Menentukan Ukuran Gutter Kolam Renang Overflow


Ada tiga system sirkulasi kolam renang yang umumnya digunakan. Diantaranya yaitu: system skimmer, system semi overflow dan system full overflow.

Artikel menentukan ukuran gutter kolam renang saya ini, hanya terkait dengan kolam renang yang memiliki system sirkulasi berjenis overflow.

Kolam renang memiliki beberapa bagian. Bagian-bagian tersebut mempunyai peran masing masing dan saling berkaitan satu sama lain sehingga kolam renang bisa berfungsi sebagaimana mestinya.

Hari ini bertepatan dengan hari terkhir di tahun 2018 (31 Desember 2018) saya akan mengulas singkat tentang cara menentukan ukuran gutter kolam renang overflow. (gutter baca gater / got)

Gutter adalah selokan atau got memiliki fungsi sebagai saluran untuk mengalirkan air limpahan atau air tumpahan dari kolam renang menuju balancing tank.

Keberadaan gutter di pinggir atau tepian kolam renang menjadi sebuah keharusan jika kolam renang Anda berjenis overflow.

Tanpa got ini, limpahan air tumpah yang berasal dari kolam renang tidak bisa dialirkan ke dalam balancing tank sehingga air kolam renang tidak tersirkulasi menuju filter untuk diteruskan kembali masuk ke dalam kolam renang.

Itulah kenapa kebutuhan gutter wajib tersedia jika kita memiliki kolam renang berjenis overflow.

Ukuran Gutter kolam renang overflow

1.Ukuran lebar dan kedalaman gutter standar.

Lebar Gutter

Gutter untuk kolam renang overflow pada umumnya (bahkan mungkin idealnya) memiliki lebar antara 20cm sampai 25cm.

Dengan ukuran tersebut, permukaan got dapat ditutup dengan menggunakan grill ataupun dengan penutup lainnya (banyak yang menggunakan penutup batu alam).

lebar dan kedalaman gutter kolam renang
lebar dan kedalaman gutter kolam renang

Bentuk dan motif grill yang sudah beredar dipasaran ada beberapa macam, namun hampir semua ukuran grill yang beredar tersebut, memiliki lebar 25 cm dan 30 cm dengan ketebalan 2,5cm.

Melihat fakta tersebut, maka dengan lebar gutter 20-25cm adalah ukuran yang paling ideal. Dengan begitu lubang gutter dapat ditutup rapih menggunakan grill yang beredar umum dipasaran Indonesia.

Kedalaman gutter

Untuk kedalaman gutter umunya memiliki kedalaman 15- 20 cm. Namun kedalaman tersebut bukanlah acuan standar. Jadi jika gutter tersebut memiliki kedalaman lebih dari 20cm itu tidak menjadi masalah.

Prinsipnya dengan kedalaman berapapun selama got tersebut mampu mengalirkan limpahan air kolam renang menuju ruang balancing tank dengan baik, itu sudah okay. Memang umumnya dengan kedalaman 20cm sudah cukup untuk kebutuhan sirkulasi.

Untuk pembuatan gutter standar ini, selisih level ketinggiannya dengan bibir kolam memiliki selisih antara 1,5cm hingga 2cm.

Sangat dianjurkan untuk memberikan penutup pada permukaan lobang got (gutter). Hal ini dirasa penting agar tetap terjaga nilai-nilai estetika sebuah kolam renang sekaligus sebagai pengaman bagi pengguna kolam renang. Intinya para pengguna kolam renang tidak lagi khawatir terperosok masuk ke dalam gutter.

Penutupan lubang gutter bisa menggunakan grill dan bisa juga menggunakan alternatif lainnya yaitu menggunakan penutup batu alam.

Jika menggunakan penutup batu alam, sebaiknya tidak dipasang secara permanen, agar dapat di buka tutup untuk kegiatan perawatan pembersiahan pada saluran gutter.

2.Ukuran lebar gutter di atas standar.

Ukuran lebar gutter kolam renang di atas standar
Ukuran lebar gutter kolam renang di atas standar

Ada beberapa kolam renang yang memiliki gutter dengan ukuran besar antara 50 cm hingga 1m, dengan kedalaman 20 -30cm. Ada juga kolam renang yang mengaplikasikan fungsi gutter sekaligus difungsikan sebagai balancing tank.

Anda tidak perlu bingung karena tidak ada standar ukuran yang baku tentang ukuran got, jadi berapapun ukurannya selama bisa berfungsi dengan baik, it is okay.

Menurut hemat saya, Gutter yang sekaligus difungsikan sebagai balancing tank sebaiknya memiliki kedalaman lebih dalam lagi antara 50 hingga 60 cm.

Dengan ukuran tersebut biasanya gutter tidak ditutup seperti gutter dengan ukuran yang standar. Got ukuran besar umumnya dibuat lebih rendah dari level permukaan bibir kolam renang.

Dengan ukuran got yang lebih besar dan unik jika di desain dengan apik, maka bisa juga menambah nilai estitika tersendiri di area kolam renang Anda.

Untuk jenis / model yang gutternya berukuran besar, sangat cocok diaplikasikan ke dalam bentuk kolam renang yang terbangun di atas level tanah taman atau lantai rumah satu meter.

Dengan begitu, Anda semakin dapat menikmati suara kemricik air dan pemandangan air yang mengalir melewati dinding kolam bagian luar menuju ke gotter. Suasana ini juga bisa menampah nikmatnya minum kopi di tepian kolam renang rumah Anda.

Sedikit kelemahan jika kita akan mengaplikasikan gutter yang berukuran besar yaitu, Anda perlu mempersiapkan lahan yang lebih luas dan anggaran dana pembuatan kolam renang yang lebih besar dibandingkan dengan pembuatan gutter yang berukuran standar.

Lanjuttt….

Setelah Anda mengetahui fungsi dan ukuran gotter, sebaiknya Anda juga mengetahui bagaimana cara pembuatan gotter tersebut.

Gutter merupakan bagian dari kolam renang overflow, maka dalam pembuatannya sebaiknya bersamaan dengan proses pembuatan kolam renang (khususnya pada proses pengecoran).

Pengecoran gutter yang dilakukan secara bersamaan dengan konstruksi kolam renang akan menghilangkan rasa kekhawatiran jikalau beton kolam renang dan gutter tidak menyatu.

Namun jika kondisi lokasi ataupun adanya faktor lain yang tidak memungkinkan untuk melakukan pengecoran secara bersamaan, Anda tidak perlu cemas, karena masih ada alternatif lain yang dirasa tetap aman.

Misalnya kita bisa menggunakan tambahan perekat beton pada proses pengecoran gutter tersebut, dengan begitu beton gutter dapat menyatu dengan beton kolam renang yang sudah mengering. Artinya kita tetap bisa meminimalisir keretakan/kebocoran pada beton.

Gutter dibuat dengan beton dan sangat dianjurkan untuk dilakukan waterproofing seperti halnya beton pada kolam renang. Hal ini dirasa penting sebagai tindakan preventif terkait kebocoran.

Untuk mempermudah perawatan, sebaiknya lubang gutter dipasang keramik ataupun batu alam. Dengan memasang keramik pada gutter juga akan menambah kolam renang Anda nampak terlihat lebih indah dan rapih.

Selain itu, pemasangan keramik pada gutter juga merupakan tidakan preventif agar tidak mudah terjadi kebocoran.

Silahkan baca, penyebab kebocoran kolam renang.

Menurut pendapat saya, sirkulasi kolam renang overflow yang menggunakan gutter akan jauh lebih baik dibandingkan sirkulasi air kolam renang yang tidak menggunakan overflow.

Demikian ulasan singkat dari saya, prihal ukuran gutter kolam renang dan jenisnya, semoga dapat memberikan tambahan yang bermanfaat bagi Anda. Terima kasih

Artikel tentang cara menentukan ukuran Gutter kolam renang overflow ini dikirim oleh Bapak Ristana, Staff Dimulti Pool. Beliau bisa dihubungi melalui email di [email protected] atau Telp. 021 8430 5011 ext.22 – editted by admin 01072021

Tinggalkan komentar