10 Merk Meja Belajar Anak; Desain & Harga Variatif

Penggunaan meja belajar anak disinyalir dapat memberikan banyak dampak positif dalam kegiatan belajarnya. So, Anda sebagai orang tua sebaiknya membelikan meja belajar anak untuk sang buah hati yang mulai memasuki usia sekolah.

Pilihlah meja dengan model dan karakter yang disukainya agar semangat belajarnya semakin tumbuh. Selain itu, pemakaian meja yang dikhususkan untuk belajar juga dapat  membuat anak menjadi lebih disiplin tempat.

Terdapat beragam bentuk, ukuran, serta karakter meja belajar yang ada di pasaran. Masing-masing merk memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri pada produk yang dibuatnya.

Semakin kompleks dan unik model meja belajar tersebut, maka harganya pun akan semakin mahal. Demikian pula ketika material yang digunakan memiliki tingkat kualitas yang baik, harganya pun akan semakin tinggi.

Bagi Anda yang berniat untuk membelikan si kecil meja belajar, sebaiknya simak terlebih dahulu beberapa ulasan di bawah ini. Kami akan menampilkan sejumlah produk dari merk-merk ternama mulai dari harga yang ramah di kantong hingga harga yang cukup fantastis.

Pertimbangkan Poin-Poin Ini Sebelum Membeli Meja Belajar Anak

Anda tidak boleh asal dalam memilih meja belajar untuk anak karena harus disesuaikan dengan situasi dan kondisi tertentu. Terdapat sejumlah poin penting yang harus dipertimbangkan terlebih dahulu. Adapun beberapa poin tersebut antara lain:

Sesuaikan dengan luas ruang belajar di rumah

Meja belajar yang Anda beli harus disesuaikan dengan luas ruang belajar si kecil. Jangan sampai keberadaannya justru membuat ruangan semakin terasa sumpek.

Oleh sebab itu, pilihlah meja belajar anak dengan ukuran yang disesuaikan dengan luas ruangan tersebut. Selain itu, pilihlah corak atau warna meja yang senada dengan ruang belajar agar tidak kontras.

Ukuran meja belajar sesuai dengan postur tubuh anak

Ukuran meja belajar yang Anda beli harus disesuaikan terlebih dahulu dengan tinggi atau postur tubuh sang buah hati. Jangan sampai meja belajar anak yang sudah terlanjur dibeli ternyata kekecilan atau kebesaran.

Namun, jika menginginkan produk yang awet dan bisa digunakan dalam tempo yang lama, belilah meja belajar yang ketinggiannya dapat diatur.

Perhatikan jumlah rak atau laci meja belajar

Kebutuhan meja belajar antara anak TK, SD, dan SMP tentu saja tak sama. Semakin tinggi jenjang pendidikan anak, maka koleksi buku-buku pelajarannya akan semakin kompleks.

Oleh sebab itu, Anda sebagai orang tua harus jeli dalam memilih meja belajar yang cocok. Jika memang dibutuhkan, pilihlah meja belajar yang memiliki banyak laci atau rak untuk meletakan perlengkapan sekolahnya.

Perhatikan ketahanan material meja belajar

Tentunya Anda tak ingin jika barang yang dibeli cepet rusak dan tak layak pakai lagi. Maka dari itu, perhatikan kualitas material atau bahan baku dari meja belajar tersebut.

Terdapat beberapa jenis material yang kerap digunakan, seperti kayu solid, veneer, plastik, atau pun fiberboard. Masing-masing memiliki nilai jual yang berbeda.

Macam-Macam Merk Meja Belajar Anak dengan Desain Menarik dan Kekinian

Kini tiba saatnya pada pembahasan aneka macam merk meja belajar anak yang sangat rekomended untuk Anda pilih. Apa saja merk terbaik yang cocok untuk menemani si kecil belajar di rumah? Berikut ulasan lengkapnya di bawah ini:

1. Meja belajar minimalis Pro Design ‘Kido’

Meja belajar anak
Meja belajar Pro Design Kido (Meja belajar anak) via katalog.forsalesign.net

Pro Design Kido sepertinya bisa menjadi pilihan terbaik buat si kecil yang memiliki ruang belajar tak begitu luas. Desain meja belajar ini sangat minimalis karena hanya berukuran 53cm x 39cm x 36,7cm.

Selain itu, desainnya sangatlah unik dimana bagian mejanya menyatu dengan bangku dan disertai rak minimalis di kolong bangku tersebut. Adapun harga untuk satu unit meja belajarKido dibanderol antara Rp1.100.000 – Rp1.250.000.

2. Meja belajar fleksibel ‘Bellin Desk’

Produk dari Bellin Desk ini sepertinya sangat cocok buat Anda yang menginginkan meja belajar yang sifatnya fleksibel. Ketinggian meja dan kursi yang diperoleh dalam satu set bisa diatur sesuai dengan postur anak.

Selain itu, desk dengan material besi ini juga dilengkapi dengan papan tulis magnet dan lampu belajar. Set meja belajar dari Bellin ini dapat diperoleh dengan harga Rp949.000 – Rp1.000.000 saja.

3. Meja belajar multifungsi ‘Infinity’ tipe SDC 5104

Produk meja belajar dari Infinity ini sangat direkomendasikan buat anak sekolah dengan koleksi buku pelajaran yang cukup banyak. Meja ini dilengkapi dengan sejumlah rak buku serta tempat untuk meletakkan CPU di bagian bawah.

Tipe SDC 5104 ini memiliki ukuran 120cm x 48cm x 135cm dengan 2 varian warna yaitu sandalwood dan french walnut. Produk original dari infinity ini dibanderol antara Rp1.300.000 – Rp1.400.000.

4. Meja belajar serbaguna ‘Funika’

Funika membuat meja belajar berdesain minimalis dan multifungsi dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp438.000.

Desk yang cocok untuk tempat belajar sekaligus meja kerja ini dirancang cukup simpel dengan sentuhan rak di bagian samping. Meja belajar dengan bahan baku dari kayu ini memiliki ukuran 100cm x 40cm x 85cm.

5. Meja belajar ‘Olympic’ karakter My little pony

Meja belajar anak
Meja belajar Olyimpic karakter My little pony (Meja belajar anak) via Tokopedia

Olympic memang menjadi salah satu brand terkenal di Indonesia dengan produk-produk unggulannya. Tak ketinggalan, brand tersebut juga mengeluarkan meja belajar untuk anak dengan motif ‘My little pony’ yang ceria dengan nuansa pink.

Kids study desk keluaran olympic ini dilengkapi dengan beberapa rak dan satu laci di bagian bawah. Meja berukuran 120cm x 47cm x 140cm ini dihargai sebesar Rp580.000.

6. Meja belajar ‘IKEA PAHL’

Tak diragukan lagi bahwa IKEA merupakan salah satu brand yang cukup populer dengan produk-produk yang berkelas. Tak mau kalah dengan rivalnya, IKEA juga megeluarkan meja belajar anak bergenre simpel minimalis dengan sapuan warna putih atau netral.

Ketinggian meja IKEA PAHL ini bisa diatur mulai dari 59cm, 66cm, hingga 72cm sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan si kecil. Meja belajar yang juga dilengkapi dengan rak 3 tingkat ini memiliki harga cukup fantastis yaitu Rp2.616.000.

7. Meja belajar lipat ‘Flip Flop’

Brand Flip Flop mengeluarkan produk meja belajar yang praktis karena bisa dilipat sehingga cocok untuk ruang belajar yang terbatas.

Meja Flip Flop dengan material kayu ini juga dilengkapi 2 rak di atas meja dan 2 rak di bawah meja. Satu unit meja minimalis yang berukuran 90cm x 60cm x 120cm ini dibanderol cukup terjangkau yaitu Rp1.250.000 saja.

8. Meja belajar mini ‘Shinpo Gamma’ tipe 862

Meja belajar dari Shinpo Gamma ini bisa jadi alternatif pilihan terbaik bagi Anda yang memiliki budget terbatas. Pasalnya, meja dengan material plastik bermutu tinggi ini hanya dibanderol sebesar Rp300.000 saja.

Meski demikian, si kecil bisa belajar dengan nyaman di meja tersebut karena dilengkapi dengan laci dan tempat khusus alat-alat tulis. Produk berukuran 82cm x 48cm x 49cm ini tidak dilengkapi kursi, namun Anda bisa memesan bangku anak Shinpo secara terpisah.

9. Meja belajar portable ‘Informa Oxy’

Meja belajar anak
Meja belajar Informa Oxy (Meja belajar anak) via Tokopedia

Meja belajar lipat atau portable dari Informa Oxy bisa menjadi pilihan yang ekonomis karena hanya dibanderol sebesar Rp250.000.

Meskipun harganya terjangkau, namun meja belajar lipat berukuran 60cm x 35cm x 30cm ini didesain dengan sangat unik. Bagian alas meja bisa dimiringkan sesuai kebutuhan si kecil sehingga memudahkannya saat menulis atau menggambar.

10. Meja belajar karakter ‘Grace’ MB GL 154

Produk meja belajar anak dari Grace bisa menjadi pilihan yang cocok jika si kecil menyukai karakter kartun ataupun disney. Meja tersebut dilengkapi dengan sejumlah rak dan laci yang cukup besar untuk meletakkan peralatan sekolahnya.

Produk dengan desain ceria dan colorful ini berukuran 105cm x 40cm x 120cm. Meski demikian, harga yang dibanderol cukup terjangkau yaitu Rp450.000 saja.

Dari sekian banyak pilihan meja belajar anak di atas, Anda bisa diskusikan dahulu dengan si kecil produk mana yang diinginkan. Pemesanan produk dapat dilakukan pada gerai-gerai terdekat dari brand yang bersangkutan ataupun melalui online shop yang terpercaya.

Editted: 17/06/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar