot Tubuh

Berenang juga dapat memberikan manfaat bagi pria yaitu membangun massa otot trisep yaitu otot yang berada di sisi belakang lengan atas. Peningkatan tersebut sekitar 25 persen. Manfaat tersebut dapat diperoleh jika telah melkukan program berenang dalam jangka waktu 8 minggu.

Tidak heran jika para atlet berenang pria akan memiliki ukuran otot yang besar akibat adanya peningkatan massa otot tersebut.

Meninggikan Badan

Melakukan aktifitas olahraga berenang dengan rutin dan gerakan yang benar akan merangsang pertumbuhan tulang sehingga tubuh akan semakin tinggi. Namun hal ini tidak dapat diperoleh dalam jangka waktu yang singkat, butuh dilakukan aktfitas berenang secara teratur sekitar 3-4 bulan.

Menjaga agar Tetap Awet Muda

Melakukan aktifitas berenang dengan rutin dapat menjadikan tubuh bugar meskipun sudah memasuki usia senja.

Hal ini disebabkan karena aktifitas berenang mempengaruhi tekanan darah, kadar kolestrol dan kesehatan jantung, paru-paru, pembuluh darah, sistem saraf pusat dan juga massa otot serta unsur kimiawi darah yang lebih condong ditemukan di usia muda.

Oleh sebab itu jika dilakukan aktifitas berenang dengan rutin saat kalian memasuki usia senja, kalian akan terlihat 20 tahun lebih muda dari usia kalian.

Hal itu juga dipengaruhi oleh dampak jangka pendek setelah melakukan aktifitas berenang yaitu mengurangi stress dan depresi, sehingga kalian akan lebih rileks dan tidak cepat memiliki kerutan pada waja

Manfaat Berenang bagi Pria dalam Menyembuhkan Berbagai Penyakit

Dilakukan aktifitas olahraga berenang juga dapat membawa manfaat yaitu menyembuhkan berbagai penyakit, bagi pria yang berusia paruh baya maka ketahanan tubuh dalam melawan penyakit akan semakin rendah, oleh sebab itu perlu secara rutin dilakukan aktifitas olahraga berenang agar mendapatkan manfaat sebagai berikut ini :

manfaat berenang bagi pria
manfaat berenang bagi pria via freepik.com
  • Menyembuhkan Penyakit Arthritis atau Radang Sendi

Manfaat berenang bagi pria dari sisi kesehatan adalah bisa menyembuhkan radang sendi. Bagi para pria yang memiliki penyakit arthritis atau radang sendi, melakukan aktifitas berenang dapat menjadi alternatif terbaik.

Menurut studi yang telah dilakukan, melakukan gerakan berenang dengan benar akan melatih otot dan persendian. Berenang sangat baik dalam meringankan sakit di area punggung bawah atau low-back pain yang terhitung sudah kronis.

  • Menurunkan Kolestrol

Bagi para pria penderita kolesterol kalian bisa melakukan upaya  penurunan kadar kolesterol dengan mengatur pola makan dan diimbangi dengan olahraga.

Salah satu olahraga yang dianjurkan adalah berenang. Aktifitas renang secara rutin dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan dapat meningkatkan kadar kolesterol baik yaitu (HDL).

  • Mengontrol Tekanan Darah dan Gula Darah.

Berenang secara rutin dapat mengontrol tekanan darah dan juga gula darah agar berada pada angka normal. Bagi kalian para pria yang senang mengkonsumsi makanan manis namun hanya melakukan sedikit aktifitas maka akan terjadi penumpukan gula pada darah.

Oleh sebab itu dengan melakukan kegiatan olahraga berenang tumpukan gula darah tersebut akan dijadikan sumber energi dalam melakukan aktifitas berenang sehingga kandungan gula darah pada tubuh dapat terkontrol.

  • Mencegah Obesitas

Manfaat berenang bagi pria selanjutnya yaitu dapat mencegah obesitas. Banyak kaum adam yang memiliki postur tubuh tidak ideal bahkan mendekati resiko obesitas.

Obesitas adalah suatu masalah dimana seseorang mempunyai berat badan yang berlebihan. Masalah obesitas ini dapat dicegah dengan melakukan aktifitas berenang secara rutin.

Hal ini disebabkan karena dengan berenang kalori dalam tubuh akan dibakar dan digunakan sebagai sumber energi saat melakukan aktifitas berenang. Selain itu, dengan melakukan oleharaga berenang tubuh akan memiliki postur yang indah seperti kebanyakan kaum adam idam-idamkan.

Sekian tadi manfaat berenang bagi pria, terdapat manfaat yang dapat dirasakan dalam jangka pendek atau dapat dirasakan secara langsung dan juga terdapat menfaat yang dapat dirasakan jika aktifitas berenang dilakukan dalam jangka panjang dan rutin.

Selain itu, berenang juga memiliki banak manfaat dalam mencegah penyakit bagi pria. Lalu tunggu apalagi ? Kalian bisa langsung saja memulai hidup sehat dan rutin melakukan olahraga renang untuk memperoleh banyak manfaatnya.

Editted: 30/06/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar