Top 5 Desain Kap Lampu untuk di dalam Rumah

Lampu yang ada dalam ruangan perlu diberi tambahan kap supaya terlihat lebih cantik. Jika Anda bingung desain kap lampu seperti apa yang cocok, Anda bisa intip beberapa ide desain kap lampu yang akan kami sajikan berikut ini.

Namun sebelum ke bahasan tentang bentuk kap lampu yang bisa diadopsi, kita pertegas dulu kenapa Anda perlu menambahkan kap pada lampu di rumah Anda.

3 Alasan Kenapa Menambahkan Kap Lampu itu Perlu

Sebenarnya ini alasan yang subjektif namun bagi sebagian orang yang menyukai dekorasi ruangan justru sangat penting.

1. Lampu terlindungi dari potensi cepat rusak

Salah satu alasan penting kenapa Anda perlu menambahkan kap lampu adalah sebagai perlindungan dari mudah rusak lampu tersebut.

Kita tahu bahwa lampu gantung berpotensi kotor dan jadi tempat hinggap hewan yang membawa kotoran atau bersarang. Dengan adanya kap maka setidaknya hal tersebut bisa dicegah.

2. Secara estetika lebih bagus

Anda tinggal memilih desain kap lampu yang bagus saja maka jika dipasang akan terlihat cantik dan elegan. Jika lampunya bagus maka secara otomatis ruangan juga akan terlihat estetis.

3. Menandakan Anda orang kreatif dan menyukai seni

Sebagai pemilik rumah minimalis, kesan kreatif pasti akan selalu Anda tonjolkan. Nah, dengan adanya kap lampu ini maka rumah Anda akan terlihat berbeda.

Anda akan terkesan sebagai pribadi yang kreatif dan pecinta seni, bukankah itu hal yang bagus?

Desain Kap Lampu dan Berbagai Penyesuaiannya

desain kap lampu
Desain kap lampu yang indah pada interior rumah

Aneka desain kap lampu yang beragam saat ini memang diperuntukkan untuk memperindah tampilan rumah. Namun sekedar memilih yang disuka saja belum cukup.

Keelokan kap lampu baru akan terlihat setelah dipadukan dengan gaya rumah minimalis kita. Kuncinya adalah kesesuaian antara desain kap lampu dengan tema ruangan rumah.

Dari situ dua paduan keindahan yang saling melengkapi akan dapat membuat tampilan rumah Anda nampak menawan, terlebih di malam hari.

Kap di sini merupakan suatu perangkat listrik yang berguna sebagai tempat agar lampu dapat menyala atau biasa juga disebut dengan fitting. Keberadaan kap lampu kini juga sudah sangat berkembang pesat.

Adanya lampu pada rumah minimalis, kini fungsinya tidak hanya sekedar sebagai penerang saja. Namun juga bisa menjadikan lampu sebagai unsur dekoratif yang dapat memberi sentuhan keindahan pada beberapa bagian rumah.

Apalagi jika lampu tersebut dihiasi dengan kap yang indah dengan berbagai model, sehingga dapat menambah nilai estetika.

Jika tidak mau mengeluarkan biaya terlalu banyak Anda juga bisa membuat bingkai lampu sendiri dengan konsep Do it Your Self.

Pemilihan desain kap lampu pada suatu ruangan juga harus disesuaikan dengan tema dan konsep dari ruangan yang dimaksud.

Berikut ini kami berikan contoh berbagai kap lampu untuk disesuaikan dengan berbagai tema ruangan rumah minimalis:

1. Kap lampu kotak

Pemilihan kap lampu dengan model kotak ini cocok digunakan apabila rumah hunian Anda yang mengusung tema minimalis modern.

Akan lebih serasi lagi, apabila Anda memadukan dengan permainan warna yang coco dengan motif kap lampu tersebut.

Desain ini aman bagi Anda yang ingin mengeksplorasi warna kontras antara kap lampu dengan  dinding rumah minimalis Anda.

2. Kap lampu oval

Kap lampu interior unik dengan model oval ini sangat cocok digunakan bagi Anda yang membutuhkan kesan lapang pada interior rumah minimalis Anda.

Selain itu, model kap lampu oval akan memberikan kesan kemewahan yang dapat Anda banggakan.

Peletakan kap lampu ini akan lebih elok bila Anda pasang di sudut-sudut ruangan dari rumah minimalis Anda.

3. Kap lampu berlipat

desain kap lampu berlipat
desain kap lampu berlipat

Pemilihan model kap lampu berlipat tidak bisa dipasang di sembarang desain rumah minimalis. Kap lampu dengan jenis berlipat ini memiliki kesan yang feminim dan klasik.

Jika Anda memilih model kap lampu berlipat ini, hindari memberikan wallpaper yang ramai pada interior Anda. Kap lampu berlipat menuntut desain kalem, netral, dan tenang.

4. Kap lampu drum

Kap lampu dengan model drum ini bisa kita terapkan di segala bentuk tema rumah minimalis. Karena model dari kap lampu ini memiliki sifat netral, asalkan pemilihan warna dan motif dari kap lampu tersebut sesuai dengan ruangan yang kita gunakan pada interior rumah hunian Anda.

5. Kap lampu lonceng

desain kap lampu lonceng
desain kap lampu lonceng

Untuk kap lampu dengan model ini, Akan sangat cocok bagi Anda yang mengusung suatu ruangan di rumah hunian Anda yang bersifat vintage.

Model kap lampu dengan model lonceng akan memberikan kesan yang elegan dan anggun sebagai penyeimbang nuansa vintage rumah minimalis Anda.

Baca juga: Membuat Lampu Hias Sendiri dengan Bahan-Bahan Sederhana

Banyak komponen kecil yang sebenarnya berpengaruh besar memberikan kesan cantik pada sebuah desain rumah, termasuk pemilihan kap lampu.

Untuk itu,  berbagai macam model desain kap lampu yang bisa Anda pilih sebaiknya disesuaikan dengan gaya rumah minimalis Anda secara tepat agar dapat memberikan kesan cantik dan menawan. (ls) editor: RN03082021, 16/02/2022 UN

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *