12 Tips Melahirkan Normal Tanpa Jahitan

Memiliki buah hati adalah anugerah yang membahagiakan khususnya bagi yang baru saja menikah. Meski begitu, ada cukup banyak calon ibu yang khawatir ketika berhadapan dengan proses melahirkan cepat.

Penyebab paling utama adalah rasa nyeri saat dijahit sesudah melahirkan. Namun sebenarnya, ibu tetap bisa melahirkan normal tanpa jahitan.

Pada persalinan normal, nantinya area perineum yakni antara vagina dan anus bisa meregang saat bayi keluar. Perineum bisa robek ketika regangan terlalu kuat atau karena perineum tidak terlalu elastis.

Untuk itulah terkadang episotomi atau petrineum digunting harus dilakukan agar bayi lebih mudah keluar. Selain itu, ini dilakukan agar robeknya perineum ke arah anus tidak terjadi.

Namun, tidak semua perineum robek ketika melahirkan harus dijahit. Jahitan sendiri hanya akan dibutuhkan ketika robekan luas serta dalam hingga terkena dinding vagina, jaringan otot, saluran kemih atau anus. Sementara jika robek ringan dan tidak kena beberapa bagian tersebut, maka tidak harus dijahit.

Baca juga: Melahirkan caesar

Tips Melahirkan Normal Tanpa Jahitan

Jika ibu ingin melahirkan normal tanpa jahitan, berikut beberapa tips yang bisa ibu lakukan :

1. Lakukan Pola Hidup Sehat Selama Sedang Hamil

Tips pertama supaya bisa melahirkan normal tanpa jahitan yang bisa dilakukan adalah menerapkan pola hidup sehat. Selain mengonsumsi makanan sehat, lakukan juga olahraga seperti senam hamil atau juga bisa yoga untuk ibu hamil.

Olahraga penting dilakukan untuk meningkatkan sirkulasi agar jalan lahir bisa elastis dan meregang dengan lebih baik lagi. Dalam penelitian juga disebutkan jika olahraga teratur selama masa kehamilan bisa mengurangi risiko robeknya jalan lahir.

Melahirkan Normal Tanpa Jahitan
Melahirkan Normal Tanpa Jahitan via blog.regopantes.com

2. Lakukan Pijatan Perineum

Cara supaya bisa melahirkan normal tanpa jahitan yang bisa dilakukan adalah dengan pijatan perineum. Gerakan memijat jaringan di sekitar vagina nantinya bisa meningkatkan fleksibilitas dan meningkatkan kemungkinan melahirkan tanpa jahitan. Pijatan ini bisa ibu lakukan saat masuk ke usia kehamilan 34 minggu.

Cara ini juga sudah terbukti tingkat efektivitasnya untuk mencegah robeknya perineum ketika melahirkan normal. Ibu bisa melakukan pijatan ini selama 5 menit setiap hari.

Pijatan ini juga bisa ibu lakukan sangat mudah di depan cermin atau juga bisa dibantu dengan pasangan. Namun jika tidak mengerti, maka ibu bisa meminta bantuan dari bidan untuk melakukan pemijatan.

3. Gunakan Posisi Terbaik Ketika Melahirkan

Perlu ibu ketahui jika posisi tubuh tertentu saat melahirkan juga bisa mengurangi tekanan di perineum sehingga bisa melahirkan normal tanpa jahitan. Beberapa posisi terbaik yang bisa ibu pakai diantaranya posisi berlutut, jongkok atau juga bisa berbaring ke arah samping.

4. Gunakan Kompres Hangat di Perineum

Langkah selanjutnya supaya bisa melahirkan normal tanpa jahitan adalah dengan memakai kompres hangat di pernium. Ibu bisa menaruh kain atau handuk hangat di area perineum ketika melahirkan.

Jika bisa, minta seseorang untuk menekan di bagian perineum memakai handuk hangat. Hal ini bertujuan untuk menjaga supaya tidak robek ketika kepala bayi keluar dari alur lahir.

5. Atur Regangan Otot Alur Lahir

Ketika waktunya persalinan, maka bidan atau dokter akan memberi tahu kapan ibu harus mengejan. Pada saat kepala bayi sudah mulai terlihat, maka ibu akan diminta untuk berhentik mengejan. Selain itu, ibu juga akan diminta untuk mengambil napas pendek beberapa kali yang dikeluarkan dari mulut.

Hal ini bertujuan supaya kepala bayi bisa keluar dengan pelan dan otot serta kulit perineum bisa meregang tanpa harus robek. Untuk itu, ibu harus pastikan mengikuti petunjuk yang diberikan supaya nantinya bisa melahirkan normal tanpa jahitan.

Baca juga: Melahirkan dengan BPJS

6. Hindari Mengangkat Panggul

Mungkin, terkadang ibu ingin melahirkan pada posisi tubuh yang konvensional tetapi ternyata tidak diizinkan rumah sakit. Apabila ibu memang diharuskan berbaring telentang sambil mengangkat kaki, maka pastikan panggul tidak terangkat akibat refleks.

Usahakan panggul tetap di kasur supaya kemungkinan terjadinya robekan bisa dikurangi. Ibu juga dapat meminta pasangan atau suster supaya bisa mengingatkan.

7. Mengejan Secara Perlahan

Pastikan ibu terus latihan serta cari tahu tentang cara mengejan yang benar dan efektif ketika persalinan. Pastikan untuk mempunyai bekal ilmu pengetahuan yang banyak atau bertanya kepada yang sudah berpengalaman.

Ketika pembukaan telah sempurna, maka mengejan perlahan dan teratur. Tarik napas dalam dan pusatkan tekanan di panggul.

8. Pastikan Ibu Tetap Tenang

Cara berikutnya untuk membantu supaya bisa melahirkan normal tanpa jahitan adalah tetap tenang. Untuk ibu yang baru pertama kali melahirkan, bisa meminta dampingan orang terdekat. Membekali diri dengan informasi serta gambaran, nantinya bisa meningkatkan rasa percaya diri saat melahirkan.

9. Gunakan Pelumas

Agar bisa melahirkan normal tanpa jahitan, ibu juga bisa memanfaatkan pelumas. Pakailah pelumas dengan bahan dasar minyak mineral yang sudah dihangatkan.

Hal ini bertujuan agar bisa mengurangi gesekan sekaligus mempermudah bayi keluar. Namun sebelumnya, ibu harus memastikan jika tidak memiliki alergi obat supaya tidak gatal atau menyebabkan kulit kemerahan.

10. Lakukan Teknik Pernapasan

Mendekati hari kelahiran, maka ibu harus menyimpan tenaga sebanyak mungkin. Teknik pernapasan nantinya bisa menjadi bekal ibu supaya oksigen cukup untuk bayi agar tidak stress saat dilahirkan. BabyCenter pernah mengatakan jika teknik pernapasan bisa membantu persalinan menjadi lebih mudah.

Pada saat kepala bayi mulai terlihat, umumnya dokter atau bidan akan menyuruh ibu untuk tidak berkontraksi sebentar. Setelah itu, ibu akan diminta untuk mengambil napas pendek kemudian dikeluarkan dari mulut. Hal ini bisa membantu kepala bayi keluar secara perlahan.

Untuk belajar teknik pernapasan, ibu bisa menarik napas selama 5 detik kemudian lepaskan pada hitungan sekitar 8 detik. Kemudian, hembuskan perlahan dan pastikan ritme pernapasan tetap. Jangan lakukan tarikan napas lebih panjang dibandingkan hembusan.

11. Lakukan Senam Kegel Atau Senam Lantai Pelvik

Melahirkan Normal Tanpa Jahitan
Melahirkan Normal Tanpa Jahitan via naf-arf.com

Dari sebuah website kesehatan dikatakan jika senam bisa dilakukan untuk membangun stamina serta kekuatan. Dari segala macam senam, senam lantai pelvik atau senam kegel yang paling direkomendasikan supaya bisa melahirkan normal tanpa jahitan.

Hal ini disebabkan karena senam kegel memang dirancang khusus untuk menguatkan otot dasar panggul atau pelvis. Senam pelvik adalah latihan yang fokus pada peranakan perempuan dan cara melakukannya juga sangat mudah.

Ibu hanya perlu mengerutkan otot pelvis seperti ketika sedang menahan buang air kecil lalu tahan 5 detik. Lepaskan secara perlahan kemudian ulangi sebanyak 25 kali setiap satu sesi sebanyak 2 hingga 3 kali sehari. Pastikan ibu tidak mengerutkan otot perut atau punggung ketika melakukan gerakan senam ini.

12. Pakai Minyak Kelapa Alami atau Minyak Zaitun

Ibu yang akan melahirkan juga disarankan untuk minum minyak zaitun atau minyak kelapa alami setiap hari. Bahan alami ini dipercaya bisa memberikan nutrisi untuk melancarkan proses persalinan dengan lebih mudah.

Untuk minyak kelapa murni, tidak hanya baik dikonsumsi namun juga baik untuk memijat perineum agar ibu bisa melahirkan normal tanpa jahitan.

Melahirkan buah hati merupakan proses yang terkadang menjadi menakutkan bagi beberapa ibu, terlebih jika membayangkan proses melahirkan normal yang butuh effort lebih besar. Tidak sedikit ibu yang ingin melahirkan normal tanpa jahitan.

Oleh sebab itu, ibu bisa mengikuti beberapa tips yang diberikan agar bisa melahirkan normal tanpa jahitan. Tips-tips tersebut dapat diterapkan oleh semua ibu hamil agar persalinan berjalan lancar.

Editted: 25/06/2021 by IDNarmadi. 

Tinggalkan komentar