5 Bedak Bayi My Baby; Murah, Lembut dan Aman

Bedak tabur bisa memberikan banyak manfaat untuk tubuh bayi. Beberapa produk kenamaan seperti bedak bayi My Baby bisa menjadi pilihan yang terbaik. Bedak bayi tabur dari My Baby ini bisa dijadikan solusi untuk mencegah lecet dan ruam pada kulit bayi.

Bedak bayi My Baby juga hadir dalam berbagai aroma yang menyegarkan. Dari mulai Sweet Floral, Fresh Fruity, Minyak Telon dan sebagainya, yang tentu saja bisa dipilih sesuai selera dan kebutuhan si kecil. Ditambah lagi, kemasan botol dari bedak ini juga minimalis dan ergonomis sehingga sangat praktis untuk dibawa bepergian.

Bedak bayi My Baby dibuat dengan formula yang lembut, efektif untuk melindungi kulit dan sudah teruji secara klinis. Sedangkan dari segi harga, bedak ini terbilang sangat terjangkau dibandingkan merk terkenal lainnya.

5 Rekomendasi Bedak Bayi My Baby yang Lembut

Berikut adalah beberapa rekomendasi bedak bayi My Baby yang bisa dipilih dan digunakan sehari-hari dengan aman:

1. My Baby Powder Biang Keringat

Bedak bayi my baby untuk biang keringat
Bedak bayi my baby untuk biang keringat

Bedak bayi My Baby pertama yang direkomendasikan adalah My Baby Powder Biang Keringat. Seperti namanya, bedak ini dibuat khusus untuk mengatasi biang keringat serta untuk menghambat pertumbuhan kuman penyebab iritasi. Bedak ini terdiri dari beberapa bahan aktif seperti zinc oxide, kaolin, dan juga allantoin untuk mengatasi biang keringat.

My Baby Powder Biang Keringat ini tersedia dalam beberapa ukuran yakni 50 gram dan 150 gram extrafill. Ada banyak manfaat dari bedak bayi My Baby ini seperti untuk mencegah biang keringat dan menyerap keringat berlebih pada tubuh bayi. Nantinya, kulit bayi juga akan terasa lebih sejuk serta terlindungi sepanjang hari.

My Baby Powder Biang Keringat juga mengandung anti bacterial formula untuk menghalau berbagai bakteri yang bisa menyerang kulit bayi.

Zinc oxide berguna untuk mengurangi masalah iritasi ringan di kulit bayi. Sedangkan kaolin untuk menyerap keringat berlebih dan allantoin untuk meringankan luka karena iritasi ringan yang digunakan sehari-hari. Produk ini dijual dengan harga Rp. 8.500 an untuk yang kemasan 150g.

2. My Baby Powder Soft & Gentle

5 Bedak Bayi My Baby; Murah, Lembut dan Aman 1
Bedak bayi my baby powder soft & Gentle

Bedak bayi My Baby berikutnya adalah My Baby Powder Soft & Gentle. Ini adalah bedak yang khusus untuk menjaga kelembapan sekaligus melindungi kulit bayi yang masih halus.

Bedak bayi My Baby ini memiliki kandungan utama chamomile yang bisa merawat kulit bayi agar lembut dan juga halus.

Bedak bayi ini juga memiliki aroma yang segar, ringan dan lembut yang bisa bertahan sepanjang hari. Beberapa pilihannya adalah 50 gram, 75 gram, 100 gram, 150 gram, 250 gram, 350 gram dan juga 500 gram. Selain itu, kemasan botolnya juga sangat praktis sehingga bisa dibawa bepergian dengan mudah. Di toko online produk ini dijual dengan kisaran harga Rp. 17.000 an.

3. My Baby Powder Sweet Floral

Bedak bayi my baby Powder Sweet Floral
Bedak bayi my baby Powder Sweet Floral

Bedak bayi My Baby berikutnya adalah My Baby Powder Sweet Floral. Ini adalah bedak yang dibuat khusus dengan formula untuk menjaga kelembapan serta melindungi kulit bayi yang halus.

Sedangkan keharuman chamomile akan memberikan aroma menyegarkan sepanjang hari pada tubuh bayi. Untuk yang kemasan 150gr dijual dengan harga Rp. 9.200 an.

4. My Baby Powder Fresh Fruity

Bedak bayi my baby Powder Fresh Fruity
Bedak bayi my baby Powder Fresh Fruity

My Baby Powder Fresh Fruity adalah bedak bayi My Baby yang aman digunakan dan bisa menjaga kelembapan kulit bayi. Bedak dengan kandungan utama chamomile ini tersedia dalam beberapa ukuran dari 50 gram, sampai 500 gram sesuai dengan kebutuhan anda.

Aroma bedak ini sangat segar dan ada campuran buah didalamnya. Ditambah lagi, kemasan botolnya juga sangat praktis untuk dibawa bepergian. Untuk yang kemasan 100gr, dijual dengan harga Rp. 7.000 an.

5. My Baby Powder Telon

5 Bedak Bayi My Baby; Murah, Lembut dan Aman 2
Bedak bayi my baby Powder telon

Rekomendasi bedak bayi My Baby selanjutnya adalah My Baby Powder Telon. Bedak yang dikhususkan untuk bayi ini memiliki formula yang lembut dan juga mudah diratakan pada kulit bayi.

Ditambah lagi, kandungan minyak telon dalam bedak bisa memberikan kehangatan dan citronella yang bisa melembutkan serta menenangkan bayi.

Perpaduan bedak, minyak telon dan juga citronella dalam bedak bayi ini sudah teruji klinis sehingga bisa dipastikan aman untuk bayi.

Tidak hanya harum khas bayi, namun bedak ini juga bisa memberi kehangatan dan kelembutan pada kulit bayi. Sangat murah jika dibandingkan dengan manfaat yang diperoleh. Sementara untuk ukurannya bisa dipilih yakni 50 gram dan juga 100 gram ekstra fill. Untuk yang kemasan 100gr, dijual dengan harga Rp. 5.000 an.

Cara Memakai Bedak Bayi My Baby yang Paling Aman

Bedak Bayi My Baby 2
Ilustrasi bedak bayi my baby – Sumber: origo.hu

Berikut ini adalah cara memakai bedak bayi my baby:

1. Gunakan My Baby Minyak Telon Lebih Dulu

Sebelum menggunakan bedak, sebaiknya gunakan My Baby Minyak Telon lebih dulu. Tunggu hingga minyak telon meresap ke kulit bayi dengan sempurna.

Ini sangat penting supaya bedak yang digunakan tidak lengket, menggumpal dan akhirnya bisa menyebabkan iritasi pada kulit bayi.

2. Pastikan Kulit Bayi Sudah Kering

Sebelum mulai mengaplikasikan bedak bayi My Baby, maka pastikan tubuh bayi sudah benar-benar kering. Lap tubuh bayi memakai handuk yang lembut untuk membersihkan air atau keringat yang masih menempel di tubuh bayi. Dengan begitu, nantinya bedak bisa menempel dengan merata namun tidak menggumpal khususnya di area lipatan.

3. Tuang Bedak ke Tangan Lebih Dulu

Sesudah tubuh bayi selesai dibersihkan, tuangkan bedak secukupnya ke tangan anda dan bukan langsung ke tubuh bayi. Setelah itu, tepuk-tepuk sebentar kemudian usapkan secara lembut ke tubuh bayi. Utamakan beberapa area tubuh seperti dada, ketiak, punggung dan juga leher.

4. Jangan Aplikasikan Bedak di Area Selaput Lendir Serta Wajah

Penggunaan bedak tidak boleh dilakukan pada area selaput lendir contohnya seperti pada daerah kelamin bayi. Agar lebih aman, sebaiknya hindari mengaplikasikan bedak di area popok. Ini juga berlaku untuk area wajah karena ditakutkan ada partikel debu yang terhirup ke pernapasan bayi.

5. Hindari Menggunakan Bedak Ketika Bayi Sedang Berkeringat

Hal selanjutnya yang harus lebih diperhatikan adalah menghindari penggunaan bedak ketika tubuh bayi sedang berkeringat. Sebaiknya, tunggu sebentar hingga keringat hilang atau bisa dibersihkan lebih dulu. Ini penting dilakukan supaya tubuh bayi tetap terasa nyaman, tidak iritasi dan tidak membuat bedak jadi menggumpal.

Cara Memilih Bedak Bayi yang Paling Baik

Berikut adalah cara memilih bedak bayi yang paling baik:

  1. Produk harus dipastikan memang khusus untuk bayi dan sudah lolos uji BPOM sehingga bisa dipasyikan komposisi dan formulanya aman.
  2. Bedak harus disesuaikan dengan kulit bayi yang masih sangat sensitif.
  3. Bedak harus dipastikan memiliki komponen yang lembut untuk kulit bayi serta tekstur bedaknya halus.
  4. Aroma yang dihasilkan dari bedak harus dipastikaan lembut dan tidak merangsang.
  5. Bedak harus dipastikan mempunyai formula yang ringan dan juga mudah merata di tubuh bayi.
  6. Kandungan dalam bedak harus dipastikan bermanfaat untuk tubuh bayi seperti chamomile dalam bedak bayi My Baby. Kandungan chamomile tersebut berguna agar iritasi ringan tidak terjadi pada kulit bayi.

Manfaat Bedak Bayi My Baby Untuk Bayi

Bedak Bayi My Baby 3
Ilustrasi bedak bayi my baby – Sumber: ncl.hu

Sekarang ini, ada begitu banyak merk bedak bayi yang beredar di pasaran termasuk salah satunya My Baby. Bedak bayi bisa memberikan banyak manfaat seperti salah satunya membuat tubuh bayi harum.

Namun ternyata, ada beberapa manfaat lain dari bedak bayi My Baby untuk bayi dan berikut penjelasan selengkapnya:

  1. Untuk mengurangi kelembapan di area lipatan seperti lipatan kaki, lipatan lengan, lipatan leher dan lainnya.
  2. Untuk membantu mencegah iritasi dan ruam kulit bayi.
  3. Untuk membantu mencegah tumbuhan bakteri terlalu berlebihan.
  4. Untuk mengurangi keringat dan juga menghilangkan bau tidak sedap.
  5. Untuk menjaga kehalusan dan kelembutan kulit bayi.
  6. Untuk menstimulasi indra penciuman bayi dengan keharuman bunga dan buah dari berbagai varian bedak My Baby.

Kandungan Dalam Bedak yang Aman untuk Bayi

Ketika ingin membeli bedak bayi, hal yang harus diperhatikan adalah memastikan produk bebas dari bahan kimia, aman dan tidak berbahaya. Salah satu cara paling mudah yang bisa dilakukan adalah dengan memperhatikan kandungan dalam bedak bayi tersebut.

Contohnya dalam bedak bayi My Baby sudah teruji klinis sehingga bisa dipastikan aman untuk kulit bayi. Berikut adalah kandungan dalam bedak My Baby yang sangat aman untuk digunakan pada kulit bayi:

1. Chamomile

Salah satu kandungan yang ada pada bedak bayi My Baby adalah chamomile. Chamomile sudah terbukti efektif untuk mengurangi tanda kerusakan kulit, iritasi ringan, rasa gatal serta bisa memperbaiki elastisitas kulit bayi. Selain itu, chamomile juga sudah teruji klinis sangat lembut dan bisa melindungi kulit dari kelembapan berlebih.

2. Citronella

Citronella yang merupakan salah satu kandungan dalam bedak My Baby memiliki aroma yang sangat segar. Selain itu, bahan aktif dalam citronella juga ampuh untuk mengusir serangga dan nyamuk.

Ditambah lagi, aroma alami yang dihasilkan juga bisa membuat bayi merasa nyaman dan lebih tenang. Tentunya, kandungan citronella ini juga sudah teruji secara klinis sehingga aman ketika diaplikasikan pada kulit bayi.

3. Kaolin, Zinc Oxide dan Allantoin

Kandungan berikutnya dalam bedak bayi My Baby adalah kaolin, zinc oxide dan juga kaolin. Semua kandungan dalam bedak My Baby ini sangat penting dan juga aman untuk mencegah masalah biang keringat.

Contohnya My Baby Powder Biang Keringat bisa dipakai untuk mengatasi iritasi ringan dan kaolin untuk menyerap keringat yang terlalu berlebihan. Sedangkan kandungan allantoin berguna untuk membantu meringankan dan mengatasi luka yang terjadi karena iritasi ringan.

Ciri-Ciri Bedak Bayi yang Aman Serta Berkualitas

Bedak Bayi My Baby 4
Ilustrasi Ciri-ciri bedak yang aman – Sumber: fakt.pl

Satu dari sekian banyak produk bayi yang selalu ada di rumah dan dibawa bepergian adalah bedak bayi. Tidak hanya bisa menghaluskan dan mengharumkan, namun bedak bayi juga bisa membuat tubuh bayi lebih segar.

Namun ketika memilih bedak tetap harus dilakukan dengan teliti supaya bedak yang digunakan aman dan berkualitas. Berikut adalah beberapa ciri-ciri bedak bayi yang aman dan berkualitas untuk digunakan setiap hari pada tubuh bayi:

1. Memiliki Tekstur Bedak yang Halus

Ciri pertama dari bedak yang aman dan juga berkualitas adalah tekstur bedaknya halus seperti bedak bayi My Baby.

Untuk memeriksanya bisa dituang ke telapak tangan kemudian usapkan di jari anda. Jika memang terasa teksturnya kasar, maka bisa dikatakan itu merupakan bedak rekondisi dan sebaiknya dihindari karena bisa menyebabkan iritasi.

2. Mengandung Bahan yang Aman Untuk Kulit Bayi

Ketika ingin membeli bedak bayi, maka pastikan melihat kandungan serta bahan yang ada pada balik kemasan bedak tersebut. Pastikan bedak bayi tidak mengandung bahan kimia seperti alkohol atau pewangi buatan.

Jika memang masih ada bahan yang meragukan, maka bisa dikonsultasikan dulu dengan dokter anak agar lebih yakin.

3. Bedak Memiliki Keharuman yang Lembut

Perlu diketahui jika keharuman bedak untuk orang dewasa dan bayi berbeda. Harus dipastikan jika pewangi yang ada dalam bedak bayi tersebut alami dan bukan parfum kimia contohnya seperti bedak My Baby.

Untuk wangi floral biasanya digunakan untuk bayi perempuan, sedangkan wangi seperti green tea digunakan untuk bayi laki-laki.

4. Bedak Bayi Harus Sudah Terdaftar di BPOM

Ciri dari bedak bayi yang aman serta berkualitas berikutnya adalah sudah terdaftar di BPOM seperti bedak bayi My Baby.

Untuk memeriksa apakah nomor BPOM asli, maka bisa membuka situs resmi BPOM lalu sesuaikan dengan merk bedak tersebut. Apabila nomor BPOM tersebut tidak muncul pada laman, maka bisa dipastikan jika nomor BPOM tersebut adalah palsu.

Menggunakan bedak pada bayi setelah mandi memang sudah menjadi tradisi untuk masyarakat Indonesia. Tidak hanya memberikan keharuman lembut, namun bedak bayi juga bisa memberikan banyak manfaat untuk tubuh bayi.

Namun yang harus dipastikan adalah bedak yang akan digunakan sudah sangat aman dan berkualitas seperti bedak bayi My Baby. – Editted: 29/03/2021 by IDNarmadi.

Ditulis Oleh: Sakinatul Muhimmah

Love to write and sing, Love to be a good person.

Tinggalkan komentar