4 Cara Memelihara Ikan Oscar Supaya dapat Berkembang dengan Baik

Cara Memelihara ikan oscar tidaklah sulit. Di alam aslinya ikan oscar hidup berkelompok di air yang agak tenang. Hal ini membuat ikan oscar dapat dipelihara dan dikembangbiakkan dengan mudah.

Cara memelihara ikan oscar yang baik dan benar

Ikan oscar merupakan ikan yang indah dan cerdas. Hal ini membuat banyak orang ingin memilikinya. Bagi Anda berminat memeliharanya, alangkah baiknya Anda menyimak ulasan kami di bawah ini:

 Cara Memelihara Ikan Oscar, Cara Memelihara Ikan Oscar di akuarium, makanan Ikan Oscar agar cepat besar
ikan oscar diantara dedaunan yang terlihat menawan – Cara Memelihara ikan oscar – narmadi.com/properti

langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk merawat ikan oscar :

1. Menyiapkan Akuarium

Ikan oscar termasuk ikan yang doyan makan, sehingga kotorannya pun terbilang banyak. Untuk menjaga kejernihan air akuarium, setidaknya panjang akuarium yang dibuat mencapai 1 meter dengan lebar dan tinggi diseuaikan.

Akuarium dengan ukuran yang besar juga baik untuk memelihara beberapa ekor ikan oscar, karena ikan tersebut senang hiudp berkelompok.

Perlu diingat, akuarium sebaiknya diletakkan pada tempat yang rata agar tekanan air di dalamnya tidak berat sebelah.

Aksesoris akuarium yang diperlukan adalah aerator sebagai penghasil gelembung-gelembung air untuk menciptakan arus yang disukai oleh ikan ini. Pada bagian dasar akuarium diberikan pasir bersih dan akar tumbuhan sebagai tempat persembunyian ikan.

2. Merilis Ikan

Ikan oscar yang akan dimasukkan ke dalam akuarium harus mendapatkan suhu yang normal agar kesehatannya tidak menurun. Adapun cara perilisan yang benar adalah dengan memasukkan ikan berikut kantong plastiknya ke dalam akuarium.

Tunggu hingga 1 jam supaya suhu air di dalam kantong berangsur-angsur sama seperti suhu di akuarium. Setelah itu, pisahkan ikan dari plastik pembungkusnya.

3. Memberikan Pakan

Ikan oscar termasuk ikan karnivora. Artinya, Anda hanya perlu memberikan makanan berupa binatang-binatang kecil seperti udang rebon dan cacing rambut.

Sesekali Anda bisa memasukkan pakan berupa ikan-ikan kecil agar ikan oscar yang dipelihara bisa berenang-renang menangkapnya. Bila Anda kesulitan menyediakan pakan hidup, Anda bisa membeli pelet khusus karnivora di toko ikan hias.

4. Merawat Ikan

Keindahan Ikan Oscar, harga Ikan Oscar, makanan Ikan Oscar
ikan oscar yang terawat akan memiliki motif dan corak yang indah – Cara Memelihara ikan oscar – narmadi.com/properti

Perawatan ikan oscar tergolong mudah dan tidak seintensif ikan hias lainnya. Bentuk perawatan yang utama berupa pemberian pakan secara teratur dan mengontrol kondisi sistem aerator.

Jangan lupa untuk mengganti air seminggu sekali serta mengurasnya sebulan sekali agar kebersihan dan nutrisi di dalam air terjaga.

Demikian ulasan kami tentang cara memelihara ikan oscar di akuarium rumah minimalis Anda, Anda juga bisa membaca artikel kami tentang cara budidaya ikan oscar dengan baik dan benar di bawah ini, semoga bermanfaat. (ls), Editted 11/01/2022 by diminimalis

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *