Mendesain Dinding Half Painted Agar Rumah Makin Cantik

Tahukah Anda bahwa ada ide unik untuk membuat dinding jadi lebih indah dari biasanya. Ya, Anda bisa mendesain dinding half painted atau satu permukaan dinding beda warna.

Jadi, mendesain dinding half painted bisa dilakukan untuk membuat tampilan rumah dalam hal ini interior jadi lebih estetis. Nah, seperti apa sih cara terbaik mendesain dinding half painted yanhg bisa dan biasa diterapkan pada rumah-rumah minimalis modern saat ini?

Kira-kira kombinasi warna apa saja yang akan membuat dinding nampak bagus meski beda warna? Mari kita bahas lebih jauh di artikel kali ini.

Alasan Kenapa Half Painted Bisa Jadi Solusi Dinding Rumah yang Monoton

Keunikan gaya desain half painted untuk diterapkan pada dinding rumah seharusnya menjadikan Anda bersemangat untuk membuatnya. Sebab, tampilan dinding akan makin indah dan anti mainstream. Apalagi yang disebut dengan half painted tidak tidak melulu setengah-setengah warna.

Mendesain dinding dengan gaya half painted merupakan alternatif yang bisa Anda lakukan untuk membuat interior rumah terlihat indah. Sesuai dengan namanya, half painted berarti mengecat rumah dengan pola setengah warna.

Half painted umumnya terdiri dari dua warna pada tiap bidang dinding yang kemudian dibagi setengah bagian secara horizontal. Meskipun mode horizontal ini bukan gaya yang paten alias dalam perkembangannya saat ini, half painted ada yang dibuat vertikal ke atas.

Warna yang digunakan juga dapat berupa warna apa saja sesuai keinginan. Namun kebanyakan warna yang digunakan adalah yang kontras satu sama lain.

Teknik pengecatan warna half painted ini dapat diterapkan pada dinding manapun di rumah minimalis Anda. Jadi tak perlu khawatir ruangan tertentu tidak bisa dibuat konsep half painted ya karena semuanya bisa.

warna half painted, cat warna half painted pada dinding, half painted pada dinding
motif half painted putih-kuning yang menawan – narmadi.com/properti

Ide Mendesain Dinding Half Painted untuk Menghilangkan Kesan Monoton

Setidaknya Anda membutuhkan dua warna berbeda supaya half painted bisa tercipta. Dalam hal ini, pemilihan warna menjadi faktor penting yang perlu dipersiapkan.

Jangan sampai konsep kreatif ini akhirnya membuat rumah Anda nampak seperti sekolah atau rumah sakit dikarenakan pemilihan warna yang salah. Ada banyak pilihan warna yang bisa dikombinasikan, misalnya warna terang dengan warna netral yang cenderung kontras.

Berbagai warna terang, pastel, atau warna apapun bisa dipilih untuk digabungkan dengan warna netral seperti abu/putih. Warna netral berfungsi untuk menyeimbangkan warna-warna mencolok.

Keberhasilan dalam mendesain dinding half painted bisa diukur dengan pemilihan kombinasi warna yang pas. Semakin bagus dan blended warna yang dipilih maka akan semakin bagus pula hasil akhirnya.

Ingat bahwa ide mendesain dinding half painted ini juga dapat membantu untuk menutupi bagian yang rusak. Sehingga, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya cat ulang melainkan bisa langsung dibuat bagus yang berguna untuk penghematan biaya.

Half painted sendiri bisa Anda jadikan alternatif penutup dinding selain wallpaper dan diterapkan pada dinding utama di rumah Anda. Meski tidak. Meski demikian mendesain dinding half painted juga dapat diterapkan pada area dinding manapun asalkan kombinasi warnanya tepat.

Disinilah pentingnya, Anda memilih warna-warna yang relevan demi mendapat paduan warna yang indah.

Half Painted tidak harus setengah-setengah warna

Mendesain dinding half painted, warna half painted, cat warna half painted pada dinding, half painted pada dinding
paduan half painted 70-30 yang anggun – narmadi.com/properti

Pada prakteknya, pembagian warna pada half painted tidak harus setengah persis. Half painted juga dapat diterapkan dengan pembagian sesuai dengan keinginan, berapapun prosentasenya.

Beberapa rumah kadang menggunakan perbandingan 30:70 dalam mengkombinasikan dua warna tersebut. Keadaan seperti ini memang mutlak sesuai dengan keinginan sang pemilik rumah.

Semakin kesini, beberapa model half painted juga sudah dimodifikasi menjadi lebih variatif. Half painted sekarang tidak hanya dipisah secara horizontal.

Penerapan half painted pada beberapa bangunan baru ada yang dimodifikasi dengan sudut kemiringan tertentu. Kreasi seperti ini justru semakin menambah keunikan dari half painted.

Apalagi jika perpaduan warna yang digunakan sangat cocok. Dengan begini, rumah akan menjadi semakin lebih elegan dan menarik.

Pada dasarnya, untuk mendapatkan hasil penerapan half painted yang baik maka harus dilakukan dengan penuh perhitungan. Hal paling dasar adalah menentukan kombinasi warna yang paling tepat.

Jika perpaduan warna yang dipilih sudah tepat maka tinggal mengatur hal lainnya agar saling mendukung interior.

Mungkinin demikian saja ulasan dari kami tentang tips mendesain dinding half painted pada rumah minimalis Anda. Semoga aryikel singkat ini bermanfaat untuk Anda. (ls) editted by RN08082021, 16/02/2022 by diminimalis

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *