Panduan Berlibur ke Bali

Panduan berlibur ke Bali sangat diperlukan bagi wisatawan. Terlebih untuk Anda yang ingin liburan di Bali.

Berlibur ke Bali mungkin salah satu impian Anda saat ini. Ya…Anda yang sedang membaca artikel ini. Bali adalah salah satu tujuan wisata yang sangat populer di Indonesia.

Kepopuleran pulau Bali sangat mendunia dari dulu hingga kini. Sehingga berlibur ke Bali menjadi impian banyak orang. Dasar tersebut yang mendorong saya untuk menulis tentang panduan berlibur ke Bali.

Perencanaan Berlibur Ke Bali

panduan berlibur ke bali
panduan berlibur ke bali

Satu hal yang terpenting agar Anda bisa menikmati liburan dengan hemat dan bermanfaat adalah perencanaan. Jadi, sebelum Anda memutuskan untuk berlibur ke bali, sebaiknya Anda merencanakan jadwal liburan se detail mungkin supaya libaran Anda berjalan dengan lancar, menyenangkan.

Ada beberapa poin penting yang bisa dijadikan rujukan untuk Anda dalam berlibur. Poin penting yang akan saya jelaskan disini tidak terbatas untuk liburan ke Bali saja.

Poin-poin perencanaan di bawah ini juga bisa anda terapkan ketika Anda ingin berlibur selain ke pulau Bali.

–  Tinggal menyesuaikan dengan tempat tujuan anda dalam berlibur -.

Karena artikel saya berjudul “panduan berlibur ke bali”, maka tendensi artikelnya lebih kepada persiapan berlibur dengan tujuan Pulau Bali.

Oke mari kita lanjutkan bagaimana agar berwisata ke Bali kita bisa sukses dan mebyenangkan … 🙂

5 Poin Perencanaa Liburan ke Bali

1. Penggalian Informasi Tempat Berlibur di Bali:

penggalian informasi tentang bali
Penggalian informasi – Panduan berlibur ke bali

Pulau Bali jika dilihat dalam Peta memang terlihat kecil, namun jika Anda tidak mendapatkan informasi tentang tujuan / destinasi tempat berlibur dari awal, Anda akan kehilangan banyak waktu sehingga liburan Anda kurang efektif. jadi…

Galilah informasi tujuan liburan Anda sedetail mungkin. Anda bisa bertanya kepada teman, kerabat atau bisa juga langsung berkonsultasi dengan travel guide di Bali. Selain itu, kondisi teknologi saat ini sudah sangat menunjang untuk mendapatkan informasi lebih. Walaupun hanya menggunakan smartphone. Anda bisa mengexplorasi informasi dengan bantuan mesin pencari.

google.com, yahoo.com, bing.com adalah contoh contoh website yang bisa anda gunakan untuk menggali informasi tujuan berlibur Anda. Cobalah membuat list tempat-tempat tujuan berlibur Anda di bali secara terperinci. Ini adalah langkah awal sebagai perencanaan Liburan ke Bali.

Kemudian setelah mendapatkan daftar tempat berlibur tersebut, lakukan pencarian dengan mesin pencari untuk mengeksplorasi informasi tempat tujuan Anda tersebut.

Cari dan gali informasi lokasi tersebut misalnya tempat shopping terdekat, akses menuju lokasi, biaya akomodasi, jarak lokasi tujuan wisata ke tempat tujuan wisata lainnya, kemudahan transportasi umum, dan informasi lainnya yang terkait dengan tujuan berlibur Anda.

Catat baik-baik lokasi lokasi tujuan berlibur Anda, kemudian sortir berdasarkan jarak dan waktu tempuh yang berdekatan untuk menghemat waktu liburan Anda.

2. Peta Wisata Tempat Tujuan Berlibur ke Bali

Peta Wisata Tempat Tujuan Berlibur ke Bali
Panduan berlibur ke bali

Jangan menyepelekan peta tujuan wisata. Walaupun Anda orang Indonesia, namun jika Anda belum pernah ke Bali, saya sarankan untuk mebawa Peta tempat tujuan wisata di bali.

Walaupun saat ini kita bisa mendapatkan informasi peta lokasi berlibur misalnya dengan bantuan google map, namun sebaiknya Anda mempunyai peta tempat liburan yang bisa dilihat tanpa membutuhkan koneksi internet.

Anda bisa print screen peta tempat berlibur di Bali tersebut untuk mengantisipasi ketika smartphone Anda lowbatt atau bahkan tidak ada jaringan internet ketika Anda sampai di tujuan wisata.

Jadi mengantisipasi terjadinya hal seperti ini adalah wajib hukumnya ketika kita sedang mempersiapkan berlibur ke Bali ataupun berlibur ke tempat wisata lainnya.

Dua poin panduan berlibur ke bali di atas menjadi tidak penting ketika Anda sudah paham dan hafal tentang Bali.

3. Transportasi

transportasi ke bali
Transportasi – Panduan berlibur ke Bali

Merencanakan transportasi yang akan kita gunakan untuk berlibur adalah poin penting yang ke tiga. Transportasi dari mulai keluar rumah hingga ke tempat wisata dan juga transportasi di lokasi berlibur. Rencanakan penggunaan transportasi ini secara matang sebelum keberangkatan berlibur.

Jika Anda menggunakan kendaraan pribadi, pastikan kondisi kendaraan dalam kondisi siap dan prima untuk berlibur. Cek ulang surat-surat kendaraan, sim, kondisi ban, aki mobil, tool box, kotak PPPK dan lain sebagainya. Intinya cek semua perlengkapan standar keamanan kendaraan Anda sebelum keberangkatan.

Jika Anda menggunakan transportasi umum, di Bali banyak penyewaan sepeda motor, atau penyewaan mobil, termasuk supirnya pun ada. Anda tinggal menyesuaikan dengan kebutuhan Anda terkait trasportasi ini.

4. Akomodasi

Poin penting yang ke empat yaitu persiapan akomodasi. Perlu Anda ketahui, bahwa hotel – hotel di Bali banyak yang menawarkan harga diskon (promo) jika waktu booking Anda terencana dengan Baik. Usahakan untuk booking hotel jauh jauh hari agar Anda bisa mendapatkan harga promo tersebut.

akomodasi di bali
Pertimbangkan budjet akomodasi – Penduan berlibur ke Bali

Namun menurut saya, hal terpenting bukanlah masalah promo tersebut, namun lebih kepada letak dan posisi hotel kita dengan lokasi tujuan berlibur adalah yang utama.

Buat apa Anda booking hotel dengan harga promo, jika pada kenyataannya Hotel tersebut jauh dari tempat tujuan berlibur kita. Buat apa mendapatkan harga diskon kalau hotelnya tidak memiliki akses yang mudah.

Kenapa saya tidak menyebut hotelnya jelek ? perlu diketahui hotel-hotel di Bali atau bahkan mungkin penginapan, guess house di sana kebanyakan sudah layak dan tidak mengecewakan. Itulah kenapa komparasinya bukan masalah fasilitas tempat menginapnya, tetapi lebih kepada akses ke Hotel dan tempat tujuan berlibur kita.

Di Bali itu, banyak hotel dan penginapan yang bagus-bagus dan keren-keren, namun tidak sedikit hotel, penginapan, guess house yang posisinya ngumpet (tersembunyi) dan lokasiya susah di akses dengan kendaraan pribadi.

Jadi jika Anda ingin mendapatkan Hotel murah, itu bagus. Resikonya “ada kemungkinan” mendapatkan hotel dengan lokasi yang sedikit ngumpet, sehingga Anda perlu menanyakan lebih dalam tentang posisi dan lokasi hotel tersebut sebelum booking kamar.

Namun hal tersebut menjadi tidak penting ketikan lokasi tujuan berlibur Anda saling berdekatan. Terlebih jika Anda menggunakan jasa sewa kendaraan (rent car). Berdasarkan pengalaman saya, driver sudah siap di hotel sesuai dengan jadwal perjalanan liburan kita.

5. Barang Bawaan & Packing

Jangan rusak liburan Anda gegara barang bawaan yang berlebihan. Dengan membawa barang bawaan berlebihan tentunya bisa mengganggu perjalanan liburan Anda.

Perhatikan 6 poin penting terkait barang bawaan sebagai Panduan Berlibur Ke Bali.

  1. Anda tidak perlu membawa handuk, sabun, sampo dan perlengkapan madi lainnya ketika ingin berlibur ke Bali. Hampir semua hotel di bali menyiapkan peralatan tersebut. Namun jika Anda masuk dalam kategori orang yang berkebutuhan khusus tentang mandi, ya silahkan bawa seperlunya.
  2. Bawalah pakaian secukupnya dan sesuaikan dengan kondisi cuaca di tempat berlibur Anda. Lupakan baju cadangan. Bawa baju tidur satu saja. Anda bisa menggunakan fasilitas laundry di hotel sehingga jika Anda berlibur untuk 6 hari, maka sangat tidak perlu membawa baju tidur 6 buah. That’s the poin !
  3. Gunakan tas jenis gendong (backpack) yang kuat dan berkualitas baik. Tas jenis ini simpel dan mudah digunakan. Pastikan semua bawaan bisa masuk ke dalam tas tersebut. Silahkan membawa tas tambahan (tas pinggang) atau tas kecil lainnya yang mudah untuk di bawa untuk menyimmpan barang yang sering dipakai seperti untuk menyimpan uang receh, kamera, handphone, tiket dan lain sebagainnya.
  4. Masukkan payung kecil pada slot tas gendong Anda, ini sangat penting untuk melindungi Anda dari terik matahari atau hujan. Jangan sepelekan hal ini agar liburan Anda berjalan lancar dan menyenangkan.
  5. Lupakan untuk membawa barang barang berharga ke tempat wisata karena kita mau berlibur bukan mau fashion show. Jangan Anda terus cemas dalam menikmati liburan Anda gegara barang berharga anda tertinggal di Hotel.
  6. Jangan lupa sisakan space tas anda untuk mebawa oleh oleh buat kerabat dan tetangga Anda, sehingga Anda benar benar menikmati liburan hemat dan bermanfaat.

Hal Yang perlu Anda Ketahui sebagai Panduan Liburan ke Bali

larangan di bali
Panduan berlibur ke bali
  • Pada saat hari raya nyepi, setiap orang dilarang menyalakan lampu, beraktifitas keluar rumah kecuali darurat.
  • Perempuan yang sedang menstruasi dilarang masuk ke puran dan tempat lainnya yang dianggap suci.
  • Ketika berenang di laut perhatikan himbauan petugas. Berenanglah di area yang diperbolehkan untuk berenang.
  • Kenakan pakaian yang sopan, gunakan seledang / sarung ketika masuk ke area pura.
  • Jangan berjalan di depan orang yang sedang sembahyang.
  • Jangan foto menggunakan flash saat di depan orang sembahyang.
  • Pada umumnya di depan toko-toko tempat jual beli di bali terdapat sajen / canang, hindari agar tidak menginjaknya. Jika tidak sengaja menginjak, silahkan minta maaf atau berkata “maaf”.
  • Jangan membunyika klakson, ketika berpapasan dengan arak-arakan (prosesi upacara adat)
  • Hindari menaruh barang-barang penting di mobil / jok motor untuk keamanan
  • Hindari berdepat masalah peraturan dan Budaya.
  • Hindari menggunakan taxi tanpa argometer.
  • Hindari pamer uang
  • Hindari memberi uang pada pengemis (ini bukan membantu menolong pengemis, bisa jadi Anda pemberi semangat bagi mereka untuk tetap mengemis) jika ingin beramal,,,beramalah pada waktu dan tempat yang tepat.
  • Hindari bersentuhan apalagi bertransaksi Narkoba
  • Jangan lupa persiapkan air minum ketika Anda sedang berkunjung ke Bali. walaupun bali beriklim tropis, tetap saja ada kemungkinan tiba-tiba suhu menjadi panas.

Rekomendasi Tempat wisata – Panduan Berlibur Ke Bali

Kini saatnya saya merekomendasikan tempat tempat tujuan berlibur ke Bali. Walaupun pada umumnya bali hampir semua lokasi bisa dijadikan destinasi / tujuan berlibur, namun tidak ada salahnya Anda memprioritaskan tempat temapat yang lebih populer sebagai skala prioritas tujuan berlibur.

… Berikut di Bawah ini adalah 5 tempat populer sebagai panduan liburanke Bali…

1.Tanah Lot :

tanah lot - panduan berlibur ke bali
Tanah lot – panduan berlibur ke bali

Tanah Lot terletak di Desa Beraban (sekitar 45 menit dari Kuta), di Tanah Lot ada dua pura yang terletak di atas batu besar. Pura Tanah Lot adalah sebuah kuil di tengah pantai, tempat untuk menyembah dewa wali laut. Ketika laut surut, maka permukaan laut tidak lebih dari lutut kita, kita masih bisa menyeberang laut dan mencapai kuil. Tempat ini sangat dianjurkan oleh setiap pemandu wisata di Bali khususnya jika wisatawan ingin melihat matahari terbenam, jadi waktu yang baik untuk datang ke tanah lot yaitu saat matahari akan terbenam.

2. Garuda Wisnu Kencana :

Garuda wisnu kencana - Berlibur ke Bali
Garuda wisnu kencana – Berlibur ke Bali

GWK ini terletak di Unggasan Hills, Jimbaran. Garuda Wisnu Kencana adalah sebuah taman monumen budaya di Bali, Berkunjung ke GWK Anda bisa melihat patung besar Dewa Wisnu (Dewa Wisnu) sedang naik Garuda, ketinggian patung bisa mencapai 150 meter, mengalahkan tinggi patung Liberty di Amerika yang hanya mencapai 120 meter .

Sayangnya hingga artikel ini saya unggah proses pembuatan patung dewa Wisnu belum selesai. Jika pembangunan selesai menurut informasi yang saya dapat bahwa, orang-orang bisa melihat patung tersebut dengan jelas jelas dari Kuta, Tanah Lot, dan Sanur. Patung ini akan menjadi ikon untuk Bali. Patung ini merupakan karya I Nyoman Nuarta, pematung terkenal di Bali.

3. Bedugul :

bedugul - berlibur ke bali
Bedugul – Berlibur ke Bali

Tempat ini menawarkan pemandangan alam yang indah di daerah pegunungan dan danau, terletak di ketinggian 1.240 meter di atas permukaan laut. Di Bedugul, ada Kebun Raya Bedugul sebagai hutan lindung di Bali, tempat ini selalu dingin dan berkabut. Objek wisata lain di Bedugul adalah danau Beratan.

4. Sangeh :

Sangeh adalah salah satu obyek monyet wisata terkenal di Bali yang terletak di Desa Sangeh, sekitar 45 menit dari Denpasar kurang lebih. Sangeh juga merupakan hutan lindung yang memiliki luas 14 hektar dan sekitar 700 monyet abu-abu (Macaca faciculais) hidup di dalamnya.

5. Pasar tradisional “pusat kerajinan lokal” Sukowati :

Pasar ini merupakan pasar tradisional yang paling terkenal di Bali yang terletak di Gianyar. Ada begitu banyak pedagang yang menjual pakaian batik dengan ornamen Bali, kerajinan tradisional, celana Bali, kalung tradisional, gelang, dan lain sebagainya.

Anda bisa membeli souvenir dengan harga murah di pasa ini apalagi jika anda pandai menawar. Saya ulas 5 tempat tujuan wisata populer di sini.

…4 Rekomendasi Pantai Terkenal sebagai Panduan wisata ke Bali…

1.Pantai Kuta :

Kuta adalah seperti pusat metropolitan di Bali. Di Pantai Kuta, ada begitu banyak olahraga air di sana seperti surfing, jet ski, dan lain-lain.

Jika Anda berlibur ke Pantai Kuta, mungkin akan bertemu dengan pemandangan orang-orang yang sedang asik untuk berjemur, santai, dan berbaring sambil menunggu matahari terbenam.

2. Uluwatu :

Uluwatu terletak di selatan Bali. Merupakan salah satu tujuan favorit para wisatawan, karena di Uluwatu, Anda dapat menemukan ketenangan dalam menikmati pemandangan alam.

Pantai di Uluwatu sangat terkenal dengan gelombang yang menantang. Dreamland, Padang-padang, Suluban, Bingin, dan Balangan “pantai tersembunyi” merupakan daya tarik dari Uluwatu.

Dreamland merupakan pantai yang paling terkenal bagi wisatawan. Dreamland menarik keinginan setiap surfer untuk berselancar di sana. Untuk mencapai Uluwatu,kurang lebih memakan waktu sekitar 30 sampai 40 menit dari Kuta.

3. Tanjung Benoa :

Terletak di Bali bagina timur, dekat Nusa Dua. Pantai Tanjung Benoa ini memiliki ombak yang tenang sehingga akan menjadi tempat yang bagus untuk olahraga air bermain seperti Jet Ski, Banana Boat, ikan terbang, snorkeling, diving, paraceiling.

Setiap dari olahraga air akan dipoandu oleh salah satu instruktur sehingga benar-benar aman. Untuk harga setiap olah raga air sekitar Rp. 150.000 sampai 200.000 selama 10-15 menit waktu bermain. (Harga mungkin sekarang sudah berubah).  Anda bisa mulai bermain olah raga air di Tanjung Benoa dari 8 pagi sampai siang.

4. Pantai Sanur :

Ini berbeda dengan Pantai Kuta yang menawarkan keindahan pemandangan matahari terbenam, Pantai Sanur di Desa Sanur terkenal karena keindahan pada saat matahari terbit.

Jika gelombang tidak begitu besar, wisatawan bisa melihat warna-warni terumbu karang yang sangat indah di sana. Pantai Sanur terletak 6 km dari Denpasar, Untuk menuju pantai sanur anda bisa mencoba dengan menyewa motor atau bahkan kendaraan umum “bemo” yang bersedia mengantar Anda dari denpasar ke sanur.

Demikian Artikel saya tentang panduan berlibur ke Bali, selamat berlibur dan mengekplorasi alam INDONESIA !

Usefull Post

  1. 2 Ritual Ceremonies on NYEPI: Balinese Day of Silence

    This articles explaining about Balinese Day of Silence named Nyepi which commemorated every Saka New Year or Isaawarsa as Hindu people called it.

  2. 4 Bali Beaches: Most Popular Tourist Destinations

    There are so many tourists from all over the world come to Bali to spend their holiday. Here are 4 bali beaches, most popular beach for tourist destinations.

  3. 4 Drink Choices of Balinese Exotic Drinks

    Bali also has many local drinks (Balinese Exotic Drinks). You can eat the local drinks at a small Bali local restaurant, called warung or rumah makan.

  4. 4 Unique Traditions in Bali, Indonesia

    Beside its beautiful beaches and scenery, Bali is very rich in tradition and cultures. This article is explaining in detail for 4 unique traditions in Bali.

  5. 5 Destinations: Most Favorite Tour Places in Bali

    This articles explaining the 5 Destinations of Most Favorite Tour Places in Bali, you have to visit this place if you will take vacation to Bali Indonesia.

  6. 5 Food Choises of Balinese Tasty Food

    Share about a very local food from bali, let us called it as balinese tasty food. We know Bali is one of the most wonderful island in Indonesia.