Transera Waterpark Bekasi, Lokasi, Harga Tiket Recommended

Salah satu destinasi yang masuk daftar kolam renang favorit di Bekasi ini ialah Transera Waterpak. Dengan nuansa desain yang sengaja dirancang laiknya pesona alam ala Afrika, tidak heran jika Transera Waterpark Bekasi ini menyajikan sensasi bermain air yang berbeda.

Beragam fasilitas yang terbagi ke dalam beberapa zona yang ada bisa dibilang merupakan ide yang sangat inovatif.

Mungkin ada sebagian dari Anda yang belum tahu Transera waterpark dimana? Salah satu Waterpark termasyhur di kota Bekasi ini berlokasi di Jalan Harapan Indah Boulevard, Kavling V, Sektor VI Kota Harapan Indah, Bekasi, Jawa Barat.

Berada di tengah kota Industri memungkinkan setiap pengunjung mendapatkan akses mudah dari berbagai wilayah kedatangan.

Profil, HTM, Fasilitas dan Promo Transera Waterpark Bekasi

transera waterpark bekasi
Transera Waterpark Bekasi

Transera Waterpark telah menjelma menjadi salah satu lokasi liburan keluarga terfavorit di Indonesia. Dengan jumlah pengunjung hingga ribuan tiap harinya nampaknya cukup pantas menjadi pertimbangan sebagai waterpark terbaik di Indonesia.

Nah, mau tahu lebih banyak soal waterpark yang satu ini, berikut ulasannya untuk Anda.

Tentang Transera Waterpark, Public Swimming Pool ala Afrika yang Dekat Ibu Kota

transera waterpark bekasi
Transera Waterpark Bekasi

Dalam sebuah lokasi kolam renang umum mungkin Anda sudah biasa melihat wahana air dengan fasilitas lengkapnya.

Namun siapa sangka jika dalam satu kawasan wisata kolam renang tidak hanya ada waterpark namun juga drypark.

Di Transera waterpark Bekasi, Anda akan menemukan kombinasi waterpark dan drypark yang keren. Di zona waterpark Anda bisa dengan leluasa bermain air bersama anak-anak dengan beragam wahana yang ada.

Sementara di zona drypark beberapa wahana pesisir kolam akan turut menceriakan Anda dan anak-anak yang enggan untuk berbasah-basah ria.

Menurut kabar, area parkir di Transera Waterpark juga cukup luas yakni mampu menampung hingga 1330 kendaraan mobil dan motor.

Tersedia juga promo-promo menarik yang bisa dinikmati bagi para pengunjung lama maupun baru, lokal maupun luar kota.

Lokasi Transera Waterpark

Taman kolam renang Transera berlokasi di jalan Harapan Indah Boulevard Kavling V Sektor VI, Kota Harapan Indah, Pusaka Rakyat, Tarumajaya, Bekasi, Jawa Barat.

Jika start dari pusat kota Bekasi, Anda bisa mengambil rute tercepat menuju lokasi via Jln Taman Duta, jln Niaga Raya, Jln Kemang Pratama Raya lalu menuju Jalan Raya Pekayon.

Selanjutnya ambillah Jl. Jend. Ahmad Yani, Jl. Jend. Sudirman, dan Jl. Sultan Agung menuju Jl. Harapan Indah Boulevard di Medan Satria. Terus di Jl. Harapan Indah Boulevard sampai lokasi.

Untuk alternatif rute lainnya bisa Anda lihat di Gmaps. Akun Transera Waterpark telah direview oleh lebih dari 4.800 orang dan mendapatkan rating 4,2 dari 5 bintang.

Wahana Seru dan Fasilitas Umum di Transera Waterpark Bekasi

Di Transera Waterpark Anda bisa menikmati beragam fasilitas keren bersama keluarga. Untuk wahana-wahana seru bermain air di Transera diantaranya: Crazy Cone, Turkana Pool, Ducky Dunks, Golwe Pool, Zambesi River, Mosi Oa-Tunya, dan Cargo Slide.

Tujuh wahana bermain tersebut bisa Anda nikmati bersama keluarga tercinta dengan tarif tambahan yang cukup murah. Bahkan beberapa diantaranya sering diikutkan dalam promo gratis.

Selain wahana bermain, Transera Waterpark juga menyediakan fasilitas umum yang bisa dipakai pengunjung selama beraktivitas di lokasi wisata.

Mulai dari fasilitas toko camilan hingga ruang perawatan kesehatan ada disana. Jika dilist secara lengkap, fasilitas itu ada: ATM, Gazebo, Restoran, Klinik, Ruang bilas, Loker, Toko Merchandise, Musholla, Ruang Perawatan, Mesin tiket otomatis, Warkop serta area parkir yang mampu menampung ribuan kendaraan bermotor.

Jam Buka dan HTM Transera Waterpark Bekasi

Jam operasioanal Trasnsera waterpark setidaknya dibedakan berdasarkan 2 kategori mingguan yakni weekdays dan weekend.

Selama weekdays (senin-jum’at), Transera Waterpark buka mulai pukul 10.00 hingga 18.00 WIB. Sementara pada momen weekend (sabtu-minggu) dan hari libur nasional buka mulai pukul 08.00 s/d 18.00 WIB.

Adapun Harga Tiket Masuk (HTM) untuk bisa menikmati romantika setiap sudut Transera Waterpark adalah sebsar Rp 85.000/orang saat weekdays (senin-jum’at) dan Rp 125.000/orang saat weekend dan hari libur nasional.

Tidak hanya melayani pembelian tiket on the spot, Transera Waterpak juga memberikan servis pembelian tiket secara online.

Anda bisa membeli atau booking tiket di website resminya: www.transerawaterpark.co.id. Cukup dengan mencantumkan Nama, Alamat email, No telepon, Asal kota serta memasukkan kode promo jika ada, so you’ll get the ticket.

Transera Waterpark Promo

Transera Waterpark, public swimming pool dengan kapasitas hingga 10.000 orang ini juga selalu menawarkan promo-promo menarik untuk para pelanggannya.

Seperti misanya di awal tahun 2019 ini, Transera Waterpark Bekasi memberikan promo tarif tiket masuk lebih murah dibandingkan hari-hari biasa dan weekend.

Promo ini diberi nama Tiket Online dimana Anda akan mendapatkan diskon harga tiket masuk selama periode yang telah ditentukan.

Selama bulan Januari ini Anda bisa mendapatkan keuntungan dari promo ini dengan ketentuan sebagai berikut.

Pembelian tiket secara online untuk liburan hari senin-jum’at akan mendapatkan promo buy 1 get 1 free (beli satu gratis satu).

Jika harga tiket masuk non-promo adalah sebesar Rp 85.000 untuk setiap satu orang maka jika mengikuti promo ini Anda akan mendapatkan 2 tiket (Rp 85.000/2 orang). Selain itu, promo ini juga bisa dipakai untuk menikmati wahana ducky dunks dan permainan gari-gari secara gratis.

Sementara itu, jika Anda membeli tiket untuk hari sabtu, minggu, dan hari libur nasional, Anda cukup membayar sebesar Rp 85.000/orang.

Tarif ini lebih murah dari periode non-promo sebesar Rp 125.000/orang. Tiket promo ini juga menyediakan gratis 1 kali permainan ducky dunks dan gari-gari.

Nah, itu dia gambaran keasyikan di wahana kolam renang Transera Waterpark Bekasi. Jadi gimana, kapan mau kesana?. – Editted: 30/04/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar