HP Infinix Note 10 Pro: Spek, Harga, Fitur Unggulan

Hp Infinix Note 10 Pro merupakan salah satu ponsel canggih yang dibuat khusus oleh INFINIX untuk menyasar segmen kelas menengah ke bawah.

Hp Infinix Note 10 Pro ini dilengkapi dengan beragam fitur menarik, terutama pada bagian kamera yang memiliki resolusi gambar yang sangat bagus.

Kamera dengan resolusi yang sangat besar tersebut cocok digunakan terutama bagi pengguna yang biasakan melakukan aktivitas fotografi dengan hasil tangkapan gambar terlihat menarik.

Infinix termasuk salah satu perusahaan yang bergerak di bidang teknologi senantiasa menghadirkan ponsel canggih dengan fitur maupun spesifikasi yang akan memanjakan Anda.

Anda tertarik untuk menggunakan Hp infinix note versi 10 pro tersebut? jika benar, pada kesempatan ini, Anda akan mendapatkan informasi menarik mengenai ponsel canggih tersebut.

Simak penjelasan yang kami berikan dalam artikel berikut!

Sekilas Tentang Hp Infinix Note 10 Pro

HP Infinix note 10 pro

Tidak sedikit ponsel dengan spesifikasi mumpuni memiliki harga yang cukup tinggi, namun, hal tersebut sangat jauh berbeda apabila Anda menggunakan Infinix note 10 pro.

Harga yang cukup terjangkau yaitu berada di  angka 2 jutaan, Anda sudah bisa mendapatkan ponsel menarik dengan banyak dukungan fitur keren maupun spesifikasi yang mumpuni.

HP Infinix note 10 pro merupakan ponsel dengan teknologi canggih yang dirilis pada tahun 2021. Infinix note 10 pro juga dikenal sebagai ponsel murah, namun memiliki fitur canggih.

Bagi Anda yang tidak memiliki dana cukup, Infinix Note 10 pro bisa menjadi solusi terbaik untuk mendapatkan HP berkualitas dengan harga terjangkau.

Spesifikasi dan Fitur Unggulan Ponsel

Banyak pengguna saat akan membeli HP, salah satu hal terpenting yang dilakukan adalah dengan memperhatikan spesifikasi maupun fitur – fitur apa saja yang ditawarkan pada ponsel.

Fitur maupun spesifikasi yang mumpuni tersebut akan sangat membantu para pengguna, terutama untuk mempermudah pekerjaan yang dilakukan.

Beberapa fitur penting yang paling dicari pengguna seperti kapasistas memori internal lebih besar, kapasistas baterai mampu bertahan hingga waktu yang cukup lama, dan fitur lainnya.

Ponsel infinix note 10 pro termasuk salah satu HP yang sudah dibekali spesifikasi mumpuni maupun di didukung banyak fitur unggulan yang menarik. Apa saja itu? berikut uraiannya.

Spesifikasi Detail

Sebagai salah satu HP Infinix terbaik di kelasnya, HP infinix note 10 pro menawarkan 9 spesifikasi mumpuni untuk mendukung pekerjaan yang Anda lakukan. Berikut beberapa spesifikasi yang dimiliki ponsel tersebut.

Body

Di bagian ini, HP infinix note 10 pro didukung body dengan dimensi sebesar 172.8 x 78.3 x 7.8 mm. Cukup nyaman digunakan, terutama bagi Anda seorang gamer.

Selain itu, ponsel ini memiliki berat sebesar 209 gram.

Layar

HP Infinix Hot 10 Pro

Kualitas hp infinix note 10 pro terlihat lebih bagus dengan dukungan layar IPS LCD yang berukuran 6,95 inchi. Layar tersebut mampu menghasilkan warna yang elegan pada ponsel.

Sementara untuk resolusi layarnya memiliki ukuran sebesar 1080 x 2460 piksel, dan rasio 20:9. Serta dilengkapi dengan kerapatan layar sebesar 387 ppi, refresh ratenya 90 Hz.

Layar pada ponsel infinix note 10 pro juga dilengkapi dengan fitur menarik lainnya yaitu adanya fitur touch sampling dengan rate sebesar 180 Hz.

Hardware

Untuk bagian hardware, infinix note 10 pro menawarkan GPU jenis Mali-G76 MC4, dan CPU atau prosesor yang cukup menarik yaitu octa-core.

Disamping, juga di dukung dengan chipset jenis MediaTek Helio G95.

Memori penyimpanan

Setidaknya ada 3 memori yang tersedia pada ponsel menarik Infinix note 10 pro, yaitu:

  • Memori eksternal yang memiliki ruang khusus pada ponsel, apabila Anda ingin menambahkan memori.
  • Memori internal yang memiliki kapasitas ruang penyimpanan sebesar 128 GB dan 64 GB.
  • Sementara untuk memori RAM, ponsel menarik ini menyediakan kapasitas sebesar 8 GB dan 6 GB.

Adanya ruang pinyimpanan yang besar tersebut, memungkinkan Anda untuk menyimpan banyak file seperti video, foto pada ponsel, maupun file dengan format dokumen.

Kamera utama atau kamera belakang

Spesifikasi hp infinix note 10 pro nfc lainnya yaitu adanya dukungan kamera dengan resolusi terbaik. Setidaknya ada 4 kamera di bagian belakang dengan resolusi yang besar.

1 kamera dengan 64 MP, 1 kamera dengan 8 MP dan 2 kamera lainnya dengan resolusi sebesar 2 MP.

Selain itu, kamera pada ponsel ini juga sudah di dukung dengan fitur unggulan seperti adanya fitur panorama, PDAF, Quad-LED Flash, dan kamera HDR.

Kamera depan

Tidak hanya kamera belakang, kamera depan pada ponsel menarik ini juga sudah di bekali dengan resolusi yang cukup besar yaitu 16 MP, serta adanya fitur dual LED-Flash.

Konektivitas dan jaringan

Pada bagian konektivitas dan jaringan, menawarkan banyak pilihan menarik seperti, Bluetooth dengan type LE, 5.0, A2DP. Adanya fitur NFC pada ponsel.

Dukungan NFC tersebut memungkinkan ponsel bisa digunakan untuk membaca kartu elektronik seperti e-toll.

Adanya dukungan system GPS yang akurat. Untuk jaringannya tersedia banyak pilihan seperti Wi-Fi direct, Wi-Fi 802.11 dengan type a/b/g/n/ac, hotspot dan dual-band.

Juga didukung fitur USB. Namun, ponsel canggih ini tidak memiliki fitur infrared untuk melakukan koneksi antar perangkat.

Baterai

Untuk bagian ini, ponsel infinix note versi 10 pro menawarkan baterai Li-Po dengan kapasitas yang cukup besar yaitu 5000 mAh.

Selain itu, pada bagian baterai juga telah dilengkapi fitur fast charging 33W, yang memungkinkan pengguna untuk melakukan charging baterai secara cepat.

Spesifikasi umum

Secara umum, HP infinix not 10 pro dikenal sebagai ponsel canggih yang dirilis sejak tahun 2021, yang di dukung dengan 3 jaringan seperti 4G. 3G, dan 2G.

Selain itu, ponsel canggih ini telah dilengkapi dual sim yang memungkinkan Anda untuk menggunakan dua nomor sekaligus pada satu HP. Fitur. eSIM tidak tersedia pada ponsel.

Fitur

Selain dilengkapi dengan spesifikasi mumpuni seperti yang dijelaskan diatas, kelebihan hp infinix note 10 pro yang lain yaitu di dukung dengan adanya tambahan fitur menarik, seperti.

  • Memiliki 6 jenis fitur sensor yaitu; compass, sensor sidik jari (side), gyro, ambient light, proximity, Accelerometer.
  • OS yang ditawarkan ponsel ini yaitu XOS 7.6 dan Android 11.
  • Tersedia 3 pilihan warna dengan desain yang terlihat begitu elegan, seperti Nordic secret, black, purple.
  • Adanya fitur jack 3.5 mm
  • Fitur lain seperti speaker stereo tersedia pada ponsel.

Baca juga: HP Infinix Hot 10, Smartphone Murah Plus Spek Terbaik

Harga Hp Infinix Note 10 Pro Di Marketplace

Meski dibekali dengan spesifikasi mumpuni juga banyaknya fitur menarik seperti di atas. Namun, ponsel dengan teknologi terbaik ini bisa Anda dapatkan dengan harga yang cukup terjangkau.

Memang pada awalnya, seri ini termasuk HP Infinix harga 3 jutaan yang cukup worth it saat peluncurannya.

Sementara saat ini, harga yang ditawarkan untuk pembelian ponsel ini berada di angka 2.7 jutaan. Bahkan harga terendah pada ponsel ini dibanderol pada kisaran angka 1.9 jutaan.

Untuk harga 2.7 jutaan tersebut, Anda bisa mendapatkan ponsel dengan kapasitas memori yang sangat besar yaitu 128GB. Sementara harga 1,9 jutaan bisa mendapatkan ponsel 64GB.

Ulasan mengenai HP Infinix note 10 pro seperti yang dijelaskan diatas, tentu memiliki kelebihan maupun kekurangan, tergantung fungsi dan kegunaan yang Anda butuhkan.

Editted by UN

Rofiq Syuhada

Menulis pertama kali dimulai tangga 6 Juni 2019. Fokus penulisannya seputar dunia teknologi dan telekomunikasi. Termasuk masalah perkembangan hp baru. Hobby komputer dan jaringan. suka membaca review handphone termasuk hal-hal yang terkait dengan life plus. Enjoy!

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *