Menghitung Kebutuhan Besi Kolam Renang Sendiri

Pada proses pembangunan kolam renang, banyak elemen pengerjaan khusus yang tidak boleh dilakukan secara asal-asalan. Salah satunya adalah tahap pembesian.

Setiap pos perencanaannya sangat penting, mulai dari menghitung kebutuhan besi kolam renang yang akan dipakai sampai pada tahap perakitannya.

Setiap detail pemasangannya harus dilakukan dengan teliti agar menghasilkan struktur bangunan yang kuat dan kokoh. Pembesian sendiri lumrahnya dilakukan setelah area yang akan dibangun kolam renang sudah melewati tahap penggalian dan pembowplank-an.

Macam-macam Besi, Keunggulan dan Kekurangannya Serta Cara Menghitung Kebutuhan Besi Kolam Renang

A. Besi dan macamnya berdasarkan ukuran

Besi merupakan salah satu material bangunan yang paling populer untuk digunakan pada berbagai keperluan konstruksi. Karakter istimewa besi menjadikannya sangat digemari oleh pelaku dunia konstruksi.

Kekuatan bahannya yang mampu memperkuat struktur bangunan membuatnya sangat awet sebagai bagian dari material konstruksi dasar.

Besi sendiri memiliki beberapa jenis dan macam berdasarkan ukurannya, yaitu besi full, besi gemuk, dan besi kurus. Besi full sendiri merupakan besi dengan ukuran panjang dan diameter yang sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI). Jika panjangnya 12 meter maka diameternya juga dengan angka yang sama 12 mm.

Besi gemuk memiliki angka diameter yang lebih besar dari angka panjangnya. Jika panjangnya 10 meter maka diameternya biasanya 11 mm atau 12 mm.

Besi kurus kebalikan dari besi gemuk, yakni angka diameternya lebih kecil dari angka panjangnya. Jika panjangnya 10 meter biasanya angka diameternya 9 mm atau 8 mm.

menghitung kebutuhan besi kolam renang
Ilustrasi – menghitung kebutuhan besi kolam renang

B. Keunggulan dan kekurangan besi beton untuk material konstruksi

Adapun keunggulan yang dimiliki besi beton sebagai material konstruksi diantaranya;

  • Elastis, sehingga mudah dibentuk dan digunakan untuk berbagai keperluan konstruksi seperti fondasi, atap kubah, balok, dsb.
  • Tahan terhadap api, karena saat terkena api hanya permukaannya saja yang mengelupas. Besi beton juga terhadap karat meski terkena air terus menerus.
  • Hemat biaya untuk penggunaan material tapak dan fondasi termasuk rendah biaya pemeliharaannya, dll

Meski banyak keunggulan yang dimiliki, besi beton juga memiliki beberapa kekurangan, diantaranya; pengerjaannya cukup lama, diperlukan bekisting sebagai penahan saat pengecoran, rendahnya daya kuat tarik dan lain-lain.

Besi dibutuhkan untuk beberapa bagian pengerjaan diantaranya; pengerjaan tapak kolam renang, pengecoran dan sebagainya.

Tips Perlakuan Area Kolam Renang Sebelum Dilakukan Pembesian

menghitung kebutuhan besi kolam renang
Ilustrasi – menghitung kebutuhan besi kolam renang

Sebelum melakukan perakitan besi untuk konstruksi dasar kolam renang, Anda perlu melakukan soil investigation. Survey-lah kontur tanah yang akan Anda bangun kolam renang. Tujuannya adalah untuk memastikan kondisi tanah yang akan dikerjakan tidak akan bergeser.

Pentingnya investigasi kontur tanah dengan pembesian tentu saja agar struktur kolam renang tidak berpengaruh terhadap pembesian. Jika tanah mudah bergesar maka potensi keretakan dan kebocoran jelas akan semakin besar.

Hal itu akan berdampak pada operasional biaya perbaikan yang membengkak. Oleh karenanya penting kiranya memperhatikan kontur tanah sebelum melakukan pembesian.

Baca juga: Cara Menghitung Kebutuhan Keramik untuk Finishing Kolam Renang

Cara Menghitung Kebutuhan Besi Kolam Renang

menghitung kebutuhan besi kolam renang
ilustrasi – menghitung kebutuhan besi kolam renang

Penggunaan besi pada kolam renang memerlukan rincian kebutuhan seperti halnya material lain. Hal ini penting karena pembesian juga akan berpengaruh terhadap kebutuhan mozaik atau keramik kolam renang.

menghitung kebutuhan besi kolam renang
Menghitung kebutuhan besi kolam renang

Pada kesempatan kali ini saya akan membantu Anda dalam menghitung kebutuhan besi melalui beberapa tahap. Tujuan dibuatnya tahap-tahap perhitungan kebutuhan besi adalah untuk memudahkan perhitungan.

1. Menghitung volume kolam renang

Untuk kali ini saya akan mencontohkan perhitungan besi pada kolam renang ukuran 3×7 m dengan kedalaman 1,5 m. Langsung saja, diketahui volume kolam renangnya adalah = 3x7x1,5= 31,5 m3

2. Menentukan ukuran besi tulangan yang dibutuhkan

Untuk pembesian kolam renang, ukuran besi yang biasa dipakai berdiamater 10-12 mm. Untuk setiap 1 m3 dibutuhkan besi sepanjang 12 meter.

Maka perhitungannya menjadi 31,5 : 1 x 12 = 378 meter. Harga satuan besi rangka dijual di pasaran adalah setiap satu batang, dengan harga sekitar 40 ribu rupiah.

Maka perhitungan biaya kebutuhan besi untuk kolam renang ukuran 3×7 menjadi 378:12= 31,25 x 40.000 = Rp 1.260.000,-

Perhitungan tersebut belum termasuk kebutuhan besi untuk dak dan nutting. Anda bisa berkonsultasi dengan perusahaan kontraktor kolam renang jika tidak yaking dengan perkiraan Anda.

Semoga uraian singkat ini bisa sedikit menggambarkan pada Anda tentang cara menghitung kebutuhan besi untuk kolam renang Anda. Jika ada kesempatan informasi perhitungan di atas insyaallah akan saya lengkapi agar lebih detail. Semoga bermanfaat.

Editted: 01/07/2021 by IDNarmadi.

2 pemikiran pada “Menghitung Kebutuhan Besi Kolam Renang Sendiri”

    • Selamat pagi Pak Agus .
      Terima kasih telah berkunjung diwebsite kami dan meninggalkan komentarnya.
      Sebelumnya perlu diketahui bahwa fungsi gutter merupakan tampungan air sementara dari limpahan kolam renang yang akan menuju kebalancink tank.
      Mengenai pembesian gutter sama halnya dengan pembesian kolam renang sehingga kontruksi gutter menjadi satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan.Yang harus diperhatikan,usahakan pembesian gutter semuanya terhubung dan saling berkaitan dengan pembesian kolam renang.
      Kalau mengenai pemipaannya,hanya ada satu jalur pipa yang langsung terhubung ke balancink tank,usahakan pemakaian pipa berdiameter besar minimal 3″ dan posisinya berdekatan dengan balancink tank.
      Demikian penjelasan yang dapat kami sampaikan semoga bisa membantu,apabila ingin konsultasi lebih lanjut silahkan menghubungi kami .
      Terima kasih.

      Balas

Tinggalkan komentar