Pilihan Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu

Bagi Anda yang bingung bagaimana pilih merk cat untuk ruang tamu, Avitex bisa jadi pilihan. Ada beberapa pilihan warna cat Avitex untuk ruang tamu yang bisa menjadi pilihan terbaik Anda.

Kenapa penting memilih warna cat terbaik? Karena tentu saja ruang tamu menjadi ruangan khusus untuk mengobrol dengan para tamu, pastinya harus memberi kesan yang nyaman dan enak ketika dipandang.

Jadi, untuk menyenangkan para tamu sebaiknya Anda memilih cat terbaik, dan Avitex bisa diandalkan untuk menghias ruang tamu Anda.

Cat Avitex sendiri merupakan cat yang berbahan dasar resin styrene acrylic emulsion, dimana bahan ini membuat cat cepat menempel pada tembok.

Menggunakan Avitex sebagai pilihan warna cat ruang tamu Anda akan bisa melindungi tembok dari jamur, bahan bebas merkuri, dan untuk hasil akhirnya berwarna matt.

Rekomendasi Pilihan Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu

Apa saja pilihan warna cat Avitex untuk ruang tamu yang bisa menjadi rekomendasi cat tembok ? Simak artikel dibawah ini.

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Putih (A1501)

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu

Warna cat Avitex untuk ruang tamu yang berwarna putih ini menjadi salah satu cat yang paling populer. Dengan menggunakan warna putih, ruang tamu akan terlihat bersih dan minimalis

Selain bersih dan minimalis, memakai warna putih juga menampakkan ruangan yang terlihat lebih luas.

Avitex menawarkan cat tembok warna putih (A1501) untuk mendekorasi ruang tamu Anda. Ada beberapa pilihan warna putih seperti warna brilian white (900) dan Super White (SW).

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna  Ash Grey (093)

Warna Ash Grey cocok untuk Anda yang menginginkan konsep monokrom di ruang tamu. Ash Grey adalah warna abu-abu yang tidak terlalu mencolok.

Warna Ash Grey akan lebih cocok dipadukan dengan warna hitam dan putih. Maka dari itu cocok sekali untuk konsep monokrom pada ruang tamu.

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Modern Grey (675)

Warna modern grey memiliki warna yang cukup pekat, warna ini cocok untuk ruang tamu yang luas agar tidak terlihat sempit.

Selain menggunakan warna modern grey, tak perlu khawatir warna ini juga bisa dikombinasikan dengan warna-warna yang cocok untuk ruang tamu.

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Cream (040)

Warna cat cream bisa jadi pilihan untuk mendapatkan warna cat ruang tamu yang sejuk dan terkesan lebih lembut.

Perlu diperhatikan juga warna kombinasi yang sesuai dengan konsep agar ruang tamu menciprakan kesan yang lembut.

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Light Cream

Selanjutnya warna cat Avitex untuk ruang tamu adalah warna light cream. Ini adalah warna baru yang cocok untuk ruang tamu yang minimalis dan warnanya yang tidak mencolok serta simpel.

Avitex menawarkan beberapa warna cream (A44195) seperti warna light cream untuk dekorasi cat tembok ruang tamu.

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Green Bay (260)

Warna green bay (260) cocok untuk Anda yang ingin nuansa terang pada ruang tamu. Sebab warna ini cukup cerah perpaduan warna hijau dan biru.

Selain warnanya yang cerah, green bay ini mampu memberikan keceriaan. Jika Anda igin menggunakan warna ini Anda bisa mengaplikasikannya dengan konsep Shabby.

Baca juga: Cat tembok anti air

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Skyway (602)

Warna Skyway ini cukup sederhana apabila diaplikasikan untuk cat tembok ruang tamu. Sebab warna ini merupakan warna biru muda yang bisa dikombinasikan dengan warna netral lainnya.

Walaupun tampilannya sederhana, ruang tamu Anda dapat terlihat modern apabila warna Skyway ini dipadukan dengan warna putih.

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Telur Asin (776)

Warna telur asin (776) ini merupakan swarna terbaru dari cat Avitex. Warna ini cocok untuk ruang tamu yang berkonsep warna pastel.

Selain di aplikasikan untuk ruang tamu, warna telur asin dari Avitex ini juga cocok untuk kamar tidur.

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Blue Harmony (600)

Warna blue harmony adalah warna biru yang cerah dan juga mencolok. Warna ini juga sangat menarik untuk ruang tamu karna warnanya yang kontras.

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Dark Ivory (N31-003)

Dark ivory merupakan warna abu-avu gelap yang bisa menjadi rekomendasi warna cat untuk rumah industrial.

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu Berwarna Chrysan White (A44544)

Warna crhrysan white adalah warna yang nampak lembut apabila diaplikasin untuk ruang tamu maka akan terlihat minimalis

Warna ini sangat cocok apabila dikombinasikan dengan warna netral yang lainnya. Anda bisa juga memadukannya dengan perabotan ruang tamu yang berbahan dasar kayu.

Kombinasi Warna Cat Avitex Biru dan Hijau Tosca

Warna biru atau hijau tosca ini memang menggambarkan warna air di lautan yang segar dan sejuk. Maka dari itu warna ini cocok untuk cat tembok ruang tamu agar memberikan nuansa yang sejuk.

Ruang tamu yang didekorasi dengan cat tembon Avitex berwarna tosca bisa dikombinasikan warna cerah lainnya. Selain itu untuk kombinasikan warna cerah bisa menggunakan berbagai furnitur seperti kursi maupun sofa.

Misalnya kombinasi dengan warna kucing yang memberikan kesan yang hangat ketika menyambut tamu yang datang.

Konsep klasik juga menarik jika menggunakan warna cat tosca dengan penambahan furnitur dengan aksen kayu , alas karpet bercorak yang warna-warni ataupun dengan warna yang sama dengan cat. Ini adalah kombinasi yang pas dan dapat memberikan kesan ceria namun tetap sederhana.

Kombinasi Warna Cat Avitex Cokelat dan Krem

Warna Cat Avitex untuk Ruang Tamu

Kombinasi warna cokelat dan krem adalah perpaduan yang pas dan serasi untuk diaplikasikan di ruang tamu. Kedua warna ini mampu memberikan kesan natural dan menciptakan suasana yang harmoni.

Kombinasi Warna Cat Avitex Kuning dan Putih

Perpaduan warna kuning dan putih dapat menciptakan kesan yang menyegarkan. Kedua warna ini akan semakin terlihat hidup apabila dikombinasikan dengan furnitur dengan warna cerah.

Kombinasi Warna Cat Avitex Hitam dan Putih

Warna hitam dan putih memang warna dasar yang sangat sederhana namun jika diaplikasikan pada tembok ruang tamu akan membuat ruangan terlihat modern. Ditambah dengan furnitur dan interior berwarna senada akan semakin terlihat mewah.

Selain itu warna ini bisa dipadukan dengan warna abu-abu sehingga akan terkesan minimalis pada ruang tamu.

Kombinasi Warna Cat Avitex Peach dan Putih

Pada kombinasi warna peach dan putih ini akan memberikan tampilan ruang tamu yang sederhana dan terlihat manis untuk penghuninya maupun tamu yang datang ke rumah.

Keunggulan Cat Avitex

Selain menyediakan banyak warna, cat tembok Avitex juga tahan lama, dan tidak mengadung merkuri juga timbal sehingga cat Avitex aman untuk keluarga.

Sedangkan untuk hasil akhir cat tembok Avitex tidak mengkilap atau biasa disebut matt. Berikut beberapa keunggulan dari cat Avitex:

  • Tidak mudah berjamur dan berlumut
  • Hasil akhir tahan lama
  • Mudah untuk diaplikasikan
  • Daya tutut yang cukup baik
  • Cepat mengering
  • Dan tidak mudah pudar

Tips Agar Ruang Tamu Terlihat Lebih Menarik dengan Menggunakan Cat Tembok Avitex

  • Memberikan hiasan dinding

Agar ruangan terlihat lebih luas, Anda bisa tambahkan cermin gantung berbingkai, lukisan dinding, dan tanaman hias agar ruang tamu terasa lebih segar

  • Beri sentuhan tekstur

Untuk menambahkan kesan tekstur bisa taruh karpet yang bercorak di ruang tamu.

Itulah ulasan mengenai pilihan warna cat Avitex untuk ruang tamu dan beberapa kombinasi warna yang cocok. Semoga apa yang kami tulis kali ini bisa bermanfaat untuk menambah referensi Anda.

Rofik N

Being Content Writer Since 2017. Aktif menulis seputar properti dimulai tanggal 7 Februari 2018. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar desain pada hunian. Topik yang disukai adalah topik seputar aplikasi dan kiat pembangunan rumah, desain, dan tata letak pada hunian.

All Post | Website