Konsep Desain Rumah untuk Pasangan Baru yang Bagus

Semua pasangan yang baru menikah biasanya ingin segera memiliki rumah sendiri. Tidak lagi tinggal serumah dengan orang tua suami/istri agar sekaligus belajar mandiri. Jika sedang bingung mencari ide desain rumah untuk pasangan baru dalam hal ini untuk Anda sendiri, ada banyak ide yang bisa jadi referensi.

Umumnya, pasangan baru memang belum membutuhkan rumah berukuran besar. Rumah mungil minimalis saja jika hanya sekedar ingin belajar mandiri sudah cukup nyaman untuk ditinggali. Gaya minimalis menjadi model desain rumah untuk pasangan baru yang bisa dibilang paling ideal.

Desain minimalis ini tidak perlu furniture yang terlalu banyak, namun kenyamanannya untuk ditinggali masih sangat bisa diusahakan.

Untuk membangun rumah dari nol, tentu ada banyak hal yang perlu dipersiapkan. Namun jika ingin yang siap ditinggali, maka tinggal siapkan anggarannya sekaligus mempelajari dulu tips membeli rumah siap huni agar tidak kecewa.

Apapun keputusan Anda sebagai pasangan baru, Anda perlu memperhatikan hal-hal penting seputar desain rumah. Diantaranya adalah tentang tema desain yang diusung, estetika interior dan eksterior, harga, dan berbagai unsur pendukung lainnya.

Agar menghasilkan rumah yang nyaman dan aman untuk ditinggali, tentu hal-hal dasar seperti itu tidak bisa Anda abaikan begitu saja. Untuk itulah kali ini diminimalis akan coba membantu Anda merencanakan ide desain rumah yang cocok untuk Anda dan pasangan.

Tips Desain Rumah untuk Pasangan Baru Menikah

just married desain rumah untuk pasangan baru - narmadi.com/properti
Ide desain rumah untuk pasangan baru – narmadi.com/properti

Seperti sudah disinggung di awal bahwa hal pertama yang harus Anda pikirkan sebelum memutuskan untuk memiliki rumah senciri adalah menentukan tema desainnya. Berikut ini beberapa hal yang bisa Anda lakukan dalam upaya mendesain hunian terbaik untuk Anda dan pasangan.

# Gaya rumah minimalis modern dengan tema industrial dan scandinavian

Desain rumah untuk pasangan baru bertema industrial dan scandinavia memang sedang populer saat ini. Banyak orang mulai menerapkan tema ini pada rumah mereka akhir-akhir ini.

Tema industrial  ini juga bisa dicoba diaplikasikan pada rumah minimalis untuk pasangan baru. Desain rumah industrial sendiri identik dengan konsep hunian setengah jadi dengan warna netral atau gelap.

Penerapan tema ini nampak pada dinding tanpa finishing, bata ekspos atau lantai beton. Jika Anda ingin gaya yang lebih terang, bisa mengambil tema scandinavia.

Tema rumah yang satu ini lebih terang dibandingkan dengan gaya industrial karena memakai dinding cat putih dan unsur warna terang lainnya, seperti perpaduan warna monokrom putih dan hitam.

Warna putih bisa juga dipadukan dengan warna lain seperti abu-abu atau coklat, dengan tetap dominan warna putih dan hitam.

desain rumah scandinavian untuk pasangan baru - narmadi.com/properti
desain rumah untuk pasangan baru cgaya scandinavian – narmadi.com/properti

# Maksimalkan ruang santai keluarga

Pasangan baru biasanya kerap berkumpul dengan teman-temannya di suatu ruangan tertentu dalam rumah. Oleh karenanya, adanya ruang santai ini bisa menjadi pilihan space yang tepat untuk dimanfaatkan.

desain rumah industrial untuk pasangan baru - narmadi.com/properti
desain rumah untuk pasangan baru gaya industrial – narmadi.com/properti

Anda bisa membuat ruang untuk keperluan ini dengan suasana yang nyaman dari sisi estetika. Anda bisa memilih kombinasi warna abu-abu, putih dan hitam, atau warna cerah yang penuh semangat untuk dindingnya.

Anda juga bisa menciptakan ruang keluarga yang romantis dan menyenangkan jika mau. Hanya saja perlu disesuaikan dengan hoby Anda.

Letak ruangan ini bisa disesuaikan tergantung dengan kesukaan Anda, bisa mengambil di tengah rumah atau halaman belakang. Bar kecil dengan memakai stool minimalis juga bisa menjadi pilihan yang tepat.

Rumah dengan desain minimalis tetap bisa memiliki ruang keluarga yang nyaman. Anda bisa menghadirkan kesan modern dengan pemilihan perabot yang kompak.

#3 Desain ruang serbaguna 3 in 1 yang praktis dan bergaya shabby chic

Membuat desain ruang 3 in 1 yang praktis dan shabby chic bisa jadi pilihan alternatif. Pasangan baru biasanya tidak membutuhkan ruangan yang terlalu besar sehingga cukup mudah untuk mengaplikasikan konsep ini.

Hal terpenting lainnya adalah memenuhi semua kebutuhan yang ada, apalagi harga rumah di kota besar yang semakin mahal. Desain 3 in 1 ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda usung.

ruang multi fungsi desain rumah untuk pasangan baru - narmadi.com/properti
ruang multi fungsi desain rumah untuk pasangan baru – narmadi.com/properti

Desain ini banyak diterapkan pada rumah tipe apartement studio. Jadi, di dalam satu ruangan bisa digunakan untuk berbagai macam keperluan. Misalnya, ada sofa untuk bersantai dan menerima tamu, kemudian di bagian kanannya ada meja makan dan dapur minimalis.

Ruang dengan tipe ini umumnya berukuran tak begitu luas sehingga dengan pemilihan gaya jendela terbuka akan membuat kesan yang lebih luas.

Untuk desain ini, Anda harus memperhitungkan furniture yang digunakan dan tata letaknya. Dalam mendekorasi ruangan minimalis, jangan gunakan furniture yang ukurannya terlalu besar, karena akan membuat ruangan terasa sesak.

Baca juga: ide inspirasi ruang keluarga yang menyatu dengan ruang makan dan dapur.

# Rumah minimalis modern artistik untuk Anda yang berjiwa seni

Mungkin Anda bosan dengan desain rumah minimalis yang itu-itu saja. Cobalah desain rumah minimalis modern yang lebih artistik. Rumah tipe artistik dapat menghadirkan sentuhan seni di rumah Anda semakin terlihat. Cocok buat Anda yang memang suka hal-hal berbau seni.

Hiasan lukisan pada dinding bisa menjadi salah satu media untuk Anda memberi sentuhan seni. Tak perlu warna-warna yang terlalu mencolok, saat ini perpaduan warna hitam, putih dan abu lebih popular dibandingkan warna lainnya. Warna tersebut lebih mengesankan tema minimalis rumah Anda.

Perpaduan warna dinding dengan furniture lain yang mengisi ruangan penting untuk diperhatikan agar tidak kontras. Kesan hangat di ruangan pun semakin tercipta jika Anda cukup pandai dalam menata keharmonisan dari unsur-unsur yang ada dalam ruangan.

Jika Anda ingin menambahkan warna yang cukup mencolok, letakan di tempat yang tepat, sehingga tidak merusak suasana yang telah dibangun sebelumnya.

# Rumah minimalis low budget

ruang low budget untuk pasangan baru - narmadi.com/properti
desain rumah untuk pasangan baru yang low budget- narmadi.com/properti

Pasangan baru biasanya tak memiliki budget besar untuk membangun rumah, sehingga memilih membuat rumah low budget adalah opsi yang tepat. Walaupun demikian, tentunya tetap harus memperhatikan estetika dan kenyamanan.

Untuk rumah low budget pilihan bisa jatuh kepada rumah minimalis. Tak perlu membuat ruangan dengan ukuran besar, dengan menciptakan ruang-ruang efisien yang dapat menampung keluarga kecil dan segala aktivitasnya saja sudah cukup.

Anda bisa memakai perabot minimalis untuk setiap ruangan untuk menghemat biaya dan sekaligus ide efisiensi.

Bahkan Anda juga bisa menggunakan barang recycle yang bisa dimanfaatkan menjadi perabot. Perpaduan warna pastel dengan warna dinding yang blend untuk furniture bisa membuat gaya rumah minimalis semakin menonjol.

# Desain rumah untuk pasangan baru tema terbuka

ruang tema terbuka - narmadi.com/properti
desain rumah untuk pasangan baru tema terbuka – narmadi.com/properti

Jika Anda memiliki rumah di daerah pedesaan atau memiliki ukuran lahan yang cukup luas, tidak ada salahnya membuat rumah minimalis terbuka. Desain rumah ini akan membuat hunian Anda lebih segar dan sehat. Tetapi tentunya hal ini bisa diwujudkan jika lahan Anda cukup luas.

Anda yang tinggal di perkotaan tetap bisa mengadopsi konsep rumah terbuka. Anda bisa membuat pintu yang bisa dibuka luas dengan kaca-kaca bening menghadap ke teras atau halaman belakang.

Dengan demikian cahaya bisa langsung masuk ke rumah Anda sehingga ruangan jadi lebih segar, sejuk, dan sehat.

Anda bisa menambahkan unsur dari elemen kayu dan batu untuk membuat konsep ruangan terbuka ini semakin keren. Ditambah lagi jika Anda view dari kaca jendela di rumah Anda langsung ke alam luas, seperti persawahan misalnya, maka rumah Anda akan menjadi sangat istimewa.

Tak perlu desain rumah yang terlalu ribet untuk Anda sebagai pasangan muda. Cukup rumah minimalis sederhana juga diyakini bisa menghadirkan kenyamanan tinggi.

Tetapi jika memang punya dana cukup besar, Anda bisa membuat desain rumah untuk pasangan baru yang memang sesuai keinginan tanpa takut keterbatasan anggaran. (am) editted by RN22032021, 02/01/2022 by diminimalis

Rifqi N

Menulis tentang bidang properti sejak tanggal 2 Juli 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan konsep green living dan citra hunian yang nyaman bagi keluarga.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *