AC Panasonic CS-YN5SKJ; Spesifikasi dan Harga

AC Panasonic CS-YN5SKJ merupakan AC pemula di seri YN-SKJ. Hadir dengan kapasitas ½ PK memang memiliki pangsa pasar tersendiri.

Bagi Anda yang menginginkan kesejukan ruangan andal dengan biaya murah AC ini bisa menjadi pilihan bijak Anda.

Meski dibanderol dengan harga murah namun cukup disayangkan karena AC ini tidak dibekali dengan fitur- fitur unggulan Panasonic, seperti i-Auto dan Eco Smart 3.

Hanya Eco Tough yang masih dipertahankan pada AC ini. Berlevel bintang 4 sebagai AC paling hemat di kelasnya, serta refrigeran R32 sebagai bahan pendinginannya yang dikenal aman dan ramah lingkungan.

AC Panasonic CS-YN5SKJ penyejuk ruangan mungil yang awet dan ramah lingkungan

Dari sisi tampilan, kapasitasnya yang hanya ½ PK menunjukkan bahwa tampilan AC ini cukup mungil. Meski beritu desain bodinya yang terbuat dari bahan yang ramah lingkungan dan bebas CFC, HCFC menjadi sisi unik AC ini.

Di sisi lain, AC ini juga telah menerima label SNI sebagai AC berstandar Nasional yang diakui kualitasnya oleh banyak orang.

Selain desainnya yang unik tersebut, sebagai pengguna Anda tidak perlu khawatir karena performa AC ini telah didukung oleh beberapa fitur mumpuni.

Sebut saja fitur Eco tough yang diwujudkan dalam bentuk bahan material penyusun bodi yang aman dan ramah lingkungan.

Fitur unggulan AC Panasonic CS-YN5SKJ

AC Panasonic CS-YN5SKJ-narmadi.com/properti
AC Panasonic CS-YN5SKJ-narmadi.com/properti

AC Panasonic CS-YN5SKJ ini hadir dengan beberapa keunggulan, berikut diantaranya:

1. Eco tough

Fitur ini berupa bahan material yang bebas karat dan lebih ramah lingkungan. Bahannya terbuat dari bahan CFC dan HCFC yang lebih aman dan ramah lingkungan.

2. Refrigeran R32

Meski tidak dibekali fitur andalan Panasonic namun AC ini sudah menggunakan refrigeran tipe R32. Refrigeran tipe ini sangat aman dan ramah lingkungan serta tidak berpotensi merusak lapisan ozon.

3. Label SNI

Label SNI yang diberikan pada AC ini menunjukkan bahwa kualitasnya patut diperhitungkan.

4. Level Bintang 4 

Level Bintang empat yang diberikan kepada AC ini merupakan bentuk pengakuan dari pemerintah berkat tingkat efisiensi tinggi yang dilakukan oleh AC ini.

Baca juga: AC Panasonic CS-PN7SKJ, Penyejuk Ruangan ¾ PK Yang Hemat Energi Untuk Pendinginan Ruangan Anda

Spesifikasi detail AC Panasonic CS-YN5SKJ

Kapasitas Pendinginan

 

 

5.000 Btu/h
1,47 kW
EER 12,20 Btu/hW
Level Bintang****
Data KelistrikanTegangan220 V
Arus Daya2 A
Daya listrik410 W
Penghilang Kelembapan0,9 L/h
1,9 Pt/h
Sirkulasi Udara dalam ruang7,1 m³/min
Tingkat kebisisnganDalam32/28 dBA
Luar47 dBA
DimensiTinggi280 mm
Lebar799 mm
Kedalaman208 mm
Berat Bersih (dalam ruang)7 kg
Diameter Pipa PendinginSisi CairØ 6.35 mm
Sisi GasØ 9.52 mm
Sambungan PipaPanjang Maksimum10 m
Tinggi Maksimum5 m
Gas Pendingin tambahan10 gr/m
Pasokan listrikDalam Ruang

Harga AC Panasonic CS-YN5SKJ

Bagi Anda yang tertarik dan ingin memiliki AC Panasonic seri ini, Anda bisa segera datang langsung ke toko-toko elektronik terdekat dari rumah Anda. Adapun AC ini dibanderol dengan kisaran harga dua hingga tiga jutaan.

Namun, bagi Anda yang terbiasa belanja online, Anda juga bisa membelinya di toko-toko online yang ada di Indonesia.

Berikut kami ulas harga produk AC seri ini di beberapa toko online Indonesia berdasarkan pantauan kami sampai dengan 18 April 2018.

Toko OnlineHarga (Net/Kisaran) dalam Rupiah
Tokopedia2.550.000 – 3.200.000
Blibli2.653.000
Bukalapak2.650.000 – 3.340.000
Lazada2.620.000 – 2.675.000
Elevenia2.999.000

Demikianlah ulasan tentang AC Panasonic CS-YN5SKJ yang bisa kami sampaikan. Semoga bisa menjadi panduan Anda dalam menentukan pilihan. (rn), Editor: 30/12/2021 by UN

Rofik N

Being Content Writer Since 2017. Aktif menulis seputar properti dimulai tanggal 7 Februari 2018. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar desain pada hunian. Topik yang disukai adalah topik seputar aplikasi dan kiat pembangunan rumah, desain, dan tata letak pada hunian.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *