Manfaat Madu Murni untuk Kesahatan

Dibanding sengan aneka suplemen lain, manfaat madu murni memang tak tergantikan. Hanya saja kadang tidak mudah untuk mendapatkan madu dengan jaminan keasliannya (tanpa tambahan bahan lain).

Bahkan apotek yang menjual madi diantara obat-obatan lain, tak semuanya dapat menjamin keasliannya. Beberapa pemilik apotek mengaku bila mereka menjual madu titipan agen, yang tidak sempat mereka kroscek sendiri dari tempat produksinya.

Untuk itu, sebelum memutuskan membeli madu, alangkah baiknya Anda benar-benar bisa memastikan bahwa madu yang Anda beli benar-benar asli.

Bila Anda tidak bisa mengecek secara langsung tempat produksi madu yang akan Anda beli, Anda bisa melakukan beberapa eksperimen untuk mebuktikan keaslian madu yang Anda beli.

Namun sebelum kita membahas cara mencari tahu keaslian madu, ada baiknya Anda memahami dulu berbagai khasiat madu murni untuk kesehatan tubuh keluarga Anda.

Manfaat madu murni untuk kesehatan

manfaat madu murni, ciri madu asli, ciri madu murni, manfaat madu untuk kecantikan, pengobatan khasiat madu untuk kesehatan manfaat madu asli untuk wajah
Madu murni mengandung banyak manfaat untuk kesehatan keluarga Anda – Manfaat Madu Murni – Diminimalis.com

Mencegah kanker serta penyakit jantung

Hal ini karena madu mengandung flavonoid. Kandungan ini inilah yang sangat bermanfaat untuk mengurangi resiko berkembangnya sel kanker yang ada di dalam tubuh serta terkena penyakit jantung.

Mengobati batuk

Manfaat madu murni selanjutnya adalah bisa untuk mengobati batuk. Bila Anda mengalami batuk, cara mengatasinya adalah dengan meminum dua sendok madu asli sebelum tidur.

Membantu menghilangkan luka

Bila Anda mengalami luka, oleskan madu pada luka Anda. Ini akan membuat luka Anda cepat mengering dan memproduksi sel-sel baru secar alami.

Menghilangkan alergi

Madu mengandung anti inflamasi, jejak serbuk sari bunga dan paparan allergen yang berkhasiat untuk memerangi alergi musiman yang Anda alami.

Memerangi bakteri yang ada di dalam tubuh

Manfaat madu murni juga dapat membunuh bakteri seperti E.coli, salmonella dan methicillin-resistant Staphylococcus.

Merawat kulit dan sebagai anti aging alami

Madu sangat efektif untuk mencegah penuaan dini dan merawat kulit. Anda bisa mencampurkan madu murni  dengan kefir untuk masker wajah sebelum tidur.

Lakukan ini secara rutin, maka kulit Anda akan mengalami detoksifikasi dan berganti dengan kulit yang lebih sehat. Fix ya…Manfaat madu murni bisa membantu kesehatan kulit.

Meningkatkan metabolisme tubuh

Manfaat madu murni juga bisa meningkatkan metabolisme tubuh. Hal ini karena madu mengandung berbagai macam bahan alami nana berkhasiat yang ada di dalamnya.

Karena mengandung berbagai macam vitamin, dan gizi lainnya hal ini membuat madu ampuh untuk dijadikan sebagai metabolism tubuh.

Meningkatkan kesuburan

Manfaat Madu Murni yang terakhir adalah membantu meningkatkan kesuburan. Ya…Madu juga dikenal sebagai salah satu suplemen penyubur kandungan yang cukup efektif.

Bagi Anda yang kesulitan untuk mendapatkan momongan, mungkin mengkonsumsi madu penyubur kandungan bisa menjadi solusi bagi Anda yang sedang menjalani program hamil.

Ciri madu asli

Bila madu yang Anda beli, maka akan memiliki memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
Menghasilkan gelembung bukan buih-buih.

Berbeda degan madu palsu dengan kadar gula yang tinggi, maka saat madu ini dipanaskan maka akan menghasilkan buih bukan gelembung.

Madu asli yang dijemur tidak akan mengering. Jika anda menjemur madu dan menghasilkan sisa kerak maka madu tersebut tidaklah asli.

Tes madu dengan kertas

Madu asli tidaklah mengandung air. Oleh karena itu, anda bisa mengetes kadar air dalam madu dengan menuangkan satu sendok madu ke dalam kertas.

Tunggu beberapa menit, jika kertas yang ditetasi madu tidak berlubang atau kertas tidak tembus dengan madu yang dituang maka madu dianggap asli.

Sedangkan tetesan madu yang menyebabkan rusaknya kertas menunjukkan madu mengandung air sehingga dapat dikatakan sebagai madu palsu.

Busa dan Gas

Madu asli tanpa campuran mengandung busa dan gas. Gas inilah yang nantinya akan menyebabkan wadah madu menjadi menggelembung.

Hal ini disebakan oleh kandungan madu asli yaitu enzim diastase dan fermentasi gula. Keberadaan Enzim Diastase menjadi acuan SNI apakah sebuah madu palsu atau asli.

Enzim Diastase ini tidak dapat dipalsukan karena enzim ini hanya dapat dihasilkan dari kelenjar ludah pada lebah.Jadi, jangan heran ya jika madu yang kita kirimkan akan menggelembung saat sampai ke rumah.

Mengapa madu dapat mengkristal?

Madu mengandung konsentrasi gula yang tinggi, dengan lebih dari 70% gula dan sekitar 20% air. Ini berarti air di dalam madu harus mengikat gula lebih banyak daripada biasanya. Tingginya kadar gula di dalam madu membuat madu menjadi tidak stabil.

manfaat madu murni, ciri madu asli, ciri madu murni, manfaat madu untuk kecantikan, pengobatan khasiat madu untuk kesehatan manfaat madu asli untuk wajah
Madu yang mengkristal merupakan ciri madu murni Manfaat Madu Murni – Diminimalis.com

Kandungan gula utama di dalam madu adalah fruktosa dan glukosa. Kadar keduanya di dalam madu tergantung dari nektar sumber tanaman. Yang menyebabkan terjadinya kristalisasi adalah glukosa, karena memiliki kelarutan yang lebih rendah.

Fruktosa lebih larut dalam air daripada glukosa. Ketika glukosa mengkristal, ia akan terpisah dari air dan membentuk kristal tipis. Pembentukan kristal glukosa pada madu berbeda pada tiap jenis madu. Semakin cepat kristal terbentuk, semakin halus teksturnya.

Berapa lama madu akan mengkristal?

Kecepatan kristalisasi madu berbeda pada setiap jenisnya. Beberapa jenis madu akan mengkristal dalam beberapa minggu setelah diekstrak dari sarang. Sementara beberapa jenis yang lain akan tetap dalam bentuk cair setelah berbulan-bulan atau bertahun-tahun.

Berikut ini faktor-faktoryang mempengaruhi kecepatan kristalisasi madu :

1. Sumber nektar yang dikumpulkan oleh lebah
2. Metode pemrosesan madu
3. Suhu penyimpanan madu

Kecepatan pembentukan kristal pada madu tergantung terutama pada perbandingan fruktosa dan glukosa pada madu. Madu dengan kadar glukosa yang lebih tinggi daripada fruktosanya akan mengkristal lebih cepat, seperti madu karet (multiflora) dan beberapa jenis madu hutan.

Sebaliknya madu dengan kadar fruktosa yang lebih tinggi daripada glukosa akan lebih lambat mengkristal walau disimpan selama beberapa bulan atau tahun.

Kristalisasi madu juga dipengaruhi oleh keberadaan partikel-partikel yang terkandung di dalam madu, seperti kristal polen, propolis dan serpihan lilin lebah.

Partikel-pertikel tersebut bertindak sebagai inti dari pembentukan kristal madu. Madu yang tidak dipanaskan dan tidak disaring mengandung sedikit lilin lebah, polen dan propolis, akan lebih cepat membentuk kristal.

Demikian ulasan kami tentang manfaat madu murni untuk kesehatan tubuh. Semoga dengan dengan rutin mengkonsumsi madu asli, Anda sekeluarga bisa meningkatkan kesehatan tubuh dan terhindar dari berbagai penyakit, semoga bermanfaat. (ls), Editted 19/01/2022 by diminimalis

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *