Begini 6 Urutan Skincare Malam yang Tepat, Wajib Dicoba!

Tahukah Anda, melakukan perawatan wajah tanpa mengetahui urutan skincare malam yang tepat ternyata tidak menjamin kulit jadi sehat loh.

Itulah kenapa mengetahui urutan skincare malam yang tepat dan konsisten menjadi hal yang penting dilakukan agar wajah tetap terjaga.

Seperti yang diketahui, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat dan glowing adalah dengan melakukan perawatan.

Rutinitas skincare atau perawatan di wajah ini pun tidak boleh dilakukan asal-asalan karena akan mempengaruhi hasil akhirnya.

Urutan skincare yang kurang tepat justru akan membuat produk tidak bekerja secara maksimal sehingga tidak terlihat hasil yang signifikan.

Tentu Anda tidak ingin wajah terlihat semakin kusam karena penggunaan skincare yang salah, bukan?

Nah, berikut akan dikupas tentang urutan skincare pada malam hari yang bisa Anda jadikan sebagai rujukan.

6 Urutan Skincare Malam yang Tepat untuk Kulit Wajah Lebih Sehat

Berbicara tentang produk skincare di pasaran, ada banyak sekali opsi perawatan wajah yang bisa dijadikan pilihan.

Namun, untuk hasil yang lebih maksimal sebaiknya pilih urutan skincare khusus yang sesuai dengan kebutuhan kulit Anda. Apa saja urutan skincare yang tepat?

Dilansir diri laman Halodoc, terdapat beberapa urutan skincare di malam hari yang bisa Anda coba di rumah.

1. Make Up Remover

Jika Anda adalah orang yang sering menggunakan basic skincare saat beraktivitas di luar rumah, maka urutan skincare malam yang pertama ini wajib dilakukan.

Double cleansing menjadi salah satu teknik yang direkomendasikan karena diklaim mampu membersihkan sisa makeup secara maksimal.

Teknik double cleansing ini disarankan untuk Anda yang sering menggunakan makeup tebal atau makeup yang waterproof (tahan air).

Anda bisa menggunakan micellar water atau cleansing balm untuk membersihkan wajah dari sisa make up atau kotoran yang menempel di wajah.

Pastikan untuk memilih produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Misalnya, untuk membersihkan makeup yang ringan maka bisa pakai micellar water.

Sementara untuk membersihkan makeup yang waterproof atau tahan air sebaiknya pakai produk cleansing balm.

2. Pembersih Wajah (Cleanser)

Urutan skincare malam berikutnya setelah memakai produk micellar water Garnier atau cleansing balm adalah melakukan pembersihan wajah dengan cleanser.

Anda harus memastikan wajah dalam kondisi benar-benar bersih dari kosmetik saat akan melakukan cleansing.

Urutan Skincare Malam

Membersihkan wajah dengan cleanser menjadi langkah penting yang harus Anda lakukan baik di pagi hari maupun malam hari.

Penting untuk memilih cleanser yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Untuk kulit berminyak atau berjerawat, cleanser yang disarankan yaitu mengandung asam salisilat, glycolic acid, dan benzoyl peroxide.

Sementara jika kulit Anda cenderung normal, kering atau sensitif maka cleanser yang bagus yaitu mengandung pelembap.

Sedikit informasi, cleanser yang baik harusnya dapat menghilangkan kotoran, minyak dan sisa makeup dengan maksimal.

Agar hasilnya bersih secara sempurna, pastikan untuk menggunakan cleanser dengan menyentuh seluruh bagian wajah.

Jangan menggosok terlalu keras karena hal tersebut dapat menyebabkan wajah kemerahan dan iritasi.

3. Toner

Urutan skincare malam rasanya kurang lengkap jika Anda tidak menggunakan toner yang dipercaya memiliki segudang mempunyai banyak manfaat.

Beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan jika konsisten menggunakan toner yaitu kulit menjadi lebih lembab dan pori-pori mengecil.

Selain itu, toner juga dapat memudarkan flek hitam, noda bekas jerawat, dan juga menjaga pH kulit.

Lalu, bagaimana cara memilih toner yang tepat? Tidak ada solusi yang tepat selain memilih produk toner sesuai dengan kebutuhan kulit Anda.

Saat membeli toner, pastikan untuk memilih produk yang mengandung bahan-bahan alami dan terbebas dari alkohol.

Umumnya, bahan yang terdapat di dalam toner diantaranya aloe vera, asam hyaluronic, centella asiatica, dan ceramide.

Cara pemakaian toner ini sangat mudah, Anda tidak perlu menggunakannya terlalu banyak. Cukup gunakan kapas untuk mengaplikasikannya secara merata di area wajah dan leher.

4. Serum

Berikutnya, urutan skincare malam yang wajib Anda lakukan setelah mengaplikasikan toner ke wajah adalah memakai serum.

Serum sendiri merupakan produk skincare yang umumnya mengandung bahan aktif berkonsentrasi tinggi.

Serum dirancang untuk menutrisi dan juga mengatasi berbagai masalah kulit seperti kulit kering, kerutan, hiperpigmentasi dan masih banyak lainnya.

Berbicara tentang jenis serum ada banyak sekali pilihan produknya di pasaran. Jadi, pastikan untuk memilih produk serum yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan kulit Anda.

Misalnya, untuk serum yang mengandung retinol atau bakuchiol  dipakai untuk mengatasi tanda-tanda penuaan seperti garis halus di wajah dan kerutan.

Sementara untuk serum yang mengandung vitamin C, asal glikolat, asam laktat, asam kojik dapat membuat warna kulit lebih cerah dan merata.

Perlu diingat, tidak semua jenis serum bisa dipakai secara bersamaan karena hal tersebut justru dapat memunculkan masalah kulit pada wajah.

Sebaiknya, konsultasikan terlebih dulu sebelum menggunakan skincare untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

5. Spot Treatment & Krim Mata

Sebenarnya urutan skincare malam yang selanjutnya ini dapat ditambahkan jika ada masalah kulit wajah tertentu seperti flek atau jerawat.

Urutan Skincare Malam

Umumnya, produk spot treatment ini berbentuk krim, gel, atau cairan yang nantinya dioleskan hanya di area kulit bermasalah.

Misalnya Anda memiliki masalah di area sekitar mata seperti garis halus, kantung mata, atau mata panda, maka bisa menggunakan krim mata khusus.

Seperti yang diketahui, sekitar mata itu lebih sensitif dan juga rentan iritasi sehingga perlu produk krim mata yang memiliki formulasi lembut.

Untuk Anda yang ingin mengurangi masalah garis-garis halus di sekitar mata, maka sebaiknya pilih krim mata yang mengandung retinol, ceramide, atau hyaluronic acid.

6. Krim Malam

Urutan skincare malam terakhir yang tidak boleh dilewatkan untuk menjaga wajah tetap segar dan sehat adalah pemakaian krim malam.

Seperti yang diketahui, penggunaan krim malam sendiri memberi banyak manfaat untuk kulit, salah satunya yaitu menjaga hidrasi sepanjang malam.

Sekarang ini ada banyak sekali merk krim malam di bawah 100 ribu yang kualitasnya tidak kalah dengan produk terkenal lainnya.

Jadi, tidak ada alasan lagi untuk meng-skip urutan skincare yang satu ini karena alasan mahal atau keterbatasan bujet.

Jika Anda ingin kulit wajah benar-benar sehat dan terhindar dari berbagai masalah, maka pemakaian krim malam ini wajib dirutinkan.

Nah, jika Anda pemilik jenis kulit yang mengalami tanda-tanda penuaan, maka bisa memilih krim malam yang mengandung bahan anti-aging.

Bahan anti-aging sendiri ada banyak sekali macamnya, seperti retinol, vitamin C, dan bahan-bahan alami lainnya seperti royal jelly.

Namun, jika Anda pemilik jenis kulit sensitif atau berjerawat maka pastikan untuk memilih produk yang bisa mengatasi masalah tersebut

Jadi, kesimpulannya ada 6 urutan skincare malam yang wajib untuk Anda rutinkan jika ingin wajah tetap sehat, mulus dan terhindari dari berbagai masalah.

Selain menerapkan beberapa urutan skincare di atas, hal lainnya yang tidak kalah penting adalah perhatikan makanan yang Anda konsumsi.

Seperti yang diketahui, makanan yang Anda dikonsumsi juga memberi pengaruh besar terhadap kesehatan kulit wajah Anda.

Itulah sedikit ulasan tentang urutan skincare di malam hari yang perlu Anda perhatikan dan terapkan. Semoga bermanfaat!

About Luky Yull

Lahir di Kota Blitar. Saat ini bekerja sebagai Content Writer dan tutor.

Tinggalkan komentar