5 Kiat Menata Kamar Anak Sesuai Karakternya

Menata kamar anak agar nyaman ditempati dan enak dilihat, memang bukanlah perkara yang mudah. Seringkali banyak orang tua yang bingung menentukan dekorasi kamar tidur anak.

Memang, menata kamar agar anak-anak bisa betah di dalamnya serta senang untuk menempatinya memang membutuhkan ketelatenan tersendiri, terlebih jika anak Anda termasuk anak yang cepat bosan.

Kendala yang paling sering muncul ketika Anda hendak menata kamar anak adalah sempitnya lahan yang tersedia, terutama pada hunian yang berkonsep minimalis.

Sehingga Anda harus pintar-pintar mengubah desain interior kamar anak minimalis agar terkesan luas sekaligus nyaman untuk ditempati.

Tips Menata Kamar Anak Agar Didapat Desain yang Terbaik

Tentu sudah bukan rahasia umum jika kamar tidur anak memerlukan desain yang setidaknya disesuaikan dengan usianya. Tujuannya tentu agar ia betah berlama-lama dan lebih cepat tidur.

Berikut ini beberapa hal yang mesti diperhatikan saat akan mendesain tata ruang kamar tidur anak.

1. Pilih warna ceria

Pilih warna yang anak Anda sukai, jika Anda kesulita mendeteksinya karena dia masih kecil dan belum bisa terlalu banyak ditanya, pilihlah warna yang soft. Warna ini akan memberikan suasana ceria dalam ruangan yang disukai anak-anak di semua umur.

2. Buat ruang penyimpanan yang memadai

Satu hal yang tak kalah penting dari aktivitas anak di dalam kamar adalah bermain. Oleh karenanya beri storage kamar, lemari atau perabot lain untuk menyimpan barang-barang favoritnya.

3. Pilih desain tempat tidur yang simpel

Banyak desain tempat tidur anak yang unik dan variatif sekarang ini. Namun, pathokannya adalah pilih desain yang disukai dan akan membuatnya nyaman saat di kamar tidur.

4. Pasang wallpaper

Anda juga bisa memasang wallpaper di dinding kamar tidur anak Anda untuk menghindari kebosanan. Wallpaper karakter anak sangat cocok tentunya.

5. Buat ruang bermain

Ruang bermain juga tak kalah penting jika ibgin membuat anak Anda betah di kamar. Semua mainannya bisa disimpan di ruangan ini sehingga bisa mengurangi berantakan setelah bermain.

Menata kamar anak sesuai karakter

menata kamar anak
menata kamar anak sesuai karakter

Bagi Anda yang masih berusaha mencari ide untuk menata kamarbuah hati Anda, ada satu ide yang ingin narmadi bagikan kepada Anda.

Setiap anak memiliki karakter yang berbeda antara satu dengan yang lainnya, inilah yang akan kita jadikan sebagai ide awal menata kamar.

Dengan begitu, setiap kamar akan memiliki suasana berbeda yang menyesuaikan dengan karakter masing-masing anak.

1. Girly

menata kamar anak girly
menata kamar anak girly

Karakter pertama yang bisa Anda pilih adalah karakter kamar anak perempuan. Karakter girly bisa Anda munculkan pada wallpaper dengan memilih motif dominan warna merah. Pemilihan bed yang memiliki detail bunga semakin memanjakan putri Anda.

Untuk menyeimbangkan suasana ruangan, Anda bisa menggunakan meja dan ambalan minimalis berwarna putih.

Boneka beragam ukuran juga bisa dimanfaatkan sebagai aksen yang semakin mempercantik ruangan. Menata kamar anak perempuan menjadi lebih menyenangkan bukan?

2. Hobby

menata kamar anak berdasarkan hobby
menata kamar anak berdasarkan hobby

Salah satu hobby yang bisa dimunculkan saat menata kamar anak adalah hobby olahraga, bermusik. Instrumen musik berukuran kecil yang diletakkan di rak gantung akan semakin memperkuat karakternya.

Untuk mengisi dinding kamar yang kosong bisa diaplikasikan lukisan mural berbentuk not melodi berukuran besar.

Agar anak semakin termotifasi pada hobbynya, pajang dalam bingkai yang indah artis faforitnya. Kamar anak semakin groovy bukan?

3. Creative

Buat Anda yang memiliki anak berkarakter kreatif bisa menggunakan desain interior kamar anak bertema popart. Kamar yang berwarna-warni akan selalu membuat anak bersemangat melalui hari-harinya.

Kesan elegan pada kamar bisa Anda munculkan dengan menggunakan aksesoris simpel berupa tulisan grafiti yang memotifasi.

Sebagi aksen yang memperindah kamar bisa Anda gunakan sepatu yang diletakan di atas rak dinding.

4. Calm

Jika Anda memiliki anak yang kalem dan pemalu, warna biru sangat cocok dipilih untuk warna dinding kamar. Keterbatasan luasan kamar yang ada bisa Anda siasati menggunakan bunk bed.

Kalau Anda ingin memunculkan kesan laki-laki pada kamar, bisa menggunakan aksen action figure yang menjadi faforit anak.

Baca juga: Desain kamar tidur sederhana tapi mewah

Demikianlah inspirasi ide menata kamar anak sesuai dengan karakternya yang bisa Anda praktekkan. Pemilihan konsep yang tepat saat menata kamar akan menjadikan anak merasa nyaman dan betah beraktifitas di dalamnya. Semoga menginspirasi (am). editted by RN20122019, 26/02/2024 by UN

Arif N

Menulis seputar hunian sejak tanggal 25 Mei 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar desain rumah minimalis, interior, eksterior, landscape dan juga aquascape. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan di sekitar rumah tinggal. Topik tulisannya seputar

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *