5 Game Desain Rumah Terbaik

Game desain rumah terbaik menjadi salah satu alternatif para desainer pemula untuk belajar desain rumah. Aplikasi game desain rumah diciptakan dengan berbagai keunikan dan peraturan mainnya masing-masing.

Desainer rumah pemula dapat banyak belajar dan berkreasi dengan menggunakan game ini. Aplikasi game desain rumah akan menumbuhkan kreatifitas dari setiap gamer. Selain itu, game ini juga dapat digunakan sebagai sarana untuk menuangkan imajinasi para gamer.

Rekomendasi Game Desain Rumah Terbaik

Nah, bagi Anda yang sedang memilih game dasain rumah terbaik yang tepat untuk menumbuhkan kreatifitas, Anda dapat membaca rekomendasi game berikut sebagai bahan masukan.

1. Home Design (Hawaii Life)

Game Desain Rumah Terbaik
Game Desain Rumah Terbaik via image.winudf.com

Rekomendasi yang pertama adalah aplikasi home design: hawaii life. Aplikasi game ini memberikan fasilitas dalam peningkatan skill desain rumah ala-ala kehidupan di Hawaii.

Jadi bagi Anda yang mempunyai keinginan untuk hidup di Hawaii, game ini bisa menjadi sarana menuangkan imajinasi dan mengasah kreatifitas tanpa batas yang bisa mengantarkan Anda dalam memiliki desain indah layaknya indahnya kehidupan di Hawaii.

Game ini menawarkan banyak fitur yang dapat digunakanseperti untuk mengubah model rumah, mendesain rumah baik interior maupun eksterior rumah dan lainnya.

Baik desain interior colourful atau tidak dan dengan berbagai gaya desain eksterior. Sehingga Anda benar-benar bisa mendesain seluruh bagian rumah yang Anda miliki pada aplikasi game tersebut.

Nah, bagi Anda yang tertarik dengan aplikasi game ini, Anda dapat mendownloadnya di playstore, setelah itu Anda dapat langsung menuangkan imajinasi dalam mendesain rumah bak kehidupan di Hawaii melalui aplikasi ini.

Jangan lupa untuk melakukan update aplikasi setiap minggu, karena aplikasi ini akan melakukan update setiap pekan. Sehingga Anda tidak akan ketinggalan jika ada fitur-fitur terbaru yang akan ditawarkan.

2. New Home- Design Book

Game Desain Rumah Terbaik
Game Desain Rumah Terbaik via image.winudf.com

Rekomendasi yang ke dua adalah aplikasi New Home-Design Book. Aplikasi ini menawarkan berbagai kemudahan dalam bermain. Anda dapat melakukan mix and match segala furnitur rumah dan dapat merenovasi rumah.

Anda dapat menyesuaikan antara elemen desain yang disediakan dengan keinginan Anda sesuai dengan gaya personal Anda. permainan ini memiliki lebih dari seribu level. Sehingga Anda tidak akan merasa bosan dalam bermain game ini.

Selain itu, Anda juga dapat bermain dimanapun Anda berada dan Anda juga dapat bermain secara offline. Jadi Anda tidak perlu khawatir jika tidak memiliki paket data untuk mengkoneksikan dengan internet.

3. Home Design (Caribbean Life)

Game Desain Rumah Terbaik
Game Desain Rumah Terbaik via img.youtube.com

Rekomendasi selanjutnya adalah aplikasi Home Design: Caribbean Life. Aplikasi ini daapat di download di playstore secara gratis. Jangan lupa juga untuk selalu melakukan update aplikasi, sehingga Anda bisa menikmati fitur tambahan yang dapat Anda gunakan dalam mendesain rumah impian pada aplikasi game ini.

Ada beberapa alasan kenapa Anda perlu menginstal aplikasi ini pada smartphone Anda. pertama, Anda dapat mendekorasi rumah inda Anda, dengan adanya hadiah dan cerita yang menarik yang tersembunyi pada furniture.

Kedua, Adanya client yang menarik untuk ditemui dan dapat berinteraksi dengan keluarga seperti seperti kakak, adek, anak dan lainnya saat Anda memainkan game tersebut. ketiga, Anda akan memasuki level baru yang memberikan fasilitas berbeda dengan level sebelumnya.

Keempat, Dekorasi yang akan didapatkan pada level baru akan lebih unik dan menarik. Kelima, Anda akan menemukan hal-hal baru yang pada tiap level yang akan Anda lalui.

Selain itu, Anda juga bisa memaikan game ini secara offline. Jadi Anda tidak perlu khawatir jika tidak memiliki pulsa ataupun paket data. Dengan demikian Anda akan merasa lebih nyaman dan dapat minikmati game dengan senang.

4. My Home – Design Dreams

Game Desain Rumah Terbaik
Game Desain Rumah Terbaik via lh3.googleusercontent.com

Game desain rumah terbaik yang satu ini sangat direkomendasikan untuk Anda semua. Game ini juga cocok dimainkan oleh anak-anak. Jadi bagi Anda para orang tua jangan khawatir, untuk menginstal aplikasi game ini di smartphone Anda.

Bagi Anda yang memiliki bakat dalam hal desain rumah. Game ini bisa menjadi salah satu rekomendasi yang tepat untuk diinsta di HP Anda. Terlebih, game ini merupakan game yang gratis dan Anda dapat mendownloadnya dengan mudah melalui playstore.

Anda dapat membuat rumah dan membuat desain interior dengan fitur-fitur yang tersedia didalam game tersebut. Selain mendesain Anda juga akan mendapatkan koin-koin yang akan didapat saat Anda menang ketika memaikan 3 game puzzel.

Selain itu, Anda juga dapat dengan mudah membuat desain interior dengan hanya menggeser atau meletakn furnitur yang tesedia dalam aplikasi game ini. Jadi permainan ini sangat mudah dijalankan termasuk untuk anak-anak.

Dengan demikian, Anda akan membuat diri Anda atau anak Anda atau siapa saja yang memainkan game ini lebih gampang dalam menuangkan imajinasi dan akan menumbuhkan kreatifitas dengan baik.

5. Redecor- Home Design Game

Game Desain Rumah Terbaik
Game Desain Rumah Terbaik via ssl.mzstatic.com

Rekomendasi game desain rumah yang terakhir adalah redecor-home design game. Permainan ini dapat Anda download di playstore dengan gratis. Setelah itu Anda dapat langsung memulai permainannya di smartphone Anda.

Jika Anda menyukai desain rumah makan mendekor ulang rumah juga akan sangat menyenangkan. Sehingga, aplikasi game ini bisa menjadi inspirasi dan sarana menuangkan imajinasi dalam berkreasi.

Selain itu, skil mendesain interior rumah juga akan meningkat dan Anda juga dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan nyata pada rumah Anda.

Nah, bagi Anda yang sudah memiliki aplikasi ini, jangan lupa untuk selalu update aplikasi sehingga, Anda tidak akan ketinggal jika ada fitur-fitur baru.

Demikian beberapa rekomendasi game desain rumah terbaik versi tahun 2020 yang dapat dijadikan sebagai referensi untuk Anda. Pilihlah game desain terbaik versi Anda dan mainkan secara maksimal sehingga Anda akan mendapatkan keuntungan yang diharapkan.

Semoga dengan menggunakan game desain tersebut, Anda dapat meningkatkan kreatifitas Anda. Sehingga Anda akan lebih kreatif dalam berkarya, khususnya dalam hal mendesain rumah impian Anda.

Selamat memilih game desain rumah terbaik dan selamat berkarya dengan menggunakan game desain rumah tersebut. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk Anda semua. (fy), Editted 07/01/2022 by diminimalis

Fisa Yaninta

Menulis interior dan eksterior dalam hunian pertama kali tanggal 5 Mei 2019. Menulis tentang bidang properti sejak tanggal 2 Juli 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian di apartemen. Topik yang paling disukai adalah topik hunian futuristik.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *