Serum Retinol Wardah yang Banyak Diminati

Cari serum retinol Wardah untuk perawatan kulit wajah Anda? Kira-kira Wardah sudah mengeluarkan produk serum retinol atau belum ya?

Sebelum mencari beberapa rekomendasi serum retinol Wardah, penting bagi Anda mengetahui fungsi dari bahan retinol itu sendiri.

Seperti yang diketahui, sekarang ini hampir setiap produk anti aging mengandung retinol yang dipercaya bagus untuk kulit wajah.

Bahkan, sudah banyak dokter kulit yang merekomendasikan retinol karena memiliki segudang manfaat. Apa saja ya manfaatnya?

Sebelum membahas tentang manfaat dan juga rekomendasi serum retinol, Anda harus tahu terlebih dahulu tentang bahan retinol itu sendiri?

Sekilas Tentang Retinol

Sebagian besar dari Anda pasti sudah tidak asing dengan istilah atau nama “retinol’ di telinga, bukan?

Hal tersebut tidak mengherankan karena produk yang mengandung retinol memang sekarang ini tengah booming di kalangan remaja hingga dewasa.

Retinol sendiri merupakan sebuah kandungan bahan aditif yang diturunkan dari vitamin A.

Kandungan retinol ini banyak dijumpai di produk skincare terutama yang khusus untuk mengatasi masalah penuaan.

Bahan adiktif ini di gadang-gadang dapat mengobati masalah jerawat, memperbaiki warna kulit dan juga mencegah munculnya tanda-tanda penuaan.

Nah, buat Anda yang mengalami masalah kulit kasar, kerutan, keriput, hingga hilangnya kekenyalan kulit, serum retinol ini wajib digunakan.

Manfaat Kandungan Retinol untuk Wajah

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, kandungan atau bahan retinol ini memiliki banyak sekali manfaat untuk wajah. Tak terkecuali Anda yang ingin memakai serum retinol wardah karena penasaran khasiatnya.

serum retinol Wardah
Canva.com

Namun, perlu diingat kalau retinol yang ada pada skincare sangat cocok digunakan oleh orang-orang usia 30-an.

Meski begitu, jika Anda ingin menggunakannya sebelum menginjak usia 30 tahun sebagai bentuk pencegahan terhadap tanda-tanda penuaan dini, hal itu boleh dilakukan.

Nah, berikut ini beberapa manfaat kandungan retinol untuk wajah yang harus Anda ketahui.

1. Memperlambat Tanda Penuaan

Manfaat pertama yang bisa Anda rasakan jika menggunakan serum retinol yaitu bisa memperlambat tanda-tanda penuaan.

Seperti yang diketahui, seiring bertambahnya usia produksi kolagen  terus mengalami penurunan.

Padahal, fungsi dari kolagen itu sendiri yaitu dapat membuat kulit wajah tampak awet muda dan terasa kenyal.

Nah, adanya kandungan retinol inilah yang bisa meningkatkan produksi kolagen sehingga memperlambat munculnya tanda penuaan.

Menurut penilitian yang dimuat dalam Journal Investigative Dermatology menyatakan bahwa retinol bisa mencegah terjadinya kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari.

2. Memperbaiki Tekstur Kulit

Tahukah Anda kalau siklus pergantian kulit biasanya membutuhkan waktu selama 3-4 minggu loh!

Seiring bertambahnya usia, proses pergantian kulit tersebut ternyata bisa berjalan lebih lama dari normalnya.

Sehingga tidak heran jika di usia 30an tekstur kulit cenderung terasa lebih kasar dari sebelumnya.

Dengan menggunakan retinol secara rutin dalam rangkaian perawatan wajah dinilai bisa mempercepat proses regenerasi sel kulit. Kulit wajah Anda pun akan terasa lebih cerah dan sehat.

3. Meratakan Warna Kulit

Manfaat selanjutnya dari retinol yang sudah menjadi rahasia umum yaitu bisa meratakan warna kulit.

Kebanyakan di usia 30an akan muncul bercak gelap pada kulit yang terjadi karena produksi melanin berlebih.

Masalah tersebut disebabkan oleh paparan sinar matahari yang terlalu lama atau banyak.

Dengan menggunakan skincare yang ada kandungan retinolnya dipercaya bisa membantu meratakan warna kulit.

Selain itu, retinol dalam produk skincare juga bisa mempercepat regenerasi kulit dan juga menghambat produksi melanin.

Penggunaan skincare dengan bahan retinol secara rutin akan membuat wajah tampak lebih cerah, sehat dan merata.

Rekomendasi Serum Retinol Wardah Apa Sudah Ada?

Setelah mengetahui beberapa informasi penting tentang kandungan retinol, maka selanjutnya Anda perlu tahu apa saja rekomendasi serumnya.

Penggunaan serum retinol sekarang ini dianggap penting karena dirasa lebih cepat memberikan perubahan dibandingkan dengan produk skincare lainnya.

serum retinol Wardah
Serum retinol Wardah masih belum ada, Canva.com

Nah, sayangnya brand kenamaan Wardah sepertinya belum mengeluarkan produk serum yang mengandung bahan Retinol. Jadi sudah jelas ya bahwa serum retinol Wardah masih belum ada.

Meski begitu, Anda tidak perlu kecewa jika tidak mendapatkan produk serum retinol Wardah.

Sebab, masih ada beberapa rekomendasi produk serum retinol terbaik lainnya yang bisa dicoba. Tentu saja rekomendasi di bawah ini bisa dijadikan solusi terbaik bagi Anda yang sedang mencari serum retinol Wardah.

1. Somethinc Granactive Snow Retinoid 2%

Rekomendasi serum retinol yang pertama yaitu dari merk Somethinc yang tersedia dalam 3 varian serum.

Meski persentasenya cukup tinggi, varian serum retinol dari Somethinc ini menggunakan jenis turunan retinoid.

Sehingga sangat rendah risiko iritasi, gentle dan nyaman digunakan di kulit wajah.

Selain kandungan Retinoid 2%, serum ini juga diperkaya kandungan Snow Mushroom yang bisa memberikan efek dingin saat dipakai.

Kandungan Natural Alpha Bisabolol yang terdapat di serum juga diklaim mampu mencegah masalah hiperpigmentasi.

Untuk pemakaian pertama, sebaiknya untuk menggunakan serum retinol ini sebanyak 1-2 kali seminggu.

Selanjutnya, jika dirasa kulit sudah terbiasa maka bisa memakainya setiap malam. Produk serum retinol dari Somethinc ini bisa dipakai mulai dari usia 17 tahun.

Untuk rentang harganya masih cukup terjangkau yaitu sekitar Rp 120.000 an saja.

2. Pratista Retinol Renewal Serum

Produk serum retinol selanjutnya yang mungkin masih cukup asing di telinga Anda yaitu dari merk Pratista.

Pratista Retinol Renewal Serum merupakan produk lokal yang mulai populer semenjak banyak pengguna yang memberikan ulasan positif di sosial media.

Produk ini mengandung konsentrasi retinol sebesar 0.5% dan memiliki banyak manfaat untuk kulit.

Seperti mencerahkan wajah, membantu merawat, mencegah penuaan dini, jerawat, komedo dan lain sebagainya.

Serum retinol dari Pratista ini hanya boleh dipakai mulai dari usia 20 tahun ya!

Nah, untuk harganya masih kategori murah karena dibanderol Rp75.000 untuk ukuran 10 ml. Sedangkan ukuran 30 ml dibanderol seharga Rp139.000 per botol.

3. Avoskin Miraculous Retinol Ampoule

Siapa sih tidak kenal dengan merk Avoskin? Jika Anda mengikuti beauty vlogger pasti sudah tidak asing dengan merk yang satu ini.

Meski konsentrasi serum retinol dari Avoskin ini mencapai 3%, jenis yang digunakan adalah Actosome Retinol yang 50% lebih rendah efek sampingnya.

Jika melihat dari banyaknya ulasan positif dari produk ini, serum dari Avoskin ini mampu meningkatkan produksi kolagen pada kulit.

Apalagi ditambah dengan kandungan vitamin E dan juga Ekstrak Pomegranate di dalamnya, membuat produk ini ampuh mengatasi berbagai masalah kulit.

Beberapa masalah kulit tersebut seperti tanda penuaan dini, garis halus, noda hitam, jerawat, kulit kusam dan lain sebagainya.

Produk ini aman dipakai mulai dari usia 20 tahun. Untuk harganya sendiri yaitu sekitar Rp180 ribuan sampai Rp250 ribuan saja.

Selain ketiga alternatif serum retinol Wardah di atas, sebenarnya masih ada banyak rekomendasi produk yang mengandung bahan retinol di pasaran.

Namun perlu diingat, setiap produk memiliki kadar konsentrasi retinol yang berbeda-beda. Jadi, pastikan untuk memilih produk yang sesuai kebutuhan kulit Anda.

Itulah sedikit ulasan singkat tentang serum retinol yang sekarang ini banyak dicari. Namun, sayangnya masih belum dijumpai serum retinol Wardah yang tersedia di pasaran.

Meski begitu, tidak menutup kemungkinan Wardah akan mengeluarkan produk serum retinol ke depannya.

Mengingat semakin populernya produk retinol sekarang karena banyak yang membutuhkannya maka sebaiknya gercep memburu produk alternatif serum retinol wardah yang cocok untuk Anda. Semoga bermanfaat!

Tinggalkan komentar