Aplikasi Android Belajar Membaca Al-Quran

Aplikasi Android belajar membaca Al-Quran saat ini telah banyak tersedia dan mudah untuk dipasang di handphone secara gratis.

Dalam belajar ilmu Agama dan membaca Al-Quran, maka tentunya diwajibkan mempunyai panduan, sehingga sekarang anda tidak perlu takut untuk belajar.

Dengan adanya aplikasi ini, maka dapat membantu anda untuk mengajari anak mengaji karena mempunyai fitur yang lengkap, mulai dari cara membaca huruf hijaiyah sampai dengan fitur mengundang guru/ustadz untuk mendampingi belajar mengaji.

Aplikasi Android Belajar Membaca Al-Quran

Nah, berikut ini beberapa aplikasi Android belajar membaca Al-Quran rekomendasi yang bisa anda gunakan untuk mengajari anak belajar mengaji, yakni sebagai berikut:

1. Iqro Digital Lengkap

Aplikasi Android Belajar Membaca Al-Quran
Aplikasi Android Belajar Membaca Al-Quran

Aplikasi Android belajar membaca Al-Quran yang bisa anda gunakan untuk anak yakni aplikasi Iqro Digital Lengkap.

Aplikasi ini disarankan untuk anak yang baru akan belajar membaca Al-Quran agar cepat bisa.

Aplikasi yang satu ini dirancang dengan bentuk seperti buku Iqro yang asli sehingga anda tidak akan merasakan perbedaan antara Iqro yang asli dengan versi digital.

Aplikasi Android belajar membaca Al-Quran ini dibuat secara simpel dan menarik sehingga bisa meningkatkan minat anak dalam belajar mengaji.

2. Belajar Mengaji

Aplikasi Android belajar membaca Al-Quran yang berikutnya yakni aplikasi Belajar Mengaji yang dapat anda gunakan dengan mudah.

Aplikasi untuk belajar mengaji ini dikembangkan oleh Edutalk Indo Studi yang juga cocok untuk digunakan semua kalangan, mulai dari anak sampai dengan dewasa.

Aplikasi ini diikemas dengan audio dan animasi yang tentunya cukup menarik sehingga akan memudahkan para penggunanya.

Untuk materi yang terdapat pada aplikasi Belajar Mengaji ini terkait dengan belajar hijaiyah, harokat, tanwin, mad, tajwid, sampai dengan hafalan surat pendek.

3. NgajiKuy

Aplikasi NgajiKuy merupakan aplikasi yang dibuat secara khusus untuk anak-anak yang dibuat untuk pembelajaran mengaji dengan Iqra digital.

Melalui aplikasi Android belajar membaca Al-Quran ini, anda bisa mengenal huruf hijaiyah dan cara membacanya.

Belajar mengaji Al-Quran melalui aplikasi ini akan membuat anak tidak akan merasakan bosan karena bentuk materinya berupa permainan.

Tidak hanya membaca saja, anak juga dapat belajar menulis huruf hijaiyah dengan menggunakan jari.

4. Belajar Tajwid Lengkap & Audio

Sebagaimana yang telah dijelaskan dalam ilmu Qiraah bahwa tajwid merupakan salah satu cara untuk membunyikan huruf dari tempatnya dengan memberikan sifat yang ada di dalamnya.

Dengan anda mempelajari tajwid, maka anda dapat melafalkan huruf dalam Al-Quran maupun hadist secara baik dan benar.

Bagi anda yang ingin belajar mengaji dan mengenal tajwid, maka anda dapat menggunakan aplikasi Android belajar membaca Al-Quran ini.

Aplikasi ini mempersembahkan berbagai materi ilmu tajwid secara afdal dan dilengkapi dengan berbagai contoh yang terdapat dalam Al Quran dan audio untuk melafalkannya.

5. Belajar Iqro dengan Audio

Aplikasi Belajar Iqro dengan Audio merupakan aplikasi Android belajar membaca Al-Quran secara offline yang cocok untuk anak.

Aplikasi yang satu ini dikemas dengan kartun muslim yang lucu dan juga menggemaskan yang bisa membuat anak betah untuk mempelajari Al-Quran.

Aplikasi Android belajar membaca Al-Quran ini dikembangkan oleh AiraSoft dengan 6 tingkat pembelajaran.

Mulai dari Iqro 1 yang membahas terkait huruf hijaiyah mulai dari Alif sampai dengan huruf Ya.

Untuk Iqro 2 belajar huruf sambung dan juga bacaan panjang, sedangkan untuk Iqro 3 membahas mengenai bacaan kasrah, dhammah, dan variasinya.

Iqora 4 tentang bacaan tanwin dan Iqro 5 belajar bacaan tasydid, waqaf, mad jaiz munfasil, serta sebagainya.

Sedangkan untuk Iqro 6 membahas terkait iqlab, ihkfa, serta beberapa variasi huruf lain yang di-waqaf-kan.

Untuk aplikasi Android belajar membaca Al-Quran ini juga dilengkapi dengan gambar dan ausio suara anak sehingga akan tampak jauh lebih menarik.

6. Juz Amma Lengkap

Dengan aplikasi ini, maka anda tidak hanya bisa mengajari anak untuk belajar mengaji, melainkan anda dapat menghafal Juz Amma sampai dengan surat pendek.

Dalam aplikasi ini, tersedia pula surat yang terdapat dalam Juz 30 Al-Quran lengkap dengan bacaan latin dan artinya dalam bahasa Indonesia.

Setiap yang diputarkan dalam aplikasi tersebut, terdapat ilustrasi kartun menarit, ayat, bahasa latin dan terjemahan bahasa Indonesia.

7. Qiroah

Aplikasi Android Belajar Membaca Al-Quran
Rekomendasi Aplikasi Android Belajar Membaca Al-Quran

Aplikasi Qiroah akan menuntun anda untuk belajar Al Quran melalui handphone dengan mudah.

Untuk langkah pertama, anda akan diberikan materi soal makharijul huruf atau tempat keluarnya huruf dari mulut.

Selain itu, anda juga bisa mengakses pembelajaran mengenai sifatul huruf, pendalaman materi, serta tersedia juga materi tambahan.

Pada saat anda akan belajar setiap materi, maka anda harus menonton sebuah video terlebih dahulu.

Jika telah selesai menonton video tersebut, maka anda bisa mencoba untuk menyelesaikan latihan yang tersedia.

Anda dapat mengucapkan lafaz yang terpampang pada layar dan melanjutkan latihan sampai dengan selesai.

Bagi anda yang merasa membutuhkan guru maupun pendamping selama proses belajar mengaji, maka anda bisa membuka tabtalaqqi.

Pada tab tersebut, terdapat daftar kontak guru atau ustadz yang dapat anda hubungi dan dapat disesuaikan dengan lokasi tempat tinggal anda.

8. Al Quran Terjemahan

Aplikasi lain yang dapat anda coba untuk belajar mengaji yakni aplikasi Al Quran Terjemahan.

Dalam aplikasi ini, anda bisa menemukan Al Quran digital yang terdapat dua pilihan yakni Al Quran Internasional dan Al Quran Kemenag.

Selain itu, aplikasi Android belajar membaca Al-Quran juga dilengkapi dengan fitur yang menarik.

Salah satu fitur menarik yang bisa anda nikmati yakni reciter untuk membacakan ayat Al-Quran dalam bentuk audio.

Bagi anda yang ingin belajar baca Al-Quran, maka anda bisa memanfaatkan fitur Iqro dan materi tajwid yang terdapat dalam aplikasi.

Untuk materi yang disuguhkan juga cukup lengkap dan dapat anda mengaji dengan mudah karena tampilannya yang juga sederhana.

9. Belajar Al-Quran + Suara

Aplikasi pendidikan anak yang dapat membantu anak untuk belajar membaca Al-Quran secara mudah dan pastinya menyenangkan yakni dengan menggunakan aplikasi Android belajar membaca Al-Quran ini.

Aplikasi Belajar Al-Quran + Suara ini dapat membuata anak belajar Al-Quran menggunakan metode yang paling mudah.

Dan dikemas dalam permainan yang menarik dan interaktif sehingga bisa belajar tanpa merasakan bosan.

Tidak hanya itu saja, aplikasi ini juga menyediakan fitur permainan mini yang terdapat dalam aplikasi dengan jumlah yang lebih banyak.

Antara lain permainan tebak harakat, tebak tanwin, pasang harakat, tebak bacaan, sampai dengan aquarium hijaiyah.

Nah, demikian beberapa aplikasi Android belajar membaca Al-Quran untuk anak yang dapat anda manfaatkan.

Meskipun aplikasi belajar mengaji tersebut bisa mempermudah usaha anda untuk belajar Al-Quran, namun sebaiknya tetap dibimbing oleh orang yang sudah ahli. Semoga informasi ini dappat bermanfaat bagi anda ya.

Tinggalkan komentar