5 Produk Terbaik Disinfektan Saat New Normal

Memasuki kehidupan dengan tatanan baru atau new normal bukan berarti menganggap longgar aktivitas sehari-hari. Kondisi pandemi yang terjadi di dalam negeri memang tidak bisa dianggap sepele, tetapi bukan berarti aktivitas Anda tidak bisa lagi dijalankan. Anda tetap bisa melakukan aktivitas seperti belajar di rumah atau bekerja bagi yang biasa bekerja di rumah, atau aktivitas lain.

Penggunaan disinfektan saat new normal adalah salah satu bentuk penjagaan yang perlu dilakukan oleh setiap lapisan masyarakat.

Ada banyak alasan mengapa penting sekali menggunakan disinfektan yang mungkin masih belum disadari oleh banyak orang, terlebih di daerah pedesaan. Mengingat masih belum terlalu meluasnya informasi terkait protokol kesehatan selama pandemi, membuat banyak masyarakat menganggap enteng.

Sehingga hal tersebut membuat angka pasien yang positif COVID terus mengalami peningkatan. Untuk itu, agar memiliki pengetahuan dan kesadaran mengenai pentingnya menggunakan disinfektan, simak beberapa ulasan berikut ini.

Pentingnya Penggunaan Disinfektan Saat New Normal

Disinfektan Saat New Normal
Penyemprotan didinfektan untuk cegah corona sangat perlu dilakukan, pixabay.com

Seperti yang diketahui, sebentar lagi pemerintah akan menerapkan kebijakan new normal pendidikan dan hampir seluruh sektor lainnya untuk mengatasi kondisi pandemi di negara ini.

Oleh karena itu, sebagai warga yang baik penting sekali menerapkan beberapa protokol kesehatan yag telah dianjurkan oleh pemerintah. Salah satu barang yang wajib Anda bawa saat new normal nanti adalah disinfektan. Mengapa demikian? Berikut ulasannya.

Dapat Membersihkan Permukaan Benda

Di saat new normal seperti sekarang ini, aktivitas sehari-hari yang dulunya biasa dilakukan dapat kembali dijalankan. Sehingga peluang terkontaminasi dengan bakteri ataupun virus corona pun semakin besar. Selain berinteraksi dengan orang lain, setiap individu juga pasti akan berinteraksi dengan benda-benda lainnya yang berpeluang terkena bakteri ataupun virus.

Disinfektan Saat New Normal
Disinfektan Saat New Normal sangat diperlukan agar Anda tetap stay higienis, pixabay.com

Mulai dari tombol lift, dinding, lantai, daun pintu, permukaan meja, dan lain-lainnya, memiliki potensi besar terkontaminasi bakteri ataupun virus.

Hal ini karena benda-benda tersebut digunakan oleh umum secara massal sehingga tidak dapat dicegah peluangnya. Salah satu cara untuk membersihkannya adalah dengan menyemprotkan disinfektan.

Melumpuhkan Virus dan Membunuh Bakteri

Di dalam disinfektan yang bagus terdapat kandungan seperti sodium hipoklorit, deterjen kationik, hidrogen peroksida, dan juga alkohol yang memiliki fungsi ganda. Fungsi ganda tersebut adalah melumpuhkan virus dan membunuh bakteri yang mungkin menempel pada ruangan ataupun benda-benda tertentu.

Aktivitas yang kembali normal menyebabkan tingkat kontaminasi juga akan semakin tinggi, dibandingkan saat sebelum new normal.

Jumlah bakteri ataupun virus yang tidak terlihat bisa jadi sangatlah tinggi sehingga secara otomatis tingkat bahaya yang ditimbulkan juga sama tingginya. Nah, dengan adanya disinfektan masalah tersebut bisa diatasi dan diminimalisir.

Mencegah Penularan Virus Covid 19

Virus Covid 19 menjadi salah satu kekhawatiran publik yang masih belum habis. Hal ini dikarenakan setiap harinya, pertambahan kasus positif cukup tinggi dan tidak dapat dihindari.

Oleh karena itu, penularan virus tersebut memiliki peluang yang sangat tinggi dan berpeluang menyerang siapa saja, tetapi bukan berarti tidak bisa diantisipasi. Terlebih saat new normal yang artinya aktivitas kembali dijalankan pastinya diperlukan penjagaan diri yang lebih ketat.

Disinfektan Saat New Normal
Penyemprotan disenfektan diharapkan dapat melindungi berbagai tempat dari bakteri dan virus, pixabay.com

Cara paling ampuh untuk menghindarinya adalah dengan menyemprotkan disinfektan di berbagai sudut ruangan ataupun pada benda-benda yang sekiranya berpotensi membawa virus. Yang terpenting jangan lupa memilih merek disinfektan berkualitas agar dapat menjadi penangkal ampuh virus dan bakteri ketika new normal.

Rekomendasi Merek Disinfektan saat New Normal Terbaik

Setelah mengetahui betapa pentingnya penggunaan disinfektan saat new normal, maka Anda perlu menyiapkannya mulai dari sekarang. Saat ini di pasaran tersedia berbagai merek disinfektan yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan. Agar tidak salah pilih, berikut rekomendasi merek disinfektan yang wajib Anda miliki.

Bio Air

Merek pertama yang bisa diandalkan sebagai disinfektan saat new normal adalah Bio Air. Merek satu ini merupakan cairan yang berfungsi sebagai anti virus dan bakteri sekaligus disinfektan ampuh karena tidak mengandung korosif. Selain itu, Bio Air juga sangat aman diaplikasikan pada tangan atau tubuh karena memiliki fungsi yang mirip seperti hand sanitizer.

Tidak hanya itu, di dalam cairan disinfektan ini tidak terkandung alkohol dan didominasi oleh bahan-bahan alami. Kemasannya sengaja didesain dengan bentuk spray agar memudahkan para pengguna ketika mengaplikasikannya. Terdapat beberapa pilihan ukuran disinfektan saat new normal mulai dari yang paling kecil hingga yang cukup besar sehingga bisa dibeli sesuai kebutuhan.

disinfektan bio air - disinfektan saat new normal
disinfektan bio air – disinfektan saat new normal

Anda bisa dengan mudah mendapatkan produk ini. Bahkan termasuk refillnya juga tersedia. harga refill dijual dengan kisaran harga Rp. 50.000an. Untuk produk barunya dibandrol dengan kisaran harga Rp. 100.000an.

Lav Me

Penggunaan disinfektan yang masuk dalam kategori wajib saat new normal, menyebabkan banyak perusahaan berlomba-lomba menciptakan produk yang memiliki tingkat perlindungan tinggi. Kali ini, Lav Me bisa menjadi salah satu produk yang recommended untuk keluarga karena di dalamnya menggunakan bahan-bahan yang aman.

Produk Lav Me sudah dilengkapi dengan kandungan hidrogen peroksida yang tingkat kekuatannya memang tidak setinggi pemutih, tetapi cukup efektif melumpuhkan virus.

Kemasan disinfektan saat new normal yang tersedia juga dalam bentuk spray sehingga lebih mudah disemprotkan pada berbagai bagian yang penting. Cairan disinfektan saat new normal ini memang sengaja didesain untuk keluarga sehingga kandungan bahannya tidak terlalu kuat dan cenderung alami.

disinfektan lavme
disinfektan lavme – disinfektan saat new normal

Produk ini dijual dengan kisaran harga Rp. 45.000an hingga 100 ribuan. Pastikan Anda membeli di market place terpercaya dengan testimoni baik.

Sare

Sare merupakan produk lokal yang patut di apresiasi karena menjadi pembersih serbaguna yang mampu melumpuhkan bakteri, virus, dan juga radikal bebas.

Produk lokal ini sudah dibuat melalui proses dan bahan-bahan yang sesuai dengan standar WHO sehingga tingkat keefektifannya dijamin sangat tinggi. Menariknya, produk ini tidak mengandung aroma sintetis sehingga aman diaplikasikan pada tubuh.

Kemasannya yang tersedia relatif kecil, yakni 60ml dan bisa dibawa kemana-mana ketika menjalankan aktivitas new normal.

Di dalam Sare juga sudah ditambah dengan sedikit kandungan parfum yang dapat membuat aromanya tidak tampak seperti produk kimia. Selain itu, karena tidak mengandung bahan sintetis berbahaya, maka penggunannya bisa diaplikasikan pada bagian tubuh mana pun.

disinfektan sare
disinfektan sare – disinfektan saat new normal terbaru

Produk keren ini dijual dengan kisaran harga Rp. 42.000an di market place terpercaya.

Caplang Eagle

Hampir sebagian orang pasti sudah sangat akrab dengan merek Caplang yang merupakan brand minyak kayu putih ternama dalam negeri.

Kali ini, Caplang juga mengeluarkan produk disinfektan saat new normal yang menggunakan bahan dasar eucalyptus. Selama ini, bahan eucalyptus atau minyak kayu putih dikenal mampu mengatasi beberapa masalah seperti sakit perut, gatal-gatal, dan beberapa luka akibat nyeri.

Ternyata, karena bahan dasar eucalyptus ditambah dengan beberapa bahan aktif lainnya, mampu menghasilkan disinfektan yang ampuh membunuh bakteri serta virus.

Manfaat lainnya yang tidak kalah efektif dan memberikan keuntungan bagi penggunanya adalah mampu digunakan sebagai terapi gangguan pernapasan. Untuk itu, bagi para penderita asma khususnya akan sangat efektif apabila membawanya kemana-mana.

disinfektan caplang eagle
disinfektan caplang eagle – disinfektan saat new normal terbaru

Produk ini dijual dengna harga kisaran Rp. 50.000an di toko online terpercaya.

Saniter Spray Air

Rekomendasi cairan disinfektan yang terakhir adalah Saniter Spray Air yang mampu membunuh kuman, bakteri, ataupun melumpuhkan virus.

Hal tersebut karena Saniter Spray Air memiliki kandungan hidrogen peroksida dan tambahan sedikit alkohol yang terkenal sebagai bahan disinfektan paling ampuh. Namun, tidak hanya itu, cairan satu ini juga memiliki kandungan yang mampu meningkatkan kesegaran ruangan.

Sesuai dengan namanya, produk disinfektan saat new normal ini dikemas dalam bentuk spray tetapi ukurannya cukup besar. Meskipun cukup besar, produk ini tetap efektif untuk dibawa ke mana saja saat new normal berlangsung.

Dibandingkan dengan produk lainnya, Saniter Spray Air punya daya bunuh kuman dan bakteri yang lebih tinggi sehingga cocok diaplikasikan setiap hari. Dengan begitu, aktivitas new normal akan tetap lancar tanpa kecemasan dan rasa takut akan virus.

disinfektan Saniter Spray Air
disinfektan Saniter Spray Air – disinfektan saat new normal terbaru

Produk ini dijual dengan kisaran harga Rp. 20.000an.

Era normal baru atau new normal menuntut setiap individu untuk lebih memperhatikan kesehatan dan juga kebersihan lingkungan sekitar. Penggunaan disinfektan saat new normal dengan memilih merek yang bagus tentunya akan memberikan hasil yang lebih maksimal.

Untuk itu, lewat beberapa rekomendasi tersebut, Anda bisa memilih produk yang paling cocok dan sesuai keinginan. Selain itu, Anda juga perlu menyediakan handsanitizer selama pandemi untuk dibawa ketika pergi kemana pun agar tetap terlindungi. Semoga bermanfaat! – Editted: 25/03/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar