5 Cara Membersihkan Bekas Stiker di Kaca

Cara membersihkan bekas stiker di kaca rumah kadang jadi hal yang merepotkan sekaligus menjengkelkan.

Beberapa stiker dengan kualitas buruk akan meninggalkan bekas dan merusak kaca rumah. Lem yang menempel di kaca akan membuat kaca menjadi jelek dan membuat debu mudah menumpuk.

Sticker pun tidak hanya menempel di kaca rumah melainkan kaca mobil, body mobil tau bahkan dinding rumah.

Cara Membersihkan Bekas Stiker di Kaca Rumah

cara membersihkan bekas stiker
cara membersihkan bekas stiker

Sebelum membahas tentang cara membersihkan stiker yang menempel di kaca, sebaiknya kita bahas terlebih dahulu mengenai jenis-jenis kaca, diantaranya :

1. Kaca bening

Jenis kaca ini tidak dianjurkan untuk dipakai pada area eksterior rumah Anda dikarenakan ketidak mampuannya menahan panas matahari dalam jangka waktu yang lama.

Bayangan yang dihasilkan oleh kaca ini hampir akurat yaitu sekitar 90% dari benda aslinya. Anda tinggal menyesuaikan ketebalan dari kaca dengan bidang yang hendak dipakai.

2. Kaca berwarna

Bagi sebagian orang jenis kaca rumah ini disebut dengan kaca rayben. Warna dari kaca ini diperoleh dari lembaran campuran logam yang dilapiskan di atas permukaannya.

Kaca ini tidak hanya memiliki warna hitam saja namun juga abu-abu, hijau gelap, biru gelap dan warna tembaga.

Kelebihan dari kaca ini adalah kemampuannya meyerap panas dengan baik sekitar 55%, sehingga ruangan yang memakai kaca ini akan terasa sejuk pada siang hari.

3. Kaca film

Kaca film merupakan hasil olahan teknologi yang kian hari semakin membaik untuk dapat menolak panas dengan performa tahan lama.

Dengan selembar kaca film, panas dari luar ruangan oleh sinar matahari dapat ditolak agar tidak masuk ruangan.

Adanya kaca film pada jendela rumah minimalis, akan membuat ruangan di dalamnya terasa tidak begitu terpengaruh oleh panas yang ada di luar ruangan.

Meski panas matahari bisa dihalau oleh kaca film, hal ini tidak serta-merta membuat interior rumah minimalis Anda menjadi gelap.

Anda bisa memilih rentang gelap dan terangnya, mulai dari 30% hingga 60% sesuai kebutuhan yang Anda inginkan.

Harga kaca film unuk jendela rumah pun relatif terjangkau, dengan ragam corak yang sangat variatif.

Cara membersihkan bekas stiker yang membandel, Anda dapat mencoba beberapa tips membersihkan stiker di kaca rumah, diantara tipsnya yaitu:

Pertama, bersihkan sticker dengan cutter. Cara simple untuk menghilangkan sticker pada kaca rumah adalah dengan cutter. Anda cukup mengikis secara perlahan sisa-sisa sticker yang menempel pada kaca.

Namun, perlu Anda diperhatikan sebab jangan sampai penggunaan cutter akan menimbulkan bekas kembali pada kaca. Apalagi, jika Anda ingin membersihkan sticker pada dinding rumah interior.

Kedua, tips membersihkan stiker di kaca rumah dengan hair drayer. Lepaskan sisa bagian besar dari sticker yang menempel pada bagian kaca ataupun body mobil Anda.

Kemudian, setelah yang tertinggal hanya sisa-sisa lemnya gunakan hairdrayer untuk mengelupas bagian sticker tersebut.

Bagian lem yang kering akan mempermudah Anda untuk membersihkan kaca sebab lem tersebut sudah tidak saling menempel lagi pada kaca.

Ketiga, gunakan alkohol untuk membersihkan kaca dari bekas sticker.

Caranya cukup mudah hanya dengan menggunakan alkohol murni kemudian digososkkan secara perlahan ke bagian lem sisa sticker sampai bersih.

Alkohol akan mengangkat sisa lem yang menempel pada kaca sehingga membuat kaca tampak jelek dan lusuh.

Keempat, cara membersihkan bekas stiker di kaca yang sering dilakukan kebanyakan orang adalah dengan menggunakan minyak kayu putih.

Cara membersihkan bekas stiker tradisional ini bisa menjadi pilihan Anda untuk menghilangkan sisa lem sticker yang menempel.

Selain mudah, cara tersebut juga terbukti ampuh untuk menghilangkan sisa sticker pada kaca.

Beberapa tips membersihkan stiker di kaca rumah tersebut bisa Anda coba dan terapkan sendiri. Tidak terlalu sulit memang, hanya saja Anda harus teliti agar tidak merusak kondisi kaca. Selamat mencoba.

Cara tersebut juga serupa dengan cara menghilangkan bayangan bekas stiker di kaca mobil.

Demikian penjelasan dan uraian kami tentang cara membersihkan bekas stiker di rumah minimalis Anda. Anda juga bisa membaca artikel kami tentang manfaat kaca film untuk jendela rumah minimalis Anda di tautan tersebut, semoga bermanfaat. (ls.) -editted by RN22032019, 12/01/2022 by UN.

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *