Deretan HP Harga 3 Jutaan Rupiah

Kepingin HP tercanggih untuk kebutuhan WFH, namun dana terbatas tiga jutaan saja? Tenang, kini ada beragam pilihan smartphone canggih dengan harga yang hanya Rp 3 jutaan saja. Kehadiran HP harga 3 jutaan dengan segala keunggulan dan kecanggihannya siap menunjang aktivitas WFH Anda.

Berikut 10 rekomendasi HP harga 3 jutaan dengan kualitas terbaik di kelasnya. Tidak jarang ponsel-ponsel ini menjadi primadona dan buruan para pecinta smartphone. Apa saja itu? Mari kita simak informasi di bawah ini.

Deretan HP Harga 3 Jutaan Terbaru

Baiklah, langsung saja, ini dia 10 HP spesifikasi gahar dengan harga sekitar 3 jutaan.

Baca juga: Top 10 HP Asus Terbaru dan Spesifikasinya

1. Redmi Note 8 Pro 6GB/128GB

hp harga 3 jutaan - redmi Note 8 Pro
hp harga 3 jutaan – Redmi NBote 8 Pro – sumber: braintologi.com
  • Layar : IPS LCD, 6.53 inci
  • Chipset : Mediatek Helio G90T
  • CPU : Octa-core
  • RAM / ROM : 6/128 GB
  • Kamera Belakang: Kamera utama 64MP; ultra wide 8MP; 2MP + 2MP
  • Kamera depan : 20MP
  • Baterai : Li-Po4500 mAh

Ponsel pintar dari Brand Xiaomi ini di banderol dengan harga terbaru Rp 2.899.000 pada web resminya. Rp 2.829.000 di ecommerce Blibli. Sedangkan di Shopee dihargai Rp 2.869.000.

Seperti yang di lansir dalam web resmi mi.co.id, ponsel ini menawarkan pengalaman fotografi dan bermain game yang superior. Di gadang-gadang HP ini merupakan smartphone pertama di Indonesia dengan 64MP quad kamera.

Selain itu juga didukung dengan prosesor gaming Helio G90T berteknologi Liquid Cool dengan arsitektur Cortex-A76.

Produk Xiaomi ini merupakan smartphone terbaik di kelasnya. Foto beresolusi tinggi dengan lensa makro close-up 2cm dan 120o sudut ekstra lebar dengan kamera selfie 20 MP.

Didukung dengan perekaman video 4K dengan gerak lambat 960fps. Bagi Anda yang mencari untuk kebutuhan selfie dan vlog, HP harga tiga jutaan ini sangat cocok untuk Anda.

Tidak berhenti pada kualitas kamera saja, HP harga 3 jutaan ini juga menawarkan fitur-fitur canggih lainnya. Beberapa diantaranya adalah kapasitas baterai super 4500 mAh lengkap dengan fast charging siap pakai 18W.

Layar Corning Gorila Glass 5 pada bagian depan dan belakang dan tampilan Dot Drop dengan 6,53 inci FHD+. Sudah didukung dengan fitur NFC yang multifungsi. Selain itu bagian belakang dengan lengkungan 3D pada keempat sudut. Canggih dan keren bukan.

Baca juga: Daftar HP Samsung Terbaik [7 Seri Teratas]

2. Realme 6 4GB/ 128GB

Realme 6.2
hp harga 3 jutaan – Realme 6 – sumber: elevenia.co.id
  • Layar : IPS LCD 1080 x 2400 pixels, 6.5 inci,
  • Chipset : Helio G90T
  • CPU : Octa-core
  • RAM / ROM : 4/128 GB
  • Kamera Belakang: Kamera utama 64MP + ultra wide 8MP + 2MP + 2MP
  • Kamera depan : 16 MP
  • Baterai : Li-Po4300 mAh, Fast charging 30W

Smartphone Realme 6 ini di hargai Rp 2.981.000. Beberapa ­ecommerce menawarkan dengan harga Rp 2.970.000 di Shopee; Tokpedia Rp 2.985.000; Rp 2.989.000 di Bukalapak dan Rp 2.998.000 pada Blibli.

Kualitas kamera HP harga tiga jutaan ini sangat bisa diadu dengan merek lain pada kelasnya. Hadir dengan empat kamera di bagian belakang dengan resolusi utama 64MP.

Hasil foto yang lebih jernih dan tajam dengan bantuan depth sensor monokrom 2MP dan kamera makro 2MP. Pada bagian depan, kamera selfie nya memiliki resolusi 16MP dengan f/20.

Ponsel ini cocok bagi penggemar game. Didukung dengan chipset MediaTek Helio G90T. Lengkap dengan prosesor dual-core Cortex-A76 2,05Ghz dan enam core Cortex-A55 2GHz. Dengan demikian HP harga 3 jutaan ini memiliki pengolahan grafis yang bagus bagi para gamers.

Keunggulan lainnya adalah fitur fast charging 30W dengan kapasitas baterai lumayan jumbo 4300 mAh. Anda tidak perlu khawatir akan kehabisan baterai dan proses menunggu pengisian daya yang lama. Dengan begini aktivitas Anda tidak akan terhenti hanya karena alasan baterai.

Baca juga: 10 Merk HP Terlaris di Indonesia Terbaru [Update]

3. OPPO A9 2020

hp harga 3 jutaan - OPPO A9 2020
hp harga 3 jutaan – OPPO A( 2020 – sumber: lazada.co.id
  • Layar : HD+ 6.5 inci, 1600 x 720 pixels
  • Chipset : Helio G90T
  • CPU : Qualcomm SDM665 Snapdragon 665
  • RAM / ROM : 4GB, 8GB / 128GB
  • Kamera Belakang: Kamera utama 48MP + 8MP + 2MP + 2MP
  • Kamera depan : 16 MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po5000 mAh

HP harga tiga jutaan berikutnya yang sering diburu adalah OPPO A9 2020. Ponsel ini dirilis pada 17 September 2019 yang lalu dengan harga dari Rp 3.999.000.

Pada beberapa platform online rata-rata harga terbarunya adalah antara Rp 2.850.000 sampai dengan Rp 3.350.000 (update per 7/6/2020).

Keunggulan dari smartphone ini ada pada kamera, performa, dan juga kapasitas baterai yang super jumbo. Sama halnya dengan HP harga tiga jutaan lainnya yang mengusung keandalan empat kamera.

Namun pada merek ini memiliki sudut lebar 48MP pada kamera utamanya. Hasil gambar menjadi lebih jernih dan detail gambar tertangkap dengan jelas.

Performa yang didukung dengan Snapdragon 665 menjadikan ponsel ini cukup powerful. Ditambah kapasitas RAM 8GB dan ROM 128GB menjadikan aktivitas Anda tetap lancar meskipun menjalankan beberapa aplikasi menengah-berat secara bersamaan.

Yang paling menarik adalah kapasitas baterai 5000 mAh dan dilengkapi dengan fitur reverse charging (dapat digunakan sebagai pengisi daya perangkat lain).

Baca dulu: Harga HP Oppo A92 Terbaru dan Spesifikasi Lengkapnya!

4. Realme XT

hp harga 3 jutaan Realme XT
hp harga 3 jutaan – Reale XT – sumber: cworld.id
  • Layar : Super AMOLED 1080 x 2340 pixels; 6,4 inci
  • Chipset : Snapdragon 712
  • CPU : Adreno 616
  • RAM / ROM : 4GB/ 64GB; 6GB/ 64GB; 8GB/ 128GB
  • Kamera Belakang: Kamera utama 64MP + 8MP + 2MP + 2MP
  • Kamera depan : 16 MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po4000 mAh

Realme XT hadir sebagai HP harga 3 jutaan. Dibandrol dengan rata-rata harga Rp 3.199.000 pada berbagai toko online.

Smartphone ini telah dilengkapi dengan layar super AMOLED Full HD dengan perlindungan anti gores Gorila Glass 5. Fitur menarik yang membuatnya berbeda adalah adanya sidik jari yang terintegrasi dengan layarnya.

Kualitas kamera ponsel ini tidak perlu diragukan lagi. Apalagi performa ponsel ini. HP harga tiga jutaan ini telah didukung dengan chipset Snapdragon 712 dengan kecepatan 2,3 GHz. Ditambah dengan kapasitas RAM 8GB dan kapasitas baterai 4000 mAh akan mendukung kegiatan multitasking Anda.

Selain itu, Realme XT ini juga dilengkapi dengan slot SIM Dedicated. Pengguna dapat menggunakan dua sim sekaligus dan ditambah dengan pemakaian slot memori eksternal hingga 256GB.

HP harga tiga jutaan pantas menjadi primadona konsumen. Yang mana keunggulan-keunggulan ini menjadikannya semakin diburu oleh para gamers.

Baca juga: 10 HP Andromax Terbaru, Murah [review Lengkap]

5. OPPO F11 Pro

hp harga 3 jutaan - OPPO F11 Pro
hp harga 3 jutaan – OPPO F11 Pro – sumber: level99.id
  • Layar : LTPS IPS LCD 1080 x 2340 pixels; 6,53 inci
  • OS version : Android 9.0, ColorOS 6.0
  • Chipset : Mediatek Helio P70
  • RAM / ROM : 6GB / 64GB, 128GB
  • Kamera Belakang : Kamera utama 48MP + 5MP
  • Kamera depan : 16MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po4000 mAh

Berikutnya ada OPPO F11 Pro yang dirilis pada Maret 2019. Kini, smartphone ini dibandrol dengan harga Rp 3,3 jutaan.

Pada beberapa ecommerce seperti Bukalapak misalnya, OPPO F11 Pro ini seharga Rp 3.400.000. Sedangkan untuk series warna Thunder Black rata-rata dihargai Rp 3.510.000 dari Blibli.

Keunggulan HP harga 3 jutaan ini terletak pada kamera yang menggunakan teknologi terintegrasi pop-up. Ditambah kamera utama beresolusi 48MP dan sensor mendalam 5MP.

Pada bagian body nya menghadirkan desain tepian yang tipis. Kualitas baterai berkapasitas 4000 mAh didukung dengan fitur pengisian cepat berteknologi VOOC 3.0.

6. Vivo V15 Pro

hp harga 3 jutaan Vivo V15 Pro
hp harga 3 jutaan – vivo v15 pro – sumber: m.belanja.com
  • Layar : Super AMOLED 1080 x 2340 pixels; 6,39 inci
  • OS version : Android 9 (pie)
  • CPU : Snapdragon 675
  • RAM / ROM : 6GB / 128GB
  • Kamera Belakang : Kamera utama 48MP + 8MP + 5MP
  • Kamera depan : Kamera pop-up 32MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po3700 mAh Fast Charging

Harga Vivo V15 Pro ini berkisar antara Rp 3.249.900 hingga Rp 3.590.000. HP harga 3 jutaan ini hadir dengan dua varian warna, yaitu Coral Red dan Topaz Blue.

Coral Red dibandrol dengan harga Rp 3.399.000 dari Blibli. Sedangkan untuk Topaz Blue harga terbaru termurah nya adalah Rp 3.499.000.

HP keluaran Vivo ini merupakan salah satu smartphone terbaik dengan tampilan modern, stylish, fresh, dan juga clean. Hadir dengan kualitas layar Super AMOLED berukuran 6,39 inci dengan resolusi 1080 x 2340 pixels (404 ppi) menjadikan tampilannya lebih menawan.

Performa untuk ukuran HP harga tiga jutaan juga luar biasa karena dilengkapi dengan Snapdragon 675 didukung RAM 6GB atau 8GB.

Kualitas kamera juga sungguh membuat ponsel ini semakin banyak diburu. Pasalnya pada kamera depan dilengkapi fitur canggih pop-up dengan resolusi 32MP.

Kamera pop-up ini dapat muncul dalam kurun 0,46 detik dan tahan 300.000 kali. Kamera belakangnya juga tidak kalah canggih. Hadir dengan triple camera dengan kamera utama beresolusi 48 MP.

Baca juga: 10 HP Advan Terbaru dengan Spesifikasi Terbaik

7. Samsung Galaxy A70

hp harga 3 jutaan - Galaxy A70
hp harga 3 jutaan – Galaxy A70 – sumber: soundsmart.com
  • Layar : Super AMOLED FHD+ 6,7 inci, 1080 x 2400 pixels
  • OS version : Android 9 (pie), Samsung One UI
  • CPU : Snapdragon 675, Octa-core
  • RAM / ROM : 6GB, 8GB / 128GB
  • Kamera Belakang : 32 + 8 + 5MP
  • Kamera depan : 32MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po4500 mAh Super-Fast Charging

Ponsel canggih berikut ini merupakan salah satu bagian dari HP harga 3 jutaan. Pada beberapa ecommerce HP ini dibandrol dengan harga Rp 3.525.000. Harga termurah terbaru adalah Rp 3.499.000 yang dapat Anda cek pada platform Shopee.

Kamera pada Samsung Galaxy A70 ini sudah dilengkapi dengan AI yang memungkinkan ponsel pintar ini mengenal objek yang difoto. Sehingga hasil jepretan akan menyesuaikan dengan warna asli objek tersebut.

Resolusi kamera belakangnya 32MP dengan fitur PDAF yang menjadikannya mampu merekam gambar hingga kualitas UHD 4K.

Tampilan layar HP harga tiga jutaan ini sungguh menawan. Hadir dengan kualitas layar super AMOLED dengan ukuran yang relatif besar dan resolusi Full HD+ akan membuat penggunanya betah menyaksikan tayangan video berjam-jam.

Selain itu juga didukung dengan chipset Snapdragon 675 dan prosesor Kryo 460 CPU serta Adreno 612 GPU. Hal ini yang menjadikan performa menjadi lebih powerful dan tampilan gambar yang luar biasa.

8. Vivo V19

hp harga 3 jutaan - Vivo V19
hp harga 3 jutaan – Vivo V19 – sumber: selular.id
  • Layar : Super AMOLED FHD+ 6,44 inci, 1080 x 2400 pixels
  • OS version : Funtouch OS 10 dan Android 10
  • CPU : Qualcomm SDM675 Snapdragon 675 AIE Octa-core
  • RAM / ROM : 8GB / 128GB, 256GB
  • Kamera Belakang : Kamera utama 48MP + 8MP + 2MP + 2MP
  • Kamera depan : 32MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po4500 mAh  

HP harga 3 jutaan canggih berikutnya datang dari Brand Vivo. Harga terbaru ponsel ini adalah Rp 3.695.000. Pada beberapa ecommerce dibandrol dengan harga Rp 3.799.000 di Lazada; Rp 3.349.000 di Shopee; dan Rp 3.663.000 di Bukalapak.

Smartphone Vivo V19 ini hadir dengan kondisi layar Super AMOLED ditambah resolusi Full HD+ (1080 X 2400 pixels).  

Dengan kualitas layar yang bersanding dengan ukuran 6,44 inci ini menjadikannya nyaman untuk dinikmati penggunanya. Selain itu juga sudah dilengkapi dengan perlindungan anti gores dan teknologi E3 OLED.

Urusan kamera tidak perlu diragukan lagi. HP harga 3 jutaan ini menghadirkan empat kamera belakang dengan kamera utama 48MP. Dilengkapi juga dengan beragam fitur pendukung seperti pendeteksi wajah, sentuh untuk fokus, dan zoom digital.

Bagi anda yang hobi selfie, ponsel ini cocok bagi Anda karena telah didukung oleh kamera depan beresolusi 32MP. Kamera depannya pun sudah didukung oleh fitur Super Night Selfie.

Performa Vivo V19 ini didukung oleh chipset Qualcomm Snapdragon 675 AIE yang tidak kalah jika dibandingkan dengan HP lain pada kelasnya.

Selain itu, ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan Cooling turbo yang dapat mengurangi panas pada perangkat. Ditambah Center Turbo yang mampu meningkatkan dan menstabilkan FPS dan Game turbo.

Ukuran baterai juga super jumbo dengan kapasitas 4.500 mAh. Dilengkapi juga dengan fitur dual engine fast charging 18W. HP harga 3 jutaan ini juga didukung dengan kapasitas RAM 8GB dengan memori internal 128GB dan 256GB.

9. Vivo S1 Pro

hp harga 3 jutaan Vivo S1 Pro
hp harga 3 jutaan – Vivo S1 Pro – sumber: harapanrakyat.com
  • Layar : Super AMOLED 1080 x 2340 pixels; 6,38 inci
  • OS version : Android
  • CPU : Qualcomm SDM665 Snapdragon 665, Octa-core
  • RAM / ROM : 8 GB / 128 GB, 256 GB
  • Kamera Belakang : Kamera utama 48MP + 8MP + 2MP + 2MP
  • Kamera depan : 32 MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po4500 mAh

Ponsel canggih berikutnya masih dari merek Vivo. Diluncurkan November 2019 kemarin dengan harga Rp 3,9 jutaan. Kini Vivo S1 Pro harganya berkisar antara Rp 3.100.000 hingga Rp 3.699.000 pada beberapa toko online. Seperti pada Lazada untuk varian Crystal Blur dibandrol dengan harga Rp 3.499.000.

Desain HP harga tiga jutaan ini jadi salah satu poin utama yang menjadi unggulan mereka. Pada bagian kamera belakangnya didesain dengan model diamond yang menjadikannya lebih elegan berbeda dengan smartphone lainnya yang hanya disusun segaris.

Efek pantulan cahaya menampilkan gradasi warna biru ke ungu untuk series Crystal Blue. Selain itu pada layarnya juga berteknologi Super AMOLED FHD yang super jernih dan tajam.

Kualitas baterai juga tidak kalah dengan Vivo V19, yaitu berkapasitas 4.500 mAh. Dilengkapi pula dengan fitur Dual Engine Fast Charging yang di klaim mampu mengisi daya 0 – 50% hanya dalam 30 menit.

Kualitas kamera utama Vivo memang mampu menampilkan gambar berkualitas tinggi. Didukung dengan kamera utama beresolusi 48MP, kamera ultra wide 8MP, kamera makro 2MP, dan kamera bokeh 2MP.

10. Samsung Galaxy M31

hp harga 3 jutaan Galaxy M31
hp harga 3 jutaan – Galaxy M31 – sumber: gizmologi.id
  • Layar : Super AMOLED 1080 x 2340 pixels; 6,4 inci
  • OS version : Android 10 (One UI 2.0)
  • CPU : Samsung Exynos 9611 Octa-core
  • RAM / ROM : 6GB / 64GB, 128GB
  • Kamera Belakang : Kamera utama 64MP + 8MP + 5MP + 5MP
  • Kamera depan : 32 MP
  • Baterai : Li-Po6000 mAh Fast Charging

HP harga 3 jutaan berikutnya yang menjadi pamungkas adalah keluaran Samsung series Galaxy M31. Ponsel canggih ini dibandrol dengan rata-rata harga ter-update Rp 3.469.900.

Pada beberapa ecommerce seperti LazMall seharga Rp 3.599.000 dan Lazada Rp 3.679.000. Pada toko offline seperti Pusat Grosir Cililitan Mahkota Ponsel dibandrol Rp 3.599.000.

Kapasitas baterai super jumbo 6000 mAh bersanding dengan fitur pengisian daya cepat menjadikannya semakin banyak diburu.

Selain itu juga dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 64MP, lensa ultra wide 8MP, lensa makro beresolusi 5MP, dan lensa depth sensor 5MP. Ditambah fitur video slow motion, AR emoji dan AR doodle menjadikan hasil jepretan luar biasa.

Kualitas performa HP harga 3 jutaan ini patut diadu. Pasalnya ponsel ini didukung oleh teknologi chipset Exynos 9611 layaknya yang digunakan Samsung kelas menengah.

Kapasitas RAM 6GB dan memori internal 128GB juga disematkan di dalamnya. Ditambah kualitas layar Super AMOLED FHD+ lengkap dengan Corning Gorilla Glass 3. Canggih benar bukan.

Demikian pemaparan mengenai HP harga 3 jutaan versi narmadi.com/selular yang dapat Anda gunakan sebagai referensi dalam memilih smartphone terbaik.

Pada kluster HP harga 3 jutaan ini ada beragam pilihan dengan keunggulannya masing-masing. Jadi Anda tidak perlu bersedih dengan dana Rp 3 jutaan bahkan kurang darinya tetap bisa mendapatkan gawai canggih yang primadona di kelasnya.

Editted by UN

Uum Munawaroh

Menulis pertama kali dimulai tangga 4 Juni 2020. Hobby membaca dan menulis. Bacaaannya seputar perkembangan teknologi dan informatika. Paling senang membaca fitur handphone terbaru untuk dijadikan bahan menulis di sini. Keep reading guys!

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *