Kolam Renang Pasir Putih Cocok untuk Liburan Keluarga

Liburan merupakan momen untuk berkumpul bersama keluarga. Oleh sebab itu, banyak yang memanfaatkan momen liburan untuk mengunjungi tempat-tempat wisata.

Kolam renang merupakan salah satu tempat wisata yang bisa memanjakan keluarga selama liburan. Salah satu jenis kolam renang yang bisa dijadikan rekomendasi adalah kolam renang pasir putih.

Kolam renang pasir putih adalah salah satu tempat rekreasi yang digemari masyarakat millenial. Kolam renang pasir putih disebut juga dengan tempat wisata pasir putih. Tempat wisata ini terletak di daerah Depok. Kolam renang di Depok ini sering dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah.

Indahnya wisata dan banyaknya wahana permainan baik untuk anak-anak maupun orang dewasa, membuatnya sering padat pengunjung. Selain itu, harga tiket kolam renang pasir putih beraneka ragam tergantung waktu berkunjung.

Harga Tiket Masuk Kolam Renang Pasir Putih

Berikut ini daftar harga tiketnya :

  1. Harga tiket masuk kategori anak hari senin-kamis 15 ribu/orang dan hari sabtu-minggu serta libur hari nasional 20 ribu/orang.
  2. Harga tiket masuk kategori dewasa hari senin-kamis 20 ribu/orang dan hari sabtu-minggu serta libur hari nasional 25 ribu/orang.

Selain itu, jam bukanya terbagi dua yaitu hari senin-kamis mulai jam 09.00-17.00. Sedangkan sabtu-minggu mulai jam 08.00-17.00. Mengapa kolam renang pasir putih tidak buka hari jumat?

kolam renang pasir putih
Kolam Renang Pasir Putih via dolanyok.com

Hal ini dikarenakan kolam renang di hari tersebut memang tutup. Akan tetapi anda bisa datang di hari libur nasional. Biasanya kolam renang akan sangat padat saat jam 12 siang ke atas.

Sehingga disarankan untuk datang sebelum jam 12 siang. Selain menghindari kepadatan pengunjung, kondisi kolam renang juga tidal terlalu panas,

Matahasi di atas jam 12 siang akan terasa sangat menyengat dan panas di kulit. Berbeda dengan matahari saat pagi atau sore hari yang baik untuk kulit.

Selain itu, pengunjung akan sangat padat ketika akhir pekan tiba atau saat musim liburan dan hari libur nasional. Untuk menghindari hal in, ada baiknya jika anda berkunjung pada hari biasa.

Baca juga: Hotel dengan kolam renang di Depok

Fasilitas Kolam Renang Pasir Putih

Fasilitas kolam renang pasir putih
Kolam Renang Pasir Putih via dolanyok.com

Mengenai fasilitas kolam renang pasir putih sangat lengkap, diantaranya :

1. Warung makan

Tersedia berbagai warung makan di tempat wisata kolam renang pasir putih. Pengunjung dapat mengunjungi warung makan saat lapar dan haus.s

2. Penginapan

Penginapannya tidak ada di kawasan melainkan di sekitarnya bernama bungalow.

3. Kamar ganti

Kolam renang ini fasilitasnya terjaga dan bersih sehingga para pengunjung nyaman dan tidak terganggu satu sama lain. Kamar ganti juga dibdakan sesuai dengan jenis kelamin. Ada kamar ganti pria dan wanita.

4. Area parkir

Parkir disediakan untuk mobil dan motor dengan area cukup luas.  

5. Loker.

Dijamin barang-barang bawaan yang ditaruh di loker tetap aman dan terjaga.

6. Tempat ibadah.

Setelah memasuki waktu ibadah seperti masjid, anda bisa beribadah atau hanya sekedar beristirhat di dalam masjid.

Dalam penginapan, anda bisa memilih beberapa bungalow dengan kapasitas 7-150 orang. Harganya pun beragam tergantung kapasitasnya. Bungalow tidak ada di dalam kawasan kolam renang pasir putih melainkan di sekitarnya.

Setiap kolam memiliki wahana-wahana yang berbeda sehingga membuat anak-anak pasti betah berlama-lamadi tempat ini.

Apalagi wahana tersebut membuat si kecil semakin aktif karena tempatnya sangat luas mulai kolam dengan permainan perosotan mini beragam bentuk.

Di samping kolam renang anak-anak, ada tiga seluncuran begelombang yang sejajar. Kolam renang anak mampu membuat keseruan semakin bertambah lama. Sedangkan di kolam renang dewasa terdapat seluncuran spiral serta kolam arus mengasyikan.

Bagi yang belum tahu, tempat ini memperbolehkan pengunjung membawa makanan dari luar. Akan tetapi, usahakan untuk tetap menjaga kebersihan tempat wisata. Jika anda datang berombongan, ada kemungkinan untuk mendapatkan diskon tiket.

Caranya dengan menghubungi Customer Servicenya secara langsungi di nomer (021) 29434479. Jika anda membawa anak berumur dibawah lima tahun maka harga tiketnya gratis. Terkecuali jika anak tersebut sudah bisa berenang.

Mengenai kedalaman kolamnya dikhususkan sesuai usia yaitu kolam renang dewasa kedalaman kolamnya 2 meter dan kolam renang 1 meter.

Tempat wisata ini terletak di Jln. Raya Pasir Putih Sekupu Pasir Pasir Putih Sawangan Depok, Jawa Barat, 16519.

Baca juga: Tempat les renang di Depok

Selain berbagai fasilitas dan wahana menarik yang ada di kolam renang pasir putih Depok, terdapat beberapa wahana menarik disekitarnya. Wahana tersebut diantaranya :

wahana kolam renang pasir putih
Kolam Renang Pasir Putih via youtube.com

7. Rumah Balon.

Harga tiket masuknya 10 ribu/orang.

8. ATV.

Wahana ini lajurnya cukup terjal dan berbatu membuat tantangan sendiri saat menaiki kendaraan ATV. Bagi anda yang suka adrenalin langsung saja ikutan. Jika anda tidak mempunyai pengalaman, para staff akan membantu atau mendampingi anda.

  • Water Slide.
  • Bungee Trampolines

Wahana ini merupakan wahana yang mampu menguji adrenalin. Bayangkan saja berayun-ayun tinggi di udara bebas membuat laju jantung berdegup kencang.

Namun untuk yang memiliki fobia tidak dianjurkan. Bungee trampolines ibarat melakukan akrobat ria di udara namun dengan standar keamanan.

  • Flying Fox. Flying fox harga tiket masuknya 15 ribu untuk anak-anak dan 20 ribu untuk dewasa.
  • Kereta Mini. Harga tiket masuknya 15 ribu/orang.
  • Kolam Pancing.

Pengunjung yang memiliki hobi memancing bisa mencoba wahana ini. Setelah anda mendapatkan ikan, hasil tangkapan tersebut bisa anda bawa pulang. Sembari menunggu ikan memakan umpan, disuguhkan pemandangan indah yang tak bisa dilewatkan.

9. Lapangan Futsal.

Walaupun tidak terlalu besar, lapangan ini sangat dipadati pengunjung mulai dari orang dewasa bahkan anak-anak.

10. Scooter.

Harga tiket masuknya 10 ribu/orang.

  • Tong Tumpah.
  • Clay Workshop.

Tahu Clay Workshop? Permainan ini merupakan permainan tradisional dengan bermain tanah liat. Anak-anak bisa bermain serta belajar pengetahuan alam baru yang  bersifat outdoor.

Wahana-wahana tersebut membuat anak-anak betah berlarian dan berlama-lama untuk mengenal berbagai permainan baru.

Bagi keluarga milenial sekarang harus tanggap mengenai perkembangan anak yang disebabkan faktor dalam dan luar. Ajaklah anak ke luar agar merasakan pelajaran baru mereka misalnya clay workshop dan kolam pancing.

Berlibur merupakan momen yang ditunggu baik anak-anak amupun orang dewasa. liburan menjadi saat penting untuk menghabiskan waktu bersama. Liburan dihabiskan dengan mengunjungi berbagai tempat wisata. Salah satunya ialah kolam renang.

Baca juga: Tempat kursus renang di Depok yang recommended

Salah satu kolam renang yang sedang popular adalah kolam renang pasir putih yang terletak di daerah depok. Wahana-wahana permainan dan fasilitasnya yang cukup lengkap membuat tempat wisata ini memiliki nilai plus.

Beberapa wahana yang menjadi daya tarik tempat wisata ini adalah water slide, bungee jumping, kolam pancing bahkan lapangan futsal.

Wahana yang disediakan tidak hanya ditujukan untuk anak-anak, orang dewasa pun juga dapat bersenang-senang.

Kolam renang pasir putih memiliki harga tiket yang berbeda sesuai dengan waktu berkunjung. Harganya berbeda pada hari-hari biasa dan juga akhir pekan.

Umumnya, pengunjung akan sangat padat diakhir pekan daripada hari lain. Sehingga Anda dan keluarga juga perlu mempertimbangkan hal ini.

Editted: 23/08/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar