3 Kolam Renang di Pontianak Fasilitas Lengkap

Pontianak menjadi salah satu kota yang menjadi pusat pemerintahan provinsi Kalimantan Barat. Kota ini selain dikenal dengan keindahan alamnya berupa sungai juga masyhur dengan banyak lokasi wisata yang tak kalah menarik.

Salah satunya adalah wisata kolam renang yang mana ada banyak kolam renang di Pontianak yang jadi sasaran wisatawan lokal maupun luar daerah.

Kondisi cuaca di kota ini yang seringkali cukup ekstrem membuat masyarakat mencari wisata air. Alhasil, datanglah merkeka ke kolam renang yang ada disana untuk menyegarkan tubuh dan menghabiskan waktu bersama keluarga.

Nah, bagi Anda yang ingin juga yang ingin menyegarkan badan dari panasnya cuaca, Anda bisa menyimak informasi kolam renang di Pontianak berikut ini.

Ada beberapa yang menurut saya recommended untuk Anda kunjungi. Untuk Anda yang mau berwisata kolam renang ke Banjarmasin bisa juga ke salah kolam renang di Banjarmasin yang sudah saya ulas.

3 Kolam Renang di Pontianak + Waterpark dengan Wahana Seru

Weekend adalah waktu yang tepat untuk menikmati momen bersama keluarga. Anda bisa menghilangkan penat setelah lama disibukkan dengan pekerjaan yang menumpuk.

Selain itu, Anda juga dapat menjaga kebersamaan setiap anggota keluarga, apalagi jika anak-anak Anda sudah beranjak dewasa. Tentu, berwisata bersama adalah pilihan terbaik.

Salah satu tempat yang bisa Anda pilih untuk agenda akhir pekan adalah kolam renang. Beruntunglah bagi Anda yang berdomisili di Pontianak karena di kota ini ada banyak sekali kolam renang.

Namun, bagi Anda yang berasal dari luar kota, tidak ada salahnya untuk merencanakan liburan ke kota ini. Berikut adalah rekomendasi kolam renang di Pontianak yang bisa Anda pilih:

1. Kolam Renang Oevang Oeray

kolam renang di pontianak - Oevang Oeray
Oevang Oeray – kolam renang di pontianak

Kolam renang di Pontianak yang satu ini terletak di Jalan Ahmad Yani, Pontianak, tepatnya di belakang Gedung Olahraga Pangsuma.

Kolam ini ternyata memiliki sebutan lain yang cukup populer, yakni “Vang Uray”. Perlu diketahui, kolam renang ini merupakan kolam tertua yang terdapat di Pontianak.

Namanya sendiri diambil dari nama dari salah satu Gubernur Kalimantan barat yang bernama Oevang Oeray.

Walaupun sudah menyandang gelar sebagai kolam renang tertua, tempat ini masih banyak dilirik oleh para wisatawan lokal dan non lokal.

Di sini, Anda bisa mengajak keluarga berenang hingga bermain air bersama. Anda tidak perlu khawatir jika membawa buah hati.

Hal ini dikarenakan di sana, telah tersedia empat jenis kolam renang, yang salah satunya dibuat khusus untuk anak-anak.

Lokasi dan Rute

Kolam renang Oevang Oeray berlokasi di jalan Jenderal Ahmad Yani, Bansir Laut, Pontianak Tenggara, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.

Untuk menuju ke sana, Anda bisa memulai perjalanan dari Terminal Antar negara yang berjarak 11.3 km dengan waktu tempuh selama 21 menit.

Hari dan Jam Buka

Kolam renang ini selalu beroperasi setiap harinya. Jam buka kolam ini yaitu pada pukul 08.00 dan tutup pada pukul 18.00.

Harga Tiket Masuk

Harga tiket kolam renang ini di banderol berbeda antara weekday (Senin s/d Jumat) dan weekend (Sabtu & Minggu).

Pada hari biasa atau weekday, harga yang dipatok sebesar Rp20.000 saja. Sedangkan untuk hari libur atau weekend, harganya naik menjadi Rp25.000.

Wahana dan Fasilitas

  • Kolam Renang
  • Wahana Air (Perosotan, Ember Air, dan Pancuran relaksasi)
  • Gazebo
  • Kantin
  • Kamar Mandi
  • Kamar Ganti

2. Kolam Renang Muara Kapuas

kolam renang di pontianak
Muara Kapuas – kolam renang di pontianak

Kolam renang di Pontianak kedua yang juga sangat recommended adalah kolam renang Muara Kapuas. Di sana, Anda bisa berenang bersama keluarga serta mengajak buah hati bermain di wahana-wahana air yang tersedia.

Kolam ini ternyata sudah beroperasi sejak tanggal Desember 2015. Sejak saat itu, tempat ini semakin ramai saja karena memang nuansa berenang di sana berbeda dari tempat lainnya.

Ketika Anda memasuki tempat ini, Anda akan menjumpai dua kolam renang yang didesain khusus untuk orang dewasa dan anak-anak.

Kedalaman kolam anak-anak mencapai 0.6 meter. Ada beberapa wahana seru di sana, mulai dari wahana slider hingga ember tumpah.

Sedangkan untuk kolam orang dewasa, memiliki kedalaman mencapai 1,5 meter dengan wahana yang sama.

Kolam renang Muara Kapuas ini berlokasi tidak jauh dari Sungai Kapuas. Nantinya, pihak pengelola akan menambah pengalaman berwisata yang lebih seru.

Rencananya, mereka akan membuat kawasan khusus outbound dan marina. Para wisatawan juga akan disuguhi pemandangan indah yang berasal dari tumbuhan asli yang akan di tanam di tepi sungai. 

Lokasi dan Rute

Kolam renang Muara Kapuas terletak di jalan Komyos Sudarso, Sungai Beliung, Pontianak Barat, Kota Pontianak. Untuk menuju ke tempat ini, Anda hanya membutuhkan waktu tempuh selama 30 menit saja dari pusat kota Pontianak.

Jika Anda datang dari Terminal Antar negara, Anda akan menempuh perjalanan sepanjang 16.2 km selama 36 menit.

Hari dan Jam Buka

Kolam renang ini selalu dibuka setiap hari pada pukul 09.00 hingga 18.00, kecuali untuk hari jumat, jam buka dijadwalkan pada pukul 12.00.

Harga Tiket Masuk

Harga tiket untuk memasuki kolam renang ini hanya dibanderol dengan tarif Rp 20.000 per orang untuk hari Senin-Jumat. Sementara untuk hari Sabtu-Minggu dan tanggal merah tarifnya sebesar Rp 25.000 per orang.

Wahana dan Fasilitas

  • Lahan Parkir
  • Ruang Ganti
  • Loker
  • Toilet
  • Tempat Sewa Peralatan Renang (ban pelampung, kacamata, dan pakaian renang)
  • Ruang bilas
  • Kantin

3. Kolam Renang Paradis Q

Paradis Q - kolam renang di pontianak
Paradis Q – kolam renang di pontianak

Paradis Q adalah salah satu kolam renang terpopuler di Pontianak yang lokasinya berada di Kubu Raya. Ini juga merupakan kolam renang terbaru yang ada di kota itu.

Apa yang menarik dari tempat ini? Tempat ini disebut-sebut sebagai tempat standard dunia yang menyajikan wahana air terbesar se Kalimantan barat.

Sejak dibuka pada bulan Agustus 2016 silam, pengelola selalu melakukan inovasi terbaik untuk mengembangkan tempat wisata terpadu ini.

Pengelola berharap, ke depannya tempat ini dapat menjadi objek wisata yang memperkenalkan lingkungan, budaya, hingga pemberdayaan masyarakat sekitar.

Jika Anda merencanakan liburan ke tempat ini, Anda tidak akan pernah menyesal. Hal ini dikarenakan tempat wisata ini menyajikan wahana air yang sangat keren.

Mulai dari wahana sederhana hingga wahana yang menantang wajib Anda coba ketika datang ke sana. Wahana tersebut di antaranya Tirai Air, Jamur Air, Payung air, slider anak-anak, hingga wahana ekstrem.

Lokasi dan Rute

Kolam renang Paredise Q beralamat di Jalan Arteri Supadio KM 12.8 Nomor 16, Sungai Raya, Sungai Raya, Kubu Raya, Kalimantan Barat.

Untuk menuju ke sana, Anda bisa mengambil rute dari Terminal Antar negara yang hanya berjarak 8.5 km saja.

Hari dan Jam Buka

Jam buka kolam renang di Pontianak ini berbeda antara hari biasa dan akhir pekan. Pada hari biasa, kolam renang ini buka pada pukul 11.00 hingga 18.00. Sedangkan untuk weekend, tempat ini dibuka pada pukul 10.30 hingga 17.30.

Harga Tiket Masuk

Jika Anda ingin datang dan menikmati fasilitas kelas internasional di sana, Anda hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 125.000 per orang. Ini salah satu kolam renang di pontianak yang lumayan mahal.

Wahana dan Fasilitas

  • Loker Room
  • Ruang bilas
  • Kantin
  • Variasi wahana permainan
  • Kolam renang

Nah itu tadi merupakan rekomendasi kolam renang di Pontianak yang bisa dijadikan pilihan terbaik. Bagi Anda para pecinta renang wajib banget nih untuk datang ke sana bersama keluarga. Ayo nikmati momen weekend Anda, jangan hanya di rumah saja! – Editted: 06/05/2021 by IDNarmadi.

About Rofiq Syuhada

Jadi penulis sudah lebih dari 5 tahun. Hobby komputer dan jaringan. suka membaca dan menulis seputar dunia teknologi dan informasi. Selain itu saya juga tertarik dengan hal-hal yang terkait dengan life improvement. Bring your Goal Up !

2 pemikiran pada “3 Kolam Renang di Pontianak Fasilitas Lengkap”

  1. Selamat pagi admin, saya febi dari kolam renang Muara Kapuas.
    Saya ingin menginformasikan untuk HTM kami Senin-Jumat 20.000/orang, sedangkan Sabtu-Minggu dan tanggal merah 25.000/orang.
    Saya yakin banyak sekali pengunjung kami yang melihat informasi ini sebelum berkunjung, karena beberapa dari mereka menunjukkan informasi tentang HTM yang tercantum tidak sesuai dengan yang kami tetapkan.
    Jadi besar harapan saya bahwa admin bisa mengubah informasi tersebut agar kami tidak terlalu kewalahan melayani pelanggan yang kecewa dengan harga yang tidak sesuai harapan mereka.
    Terima kasih.

    Balas
    • Selamat malam Kak Febi

      Terimakasih feedbacknya. Artikel tsb akan segera kami update sesuai dengan informasi yang kak Febi sampaikan.

      Terimakasih

      Balas

Tinggalkan komentar