10 Resep Pancake Rumahan Fluffy, Bisa Pakai Teflon

Membuat resep pancake yang lembut dan fluffy pasti menjadi idaman para ibu-ibu yang suka membuka kudapan di rumah.

Resep pancake sendiri sebenarnya tidak terlalu sulit karena bahan-bahan yang dibutuhkan terbilang mudah dan sederhana.

Menariknya lagi, untuk membuat pancake yang bisa mengembang dengan sempurna, Anda bisa menggunakan teflon.

Agar semakin menarik dan rasanya lezat, Anda bisa menambah beragam pilihan toping mulai dari madu, cokelat, buah-buahan dan lain sebagainya.

Nah, bagi Anda yang belum pernah membuat kudapan khas restoran dan cafe ini pastikan untuk mencobanya saat akhir pekan nanti.

Apa saja bahan yang dibutuhkan untuk membuat pancake yang lembut sempurna? Langsung saja, berikut ini resep pancake lengkap dengan bahan dan juga cara pembuatannya.

Baca juga: Aneka resep kue

10 Daftar Resep Pancake Rumahan yang Dijamin Lezat

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, pancake menjadi salah satu kudapan yang mudah dibuat sendiri di rumah.

Bahan-bahan yang dibutuhkan hampir semua tersedia di supermarket atau pasar tradisional yang ada di dekat rumah Anda.

Hanya saja yang perlu Anda perhatikan agar rasanya sesuai dengan keinginan, pastikan untuk mengikuti setiap langkah pembuatannya.

1. Resep Pancake Fluffy

Membuat pancake yang fluffy alias lembut sempurna memang bisa dibilang susah-susah gampang. Tapi Anda tidak perlu khawatir karena bisa menerapkan resep di bawah ini.

Sebelum membuat pancake fluffy, pastikan untuk menyiapkan beberapa bahan yang lumayan banyak berikut ini.

Bahan-bahan:

  • Tepung terigu 290 gram
  • Gula pasir 60 gr
  • Baking powder 4 sdt
  • Soda kue ¼ sdt
  • Garam ½ sdt
  • Susu cair 440 ml
  • Mentega 60 gr
  • Ekstrak vanili 2 sdt
  • Telur 1 butir

Cara membuat:

  1. Pertama-tama masukkan tepung, baking powder, gula, soda kue dan garam ke dalam sebuah wadah besar. Setelah itu, Anda bisa menggunakan jari ataupun sendok untuk membuat sebuah lubang di tengah yang ukurannya cukup besar.
  2. Selanjutnya, aduk rata mentega cair, susu, telur, dan juga vanili di tempat atau wadah yang berbeda.
  3. Jika sudah, Anda bisa memasukkan susu tersebut ke tepung dan campurkan semua bahan hingga tercampur rata. Pastikan tidak ada gumpalan agar pancake bisa matang secara sempurna.
  4. Aduk terus hingga adonan memiliki tekstur kental tetapi tidak sekental krim. Jika adonan terlalu kental, maka sebaiknya tambahkan beberapa sendok susu sampai teksturnya sesuai keinginan.
  5. Setelah itu, Anda bisa memanaskan teflon di atas api sedang dan pastikan untuk menggunakan jenis teflon yang anti lengket. Olesi teflon dengan mentega sedikit saja, lalu tuangkan adonan ke teflon.
  6. Saat muncul gelembung di permukaan, segera balik dengan menggunakan spatula. Masak adonan pancake hingga kedua sisi bagian bawah berwarna keemasan. Sajikan pancake saat masih hangat dengan toping sesuai selera.

2. Resep Pancake Teflon Lembut

10 Resep Pancake Rumahan Fluffy, Bisa Pakai Teflon 1
youtube.com

Tidak kalah lezat dengan resep pancake sebelumnya, pancake teflon ini juga memiliki tekstur yang enak dan lembut.

Apa saja bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat pancake teflon ini? Siapkan buku catatan Anda agar nanti tidak ada bahan yang terlewat.

Bahan-bahan:

  • Margarin 2 sdm
  • Tepung terigu 130 gr
  • Gula pasir secukupnya
  • Baking powder 1 sdt
  • Baking soda ½ sdt
  • Garam secukupnya
  • Telur ayam 1 butir
  • Susu cair 150 ml
  • Air perasan jeruk lemon 2 sdm

Cara membuat:

  1. Langkah pertama yaitu membuat buttermilk dengan cara mencampurkan bahan susu dengan perasan air jeruk lemon. Setelah itu, diamkan kurang lebih selama 10 menitan.
  2. Berikutnya, Anda perlu mencampurkan tepung terigu dengan gula, vanili, baking soda, baking powder, dan juga garam di wadah yang lumayan besar. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  3. Selanjutnya, Anda perlu menambahkan telur, buttermilk dan juga margarin cair ke adonan kering. Panaskan teflon di atas api sedang.
  4. Setelah itu, Anda bisa menuangkan pancake dengan sendok ke dalam teflon. Jika tampilannya sudah berongga bisa dibalik. Tunggu hingga warnanya kecokelatan lalu angkat.
  5. Sajikan saat masih hangat dan jangan lupa tambahkan topping agar rasanya semakin nikmat.

3. Resep Pancake Gulung

Resep pancake yang ketiga ini memang terbilang cukup unik dibandingkan dengan dua resep sebelumnya.

Meski dilihat dari tampilan berbeda, bahan yang dibutuhkan untuk membuat jenis pancake ini kurang lebih sama.

Baca juga: Resep kue kacang

Bahan-bahan:

  • Tepung terigu 125 gr
  • Gula pasir 2 sdm
  • Telur ayam 1 butir
  • Susu cair 125 ml
  • Baking powder ¼ sdt
  • Margarin 1 sdm
  • Air 100 ml
  • Madu atau selai secukupnya

Cara membuat:

  1. Langkah awal yang perlu Anda lakukan yaitu masukkan tepung terigu, telur, susu, gula, baking powder, dan juga margarin. Aduk rata sampai semua bahan tercampur.
  2. Tuangkan air sedikit demi sedikit ke adonan sambil terus diaduk dengan menggunakan sendok. Tujuannya agar tidak ada adonan yang bergerindil atau tercampur rata.
  3. Langkah berikutnya, Anda perlu memanaskan teflon anti lengket yang sebelumnya sudah diolesi margarin.
  4. Berikutnya, tuangkan 1 sendok adonan ke dalam teflon dan tunggu hingga permukaan pancake muncul gelembung kecil. Jika sudah muncul gelembung, Anda bisa membaliknya.
  5. Masak adonan pancake hingga kedua sisi berwarna kecokelatan. Sajikan dengan beri isian madu atau selai lalu pancake siap untuk digulung.

4. Resep Pancake tanpa Baking Powder

Seperti yang diketahui, salah satu bahan yang dibutuhkan untuk membuat resep pancake adalah baking powder.

Namun tahukah Anda bahwa menggunakan baking powder, adonan pancake yang Anda buat tetap lembut dan mengembang sempurna.

Yuk catat bahan-bahan yang perlu Anda siapkan untuk membuat pancake tanpa baking powder. Jangan lupa untuk mengikuti setiap step atau proses pembuatannya ya!

Bahan-bahan:

  • Tepung protein rendah 150 gr
  • Susu cair 120 ml
  • Kuning telur 1 butir
  • Vanili bubuk ½ sdt
  • Garam secukupnya
  • Gula 2 sdm
  • Telur 1 butir

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan seperti tepung terigu, kuning telur, susu, vanili bubuk dan garam. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  2. Masukkan gula dan 1 butir telur di wadah lain, kocok hingga mengembang. Masukkan bahan-bahan sebelum ke wadah gula dan telur yang sudah dikocok tadi.
  3. Aduk perlahan dan jaga agar tidak terlalu banyak mengaduk karena hal tersebut dapat membuat putih telur mengempes.
  4. Siapkan teflon anti lengket dan panaskan di atas api sedang. Olesi teflon dengan menggunakan margarin tapi pastikan tidak terlalu banyak.
  5. Tuangkan adonan pancake dan panggang hingga matang atau warnanya berubah menjadi kecokelatan. Jika sudah angkat dan lakukan hingga adonan pancake habis.
  6. Sajikan pancake di atas piring dan jangan lupa tambahkan topping agar rasanya semakin nikmat.

5. Resep Pancake Pisang Simpel

Jika Anda masih pemula dan baru pertama kali membuat pancake, maka resep yang satu ini sangatlah direkomendasikan.

Apa saja bahan yang dibutuhkan untuk membuat resep pancake pisang simpel? Yuk simak ulasan di bawah ini.

Bahan-bahan:

  • Pisang ukuran besar 1 buah
  • Pisang ukuran kecil 2 buah
  • Telur 2 butir
  • Kayu manis ¼ sdt

Cara membuat:

  1. Kupas pisang dan masukkan ke dalam mangkuk lalu hancurkan hingga halus dengan menggunakan garpu.
  2. Setelah itu, masukkan kayu manis yang sudah disediakan sebelumnya dan aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  3. Selanjutnya, Anda perlu menyiapkan teflon lalu panaskan di atas api sedang. Tuangkan adonan ke teflon kurang lebih sebanyak satu centong.
  4. Tunggu hingga bagian atasnya bergelembung lalu balik adonan tersebut. Jika warna kedua sisinya sudah kecokelatan, Anda bisa mengangkatnya.

6. Resep Pancake Tanpa Telur

Nah, untuk Anda yang alergi dengan telur maka resep pancake yang satu ini sangatlah direkomendasikan.

Sebenarnya proses pembuatannya pun hampir sama dengan resep-resep lainnya. Namun jika Anda masih belum percaya diri membuatnya tanpa resep, bisa mencatat prosesnya di bawah ini.

Bahan-bahan:

  • Tepung terigu 125 gr
  • Gula secukupnya
  • Kayu manis ¼ sdt
  • Baking powder 2 sendok
  • Garam secukupnya
  • Susu 250 ml
  • Minyak sayur 1 sdm
  • Air 1 sdm
  • Ekstrak vanili 1 sdt
  • Mentega atau butter 2 sdm

Cara membuat:

  1. Masukkan tepung terigu, gula, kayu manis, baking powder, dan garam dalam mangkuk lalu aduk.
  2. Ambil wadah yang berbeda, campurkan susu, minyak sayur, air, dan juga ekstrak vanili kemudian aduk rata.
  3. Selanjutnya campurkan bahan basah ke bahan kering secara perlahan-lahan agar semua bahan bisa tercampur rata.
  4. Panaskan teflon di atas api sedang lalu Anda bisa menambahkan butter atau mentega sedikit saja. Tuangkan satu centong adonan pancake ke teflon yang sudah panas.
  5. Masak hingga kedua sisi pancake matang dan sajikan selagi masih hangat.

7. Resep Pancake Durian Lembut

resep pancake
youtube,com

Tahukah Anda ternyata pancake durian sempat populer beberapa tahun yang lalu. Meski begitu, kudapan yang satu ini masih memiliki penggemar loh!

Nah, bagi Anda yang mengaku penggemar durian sepertinya kurang lengkap jika tidak mencoba membuat pancake yang satu ini di rumah.

Bahan-bahan:

  • Tepung terigu 200 gr
  • Telur 3 butir
  • Susu cair 200 ml
  • Vanila Essence 1 sdt
  • Gula pasir secukupnya
  • Margarin yang dilelehkan 1 sdm
  • Daun pandan secukupnya
  • Krim 1 mangkuk
  • Daging buah durian 1 mangkuk

Cara membuat:

  1. Campurkan gula pasir dan telur, lalu mixer hingga kedua bahan tercampur dan mengembang.  Tambahkan tepung terigu, vanila, susu cair dan juga margarin lalu aduk rata.
  2. Selanjutnya Anda bisa memasukkan daun pandan atau pasta pandan secukupnya. Panaskan teflon di atas api sedang lalu tuangkan sedikit adonan dan ratakan.
  3. Berikutnya, campur krim kocok yang sudah disediakan dengan daging durian hingga benar-benar rata. Masukkan isian tersebut ke atas kulit pancake secukupnya lalu lipat segi empat.
  4. Jika sudah, simpan di dalam kulkas selama beberapa menit lalu sajikan saat kondisinya sudah dingin.

8. Resep Pancake Cokelat Sederhana

resep pancake
youtube.com

Resep pancake cokelat menjadi salah satu kudapan yang disukai oleh semua kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat pancake cokelat sederhana sama mudahnya dengan resep-resep pancake lainnya.

Bahan-bahan:

  • Telur 2 butir
  • Gula 2 sdm
  • Susu cair 315 ml
  • Margarin 3 sdm
  • Ekstrak vanili 1 sdm
  • Tepung terigu 185 gr
  • Cokelat bubuk 30 gr
  • Baking powder 2,5 sdt
  • Cokelat batangan 105 gr
  • Minyak sayir 1 sdm

Cara membuat:

  1. Campurkan gula pasir dengan kuning telur sambil perlahan-lahan ditambahkan dengan susu. Sedangkan untuk putih telurnya di kocok hingga mengembang
  2. Tambahkan margarin cair dan juga ekstrak vanili ke dalam adonan pancake hingga tercampur rata.
  3. Ambil mangkuk, masukkan tepung terigu, bubuk cokelat dan juga baking powder. Setelah itu, bentuk cekungan di bagian tengah dan tuangkan adonan basah perlahan-lahan.
  4. Selanjutnya, masukkan cokelat yang sudah dipotong-potong lalu diamkan kurang lebih sekitar 20 menitan.
  5. Panaskan teflon di atas api sedang dan beri sedikit minyak. Tuangkan satu centong adonan dan tunggu hingga warnanya kecokelatan.
  6. Setelah itu balik adonan dan angkat jika sudah matang. Sajikan dengan tambahan topping agar rasanya lebih lezat.

9. Resep Mini Pancake

Resep pancake yang selanjutnya ini memang terbilang unik dibandingkan dengan beberapa resep yang sudah dijelaskan di atas.

Sesuai dengan namanya, keunikan yang dihadirkan oleh pancake ini yaitu bentuknya yang mini atau kecil. Nah, untuk membuatnya bahan-bahan di bawah ini perlu Anda siapkan.

Bahan-bahan:

  • Telur ayam 1 butir
  • Gula pasir 2 sdm
  • Margarin cair 2 sdm
  • Susu cair 150 ml
  • Tepung terigu 125 gr
  • Baking soda ¼ sdt
  • Baking powder ½ sdt

Cara membuat:

  1. Masukkan telur dan gula dalam sebuah wadah kocok menggunakan garpu atau sendok. Selanjutnya masukkan susu cair, margarin cair, tepung terigu, soda kue dan juga baking powder. Aduk sampai semua bahan tercampur rata.
  2. Jika sudah, Anda bisa menyiapkan teflon anti lengket dan panaskan di atas api sedang. Ambil adonan kurang lebih seujung sendok lalu cetak adonan di atas teflon.
  3. Setelah itu, jika warnanya sudah berubah kecokelatan Anda bisa mengangkatnya. Sajikan mini pancake dalam kondisi hangat dan tambahkan topping agar rasanya semakin nikmat.

10. Resep Pancake Madu

Satu lagi resep pancake yang enak dan juga sehat adalah pancake madu. Bahan yang dibutuhkan untuk membuat pancake ini sangatlah mudah dan sederhana.

Apa saja bahan-bahannya? Yuk catat sekarang juga.

Bahan ke 1:

  • Tepung terigu 125 gr
  • Gula pasir 3 sdm
  • Baking powder 2 sdt

Bahan ke 2:

  • Telur 1 butir
  • Susu 250 ml
  • Margarin 2 sdm, dilelehkan
  • Madu untuk topping

Cara membuat:

  1. Langkah pertama yang harus Anda lakukan yaitu mencampurkan semua bahan pertama dalam satu mangkuk.
  2. Selanjutnya Anda bisa mencampurkan bahan kedua dalam wadah yang berbeda. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  3. Setelah itu, Anda bisa memasukkan bahan pertama ke bahan kedua yang sudah dicampur rata. Aduk dan pastikan adonan tidak berbusa ya.
  4. Panaskan teflon anti lengket di atas api yang sangat kecil. Jangan lupa untuk mengelosinya dengan margarin lalu tuangkan adonan satu centong.
  5. Tunggu hingga muncul gelembuk dan balik adonan tersebut. Pastikan kedua sisinya berwarna kecokelatan lalu kemudian angkat.
  6. Pancake siap disajikan dan jangan lupa untuk menambahkan topping madu agar rasanya lebih nikmat.

Demikianlah ke 10 resep pancake yang menghadirkan cita rasa yang begitu nikmat dan bisa menggoyang lidah Anda.

Agar tidak penasaran dengan rasanya, Anda bisa mencobanya saat akhir pekan nanti. Selamat mencoba dan semoga berhasil! Simak juga informasi tentang resep pancake pisang dan resep pancake fluffy.

Editted by UN

Resep Pancake
10 Resep Pancake Rumahan Fluffy, Bisa Pakai Teflon 2

10 pilihan resep pancake di atas bisa dipraktekkan di rumah. Dengan resep terbaik akan menghasilkan cita rasa yang begitu nikmat dan lezat

Recipe Ingredients:

  • Pancake Fluffy
  • Pancake Teflon Lembut
  • Pancake Gulung
  • Pancake tanpa Baking Powder
  • Pancake Pisang Simpel
  • Pancake Tanpa Telur
  • Pancake Durian Lembut
  • Pancake Cokelat Sederhana
  • Mini Pancake
  • Pancake Madu
Peringkat Editor:
5

Tinggalkan komentar