Aplikasi Musik MP3 Offline Berkualitas

Bagi sebagian orang, hidup tanpa adanya musik rasanya tidak lengkap. Musik tentunya dapat membuat hidup menjadi lebih berwarna.

Untuk saat ini, sudah banyak tersedia aplikasi musik MP3 maupun sebagainya yang bisa anda miliki secara gratis maupun berbayar.

Rekomendasi aplikasi berikut ini mampu memutar musik dengan sangat mudah dan mempunyai tampilan yang sederhana.

Aplikasi Musik MP3 Offline dengan Beragam Fitur Unggulan

Berikut ini rekomendasi aplikasi musik yang bisa anda coba untuk dipasang pada smartphone anda.

1. JOOX Music

Rekomendasi aplikasi musik MP3 yang pertama adalah JOOX. Aplikasi ini sudah dikenal dengan layanan streaming musiknya yang bagus.

Selain itu, aplikasi ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan yang sangat menarik untuk anda gunakan.

Dengan anda menggunakan aplikasi ini, anda dapat download dan juga karaoke dengan lagu kesukaan anda.

Daftar pilihan lagu yang tersedia juga sangat lengkap sehingga secara maksimal dapat memenuhi keinginan pada pengguna.

Bagi anda yang ingin menikmati seluruh fasilitas yang terdapat pada aplikasi ini, maka anda harus membeli JOOX VIP terlebih dahulu.

Dengan anda berlangganan, maka anda bisa memutar lagu tanpa adanya iklan dan dapat download lagu untuk dinikmati secara offline.

Aplikasi JOOX ini sampai saat ini sangat populer karena menyediakan layanan streaming lagu dengan daftar yang lengkap.

Anda dapat menemukan berbagai lagu terbaru melalui aplikasi JOOX ini dengan mudah dan cepat.

2. 4shared

Aplikasi Musik MP3
telset.id

Rekomendais aplikasi musik MP3 yang selanjutnya ialah 4shared. Aplikasi tersebut sudah ada sejak dahulu untuk download lagu.

Melalui aplikasi ini, anda dapat download berbagai jenis lagu. Untuk caranya cukup mudah dan mempunyai tampilan yang sederhana.

Anda juga bisa mendengarkan kualitas musiknya terlebih dahulu sebelum download lagu kesukaan anda.

Jika anda sudah memastikan kualitasnya, maka anda bisa melanjutkan untuk download lagu tersebut.

Berbagai konten yang tersedia di aplikasi 4shared juga sangat lengkap sehingga dapat memenuhi selera para pengguna.

Anda tidak perlu cemas untuk mendapatkan aplikasi ini, karena bisa anda peroleh dengan gratis tanpa biaya.

Sehingga tidak heran jika terdapat iklan yang terkadang bisa mengganggu para pengguna pada saat menggunakan aplikasi tersebut.

3. Spotify

Spotify adalah rekomendasi aplikasi musik MP3 yang terkenal dan menjadi aplikasi musik gratis yang saat ini banyak digunakan.

Aplikasi ini menghadirkan layanan streaming musik online yang telah dilengkapi dengan berbagai fitur menarik.

Beragam fitur unggulan yang dihadirkan untuk memberikan kemudahan untuk para pengguna memenuhi seleranya.

Spotify ini resmi masuk di Indonesia pada tahun 2016 dan saat ini sudah menjadi salah satu aplikasi yang paling banyak digunakan.

Aplikasi Spotify menyediakan berbagai fasilitas yang membuat para pengguna dapat lebih mudah menggunakan lagu favorit anda.

Daftar kumpulan lagu yang tersedia juga di update secara berkala sehingga anda dapat mengetahui berbagai lagu terbaru.

Aplikasi musik ini dapat di install secara gratis, namun anda juga perlu perlangganan untuk menikmati seluruh fitur yang terdapat pada aplikasi tersebut.

Untuk bisa menikmati fasilitas premium, maka anda perlu untuk membeli biaya langganan terlebih dahulu.

Fasilitas yang dapat  dinikmati bagi member premium antara lain dapat download lagu, tanpa adanya iklan pada saat mendengarkan musik, dan sebagainya.

4. SoundCloud

SoundCloud adalah aplikasi musik MP3 yang cukup unik. Hal ini dikarenakan pada aplikasi tersebut tidak hanya menyediakan pilihan lagu yang biasa.

Anda dapat memperoleh rekaman cover dari orang yang mengunggahnya melalui aplikasi tersebut. Aplikasi ini juga bisa memperluas berbagai pilihan lagu yang dpaat disimpan.

Anda juga dapat upload hasil suara rekaman sendiri, misalnya podcast maupun cover lagu pada aplikasi ini.

Pada saat anda sudah mempunyai daftar track, maka aplikasi SoundCloud akan memberikan rekomendasi lagu lain yang hampir sama dengan daftar lagu yang dimiliki oleh penggunanya.

Hal ini dilakukan untuk memberikan lebih banyak lagu pada para pengguna. Bagi anda yang sudah berlangganan dengan aplikasi ini, maka anda dapat menikmati lagu tanpa adanya iklan.

5. SONGily

Walaupun terdengar cukup asing, namun aplikasi SONGily ini dapat memberikan layanan yang terbaik untuk para penggunanya.

Selain itu, aplikasi musik MP3 ini juga menawarkan berbagai genre lagu sehingga dapat menyesuaikan keinginan para pengguna.

Untuk lagu yang tersedia pada aplikasi ini juga sangat beragam dan selalu update sehingga anda tidak akan pernah ketinggalan.

Aplikasi SONGily juga menyediakan folder khusus yang dapat anda gunakan untuk menyimpan semua lagu favorit anda.

Anda juga bisa download lagu dengan gratis jika menggunakan aplikasi musik MP3 ini. Selain itu juga terdapat fitur unggulan lainnya yang bisa anda nikmati.

Kelebihan lainnya yang dimiliki oleh aplikasi SONGily yakni ukurannya yang ringan sehingga mudah untuk di install pada perangkat apapun.

6. SpotyTube

SpotyTube adalah aplikasi musik MP3 yang merupakan gabungan dari Spotify dan Youtube.

Aplikasi ini bukanlah hasil kerjasama, namun bisa menyajikan berbagai lagu dari kedua platform tersebut. Supaya tampak lebih menarik, maka menggunakan penggabungan dari kedua nama platform.

Aplikasi ini dapat dikatakan cukup sederhana, namun mempunyai fungsi dan fitur unggulan. Untuk semua lagu ataupun video yang terdapat pada aplikasi SpotyTube sudah dilengkapi dengan tombol download

Untuk proses download juga dapat dilakukan dengan cukup mudah dan dapat secara otomatis tersimpan pada smartphone anda.

Selain itu, anda juga tidak akan pernah ketinggalan lagu terbaru karena aplikasi ini menyediakan update lagu terbaru secara berkala.

Apabila anda sudah download lagu pada aplikasi musik yang satu ini, maka anda dapat menikmati musik secara offline.

7. Audiomack

Aplikasi Musik MP3 Offline Berkualitas 1

Rekomendasi aplikasi musik MP3 yang selanjutnya adalah Audiomack. Anda dapat download lagu dengan mudah melalui aplikasi ini.

Audiomack menyediakan kumpulan musik yang sangat beragam dan dapat anda miliki secara gratis.

Dengan anda menggunakan aplikasi tersebut, maka anda dapat mendengarkan musik secara offline dan tentunya akan menghemat paket internet anda.

Aplikasi musik MP3 ini menyediakan berbagai genre lagu pilihan, mulai dari Hip Hop, Pop, dan sebagainya. Anda juga dapat secara mudah untuk menemukan lagu terbaru pada aplikasi ini.

8. Rocket Player

Dibandingkan dengan aplikasi musik MP3 lainnya, Rocket Player juga mempunyai kumpulan lagu yang sangat lengkap.

Aplikasi Rocket Player dapat digunakan untuk perangkat Android. Untuk fitur yang tersedia juga sangat beragam.

Aplikasi ini mempunyai dukungan 5 Band Equalizer dan Equalizer Presets. Selain itu juga terdapat 30 lebih tema dengan design yang menarik.

Selain dengan format MP3, anda juga bisa memainkan lagu dengan format lainnya, seperti ogg, wav, 3gp, mp4, dan m4a.

Salah satu keunggulan lainnya yang dimiliki oleh Rocket Player yakni aplikasi tersebut mempunyai pengaturan waktu tidur yang bisa diatur kapan berhenti memutar musik.

Nah, demikian rekomendasi aplikasi musik MP3 yang bisa anda coba di smartphone anda. Semoga rekomendasi di atas dapat bermanfaat bagi anda ya. Editted UN

Tinggalkan komentar