Rekomendasi 25+ Aplikasi Launcher Android Terbaik

Tampilan layar android beserta menu di dalamnya kadang membuat bosan dilihat. Dibutuhkan setidaknya aplikasi khusus yang sering disebut dengan laucher.

Ada beberapa aplikasi launcher Android terbaik yang setidaknya banyak dipakai oleh para pengguna ponsel pintar saat ini.

Melakukan kustomisasi pada tampilan layar android . Hal ini lumrah dilakukan karena tampilan layar yang monoton pastilah membuat bosan.

Sehingga, banyak pengguna yang kemudian melakukan root pada ponsel mereka demi mengubah tampilan secara keseluruhan.

Sebenarnya, melakukan root pada smartphone memiliki beberapa risiko. Misalnya, smarthphone akan mengalami bootloop. Tentunya bootloop tidak bisa diperbaiki terlebih jika masa garansi sudah habis ataupun kartu garansi yang hilang.

Tampilan layar bawaan dari pabrik memang hanya standar. Sehingga OS Android memberikan kebebasan bagi para penggunanya untuk dapat mengubah tampilan.

Selain dengan menggunakan cara root, pengguna smartphone bisa mengubah tampilan layar dengan menginstall launcher.

Memasang aplikasi launcher pada ponsel Android juga minim risiko. Tidak akan terjadi hang ataupun bootloop. Kemungkinannya ponsel akan lebih lambat saja jika launcher yang diinstall memiliki ukuran yang besar.

Namun, ada beberapa aplikasi launcher Android yang bisa menjadi pilihan. Ukurannya pun beragam dan bisa menyesuaikan keinginan penggunanya. Inilah rekomendasi aplikasi launcher Android terbaik yang bisa diunduh secara gratis!

Baca Juga: Aplikasi Android Terbaik dan Paling Canggih yang Wajib Diunduh!

Aplikasi Launcher Android Terbaik 2021

aplikasi launcher android

Hadirnya beragam brand smarphone Android tentu membuat para penggunanya seringkali bingung menentukan pilihan. Namun, sebagian besar Android memiliki tampilan layar yang mirip. OS Android memang sepertinya menggunakan layar tampilan standar dan juga seragam walaupun berbeda brand.

Untuk mengatasi rasa bosan dengan tampilan yang monoton, mengunduh launcher menjadi salah satu alternative. Launcher seperti apa yang diinginkan?

Bagaimana ulasan dan fiturnya? Simak informasinya berkut ini tentang aplikasi launcher Android terbaik tahun ini.

CM Launcher 3D

Launcher yang pertama adalah CM Launcher 3D. Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi launcher yang memiliki tema lebih dari 10 ribu beserta icon pack dan juga wallpaper. Tentunya semua tema dan wallpaper bisa digunakan secara gratis.

CM Launcher 3D juga memiliki beragam transisi 3 Dimensi yang membuat tampilan layar menjadi elegan. Tak hanya itu, launcher ini juga memiliki fitur keamanan yang ketat. Fitur tersebut adalah pengunci aplikasi dan juga hide app yang bisa digunakan untuk menyembunyikan aplikasi tertentu.

Nova Launcher

Aplikasi launcher Android terbaik yang selanjutnya adalah Nova Launcher. Aplikasi Nova Launcher ini telah hadir dengan tampilan Android OS yang terbaru. Ada beragam fitur yang ditawarkan seperti mode malam, tema gelap, hingga kustomisasi ikon.

Dengan menginstall Nova Launcher, pengguna bisa mengatur App Drawer pada layar utama maupun menu. Serta bisa juga membuat group folder yang berisikan beberapa aplikasi di dalamnya. Beberapa aplikasi juga bisa disembunyikan sehingga tidak terlihat oleh orang lain.

GO Launcher

Menjadi salah satu aplikasi launcher paling populer, GO launcher memiliki lebih dari 10 ribu tema. Beragam tampilan layar telah disediakan di dalam aplikasi ini. Pengguna bisa dengan mudah memilih tema yang diinginkan dan berganti tema setiap harinya.

Fitur unggulannya yakni hide & lock apps yang berfungsi untuk melindungi privasi pengguna. Tentunya, dengan fitur ini, tidak ada orang yang bisa melihat atau menggunakan aplikasi yang di hide tersebut. Sangat aman untuk aplikasi seperti banking dan perpesanan.

Smart Launcher 5

Smart Launcher 5 sesuai dengan namanya, aplikasi launcher ini sangat pintar. Keunggulan dari aplikasi ini adalah memiliki ambient theme. Ambient theme ini akan mengubah tema secara otomatis mengikuti wallpaper yang sedang digunakan.

Sebagai aplikasi launcher Android terbaik, Smart Launcher 5 sengaja didesain untuk penggunaan satu tangan. Sehingga akan memudahkan para penggunanya saat mengoperasikan menu dan aplikasi. Fitur yang ada dalam launcher ini juga sangat beragam. Mulai dari cuaca, clock widget, gestures, mode, dan smart search.

LINE Launcher

Siapa sih yang tidak pernah menggunakan aplikasi chatting LINE? Tentunya aplikasi ini sudah sangat populer sejak dulu. LINE adalah salah satu aplikasi chat dengan banyak tema dan setiker menarik.

Ternyata, tak hanya mengeluarkan aplikasi untuk chatting, LINE juga memiliki aplikasi launcher khusus Android. Aplikasi ini memiliki tema sebanyak 3ribuan yang membuat wallpaper dan juga ikon yang lucu. Fitur lainnya yaitu bisa menambahkan beragam sticker pada home screen.

APUS Launcher

APUS Launcher adalah salah satu launcher yang memiliki banyak pilihan wallpaper. Setidaknya ada sekitar 50 ribu wallpaper yang tersedia di aplikasi launcher Android terbaik ini. Dengan tampilan yang clean dan juga mudah dioperasikan, APUS Launcher ini menjadi aplikasi hits.

Ada bermacam-macam fitur yang bisa digunakan. Mulai dari menyembunyikan aplikasi, mengucni aplikasi dengan sandi. Hingga ada juga smart folder untuk mengelompokan beberapa aplikasi dalam satu tempat.

Apex Launcher

Memberikan beragam tema dan ikon gratis dengan efek 3D, Apec Launcher menjadi launcher yang wajib diunduh. Efek transisinya 3 Dimensi yang juga sangat stylish dan cocok untuk generasi muda. Pengguna juga bisa mengubah tampilan home screen, hide app, hingga lock app dan juga memberikan efek transisi.

aplikasi launcher android

Cool EM Launcher

Aplikasi launcher Android terbaik dan populer selanjutnya adalah Cool EM Launcher. Aplikasi ini memiliki banyak icon pack yang bisa diunduh di Google Play Store. Ada sekitar 600 tema berbeda dengan pilihan lebih dari 1000 wallpaper.

Para pengguna bisa bebas memilih tema dan wallpaper secara gratis. Yang menjadi fitur andalan yaitu wallpaper video, live wallpaper, gesture, hide & lock app, hingga multi dock pages. Penasaran ingin mencoba launcher ini? Silakan download di Google Play Store masing-masing!

Evie Launcher

Mungkin launcher yang satu ini sedikit berbeda dari aplikasi launcher Android terbaik lainnya. Evie Launcher memberikan tiga pilihan browser sekaligus. Yaitu Google. Bing, dan DuckDuckGo.

Selain itu, ada juga fitur lock screen dan hide app untuk kenyamanan pengguna dalam mengatur privasi. Tampilan notifikasi dari Evie Launcher ini mirip seklai dengan Android O yang terbaru.

Super P Launcher

Tentu, terlihat dari namanya saja sudah bisa ditebak. Aplikasi launcher Android ini mengusung tema P dari Andorid. Tampilannya pun sangat sederhana dan clean sehingga memudahkan pengguna dalam mengoperasikan ponsel.

Kelebihan dari aplikasi launcher hits ini adalah penggunanya bisa mengunduh icon pack dari Playstore. Sedangkan, beberapa fitur andalannya yakni gesture support, hide & lock app, vertical drawer, notification badge, hingga auto folder.

Hyperion Launcher

Hyperion Launcher adalah salah satu aplikasi launcher Android terbaik karena memiliki animasi yang smooth. Sehingga tidak menyebabkan ponsel bertambah lambat.

Pengguna bisa mengatur app drawer, warna text, ikon, label dan yang lainnya. Aplikasi launcher ini juga memungkinkan para penggunanya untuk melakukan pencarian internet dari home screen karena ada Google Search Widget.

Google Now Launcher

Selanjutnya adalah Google Now Launcher. Aplikasi launcher Android terbaik yang satu ini tentunya memiliki tampilan Google stock. Bagi para pengguna Android yang sangat menyukai Google stock, aplikasi ini sangat cocok.

Google Now Launcher juga mendukung fitur Google Now dan OK Google. Dengan begitu, akan memudahkan para penggunanya untuk mengakses Google. Tampilannya pun sangat clean dan juga responsive sehingga mudah digunakan.

Microsoft Launcher

Ingin menikmati tampilan Microsoft di layar smartphone? Saatnya mengunduh Microsoft Launcher. Aplikasi launcher Android terbaik ini sama seperti Microsoft yang memiliki asisten Cortana.

Digital asisten ini akan sangat membantu beragam aktivitas. Pengguna juga bisa melakukan kustomisasi pada bagian home screen dengan mudah.

Poco Launcher

Sesuai dengan namanya, Poco Launcher adalah aplikasi launcher Android terbaik dengan tampilan Pocophone. Brand smartphone yang satu ini sudah sangat hits karena menjadi salah satu ponsel dengan keunggulannya.

Poco Launcher menawarkan desain yang minimalis. Sangat cocok bagi kaum milenial dan anak muda. Kinerja dari launcher inipun sangat cepat dan smooth.

Pengguna juga bisa melakukan kustomisasi ikon, wallpaper, home screen, tema, serta animasi. Poco Launcher menjadi salah satu aplikasi launcher terbaik untuk Android.

aplikasi launcher android

Pixel Launcher

Sama dengan Poco Launcher, aplikasi Pixel Launcher mengusung tema tampilan seperti smartphone Pixel dan Pixel XL. Bagi para pengguna Android yang ingin merasakan tampilan layar Pixel, maka bisa mengunduh launcher yang satu ini.

Keunggulan dari Launcher ini adalah adanya akses ke Google Card. Selain itu, pengguna juga bisa mendapatkan Quick Access dari tampilan home screen.

Desainnya sangat clean dan tidak membuat ponsel menjadi lambat. Launcher inipun termasuk salah satu launcher yang responsive saat digunakan.

Mi Launcher

Aplikasi launcher Android terbaik selanjutnya pasti sudah tidak asing lagi. Mi Launcher dari brand Xiaomi ini menjadi aplikasi favorit para fansboy Xiaomi.

Mi Launcher memberikan tampilan yang lengkap dari MIUI. Selain itu, ada juga beragam jenis ikon yang bisa dipilih, mulai dari yang unik hingga yang simple. Pengguna juga bisa custom app drawer sesuai keinginan.

S Launcher for Galaxy TouchWiz

Para pengguna android yang merindukan tampilan Galaxy TouchWiz, silakan menginstall aplikasi ini. Interface launcher TouchWiz ini memang sangat mengingatkan dengan tampilan Samsung lama. Selain itu, ada banyak icon yang sangat khas ala Samsung Galaxy S6.

One S10 Launcher

Aplikasi launcher Android terbaik dengan tampilan Samsung Galaxy S10. Semua fitur di dalam aplikasi ini memiliki tampilan yang sama persis dengan ponsel sebenarnya. Mulai dari tema, wallpaper, hingga ikon.

Pengguna juga bisa mengunduh icon pack yang tersedia di Google Play Store. Fitur yang tersedia dalam launcher ini meliputi kustom warna tema, font, app drawer hingga hidden app.

Launcher iOS 13

Mungkin, aplikasi ini terdengar bukan seperti aplikasi launcher android terbaik. Namun, jangan salah sangka terlebih dahulu.

Aplikasi ini bisa digunakan di android walaupun namanya Launcher iOS 13. Seluruh tipe HP dan merk HP Android bisa menginstall aplikasi ini lewat Playstore.

Melalui aplikasi ini, para pengguna smartphone Android bisa merasakan tampilan iOS. Launcher Andorid ini juga dilengkapi dengan Assistive Touch dan juga Control Center. Sehingga HP Android akan memiliki fungsi seperti layaknya iPhone.

Rootless Launcher

Rootless Launcher adalah aplikasi launcher yang bisa digunakan secara responsive. Keunggulan dari Rootless Launcher ini adalah penempatan search bar di bagian bawah. Hal ini sangat unik bagi para pengguna Android 8.0 ke atas.

XOS Launcher

Jangan terkecoh dengan namanya, ini bukan launcher dengan tampilan iOS. Walaupun begitu, XOS Launcher ini memiliki desain yang modern dan stylish yang tentunya cocok untuk anak muda. Memiliki beragam fitur terbaik, launcher ini juga memastikan keamanan penggunanya.

Cool Mi Launcher

Jika ingin merasakan tampilan MIUI 11, maka wajib sekali untuk mengunduh aplikasi launcher yang satu ini. Cool Mi Launcher ini menyediakan 1000 wallpaper dan 500 tema yang keren dan stylish. Pengguna bisa mengubah gesture, app lock, dan mode 3 warna.

Action Launcher

Action Launcher menjadi aplikasi launcher android terbaik karena memiliki tampilan seperti Google Pixel. Walaupun tidak seluruhnya mirip, namun tema yang diusung adalah dasar tema Google Pixel.

Kelebihannya adalah tampilan yang sangat responsive dan juga clean. Terdapat juga Google Discover dan adaptive icon yang memudahkan pengguna dalam mengoperasikan ponsel.

ADW Launcher 2

Aplikasi launcher Android terbaik ini memiliki tampilan yang sangat dinamis. Selain itu, seluruh fiturnya pun memiliki fungsi yang lengkap. Pengguna bisa dengan mudah mengubah tema, wallpaper, dan ikon semua aplikasi. Namun sayangnya, launcher ini hanya bisa digunakan android OS 7.1 ke atas.

Niagara Launcher

Niagara Launcher merupakan salah satu launcher yang sangat mudah digunakan. Pengguna bisa melakukan akses scroll beradasarkan huruf awal nama aplikasinya.

Dengan desain satu tangan yang mudah dioperasikan dan ukurannya pun sangat ringan dibanding aplikasi launcher lainnya.

AIO Launcher

AIO launcher adalah aplikasi launcher android yang unik. Tampilan home screen yang dimiliki aplikasi ini sangat berbeda dari aplikasi lainnya. Bisa dibilang sangat nyentik dan unik.

Ada banyak efek dan juga animasi yang bisa digunakan. Seluruh informasi yang dibutuhkan bisa ditampilkan pada home screen sehingga mudah diakses.

Total Launcher

Next adalah Total Launcher yang memberikan tampilan layar home screen yang sangat simple. Walau begitu, aplikasi launcher android terbaik yang satu ini memiliki banyak koleksi tema yang keren. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk bisa mengatur tampilan layar.

Mulai dari yang sederhana hingga kustomisasi ekstrim, misalnya menghilangkan home screen. Caranya cukup mudah. Hanya dengan klik dan tahan di ikon yang ingin diubah, kemudian custom sesuai dengan keinginan.

ASAP Launcher

ASAP Launcher ini memiliki satu fitur yang spesial karena ada fitur swipe up untuk melihat menu. Dengan fitur ini, tentu saja tidak perlu lagi ada widget. Tinggal swipe up melalui dock yang ada di home screen.

Launcher ini tidak membuat ponsel menjadi lambat, termasuk salah satu launcher favorit. Desasinnya pun sangat minimalis namun tetap terlihat elegan. Pengaturannya juga beragam dan bisa mengakses peningkatan kecepatan.

aplikasi launcher android

Lawnchair 2

Lawnchair 2 adalah aplikasi launcher android terbaik yang mendukung adaptive icon. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur fleksibel desktop yang memperbolehkan penggunanya melakukan perubahan sesuai keinginan.

Fitur lain yang dimiliki adalah dark mode yang bisa digunakan kapan saja. Jika menginginkan tampilan gelap, tentu saja aktifkan dark mode ini. Yang menjadi fitur unggulan adalah integrasi Home Feed dan juga Google Feed dari launcher ini.

Itulah beberapa daftar aplikasi launcher untuk Android yang bisa dijadikan pilihan. Jika ditanya mana aplikasi launcher terbaik, maka pilihannya ada 3 launcher. Yang pertama adalah Nova Launcher, POCO Launcher, serta Google Now Launcher.

Ketiga launcher tersebut merupakan aplikasi launcher android terbaik karena ketiganya bisa digunakan tanpa ada jeda iklan. Adanya iklan di setiap aplikasi tentunya akan mengganggu sehingga ketiga aplikasi tersebut wajib menjadi pilihan.

Tak hanya itu, aplikasi launcher tersebut bisa digunakan di semua jenis android tanpa menimbulkan masalah. Jadi, launcher mana yang menjadi pilihan? Sudah ada yang dicoba? Tulis di kolom komentar ya!

Editted: 11/06/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar