4 Manfaat Lantai Marmer Selain Mewah dan Megah

Manfaat lantai marmer yang umumya orang ketahui, biasanya dijadikan sebagai salah satu elemen penambah nuansa mewah dan megah pada sebuah bangunan.

Sebenarnya, marmer bukan semata-mata untuk menambah nilai estetika saja.

Bahan marmer, faktanya sangat efektif untuk menyejukkan suhu ruangan. Dari situ lantai berbahan marmer, merupakan kombinasi yang apik untuk konsep hunian minimalis.

Area rumah minimalis yang tidak begitu luas, tentu membutuhkan tambahan unsur kesegaran karena minimnya sirkulasi udara, dan lantai marmer merupakan solusi tepat untuk kebutuhan tersebut.

Manfaat Lantai Marmer Selain untuk Mempercantik Interior

Manfaat lantai marmer
Ada banyak manfaat lantai marmer selain untuk mempercantik ruangan – narmadi.com/properti

Banyak orang yang tidak memilih lantai marmer karena merasa harus merogoh kocek agak dalam. Ya, lantai jenis ini memang mahal jika dibandingkan dengan tegel atau lantai lainnya.

Namun, dibanding dengan manfaat yang didapat, lantai marmer memang pantas dipilih sebagai elemen penambah nilai estetika dan penyejuk ruangan.  

Baca: desain interior minimalis

Di bawah ini penjelasan lebih detail tentang manfaat dari lantai marmer:

1. Tahan Lama

Lantai marmer adalah lantai yang paling tahan lama. Dengan begitu, justru pemasangan lantai marmer yang mahal di awal akan menghindarkan Anda dari biaya pemasangan lantai baru jika Anda memasang lantai bisa yang mudah rusak dan kusam.

Daya tahan dari lantai marmer bisa 5 kali lebih lama daripada lantai biasa. Tentu saja, lantai marmer yang awet ini akan membuat anda menyimpang banyak anggaran untuk perawatan rumah.

2. Banyak Pilihan

lantai marmer banyak pilihan
Ada banyak pilihan lantai marmer yang bisa Anda sesuaikan dengan desain rumah minimalis Anda – Manfaat lantai marmer – narmadi.com/properti

Ada banyak sekali pilihan lantai marmer yang bisa dipilih dan disesuaikan dengan selera. Soal warna, lantari marmer memiliki ragam pilihan hasil dari bentukan alam dan komposisi marmer itu sendiri.

Banyaknya pilihan motif juga membuat anda bisa memilih motif mana yang sesuai dengan nilai estetika rumah anda.

Dan yang pasti, ragam pilihan marmer ini bisa membuat lantai rumah anda menjadi bervariasi dan tidak membosankan.

Baca: contoh desain interior

3. Tahan Terhadap Alergen dan bakteri

Berbagai jenis alergen seperti bulu bulu, serbuk, dan juga bakteri mudah sekali menempel pada lantai.

Namun jika menggunakan lantai marmer, tidak perlu lagi khawatir akan hal tersebut karena lantai marmer tergolong hypoallergenic yang tahan akan alergen dan bakteri.

Lantai marmer sangat mudah dibersihkan. Sehingga juga menjadi lantai yang aman walau anak anak sering bermain dilantai sekalipun.

4. Tahan Kelembapan

Seperti yang telah disebutkan di atas, lantai marmer sangat mudah dibersihkan. Hal ini juga termasuk pada saat membersihkan dari noda atau kotoran yang lembab dan sering menimbulkan bekas. Lantai sering kali terkena noda saus, kecap, jus, teh dan lainnya yang biasanya menimbulkan bekas.

Selain itu semua, lantai ini identik dengan kesan megah dan mewah. Tentu saja, menggunakan lantai marmer akan dapat menaikkan kepercayaan diri pemiliknya. Anda yang memiliki hunian dengan lantai marmer akan bangga ketika menjamu tamu di rumah.

Demikian ulasan kami tentang 4 manfaat lantai marmer untuk rumah minimalis, semoga bermanfaat.(ls), Editor: UN

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *