Tips Memilih Pintu Kamar Mandi yang Awet & Murah

Kamar mandi jadi salah satu ruangan dalam rumah yang penting untuk diperhatikan desainnya.

Tidak lain dan tidak bukan adalah karena fungsinya yang sangat urgent untuk menunaikan hajat, bersih-bersih badan atau buang air.

Salah satu yang perlu diperhatikan adalah soal pintu kamar mandi, yang mana perlu dipilih yang terbaik dari sisi desain dan keawetannya.

Ada banyak material yang bisa dipakai sebagai daun pintu kamar mandi. Bisa dari kayu atau gypsum dengan kaca di tengahnya. Dua bahan itu bisa dibeli di toko material atau pesan jadi ke tukan mebel.

Pertimbangan soal pintu kamar mandi juga bisa dilihat dari penempatannya. Karena biasanya kamar mandi akan satu ruang dengan kamar tidur atau ruangan lainnya. Jadi, bagaimana caranya agar tetap nyaman dilihat dan digunakan.

Baca juga: Desain kamar mandi ideal

Sekarang mari kita bahas tips memilih pintu kamar mandi yang tepat untuk mendukung kenyamanan penggunaannya.

Pertimbangan Memilih Pintu Kamar Mandi Terbaik

Pintu kamar mandi sebetulnya bisa Anda pasang di sebelah mana saja sesuai dengan keinginan. Baik kamar mandi tersebut luas maupun sempit.

Kamar mandi yang umumnya memiliki kondisi lembab perlu menjadi perhatian Anda ketika ingin memasangkan pintu di dalamnya.

Pertimbangkan juga masalah biaya, fungsi dan faktor estetika ketika hendak memilih pintu. Agar tidak hanya menjaga privasi Anda ketika beraktifitas di dalamnya, namun juga dapat berfungsi sebagai elemen penghias interior rumah yang murah.

Selain itu, pertimbangkan kemudahan perawatannya, Anda bisa baca cara merawat kamar mandi yang baik di tautan ini.

Jenis dan penempatan pintu kamar mandi

Pintu kamar mandi
berbagai pilihan pintu – narmadi.com/properti

Berikut beberapa pertimbangan yang perlu dilakukan sebelum Anda memutuskan membeli pintu untuk kamar mandi Anda. Beberapa diantaranya bisa disesuaikan dengan keinginan sendiri. Selamat menyimak.

Pemilihan bahan

Ada beberapa bahan pintu yang biasa digunakan, Anda bisa memilihnya dengan mempertimbangkan ukuran luas kamar mandi Anda.

Jangan sampai salah memilih bahan, yang nantinya akan mengakibatkan pintu cepat rusak sehingga Anda harus mengeluarkan biaya tambahan untuk menggantinya.

Berikut beberapa bahan yang dapat Anda gunakan beserta kekurangan dan kelebihannya:

Kayu, cocok digunakan pada kamar mandi berukuran besar, namun Anda harus mengatur letaknya agar tidak terkena air, sehingga pintu tidak mudah rusak.

Material kayu merupakan elemen yang sangat mudah dibentuk sesuai dengan keinginan Anda, sehingga desainnya bisa Anda bentuk seatraktif mungkin.

Anda juga bisa memberi warna menurut selera sendiri yang nantinya akan semakin menambah keindahan interior ruangan.

Plastik PVC, cocok dipakai pada kamar mandi yang memiliki luasan sempit. Bahan jenis ini tidak meresap air, sehingga sangat memungkinkan untuk bertahan dalam waktu lama.

Desain dan warnanya juga sekarang sudah sangat beragam tersedia di toko material. Namun, bahan ini memiliki kekurangan, yaitu tidak tahan benturan sehingga Anda harus hati-hati ketika menggunakannya.

Alumunium, desain kamar mandi minimalis Anda sangat cocok dipadukan dengan pintu jenis ini. Bahan yang kedap air dan ringan menjadi keistimewaan tersendiri.

Pada akhir-akhir ini juga sudah mulai dikembangkan pintu kamar mandi almunium yang memiliki banyak motif.

Kekurangan bahan jenis ini terdapat pada lemahnya pada daya tahan benturanya, sehingga jika tidak berhati-hati pintu bisa cepat rusak.

Penempatan dan arah putaran pintu kamar mandi

Pintu kamar mandi
pintu kamar terbuka – narmadi.com/properti

Untuk ukuran kamar mandi yang besar penempatan pintu mungkin agak sedikit mudah kerena banyak pilihan arah penempatan.

Jika Anda memiliki kamar mandi yang luas tentu lebih mudah mengaturnya, namun bagaimana bagi Anda yang hanya memiliki kamar mandi sempit dalam rumahnya? Tentunya akan lebih sulit.

Jika anda menggunakan pintu kayu yang perlu anda hindari adalah posisi pintu tidak dekat dengan tempat mandi, anda bisa membuat sekat tambahan di dalam ruangan kamar mandi anda sehingga air tidak langsung bersentuhan dengan pintu.

Bukaan pintu juga sebaiknya tidak mengarah ke kloset namun ke arah bak mandi. Letak perabot prabot kamar mandi juga sebaiknya Anda perhatikan ketika hendak menempatkan sebuah pintu.

Posisi kran, cermin, wastafel dan prabot lain mungkin sangat berdekatan, sehingga jangan sampai putaran pintu terganjal yang mengakibatkan pintu tidak bisa terbuka dengan sempurna dan mengganggu aktifitas Anda di dalamnya.

Jendela atau lubang ventilasi juga diusahakan tidak terhalang pintu, sehingga udara di dalamnya tidak pengap.

Baca juga: Daftar Benda-Benda yang Wajib Ada di Kamar Mandi Anda

Pada prinsipnya, pertimbangan memilih pintu kamar mandi hanya ada dua. Yaitu pemilihan bahan pembuatnya dan pemasangannya.

Jika keduanya sudah sesuai dengan tips di atas maka kami pikir hasilnya akan sudah cukup bagus untuk rumah minimalis Anda. Ingat bahwa kamar mandi adalah salah satu ruangan yang berperngaruh terhadap kesehatan penghuninya.

Mungkin sekian saja pembahasan diminimalis kali ini mengenai beberapa hal yang harus Anda ketahui saat memilih pintu kamar mandi minimalis. Lakukanlah dengan seksama agar kamar mandi yang Anda miliki tidak hanya berfungsi dengan baik namun juga enak dilihat. Salam (am). editted by RN12012021, 05/01/2022 UN.

Arif N

Menulis seputar hunian sejak tanggal 25 Mei 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar desain rumah minimalis, interior, eksterior, landscape dan juga aquascape. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan di sekitar rumah tinggal. Topik tulisannya seputar

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *