8 Tips Kamar Tidur Sehat untuk Anak

Tips kamar tidur sehat untuk si kecil kali ini terinspirasi dari banyaknya para ibu yang akhir-akhir ini kesulitan untuk menata ulang kamar tidur anak. Kesibukan ibu yang kian padat membuat kegiatan dekor kamar tidak terealisasi dengan baik.

Tentunya kamar tidur yang dibiarkan berantakan begitu saja akan membatasi gerak anak yang aktif. Selain itu, kamar tidur yang berantakan dan kotor akan mengundang kuman dan bakteri yang berdampak buruk bagi kesehatan anak.

Jadi, sudah saatnya Anda memikirkan cara menata kamar dan meulai mengupayakan berbagai tips kamar tidur sehat untuk anak.

Tips kamar tidur sehat untuk buah hati Anda

Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan tips kamar tidur sehat untuk si kecil yang bisa Anda coba di rumah untuk kenyamanan saat istirahat dan bermain anak. Berikut beberapa tipsnya:

Baca juga: Kamar tidur minimalis

1. Kamar tidur harus dalam keadaan bersih, sejuk dan rapi.

cara membersihkan tempat tidur, cara membersihkan tempat tidur dari kutu, cara membersihkan kamar tidurdari debu,Tips Kamar Tidur Sehat
Tips kamar tidur sehat_Tempat tidur tamu perlu dibersihkan setiap hari supaya jauh dari penyakit – narmadi.com/properti

Barang-barang yang ada di kamar perlu ditata dengan baik agar kamar tampak lebih luas. Letakkan meja belajar di sudut lain dan hindari meletakkan meja belajar di depan jendela, karena akan mengalihkan fokus atau konsentrasi anak

2. Pilih Furniture dari Kayu  

Gunakan tempat tidur dari bahan kayu karena dapat meningkatkan konsentrasi anak. Hindari meletakkan tempat tidur dekat dengan jendela atau pintu kamar.

3. Pilih sprei warna soft   

Pilih warna sprei yang tidak terlalu mencolok seperti merah muda, kuning, cream, peach, biru muda dan hijau.

4. Perhatikan setiap perabotan dalam kamar anak Anda.

Hindari penggunaan furniture yang memiliki sudut tajam di ujungnya seperti kursi, meja dan lemari. Sudut yang tajam dapat melukai anak saat beraktivitas.

Baca juga: 55+ Desain kamar sederhana

5. Hindari tempat tidur yang lembab karena akan menimbulkan masalah kesehatan seperti batuk dan pilek.

Tempat tidur harus diberi udara agar terhindar dari lembab, caranya dengan menarik sprei dan bantal lalu diamkan beberapa menit sebelum dipasang kembali.

6. Bahan bantal sebaiknya organik

Bantal tidur untuk si buah hati sebaiknya menggunakan bahan yang lebih organik seperti dari wol atau bulu domba. Alternatif lainnya adalah dengan menggunakan bahan lateks yang lebih aman.

7. Buat desain saling bersebrangan (opposite walls)

Anda bisa menerapkan desain ini dengan menata ranjang mereka melekat ke dinding secara bersebrangan, sehingga masing-masing akan saling berhadapan.

Tipe ini bisa Anda terapkan, terutama untuk kamar dengan ukuran yang mungil. Dengan penataan ruangan seperti ini, akan ada space yang cukup luas untuk ruang gerak merka.

8. Atau pilih desain Bookcase Sandwich

Penataan tipe bookcase sandwich adalah penataan tempat tidur dengan cara meletakkan sebuah lemari di tengah ruangan yang menempel di dinding, sehingga dapat membagi ruangan ke menjadi dua bagian.

Di samping kiri dan kanan lemari tersebut diletakkan satu ranjang, sehingga setiap anak akan mendapat porsi ruangan yang sama. Cara ini tentu akan mempermudah mereka dalam bereksperimen dengan areanya sendiri.

Jika Anda dapat memilih warna yang tepat, kamar anak Anda akan terlihat menyenangkan dan tentunya menarik. Pada kamar anak perempuan, berikan warna-warna pilihan untuk mencerminkan sisi feminim sang anak seperti pink, ungu, biru muda.

Kamar anak perempuan juga cocok diberikan warna-warna yang ceria seperti kuning, orange, atau bahkan warna yang netral sekalipun seperti putih, atau bisa juga cream.

Desain kamar anak minimalis bisa menggunakan warna putih namun dengan penambahan wallpaper warna kesukaan anak atau dekorasi kesayangannya.

Anak laki-laki tidaklah sama dengan anak perempuan. Bila anak perempuan memiliki kemampuan multitasking, anak laki-laki hanya bisa fokus dalam satu hal. Penempatan barang yang merata ke seluruh ruangan, justru akan mengganggunya.

Dengan merancang kamar tidur anak yang sehat dan nyaman, tentunya buah hati Anda akan lebih terjaga dan dapat beristirahat dengan maksimal.

Baca juga: Menata Kamar Anak Remaja Dengan Desain Kreatif

Demikian ulasan kami tentang beberapa tips kamar tidur sehat untuk si kecil yang bisa Anda coba di rumah minimalis Anda. Silakan dicoba ya, semoga bermanfaat. (ls.) editted by RN12042021, 15/02/2022 by UN

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *