9 Inspirasi Mukena Terusan Bordir yang Cantik

Untuk beribadah, anda dapat memakai mukena terusan supaya aurat tertutup dengan rapat. Nah, mukena terusan bordir jadi salah satu yang digemari saat ini karena modelnya yang enak dan simpel saat dipakai.

Mukena terusan bordir ini juga terbilang bagus untuk dipakai dan perawatannya pun mudah. Tidak heran jika banyak muslimah yang memilih mukena model ini untuk shalat atau ibadah lainnya.

Nanti di bawah akan kita bahas bagaimana melakukan perawatan mukena supaya tidak berjamur dan bau apek. Sekarang kita bicara dulu soal rekomendasi produk mukena model ini.

Rekomendasi Mukena Terusan Bordir yang Cantik nan Elegan

Berikut ini produk mukena terusan bordir yang dapat anda pilih sesuai dengan selera anda.

1. Mukena Parasut Dobby Abaya

Mukena dengan bahan parasut umumnya mempunyai desain polos yang cukup membosankan. Namun, produk ini berbeda dengan pada umumnya.

Mukena ini dibuat dengan detail bordir yang lucu dan juga unik.

Bagi anda yang ingin memiliki mukena parasut dengan detail yang nonmainstream, maka produk inilah sebagai pilihannya.

Selain terdapat bordir, terdapat juga aksen motif yang terdapat di bagian leher, lengan, serta dada. Detail ini mampu membuat produk tersebut tampak ramai, namun tetap elegan.

2. Tiara 442 dari Tatius

Mukena terusan bordir yang selanjutnya yakni Tiara 442 dari Tatuis. Untuk mukena ini terbuat dari bahan silky cotton dengan karakteristik adem dan juga mengilap. Dengan demikian, anda akan terlihat tampak elegan pada saat menggunakannya.

Untuk detail bordirnya terdapat dibagian undak ke bawah untuk menciptakan kesan cantik yang lebih maksimal. Sedangkan untuk memperoleh tampilan yang tampak mewah, anda dapat memilih varian mukena berwarna hitam.

Untuk mendapatkan tampilan yang lebih lembut, anda bisa memilih mukena terusan bordir yang berwarna putih.

3. Mukena Traveling Parasut Abaya Terusan

Mukena Terusan Bordir
Mukena Terusan Bordir Via lazada.co.id

Apabila anda memilih produk mukena ini, anda akan memperoleh dua model mukena sekaligus. Mukena ini mempunyai tudung yang dapat digunakan maupun dilepas sesuai dengan keperluan anda.

Selain itu, produk mukena terusan bordir ini menawarkan tiga belas pilihan warna cerah sampai gelap. Untuk harganya cukup terjangkau. Anda bisa memilih produk ini jika anda ingin mukena yang ekonomi, namun memiliki banyak varian warna.

4. Mukena Spandek Dubai Senada Darma

Bagi anda yang ingin memiliki mukena terusan bordir tanpa terdapat tali, maka anda bisa memilih mukena jenis ini. Model mukena bordir Spandek Dubai Senada Darma terdapat aksen renda dengan warna serasi dan juga memiliki potongan yang lebar serta panjang.

Mukena Spandek Dubai Senada Darma memiliki tudung yang tegak. Dikarenakan tudungnya tegak, maka wajah anda akan terkesan lebih tirus pada saat menggunakan mukena ini. Untuk warna yang tersedia juga cukup cantik.

5. Mukena Travel Sakura dari Rabbani

Bagi anda yang suka dengan mukena desain minimalis, anda bisa memilih mukena terusan dari Rabbani ini yakni mukena Travel Sakura. Walaupun warnanya polos, namun terdapat list kontras yang terdapat di bagian tepi lengan dan juga leher yang membuat mukena tampak hidup.

Selain itu, kerah mukena tersebut juga didesain seperti kimono atau baju tradisional Jepang.

Variasi warna dari mukena Travel Sakura yakni black, grey, dark grey, beige, navy, maroon, peach, serta dusty pink. Untuk bahannya terbuat dari bahan polyester yang nyaman pada saat digunakan.

6. Mukena Dewasa Terusan Kaktus

Jika anda ingin mempunyai mukena terusan dengan motif yang penuh dengan warna, maka anda bisa memilih mukena terusan bordir kaktus. Untuk warna dari mukena ini terdapat 5 pilihan warna dengan tambahan motif kaktus.

Dengan adanya kombinasi motif yang lucu serta warna-warni yang ceria, anda pastinya akan merasa senang pada saat menggunakannya. Untuk bahan dari mukena ini juga sangat nyaman pada saat dipakai. Bahan mukenannya yakni Rayon Bali.

7. Terusan Haiva dari Alusa Bali

Untuk saat ini, motif tie-dye sedang banyak peminatnya mulai dari orang tua hingga anak muda. Apabila anda menyukai motif yang kekinian tersebut, anda dapat menjadikan produk dari Alusa Bali ini menjadi pilihan bagi anda.

Mukena terusan bordir dari Aluza Bali ini mempunyai ukuran jumba juga dengan lingkar badan hingga 190 cm, sehingga anda tidak perlu khawatir.

Mukena terusan Haiva jenisnya dilengkapi dengan tudung yang terbuat dari Rayon Janger. Untuk variasi warnanya juga sangat beragam, mulai dari maroon, purple, black, army, serta navy.

8. Mukena Tazbiya Abaya Aliyah dari Tazbiya

Bagi anda yang sedang mencari mukena terusan bordir dengan motif cantik, maka mukena Tazbiya Abaya Aliyah ini bisa dapat dijadikan pilihan.

Produk ini mempunyai desain tanpa tudung yang berbalut dengan motif floral yang memenuhi seluruh mukena.

Pada jenis mukena ini juga ditambah dengan aksen renda berwarna putih pada bagian leher serta tepi lengan yang membuatnya tampil cantik. Untuk bahan dari mukena terusan ini yakni berbahan Rayon yang lembut ketika digunakan.

9. Mukena Terusan Catalina

Mukena Terusan Bordir
Mukena Terusan Bordir Via lazada.co.id

Mukena terusan Catalina ini sangat cocok bagi anda yang sedang mencari produk dengan pilihan warna yang kalem. Walaupun warnanya kalem, detail hiasan yang ditawarkan menciptakan tampilan keseluruhan yang sangat menarik.

Selain detail bordir pada seluruh permukaan mukena, produk ini juga dilengkapi dengan renda pada bagian kepala sampai dengan dada.

Perpaduan warna serta detailnya membuat mukena ini terlihat lebih elegan dan cantik. Untuk bahan mukena terusan bordir ini yakni Sutra Paris.

Setelah anda mengetahui beragam pilihan mukena terusan bordir yang cantik. Maka selanjutnya anda harus mengetahui cara merawatnya supaya tidak berjamur dan juga tidak berbau apek.

Cara Merawat Mukena Terusan Bordir Agar Tidak Berjamur

Mukena Terusan Bordir
Mukena Terusan Bordir Via lazada.co.id

Terdapat berbagai cara yang dapat anda lakukan supaya mukena terusan bordir anda tetap bersih dan nyaman pada saat dipakai, yakni:

Cuci mukena secara teratur

Supaya mukena terusan bordir anda tetap awet, pastikan anda mencuci dengan teratur yakni kurang lebih dalam dua minggu sekali. Cara mencuci mukena juga cukup anda perhatikan supaya serat dari mukena tidak mudah rusak.

Dengan demikian, disarankan untuk mencuci mukena dengan cara manual maupun dengan menggunakan tangan.

Hal ini dilakukan supaya serat mukena tidak mudah rusak serta karet yang terdapat pada mukena tidak cepat mengendur atau membesar.

Anda dapat merendam mukena terlebih dahulu dengan air bersama detergen dalam waktu 15 menit. Selanjutnya, kucek secara lembut dan membilasnya dengan air sampai mukena tersebut bersih dari sabun.

Anda dapat usahakan pada saat mengucek mukena dapat memakai tangan. Namun jika terdapat noda membandel, maka anda bisa menyikatnya pada bagian noda menggunakan sikat bulu lembut dengan cara perlahan.

Setrika mukena menggunakan pelicin

Untuk setrika mukena membutuhkan perhatian dengan baik untuk mencegah mukena dari jamur dan juga bau apek. Anda dapat memakai pelicin yang mempunyai harum menyegarkan supaya mukena terusan bordir anda tidak bau apek.

Pelicin tersebut juga yang akan mempermudah anda dalam menyetrika mukena dengan bahan yang mudah kusut.

Pastikan juga bahwa anda memperhatikan panas dari setrika supaya tidak terlalu panas pada saat menyetrika mukena untuk menghindari serat mukena yang rusak.

Mukena disimpan dengan cara digantung

Mukena yang digantung dipercaya bisa menghindarikan terjadinya risiko terdapat jamur yang bisa membuat mukena menjadi bau apek.

Hal ini disebabkan karena mukena yang telah dipakai akan menjadi lebih mudah kering serta terpapar udara segar sehingga bisa mencegah timbulnya jamur.

Untuk menghindari timbulnya jamur tersebut, anda juga dianjurkan jika setelah selesai bermwudhu untuk mengeringkan area kepala yang basah terlebih dahulu. Hal ini untuk mencegah supaya mukena tidak mudah menjadi lembab.

Bagaimana referensi mukena terusan bordir di atas? Apakah anda sudah menemukan produk yang cocok untuk anda gunakan?

Apa saja pilihannya, pastikan untuk memilih produk sesuai dengan kebutuhan serta selera agas anda lebih senang untuk menggunakannya.

Selain itu, pastikan juga bahwa anda merawat mukena terusan bordir anda secara tepat supaya mukena tidak berjamur dan bau apek. Dengan begitu, mukena anda akan tetap cantik, wangi, dan tentunya awet. Semoga bermanfaat ya!

About Indah Maesaroh

lahir dan besar di Kota Kebumen. Lulusan dari perguruan tinggi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Tinggalkan komentar