5 Setting Spray untuk Kulit Kering Terpopuler Wajib Buat Dicoba

Make up luntur tentu menjadi salah satu masalah yang tentu akan sangat menyebalkan apalagi saat menghadiri acara tertentu.

Oleh karenanya, Anda perlu menyemprotkan setting spray untuk kulit kering ke wajah agar make up lebih tahan lama dan tidak mudah luntur. 

Apa saja pilihan produk setting spray untuk kulit kering yang ada di pasaran? Ada banyak sekali macamnya, Anda tinggal memilih sesuai dengan kebutuhan kulit wajah.

Sesuai dengan namanya, setting spray merupakan salah satu produk yang digunakan untuk mengunci make up pada wajah.

Selain bisa mengunci make up, kegunaan lainnya dari setting spray sendiri yaitu mampu menutrisi dan juga melembapkan kulit yang kering.

Nah, untuk Anda yang cukup terganggu dengan masalah make up luntur ini, beberapa rekomendasi produk setting spray ini wajib untuk dicoba.

Cara Memilih Setting Spray Sesuai Jenis Kulit

Sebelum membahas tentang beberapa rekomendasi setting spray, Anda wajib tahu terlebih dulu tentang cara memilih produk ini.

Kenapa begitu? Jika Anda memilih produk yang salah atau tidak sesuai dengan kebutuhan kulit tentu khasiat yang didapatkan kurang maksimal.

Berikut ini beberapa cara memilih setting spray yang bisa kamu terapkan saat akan membelinya baik secara offline maupun online.

1. Sesuaikan dengan Jenis Kulit

Hal pertama yang perlu diperhatikan saat akan membeli produk setting spray yaitu mengetahui jenis kulit Anda.

Setelah itu, pilih produk yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan kulit Anda agar hasilnya bisa maksimal sesuai dengan yang diinginkan.

Selain itu, perlu diketahui bahwa salah satu penyebab make up mudah sekali luntur yaitu kerana kondisi kulit wajah Anda.

Misalnya, jika Anda pemilik kulit cenderung berminyak maka disarankan untuk memilih produk setting spray untuk kulit berminyak yang dapat mengontrol minyak berlebih. 

Nah, sedangkan untuk Anda yang jenis kulitnya cenderung kering maka bisa memilih setting spray untuk kulit kering yang mengandung pelembap. Ada juga setting spray untuk kulit sensitif.

2. Lihat Kandungan di Dalamnya

Tips selanjutnya yang wajib untuk Anda terapkan saat membeli produk skincare wajah ini yaitu melihat kandungan di dalam produk tersebut.

setting spray untuk kulit kering
Canva.com

Alasannya hampir sama dengan poin yang sebelumnya, tidak semua produk yang tersedia di pasaran mengandung bahan yang cocok untuk kulit Anda.

Jika jenis kulit cenderung kering maka pilih produk yang kandungan di dalamnya tidak menyebabkan kulit semakin kusam dan kering.

3. Sesuaikan dengan Bujet

Anda pasti sudah tahu bahwa produk setting spray terbaik di pasaran sangatlah bervariasi baik dari segi merek ataupun harga yang ditawarkannya.

Dengan banyaknya produk yang tersedia itu, Anda bisa memilih produk mana yang cocok dengan jenis dan juga bujet.

Jika ingin mendapatkan harga yang lebih terjangkau, salah satu trik yang bisa Anda lakukan yaitu dengan membelinya secara online.

Biasanya untuk toko online sendiri menyediakan banyak promo dan potongan harga yang bisa menghemat pengeluaran Anda.

5 Produk Setting Spray untuk Kulit Kering, Mana Pilihan Anda?

Setelah memahami tentang beberapa tips di atas, selanjutnya Anda bisa memilih mana produk setting spray yang benar-benar cocok.

Berikut ini beberapa rekomendasi setting spray untuk kulit kering terbaik yang bisa Anda  coba untuk menggunakannya.

1. Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera 92%

Kelebihan dari produk setting spray untuk kulit kering yang pertama ni cepat sekali meresap dan tidak meninggalkan kesan lengket di wajah.

Sesuai dengan namanya, produk ini mengandung 92% Aloe Vera yang mana diklaim mampu memproteksi dan melembapkan kulit secara maksimal.

setting spray untuk kulit kering
Setting spray untuk kulit kering, Canva.com

Uniknya, setting spray merk Nature Republic ini bisa dipakai untuk primer, caranya dengan menyemprotkan ke bagian wajah.

Untuk hasil akhirnya, Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera 92% ini akan membuat wajah Anda menjadi matte dan segar.

2. Mineral Botanica Face Mist

Mineral Botanica Face Mist menjadi rekomendasi setting spray untuk kulit kering berikutnya yang bisa Anda coba.

Kelebihan dari produk ini yaitu mengandung air laut aliran teluk atlantik yang dipercaya dapat menyejukkan dan menyegarkan kulit.

Selain itu, setting spray ini cenderung bisa menyerap dengan cepat karena adanya kandungan vitamin dalam partikel nanonya.

Cara menggunakan produk ini pun sangatlah mudah, Anda hanya perlu menyemprotkan face mist ke bagian wajah.

Setelah itu, tepuk-tepuk dengan lembut selama beberapa detik. Nah, jika Anda ingin mencobanya maka perlu menyiapkan bujet sekitar Rp40 ribuan saja.

3. Pixy Aqua Beauty Protecting Mist

Sebagian besar Anda pasti sudah tidak asing dengan salah satu setting spray untuk kulit kering ini, bukan?

Pixy Aqua Beauty Protecting Mist menjadi produk yang cukup populer di semua kalangan baik remaja hingga orang dewasa.

Produk ini sendiri mengandung Vitamin E dan juga ekstrak teh hijau dari Jepang yang mana bisa menjadi antioksidan bagi kulit.

Selain itu, ada kandungan lidah buaya di dalam produk ini sehingga membuat kulit menjadi lembap dan segar.

Kelebihan lain dari produk setting spray yang dijual dengan harga sekitar Rp31 ribuan ini formulanya sangat ringan dan tidak lengket saat diaplikasikan ke wajah.

4. Everpure Rose Water Face Mist

Tahukah Anda bahwa produk setting spray untuk kulit kering yang berikutnya ini mengandung 100 persen air mawar organik loh.

Seperti yang diketahui, kandungan air mawar organik dipercaya dapat menyegarkan dan juga melembapkan kulit wajah dengan maksimal.

Selain itu, kandungan air mawar juga mampu menyeimbangkan pH kulit, memperkecil pori-pori, dan menyamarkan efek kemerahan pada wajah.

Cara penggunaannya pun hampir sama dengan produk setting spray pada umumnya, Anda hanya perlu menyemprotkannya 2-3 kali.

Harga produk Everpure Rose Water Face Mist masih dibilang cukup ramah di kantong kok. Untuk ukuran 100ml, produk ini dijual seharga Rp42 ribuan saja.

5. Sukin Hydrating Mist Toner

Satu lagi produk setting spray yang wajib untuk Anda coba yaitu Sukin Hydrating Mist Toner.

Meski harganya terbilang cukup mahal jika dibandingkan dengan produk-produk sebelumnya, namun hal itu sebanding dengan kandungan yang ada di dalamnya.

Keunikan dari produk dari brand asal Australia ini yaitu menggabungkan chamimile dan rosewater.

Seperti yang diketahui, kedua kandungan tersebut diklaim mampu menjaga kelembapan kulit secara alami.

Penasaran dengan harganya? Untuk bisa membeli produk setting spray Sukin Hydrating Mist Toner ini bujet yang perlu Anda siapkan yaitu sekitar Rp130 ribuan saja.

Nah, itu dia beberapa informasi seputar tips memilih setting spray  dan beberapa rekomendasi produk yang cocok untuk kulit kering.

Dari beberapa pilihan produk setting spray untuk kulit kering di atas, kira-kira mana yang ingin Anda coba dalam waktu dekat.

Jangan lupa untuk memilih produk yang benar-benar sesuai dengan jenis kulit Anda agar kandungan yang terdapat di dalamnya bisa terasa.

Pastikan juga untuk memilih produk sesuai bujet agar tidak menguras pengeluaran Anda di akhir bulan. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar