Rice Cooker Sharp KS-N18ME; Spesifikasi & Harga

Rice Cooker Sharp KS-N18ME merupakan salah satu produk rice cooker kombinasi magic com berdesain ringkas.

Kemampuan memasaknya ditunjang dengan 3 fungai utama sebagai pemasak, penghangat dan pengukus (3 in 1 functions) yang andal.

Rice cooker berkapasitas 1,8 liter ini memiliki panci pemasak yang anti lengket dan anti gores. Memasak jadi lebih mudah dan tak perlu khawatir saat nasi lama berada di dalam panci pemasak. Panci lebih mudah dibersihkan setelah digunakan.

Desain ergonomis Rice Cooker Sharp KS-N18ME dengan 3 in 1 functions dan inner lid

Rice cooker ini hadir dengan kapasitas sebesar 1,8 liter. Tampil dengan dimensi seluas 289 x 303.8 x 261.5 mm dan berat sebesar 3,4 kg membuatnya cukup mungil untuk dipindah-pindahkan.

Anda akan lebih leluasa untuk menempatkannya dimanapun, baik di dapur maupun dekat dengan meja makan.

Adapun dari sisi konsumsi daya, rice cooker ini terbilang cukup hemat dengan hanya menghabiskan daya sebesar 390 watt untuk mode cooking dan 50 watt untuk warming.

Adapun rice cooker ini juga dibekali dengan inner lid yang tidak bisa dilepas sehingga tidak mudah rusak namun efektif untuk mengukus.

Selain desainnya yang ciamik, rice cooker mungil ini juga mengusung fitur 3 in 1 functions. Ini merupakan fungsi dasar rice cooker yang bekerja dengan baik.

Kemampuan memasak, menghangatkan, dan mengukus menjadi satu kesatuan yang dapat diandalkan. Cukup dengan satu alat ini keperluan memasak Anda terpenuhi.

Baca juga: Nikmati kemudahan memasak dengan Rice Cooker Sharp KS-R18MS with ceramic coating

Keunggulan dan fitur andalan Rice Cooker Sharp KS-N18ME

Rice Cooker Sharp KS-N18ME-narmadi.com/properti
Rice Cooker Sharp KS-N18ME-narmadi.com/properti

Berikut ini kami ulas tentang beberapa keunggulan dan fitur andalan yang dimiliki oleh Rice Cooker ini.

1. 3 in 1 functions

Rice cooker ini menghadirkan 3 pilihan fungsi yang bisa dipilih untuk membantu melakukan berbagai kebutuhan memasak dengan cepat.

Fungsi tersebut terdiri dari; fungsi memasak, menghangatkan, dan mengukus. Anda bisa melakukan 3 keperluan tersebut hanya dengan satu alat.

2. Anti lengket dan anti gores

Rice cooker ini memiliki bahan yang tidak mudah lengket dan tergores.

3. Modern And Compact Design Color

Desain kompak dan modern yang diusungnya memudahkan Anda dalam mengoperasikannya. Rice cooker ini tersedia dalam warna putih bercorak bunga.

4. Hemat energi

Selain desainnya yang kompak, rice cooker ini juga tergolong perkakas dapur yang hemat energi. Kemampuannya memasak hanya memerlukan konsumsi daya sebesar 390 watt. Sementara untuk mode warming hanya 50 watt.

Harga Rice Cooker Sharp KS-N18ME

Rice cooker ini cocok untuk Anda yang memerlukan piranti memasak yang cepat dan mudah. Terlebih lagi untuk momen-momen bulan Ramadhan dan menjelang ‘Idul Fitri seperti sekarang ini. Anda bisa mengandalkannya untuk menyiapkan menu masakan buka dan sahur dengan cepat.

Adapun harga rice cooker ini di pasaran dibanderol dengan harga sekitar 300.000 hingga 700.000. Bagi Anda yang terbiasa berbelanja online, berikut kami ulas beberapa toko online Indonesia yang menyediakan produk ini beserta patokan harganya.

Toko OnlineKisaran Harga/Nett (Rupiah)
Bukalapak299.000 – 565.800
Tokopedia245.000 – 320.000
Blibli245.000 – 330.000
Shopee255.000 – 320.000
Bhinneka295.000

Demikianlah ulasan tentang spesifikasi dan harga Rice Cooker Sharp KS-N18ME yang bisa kami sampaikan. Semoga bisa menjadi tambahan referensi Anda untuk mendapatkan produk rice cooker yang sesuai dengan keinginan Anda. (rn), Editor: 29/12/2021 UN

Tinggalkan komentar