10 Warna Dinding Eksterior; Bagus untuk Rumah Tropis

Salah satu yang perlu menjadi perhatian ketika membangun sebuah rumah adalah memilih warna dinding eksterior rumah. Pemilihan warna eksterior rumah yang baik akan membuat rumah memiliki nilai investasi yang tinggi, sehingga Anda harus cermat untuk mengaplikasikan warna dinding dengan tepat.

Warna Dinding Eksterior Terbaik untuk Rumah Minimalis Anda

Sebelum memilih warna yang digunakan, pastikan Anda menyesuaikannya dengan beberapa bagian rumah seperti fasad rumah, atap rumah dan sebagainya.

Pada kesempatan kali ini, kami akan mengulas untuk Anda perihal cara memilih warna dinding untuk eksterior untuk rumah Anda beserta masing-masing kesan dari warna tersebut:

1. Neutral Cream 

Warna ini sering dipilih karena tidak terlalu mencolok sehingga memunculkan kesan yang lebih lembut terhadap tampilan eksterior.

Sedangkan, untuk warna dasarnya sendiri, pemberian siding colors akan berpengaruh terhadap tampilan luar rumah secara keseluruhan. Jangan lupa untuk menyesuaikan warna dinding dengan atap rumah agar lebih selaras.

2. Orange 

Warna Dinding Eksterior, Warna Dinding Eksterior rumah, warna cat luar rumah
Rumah dengan cat eskterior berwarna orange yang memberikan nuansa ceria – narmadi.com/properti

Bagi Anda yang memiliki rumah minimalis, jangan takut untuk bereksperimen dengan warna-warna cerah, salah satunya warna orange.

Anda bisa menggunakan splash orange 4783 atau spice orange 12YY 51/682. Dinding eksterior rumah Anda akan jauh lebih ceria tanpa kesan yang terlalu berlebihan.

3. Biru 

Warna Dinding Eksterior, Warna Dinding Eksterior rumah, warna cat luar rumah
Rumah dengan cat eskterior berwarna orange yang memberikan nuansa ceria – narmadi.com/properti

Jika Anda menginginkan suasana yang lebih tenang dan sejuk, maka biru merupakan pilihan yang tepat. Menurut beberapa penelitian warna biru dapat memberikan efek relaksasi.

Oleh karena itu, Anda bisa memanfaatkan warna ini untuk tampilan eksterior yang menenangkan. Anda bisa menggunakan warna blue sapphire 98BG 26393 yang dikombinasikan dengan blue wave 41438.

4. Putih 

Warna dinding eksterior yang cocok untuk rumah minimalis Anda selanjutnya adalah warna netral atau putih. Agar terhindar dari kesan yang membosankan, padukan warna putih 888 44855 dengan white swan 60YY 83/062.

Anda juga bisa menambahkan warna abu-abu dari batu-batu alam agar kesan rumah minimalis sederhana dapat ditonjolkan.

5. Abu-Abu

Warna yang satu ini merupakan warna yang paling populer untuk rumah modern Anda. Warna ini sangat cocok untuk aksen warna apapun.

Anda dapat memadukan warna abu-abu dan warna putih untuk menghasilkan suasana yang kontemporer. Anda juga bisa hanya menggunakan warna abu-abu saja untuk memberikan kesan mewah pada rumah.

6. Cokelat

Rekomendasi warna dinding eksterior selanjutnya adalah warna cokelat. Warna cokelat akan memberikan kesan pas agar rumah Anda terlihat lebih alami dan natural.

Pilihlah warna cokelat yang netral saja agar tidak terlalu mencolok dan tidak menjemukkan mata. Warna ini sangat sesuai dengan berbagai jenis rumah, baik rumah modern ataupun rumah minimalis tradisional.

7. Hijau

Anda yang suka dengan warna kalem bertema alam, sangat cocok dengan warna hijau. Warna ini cukup terjangkau dan tampilan rumah Anda juga tampak cantik dan populer.

Anda dapat menggunakan warna hijau kalem atau hijau terang untuk menciptakan suasana rumah yang lebih unik. Namun, semakin terang warna hijau, semakin mencolok pemandangan rumah Anda.

8. Kuning

Warna dinding eksterior selanjutnya adalah warna kuning yang akan memberikan kesan ceria di rumah Anda. Anda dapat memadukan warna kuning dengan warna lain yang netral. Perlu diketahui bahwa warna kuning ini mudah terlihat apabila terkena debu atau kotoran.

Oleh karena itu, Anda harus memilih cat berkualitas tinggi untuk menghindari itu. Jangan lupa juga untuk rutin melakukan perawatan agar tetap terjaga warnanya.

9. Hitam

Warna yang satu ini memang tidak terlalu umum, namun rumah Anda akan terlihat lebih mewah dan modern jika dipadukan dengan warna lainnya. Anda dapat memadukan warna hitam dengan warna lainnya seperti merah, kuning, atau putih yang akan membuat suasana menjadi lebih unik.

10. Merah

Warna dinding eksterior terakhir adalah warna merah. Warna ini dapat memberikan kesan yang mencolok dan membedakan dari rumah-rumah lainnya. Sama seperti warna hijau, Anda dapat menggunakan warna merah terang untuk membuat rumah terlihat semakin unik.

Namun, Anda juga bisa memadukan warna merah kalem dengan warna netral sebagai warna cat dinding luar agar lebih terkesan elegan.

Tips Memilih Warna Dinding Eksterior Rumah yang Tepat

Tantangan tersendiri jika dihadapkan dengan berbagai pilihan warna dinding yang bervariasi. Anda dapat memilih warna dinding eksterior yang tepat apabila mengetahui beberapa tipsnya. Berikut kami sajikan tips memilih warna cat untuk eksterior rumah Anda.

1. Mempertimbangkan Lokasi

Hal pertama yang harus Anda perhatikan dalam memilih warna dinding eksterior rumah adalah mempertimabngkan lokasi rumah.

Anda dapat melihat rumah lain di sekitar rumah, kira-kira didominasi oleh warna apa saja disekeliling rumah Anda. Anda bisa menyamakan warnanya, membuat perbedaan, atau bahkan memadukan berbagai warna.

2. Mempertimbangkan Warna Atap Rumah

Sebelum Anda memilih warna cat untuk eksterior rumah, alangkah baiknya untuk melihat terlebih dahulu warna cat atapnya.

Anda dapat memilih kira-kira warna apa yang cocok untuk dikombinasikan dengan warna cat atap Anda. Jika warna atap Anda berwarna cokelat tua, Anda dapat menggunakan warna cokelat muda, abu-abu atau orange.

3. Jangan Mengikuti Tren

Seringkali dalam setahun tren warna cat rumah bermunculan dengan berbagai merek, dan hal tersebut sering diikuti oleh banyak orang.

Namun, apabila Anda menginginkan rumah yang klasik dan abadi, sebaiknya jangan mengikuti tren yang sedang booming. Hal ini untuk menghindari kejenuhan dan ketidakmenarikan lagi setelah tren tersebut hilang.

4. Memvisualisasikan Kemungkinan Warna

Langkah untuk memvisualisasikan warna adalah dengan menggunakan roda warna dari berbagai merek cat, sehingga Anda dapat melihat kombinasi warna dinding yang cocok satu sama lainnya.

Anda dapat menguji warna dengan menaruhnya ke dalam gambar. Hal ini akan memberikan pandangan yang lebih jelas, warna apa yang cocok untuk rumah Anda.

5. Memilih Warna yang Cerah dan Tahan Cuaca

Tips memilih warna dinding eksterior rumah yang terakhir adalah memilih warna yang cerah dan tahan terhadap cuaca. Perlu Anda ketahui bahwa pemilihan warna cerah ternyata mempunyai pigmen warna yang lebih sedikit dibandingkan dengan cat warna gelap.

Ternyata ini dapat berpengaruh pada tingkat kepudaran cat. Sehingga, semakin gelap warna cat, maka akan semakin cepat pudar.

Selain itu, Anda juga harus memperhatikan cat warna yang mempunyai ketahanan terhadap cuaca. Anda dapat memilih cat yang mengandung weatherproof atau weather resistance. Keuntungan memilih cat yang mempunyai kandungan ini adalah dapat mencegah timbulnya jamur akibat guyuran hujan.

Itulah beberapa warna dinding eksterior yang menjadi alternatif pilihan untuk eksterior rumah minimalis Anda. Pastikan pemilihan warna-warna tersebut atau warna lainnya telah disesuaikan dengan beberapa bagian rumah dan area sekitarnya, agar eksterior rumah Anda tampak semakin menarik dan berkesan saat dilihat untuk pertama kalinya.

Anda juga bisa membaca artikel kami tentang perbedaan cat interior dan eksterior dan masing-masing kegunaannya. Semoga bermanfaat. (ls) editted by AL130621, 28/07/2022 by UN.

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *