7 Menu Sarapan Pagi yang Tidak Membosankan dan Enak

Bagaimana tips membuat menu sarapan pagi yang tidak membosankan? Simak artikel ini untuk informasi lebih lengkap.

Sarapan pagi merupakan rutinitas yang tidak boleh dilewatkan, selain mengganggu produktivitas, orang yang tidak sarapan dapat mengalami gangguan kesehatan.

Beberapa orang beralasan enggan untuk sarapan karena telat bangun pagi dan merasa jenuh dengan makanan yang itu-itu saja, seperti nasi, roti, atau sereal. Padahal, ada banyak pilihan menu sarapan yang lezat, sehat, dan variatif yang bisa dicoba.

Tips Agar Tidak Bosan dengan Menu Sarapan Pagi

Mengganti bahan pokok atau memvariasikan makanan adalah cara agar tidak jenuh dengan makanan yang disajikan saat sarapan, selain itu beberapa tips lain agar tidak bosan dengan menu sarapan dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:

1. Ganti Bahan Pokok

Nasi adalah makanan pokok orang Indonesia. Sebagai sumber pokok, karbohidrat merupakan energi utama bagi tubuh.

Apabila Anda merasa bosan makan nasi atau sedang program diet bisa menggantinya dengan bahan pokok lain yang tidak kalah bergizi, seperti kentang, ubi, jagung, oatmeal, atau quinoa.  Bahan-bahan tersebut memiliki kandungan serat, vitamin, mineral, dan antioksidan yang baik untuk kesehatan. 

2. Tambahkan Protein

Protein adalah zat gizi yang penting untuk membangun dan memperbaiki jaringan tubuh, termasuk otot, kulit, rambut, dan kuku. Protein juga dapat membantu kenyang lebih lama, sehingga mengurangi keinginan untuk ngemil.

Tambahkan protein ke menu sarapan  dengan mengonsumsi telur, daging, ikan, susu, keju, tahu, tempe, atau kacang-kacangan.

3. Sisipkan Sayur dan Buah

Kandungan vitamin, mineral, dan antioksidan dalam sayur dapat membantu mencegah dehidrasi, meningkatkan daya tahan tubuh, serta menjaga sistem pencernaan. Menyisipkan atau mengkombinasikan sayur dan buah dengan madu, yoghurt, susu, atau keju  membantu membuat menu sarapan pagi yang tidak membosankan .

4. Variasikan Cara Memasak

Cara memasak juga dapat mempengaruhi rasa dan tekstur dari menu sarapan. Variasikan masakan untuk membuat menu sarapan lebih menarik dan tidak membosankan. Anda bisa mencoba cara memasak yang berbeda, seperti merebus, mengukus, menggoreng, menumis, dan memanggang.

Tambahkan bumbu atau saus yang sesuai dengan selera, seperti garam, merica, kecap, saus tomat, saus sambal, atau saus tiram.

5. Coba Resep Baru

Resep baru termasuk cara untuk membuat menu sarapan lebih variatif dan tidak monoton.  Cobalah resep baru dari berbagai sumber, seperti buku, majalah, internet, atau teman. Penting menyesuaikan resep,  selera dan kreativitas dengan kemampuan memasak.

Agar meningkatkan kemampuan  memasak dapat mencoba resep dari berbagai negara seperti Amerika, Jepang, Korea, atau Italia.

6. Merancang Beragam Menu Sarapan

Sarapan dengan menu yang sama  seperti roti atau nasi goreng memberikan rasa monoton dan  bosan. Untuk menghadapi kejenuhan tersebut penting untuk menyuntikkan kreativitas dalam pilihan sarapan pagi.

Bisa juga merancang menu sarapan yang beragam dan menggugah selera, dengan memadukan berbagai bahan seperti buah-buahan, sayur, yogurt, atau telur dalam berbagai gaya sajian.

7 Ide Menu Sarapan Pagi yang Tidak Membosankan

Menu Sarapan Pagi yang Tidak Membosankan
Menu Sarapan Pagi yang Tidak Membosankan

Setelah membahas tips agar tidak jenuh dengan menu sarapan pagi, sekarang langsung saja masuk ke pembahasan selanjutnya, yakni ide sarapan pagi yang tidak membosankan.

Menciptakan menu sarapan pagi yang tidak membosankan sebetulnya mudah saja untuk dilakukan, terdapat banyak variasi menu yang bisa dikreasikan menjadi sarapan lezat dan bergizi.

Menu sarapan pagi harus mengandung gizi yang cukup termasuk protein, mineral, serat, dan juga vitamin agar tubuh dapat menjalankan aktivitas secara optimal serta menjaga kesehatan secara jangka panjang.

Bagi Anda yang ingin membuat berbagai variasi menu sarapan pagi yang tidak hanya enak, tetapi juga bergizi. Berikut adalah daftar kreasi menu yang lezat dan praktis:

1. Oatmeal

Oatmeal adalah salah satu menu sarapan yang mudah dibuat, sehat, dan mengenyangkan. Oatmeal mengandung serat, protein, dan karbohidrat kompleks yang baik untuk pencernaan dan kesehatan jantung.

Makanan ini biasanya disajikan bersama susu atau yoghurt dengan tambahan beberapa toping seperti buah-buahan, kacang, madu, dan cokelat. Selain citarasa yang manis, oatmeal juga dapat diolah dengan rasa gurih nan nikmat seperti nasi goreng oatmeal, bubur ayam oatmeal, dan masih banyak variasi lainnya.

Baca juga: Cara Mengolah Oatmeal yang Enak, Lezat dan Sehat

2. Pancake

Pancake bisa menjadi salah satu andalan menu sarapan pagi yang tidak membosankan. Perpaduan rasa manis dengan tekstur yang lembut memang menggugah selera.

Cara memasak pancake pun dapat terbilang mudah, yakni, cukup campurkan tepung, telur, susu, dan baking powder kemudian masak di atas wajan datar.

Sajian ini dapat dinikmati dengan berbagai macam topping, seperti sirup, gula halus, buah-buahan, krim, atau selai. Apabila merasa jenuh, Anda bisa mengkreasikan pancake dalam beberapa rasa yang cocok seperti cokelat, pisang, keju, atau apel.

3. Sandwich

Bukankah membosankan selalu sarapan dengan roti tawar diolesi selai? Coba berkreasi dengan membuat  sandwich.  Selain praktis, sandwich adalah menu sarapan yang enak dan kaya nutrisi. 

Makanan ala bule ini bisa dikreasikan dengan berbagai isian, yaitu buah, daging, telur, atau keju. Tidak hanya versi home made Anda juga bisa membuat sandwich ala cafe.

4. Muffin

Menu sarapan pagi yang tidak membosankan selanjutnya adalah Muffin. Kue kecil ini diolah dari adonan tepung, gula, telur, mentega, dan baking powder. Rasanya yang lezat, dan empuk cocok dipadukan dalam berbagai varian rasa vanila, stroberi, pisang, cokelat, kismis, kacang, dan jeruk.

5. Smoothie Bowl

Menu Sarapan Pagi yang Tidak Membosankan yang keenam adalah Smoothie bowl. Smoothie bowl dapat menjadi solusi bagi orang yang tidak ingin repot masak di dapur. Membuat smoothie bowl sangat mudah dan cepat. 

Menu sarapan yang segar, sehat, dan menyehatkan ini dibuat dari buah-buahan dan sayuran yang diblender hingga halus, kemudian disajikan di dalam mangkuk dengan berbagai macam topping.

Anda bisa menggunakan buah-buahan dan sayuran kesukaan, seperti pisang, mangga, alpukat, bayam, atau kale. Selain itu dapat juga menambahkan topping yang bergizi, seperti granola, chia seed, biji-bijian, atau kacang-kacangan.

6. Omelete

Omelette termasuk daftar menu sarapan pagi yang tidak membosankan. Omelet identik dengan makanan hotel atau restoran. Namun, menu ini juga dapat disajikan di rumah dengan berbagai versi, misalnya omelete fuyunghai, yaitu omelete yang disiram saus asam manis lengkap dengan kacang polong.

7. Sate Telur Tempe Petis

Setelah berbincang makanan western, menu sarapan pagi yang tidak membosankan datang dari kudapan lokal. Sate telur tempe petis nama hidangan ini memang terdengar unik bukan?

Sesuai namanya menu ini memiliki keunikan dengan bumbu petis yang terbuat dari udang hitam. Cita rasa pedas dan gurih dari resep ini yang membedakannya, dihidangkan dengan telur puyuh dan potongan tempe untuk pengalaman menyantap yang lezat. Hidangan ini memang pas disantap bersama keluarga di rumah.

Itulah tips agar tidak jenuh dengan menu sarapan pagi serta beberapa ide menu sarapan pagi yang tidak membosankan yang bisa Anda  coba. Dengan menu sarapan yang variatif,  tidak hanya bisa menikmati rasa yang lezat, tetapi juga mendapatkan nutrisi yang baik untuk tubuh.

About Leli Ristiana

lahir dan besar di Kota Pemalang. Lulusan dari perguruan tinggi Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY).

Tinggalkan komentar