Cara Kreatif Mendesain Ruang Bermain Anak di Bawah Tangga

Tak terasa hanya tinggal hitungan hari lagi bulan Ramadhan akan tiba. Di bulan ini, umat muslim seluruh dunia akan kembali menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh.

Bagi orang tua yang memiliki anak-anak, tentu akan perlahan mengajarkan anaknya untuk berpuasa. Beberapa orang tua bahkan melakukan berbagai macam trik untuk membuat sang anak ‘lupa’ akan puasanya.

Salah satunya adalah dengan membuat ruang bermain yang nyaman di dalam rumah. Jika rumahnya terdiri dari dua lantai atau lebih dimana ada tangga di dalamnya, maka bisa dibuat ruang bermain anak di bawah tangga.

Keberadaan ruang bermain anak di bawah tangga ini sejatinya bisa menjadi salah satu cara mewujudkan desain rumah yang kreatif dan edukatif. Bayangkan saja, anak-anak jadi lebih betah di rumah saja dan mereka juga bisa dipancing untuk membuat hiasan kreatif ala dunia mereka.

Yang jelas, ide membuat ruang bermain ini jika dimanfaatkan dengan baik bisa jadi hasilnya akan sangat mencengangkan. Jadi, mari kita simak apa saja ide yang bisa diterapkan sebagai tema ruang bermain anak di bawah tangga.

 ruang bermain anak di bawah tangga, pemanfaatan ruang bawah tangga, ruang bawah tangga rumah minimalis, lemari bawah tangga terbaru, desain rak tv bawah tangga, cara membuat lemari bawah tangga, ruang tv dibawah tangga, furniture bawah tangga, lemari bawah tangga kaca
Salah satu contoh ruang bermain anak di bawah tangga yang cantik – Diminimalis.com

Contoh Ide Tema Ruang Bermain Anak di Bawah Tangga

Ada banyak cara kreatif yang bisa diaplikasikan dalam rangka membangun ruang bermain anak di bawah tangga. Jika prinsipnya adalah menghadirkan ruang bermain yang tidak hanya menyenangkan namun juga edukatif bisa adopsi beberapa ide berikut ini.

1. Kolam bola

Kolam bola merupakan tempat bermain favorit anak-anak. Daripada harus jauh-jauh bermain di luar rumah, seperti di restoran atau mall misalnya, Anda bisa membuatnya sendiri di area bawah tangga. Selain tidak makan banyak tempat, ide ini juga cukup mudah dibuat.

Cara membuat ruang bermain anak di bawah tangga untuk kolam bola, buatlah ruang kecil di bawah tangga menggunakan bantalan atau busa-busa yang dibentuk sedemikian rupa [menyesuaikan bentuk tangga di rumah]. Kemudian, beli beberapa packs bola-bola warna-warni.

Aplikasikan bola-bola tersebut ke ruang yang telah dibuat khusus tadi. Jangan lupa untuk menambahkan bantalan di sekitar dinding-dinding bawah tangga demi keamanan dan keleluasaan sang buah hati saat bermain.

Dengan begini, anak akan lebih banyak menghabiskan waktu sehari-harinya untuk bermain “mandi bola” di rumah. Buatlah permainan-permainan seru tentang pengetahuan dengan memanfaatkan kolam bola agar buah hati Anda tidak hanya bermain-main saja, tapi juga sambil belajar.

2. Ruang permainan tradisional

Saat Anda kecil, mainan-mainan tradisional tentu hampir setiap hari dimainkan. Congklak, monopoli, catur, bekel, dan lain sebagainya menjadi permainan wajib saat berkumpul bersama teman-teman.

Namun, di tengah banyaknya aplikasi permainan/game di gadget, permainan tradisional jadi kurang diminati anak-anak masa kini. Nah, disinilah saatnya Anda memperkenalkan permainan tradisional pada anak.

Buatlah rak-rak sebagai tempat penyimpanan permainan tradisional anak. Lalu, tambahkan space untuk Anda menggelar karpet busa bongkar pasang. Area ini akan menjadi tempat bermain khusus yang sangat menyenangkan bagi anak untuk menghabiskan waktunya selama liburan.

3. Wall climbing mini

Olahraga panjat tebing sangat cocok untuk melatih konsentrasi, keberanian, dan stamina saat anak saat berada dalam masa pertumbuhan. Namun, apakah wall climbing hanya bisa dilakukan di luar rumah?

Tentu tidak.

Anda bisa memanfaatkan ruang bawah tangga untuk dijadikan wahana wall climbing khusus anak-anak. Ia akan puas bermain tanpa harus panas-panasan di luar rumah.

Jangan lupa pula letakkan matras dan beberapa bantalan-bantalan empuk di tempat yang kiranya berbahaya jadi tempat landasan. Lengkapi juga dengan peralatan safety panjat tebing khusus untuk anak-anak. Terakhir, jangan lupa untuk selalu mengawasinya saat bermain di area tersebut.

4. Ruang baca [perpustakaan mini]

desain perpustakaan pribadi, desain perpustakaan pribadi minimalis, desain ruang perpustakaan pribadi
perpustakaan pribadi sekaligus ruang bermain anak di bawah tangga – narmadi.com/properti

Anak Anda gemar membaca hingga kadang lupa waktu? Bagus sekali karena Anda tinggal memfasilitasinya dengan menghadirkan nuansa pendukungnya seperti ruang baca khusus layaknya ruang belajar yang nyaman. Lokasinya, bisa Anda tempatkan di bawah tangga untuk menghemat space ruangan.

Anda bisa membuat ruang bawah tangga menjadi tempat yang menyenangkan untuk menyimpan buku-buku sang anak. Susunlah buku-buku bacaannya secara teratur dan rapi.

Pasang lampu yang terang. Tambahkan sofa khusus yang lucu dan nyaman, serta hiasan lainnya agar ia tak mudah bosan. Memilih area bawah tangga untuk ruang baca ini juga terbilang estetik dan Anda akan lebih leluasa mengawasinya.

5. Arena sirkuit mobil-mobilan

Anak laki-laki biasanya tak pernah lepas dari mainan yang satu ini. Mereka akan bermain di mana saja, sehingga membuat rumah menjadi nampak selalu berantakan.

Nah, jika Anda sekalian ingin menyiasati agar rumah tak lagi berantakan, Anda bisa buatkan area khusus. Area bawah tangga ini merupakan lokasi yang sangat pas untuk dibuat arena mainan sirkuit mobil-mobilan anak.

Dengan begitu, anak akan lebih betah di rumah dana kemungkinan besar, mainannya tidak akan berantakan lagi sebab sudah ada space bermain khusus.

Tips Menciptakan Ruang Bermain di Bawah Tangga yang Bagus

Pemanfaatan ruang bawah tangga untuk ruang bermain anak bisa dibuat untuk area permainan apa saja. Namun ada beberapa hal penting yang harus Anda perhatikan saat membuat ruang bermain anak di bawah tangga.

Hal -hal itu adalah terkait dengan keamanan dan keleluasaan anak saat bermain. Anak-anak yang cenderung susah diatur dan kadang teledor mesti jadi diwaspadai. Untuk itu, tips berikut mungkin bisa memberikan gambaran seperti apa sebaiknya desain tersebut dibuat.

  • Pilih furniture yang pasti aman

Masa anak-anak adalah masa aktif pertumbuhan, termasuk sistem imunnya yang juga tengah bertumbuh dan berkembang.

Karenanya, fisik anak-anak tak sekuat orang dewasa yang artinya jika terjatuh atau terluka bisa berbahaya. Untuk alasan itulah, sebaiknya gunakanlah furniture yang tidak membahayakan di area ruang bermainnya.

Jika Anda menggunakan kayu, gunakanlah kayu yang sudah dihaluskan. Jika menggunakan plastik, lapisilah plastik dengan cat aman. Hindari penggunaan karpet bulu yang mudah menyerap debu, Anda bisa menggantinya dengan karpet bongkar pasang anti slip

  • Sediakan selalu bantalan atau matras

Jangan pernah membiarkan anak bermain tanpa alas empuk di lantai. Anak-anak sedang dalam masa aktif, sehingga tak jarang ia jatuh saat bermain. Agar bagian tubuhnya tidak terbentur benda keras, siapkanlah bantalan atau matras di area bermainnya.

  • Tempatkan rak penyimpanan
ruang bermain anak di bawah tangga, pemanfaatan ruang bawah tangga, ruang bawah tangga rumah minimalis, lemari bawah tangga terbaru, desain rak tv bawah tangga, cara membuat lemari bawah tangga, ruang tv dibawah tangga, furniture bawah tangga, lemari bawah tangga kaca
Desainlah ruang bermain anak di bawah tangga dengan warna-warni yang ceria – Diminimalis.com

Tambahkan kotak atau rak transparan di ruang bermain untuk menyimpan permainan si kecil. Anda juga dapat membuat rak berbeda agar mainan bisa disusun berdasarkan jenisnya. Hal ini agar Anda lebih mudah menata mainan si kecil dan gampang juga mencarinya.

  • Buat kombinasi yang pas untuk warna ruangan

Untuk menyempurnakan kenyamanannya, atur juga pemilihan warna ruangan. Hindari warna solid yang memungkinkan anak menjadi cepat bosan. Semakin banyak warna, akan semakin baik untuk stimulasi sang anak.

Pilihlah cat atau wallpaper yang mudah dibersihkan. Adanya ruang bermain anak di bawah tangga ini jelas akan membuat orang tua lebih tenang. Jadi, semoga ide inipun bisa Anda terapkan di rumah Anda sedniri. (us) editted by RN22032021, 15/02/2022 by diminimalis

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *