Untung Ruginya Punya Rumah dan Kolam Renang

Kolam renang dalam rumah adalah impian yang bagi sebagian orang sangat mudah untuk diwujudkan. Sementara untuk sebagian yang lain kurang tertarik.

Sebab karena mugkin harus menjawab, apakah memiliki rumah dan kolam renang di dalamnya akan benar-benar membawa dampak positif atau justru merugikan.

Misal, bagaimana dengan biaya pembuatannya yang cukup banyak itu? Apakah dana yang terkumpul kira-kira sudah cukup? Seimbangkah dengan keuntungan yang nanti misalnya, Anda dapatkan jika suatu saat rumahnya terpaksa dijual?

Terlebih lagi untuk Anda pemilik rumah minimalis, apakah rumah kecil dengan kolam renang itu worth it? Jenis kolam renang apa yang akan dipilih, mau kolam renang outdoor atau indoor? Semuanya mesti dijawab dalam agenda perencanaan.

Lebih dari itu, Anda juga kudu paham dengan keuntungan dan kekurangan dari memiliki rumah dan kolam renang dalam jangka panjang maupun pendek.

Misalnya apakah keberadaan kolam dan lanskap taman akan membuat Anda dan keluarga lainnya punya waktu lebih banyak untuk quality time atau tidak.

Keuntungan dan Kerugian Memiliki Rumah dan Kolam Renang

rumah dan kolam renang
Rumah dan Kolam renang

Ketika membayangkan seandainya terwujud keinginan memiliki rumah dan kolam renang, Anda mungkin sudah bisa memperkirakan biayanya.

Jadi pastikan Anda sudah tidak ragu, apalagi bingung akan Anda teruskan atau tidak. Pikirkan dengan matang, jangan sampai kemudian menimbulkan penyesalan di kemudian hari.

Jadi bagaimana, worth it atau tidak sih jika punya rumah dengan kolam renang? Jawabannya mungkin tidak, tapi mungkin bisa juga iya.

Sebab begini, membangun rumah dan kolam renang hampir mirip seperti membeli mobil atau kendaraan pribadi. Besar kemungkinannya Anda tidak akan pernah mendapatkan untung berlipat-lipat saat rumah Anda termasuk kolam renangnya dijual, ini yang perlu Anda tahu.

Selain itu, jika Anda berpikir kolam renang akan mengangkat nilai investasi dari rumah Anda saya pikir ini juga terlalu berlebihan.

Sebab faktanya, adanya kolam renang juga menambah beban pajak yang mesti Anda bayar. Ini tentu jadi beban pengeluaran Anda yang bisa jadi tidak akan tertutup oleh keuntungan penjualan sekalipun.

Untuk lebih mudah dipahami, berikut beberapa poin terkait keuntungan dan kerugian jika keinginan mewujudkan rumah dan kolam renang yang Anda impikan benar-benar akan direalisasikan.

Keuntungan:

  • Anda bisa berenang kapan saja tanpa harus ke luar rumah

Ya, tentu saja Anda bisa mendapatkan keuntungan dari adanya kolam renang di rumah dimana Anda dan keluarga bisa tetap liburan dan melepas penat tanpa harus bepergian jauh.

  • Rumah makin indah dengan adanya kolam renang

Ini juga merupakan sisi positif dari adanya kolam renang di rumah. Secara estetis, rumah akan nampak lebih indah dan elegan berkat lanskap kolam renang.

  • Ada tempat untuk bersantai dan berquality time dengan suasana berbeda

Keberadaan area kolam bisa membuat Anda sekeluarga punya waktu lebih serta tempat khusus untuk ngumpul-ngumpul. Ini tergantung kesibukan masing-masing anggota keluarga tentunya.

Kerugian:

  • Tidak selalu efektif menambah nilai jual rumah bahkan bisa mempersulit penjualan

Jika Anda sedang butuh dana cepat sehingga perlu menjual rumah Anda, kolam renang bisa jadi penghalang. Sebab, alih-laih banyak orang tertarik namun faktanya tidak semua orang suka dengan keberadaan kolam renang di rumah.

Bisa karena alasan keamanan sebab punya balita barang kali atau merasa tidak punya keteletenan mengurus pemeliharaannya.

  • Perawatan perlu rutin dan jika tidak membuat kolam renang memburuk

Secara teknis memang pola perawatan bisa jadi masalah. Jika Anda perkirakan tidak bisa merawat sendiri, itu berarti Anda juga perlu menyewa jasa perawatan yang artinya biaya akan bertambah.

  • Biaya pembangunan yang bisa jadi di luar ekspektasi

Ada kemungkinan budget yang sudah Anda siapkan akan berlebih tapi justru lebih besar kemungkinannya malah akan kurang. Oleh karenanya, penting untuk menyiapkan dana cadangan yang artinya Anda harus menyiasati item pengeluaran yang sulit terprediksi.

Dari uraian keuntungan dan kekurangan memiliki rumah dan kolam renang di atas, saya pikir sudah bisa membantu Anda membuat keputusan.

Ketika dirasa lebih besar kerugiannya, saran saya lebih baik ditunda dulu saja pembangunan kolam renang Anda sampai Anda benar-benar siap dan butuh.

Item Pembiayaan Membuat Rumah dan Kolam Renang

Membuat rumah dan kolam renang
Ilustrasi rumah dan kolam renang

Meski tergantung bentuk dan ukurannya tapi untuk membangun kolam renang rata-rata menghabiskan uang hingga ratusan juta rupiah. Belum lagi ditambah ornamen seperti pagar dan taman kolam renang. Setidaknya ada 3 pokok pembiayaan yang akan Anda keluarkan dalam projek kolam renang Anda.

  • Biaya Pembuatan Awal Jelas Tidak Murah

Kita tahu bahwa untuk membangun kolam renag dari sejak penyiapan lahan hingga jadi memerlukan waktu dan biaya yang tidak sedikit. Oleh karenanya salah satu alasan terpenting untuk Anda pertimbangkan adalah manfaat apa yang akan didapat jika memiliki kolam renang di rumah.

  • Biaya Operasional Pompa dan Mesin Filter

Sistem fompa filtrasi selalu memerlukan energi yang besar, jadi yang pertama Anda harus cermat dalam pemilihan jenis pompa kolam renang.

Memilih pompa dengan kapasitas yang tepat dan seimbang akan menghemat waktu dan biaya operasionalnya. Pikirkanlah sedari awal merk dan kapasitas pompa yang akan Anda gunakan.

Memang biasanya pompa dengan kapasitas yang lebih besar selalu lebih mahal. Namun akan sangat membantu Anda dari sisi pembiayaan operasionalnya.

  • Terakhir, Biaya Pemeliharaan

Semua kolam renang mensyaratkan bahwa kondisi Ph-nya harus seimbang, termasuk alkalinitas, dan kadar klorinnya.

Kolam renang juga memerlukan sistem sanitasi berkelanjutan untuk mengendalikan pertumbuhan bakteri dan kuman. Termasuk tindakan perawatan air kolam renang lainnya seperti membasmi alga.

Pada intinya, kolam renang adalah tambahan bagian dari rumah  yang bagus dan ide yang cemerlang. Keberadaannya bisa memberikan nuansa wisata murah dan akan meningkatkan kualitas hidup Anda dan keluarga.

Namun, seperti saya singgung di awal bahwa akan selalu ada perdebatan apakah membangun rumah dan kolam renang itu keputusan yang worth it atau tidak. Biaya rata-rata kolam saat ini saja untuk ukuran minimalis mencapai 200 an juta. Belum termasuk taman dan lanskap pagar.

Jadi, apakah kolam renang akan berperan penting dalam kenaikan nilai properti rumah Anda? Saya katakan: iya. Namun apakah sangat penting sehingga harus ada kolam renang di rumah? Saya bilang tidak. Tergantung persepsi Anda dari mana Anda menilai.

Saya hanya memberikan sedikit gambaran tentang alasan yang perlu dijadikan pertimbangan dalam menentukan akan membuat kolam renang di rumah atau tidak. Jika iya maka rumah dan kolam renang Anda jadi ide terbaik yang pernah Anda putuskan.

Editted: 01/07/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar