Federasi Renang Korea Selatan & 10 Atlet Terbaiknya

Federasi renang Korea Selatan juga banyak melahirkan atlet renang handal. Sama halnya dengan negara lainnya seperti Malaysia, Indonesia, dan Thailand, Korea Selatan juga memiliki sebuah federasi yang berperan untuk melindungi dan menaungi para atlet renangnya.

Ya, federasi renang Korea Selatan atau South Korean Swimming Federation punya profesinalisme yang tinggi. Terutama dalam mengembangkan bakat para atlet renangnya.

Adanya federasi ini tentu memiliki banyak keuntungan bagi para atlet di Korea. Segala aktivitas yang berhubungan dengan kesejahteraan atlet akan selalu terjamin. Mereka tentu memperoleh perlindungan dan hak beserta kewajiban yang sesuai sebagai seorang atlet renang.

Untuk Anda yang belum banyak tahu tentang Federasi renang Korea Selatan ini, mari simak informasi lengkapnya berikut ini.

Federasi Renang Korea Selatan Lahirkan Atlet Renang Wanita Berprestasi di Dunia

federasi renang Korea Selatan
ilustrasi perlomabaan federasi renang korea Selatan

Korea Selatan memiliki banyak atlet renang putri Korea yang handal dan telah banyak menorehkan prestasi kanca dunia. Siapa sajakah atlet tersebut ?

Federasi Renang Korea Selatan & 10 Atlet Terbaiknya 1
ilustrasi perlomabaan federasi renang korea Selatan

1. Ahn Se Hyeon

Dia adalah atlet renang perempuan yang menjadi atlet korea pertama mengikuti dua final FNA World Championships yang dilaksanakan di Budapest. Saat itu usianya masih 22 tahun.

Selain kompetisi itu, atlet wanita cantik ini juga turut mengikuti Summer Olympics de Janeiro di tahun 2016. Rekor yang diraihnya yaitu mampu memiliki waktu 26 detik untuk 50 meter dengan gaya kupu-kupu, 57.07 detik 100 meter gaya kupu kupu dan 2.06.67 200 meter gaya kupu-kupu.

2. Joend Da Rae

Adalah atlet wanita kelahiran 1991 dan saat ini sudah tidak menjadi atlet. Tapi dia telah mencatatkan sejarah yang sangat luar biasa dalam ranah renang gaya dada. Dia meraih medali emas di tahun 2010 Asian Games di Guanzhou, China.

3. Kim Seo Yeong

Atlet wanita kelahiran 17 Maret 1994 ini memiliki kelebihan dalam ranah perenang individual medley events. Dia telah memevahkan rekor Korea dengan waktu 2.13.65 dan mendapat medali perak untuk 200 meter pada tahun 2009 di East Asian Games Hongkong, Cina

4. Lee Ea Sop

Adalah perenang yang sangat belia, lahir pada tahun 2000. Dalam usianya yang masih sangat muda ini dia mampu memberikan partisipasinya di 200 meter gaya bebas untuk wanita tahun 2017 World Aquatics Championships.

Dia mampu memecahkan rekor Korea dengan catatan waktu 1.58.64 di World Aquatics Championships. Dan 400 meter memecahkan rekor dengan catatan waktu 4.11.98 di events yang sama.

5. Im da Sol

Atlet wanita satu ini lahir di tahun 1998 tepatnya pada tanggal 21 Januari, dia memiliki kompetensi di bidang renang 100 meter wanita gaya punggung yang telah dibuktikannya saat mengikuti World Aquarics Championship tahun 2017.

Rekor yang diperolehnya yaitu memiliki catatan waktu 1.00.47 untuk 100 meter gaya punggung di Korean Olympic Trials di tahun 2016. Selain itu juga catatan waktu 2.09.77 untuk 200 meter gaya punggung tahun 2017.

Federasi Renang Korea Selatan Lahirkan Atlet Renang Pria Berprestasi di Dunia

Selain atlet renang wanita, korea selatan juga memiliki banyak atlet renang pria yang berprestasi di kancah dunia. Berikut 5 atlet renang putra Korea Selatan yang cukup berprestasi di level dunia:

Federasi Renang Korea Selatan & 10 Atlet Terbaiknya 2
atlet – federasi renang korea Selatan

6. Parj Tae Hwan

Prestasi pertama yang ditorehkan oleh atlet ini yaitu keberhasilannya memenangkan medali di bidang renang 400 meter gaya bebas saat Olimpiade Dunia.

Dia merupakan perenang asia pertama yang mampu mendapatkan medali emas dalam 400 meter gaya bebas tahun 2008 di events Summer Olympics di Beijing, China.

Atlet pria tampan ini lahir tahun 1989 dan mulai tertarik untuk melakukan olahraga renang saat usia 5 tahun akibat tuntutan sakit asma yang menuntutnya untuk mengkontrol nafas.

7. Yung Jung Doo

Atlet tampan ini lahir pada tahun 1991 dia juga merupakan salah satu dari atlet renang korea yang telah berhasil memecahkan rekor. Di tahun 2013 saat events World Aquatics Championships untuk 50 meter gaya bebas, dia berhasil memperoleh catatan waktu 22.48 menit.

8. Won Young Jun

Merupakan atlet pria yang masih sangat belia, lahir tahun 1998. Tapi saat ini dia telah mampu memecahkan 2 rekor di tahun 2017.

Bidang 50m backstroke dia mampu mencatat waktu 25.02 menit saat events World Championsships di Budapest, Hungaria. Dan pada Oktober 2017 Won Young Jun kembali mencatat waktu 54.29 di 100m backstroke di National Sports Festival yang dilaksanakan di Chungbuk, Korea Selatan.

9. Chang Gyu Cheol

Setiap atlet renang selalu memiliki basicnya masing masing, atlet renang pria satu ini ahli dalam gaya kupu-kupu. Di tahun 2010 dia mampu mendapatkan medali emas untuk 100m gaya kupu-kupu di Summer Youth Olympics Singapura.

10. Choi Kyu Woong

Atlet ini lahir pada tahun 1990, dia merupakan ahli renang gaya dada. Prestasi yang diraih yaitu medali perak saat Asian Games 2010 dan dua medali perunggu dan perak di East Asian Games.

Nah itu tadi jajaran atlet renang kelas dunia yang dilahirkan oleh Federasi Renang Korea Selatan. Hingga saat ini, Korea Selatan termasuk negara yang banyak menyumbangkan atlet dalam perlombahan kanca internasional.

Sebagai salah satu negara di Benua Asia, Korea Selatan menjadi salah satu pencipta atlet yang mampu bersaing bahkan memecahkan rekor tingkat Internasional. Sungguh sangat istimewa bukan?

Seiring berjalannya waktu mungkin nominasi nama yang tertulis diatas akan tergantikan dengan atlet baru yang tentunya mampu menciptakan rekor baru di Dunia. (Ditulis oleh Adinda Dwi Saputri)

Tinggalkan komentar