Desain Interior Kamar Minimalis untuk Anak laki-laki

Bagaimana mewujudkan ruangan minimalis agar tetap nyaman dihuni adalah sebuah pekerjaan rumah yang tak kunjung selesai.

Setiap orang ingin memiliki desain interior kamar minimalis yang bagus, tak terkecuali dengan anak-anak.

Anak laki-laki misalnya terkenal dengan keaktifannya yang melebihi seorang anak perempuan. Orang tua harus bisa membedakan desain interior kamar minimalis anak laki-laki dan perempuan.

Kenapa ini penting? Karena dalam ilmu psikologi disebutkan juga bahwa nuansa kamar berpengaruh besar terhadap mood anak.

Seorang anak yang disediakan kamar bagus dan sesuai keinginannya akan memiliki tingkat kebetahan lebih baik, dan sebaliknya.

Oleh karenanya penting untuk dipikirkan bagaimana tips desain interior kamar minimalis anak Anda.

Prinsip Desain Interior Kamar Minimalis

desain interior kamar anak, desain interior kamar anak laki-laki, desain kamar anak laki-laki ukuran 3x3
kamar anak laki-laki bermotif merah-putih yang indah-narmadi.com/properti-

Desain interior kamar minimalis untuk anak laki-laki umumnya terlihat sederhana dan tidak ribet. Kamar anak laki-laki cenderung memerlukan ruang yang luas untuk membuat buah hati Anda leluasa saat aktif bergerak.

Hal inilah yang diusahakan para orangtua untuk merancang kamar anak laki-laki yang dapat mendukung mereka aktif bermain dan belajar di dalam kamarnya.

Pada kesempatan kali ini, tim Narmadi akan membahas tentang cara mewujudkan kamar anak minimalis laki-laki yang dapat menginspirasi dan mendukung tumbuh kembang buah hati Anda.

Tips Desain Interior Kamar Minimalis Anak (Laki-laki)

Ada banyak ide sebenarnya untuk mewujudkan desain interior kamar minimalis untuk anak yang sesuai dengan dunianya.

Tidak perlu merombak total keseleuruhan elemen, namun Anda bisa mengusahakan penggantian salah satunya.

Tips berikut akan membantu Anda dalam menentukan elemen mana yang perlu dirubah dan mana yang tidak.

1. Mengganti motif seprai bisa jadi pilihan

Jika Anda sadari, yang membuat desain interior kamar tidur jadi tampak bagus atau tidak adalah tampilan luar kasur.

Guna memberi kesan minimalis yang kuat, cobalah ganti seprai tempat tidurnya menjadi seprai bermotif karakter kesukannya. Hal ini akan membuat si anak jadi lebih betah jika disuruh tidur malam lebih cepat.

2. Tambahkan hiasan dinding sesuai permintaannya

Untuk mendapatkan desain unik interior kamar tidur anak minimalis, biasanya elemen ruangan yang bisa dipoles dengan mudah adalah hiasan dinding.

Untuk anak yang suka karakter kartun, tentu bisa Anda hias dinding kamar tidurnya dengan hal-hal yang serba kartun.

Jika anak Anda suka dengan nuansa bertema alam bisa dengan mengantungkan tanaman kesukaannya. Atau menambahkan akuarium jika anak Anda suka binatang air.

3. Coba dengan mengganti lampu tidur

Pada Interior kamar tidur minimalis, lampu kamar cukup penting perannya. Supaya kamar tidur anak tidak monoton dan membosankan, mengganti lampu kamar biasa dengan warna desain tertentu akan membuat si kecil merasa nyaman.

Dengan tata cahaya lampu tidur yang menarik akan mampu memberikan kualitas istirahatnya lebih nyaman dan lelap.

Desain interior kamar minimalis untuk anak laki-laki

Desain interior kamar minimalis, Desain Kamar Anak Laki-Laki, Desain Kamar Anak Laki-Laki sederhana, Desain Kamar Anak Laki-Laki ukuran 3x3
kamar anak laki-laki yang nampak longgar karena tidak disesaki perabotan yang tidak terlalu penting – narmadi.com/properti

Desain kamar anak minimalis bagi laki-laki memang cenderung sederhana dan tidak terlalu terlalu membutuhkan banyak furniture. Anda dapat meminta masukan kepada anak Anda saat mendesain interior kamarnya.

Baca juga: Desain kamar tidur sederhana tapi mewah

Anda bisa menanyakan, tema seperti apa yang diinginkan, apakah tema olahraga, otomotif, atau tokoh kartun favoritnya.

Berikan kebebasan pada anak untuk memilih supaya nantinya buah hati Anda akan senang dan merasa bertanggung jawab untuk menjaga dan merawar kamarnya.

Pekerjaan selanjutnya bagi orangtua adalah mengatur perabotan sehingga kamar tidak terasa sempit. Pemilihan warna merupakan unsur yang krusial dalam membangun kamar tidur simpel.

Jika salah dalam memilih warna, maka tema yang ingin diusung justru tidak menonjol, maka dari itu kedua hal ini harus saling menyesuaikan.

Misalnya jika anak memilih tema superhero dengan warna dominan biru, maka Anda dapat memberi warna pada dinding dengan putih atau kombinasi warna lain yang tepat untuk diaplikasikan pada kamar tersebut.

Jika menurut Anda pemilihan tema terlalu ribet dalam membangun kamar anak minimalis, Anda dapat bermain dengan warna saja. Berikan kombinasi warna yang boyish seperti warna merah, biru, atau cokelat.

Kamar anak minimalis akan terlihat sangat sederhana namun menarik jika pemilihan kombinasi warna tersebut dilengkapi dengan furnitur dan dekorasi yang sesuai.

Anda juga bisa memberikan ranjang tunggal dan lemari yang tidak terlalu lebar, agar dapat menyisakan ruang gerak yang luas untuk anak laki-laki Anda saat beraktifitas di dalamnya.

Jadi, pada intinya membuat kamar anak jadi lebih bagus tidak mesti menghabiskan biaya dengan membeli ini itu. Cukup dengan mengubah satu atau dua elemen dasar yang memang perlu diubah agar lebih menarik.

Libatkan anak dalam mengatur segala kebutuhan desain interior. Dengan begitu ruangannya akan lebih seperti “markas” untuknya.

Mungkin itu dulu ulasan kami tentang cara mendesain interior kamar anak minimalis laki-laki. Semoga bermanfaat. (ls) editted by RN11022020, 03/02/2022 by UN

Tinggalkan komentar